18 Oleh-oleh Khas Padang Terpopuler yang Wajib Dibawa Pulang
Nah, di artikel Mamikos kali ini kamu akan mendapatkan sejumlah rekomendasi ide oleh-oleh Padang yang populer dan wajib dibawa pulang.
6. Rendang Suwir Ayam

Rekomendasi oleh-oleh selanjutnya yang jangan dilewatkan untuk orang rumah adalah rendang suwir ayam.
Datang ke Padang memang tidak mungkin luput menemukan olahan dari rendang.
Setelah ada roti dan rendang orisinil, kini kamu dapat mencicipi rasa rendang suwir ayam yang enak dan berbeda.
Satu kali melihat mungkin kamu akan melihat bentuknya agak mirip dengan abon. Namun untuk urusan rasa, tentu saja tidak sama.
Tekstur dari rendang suwir ini jauh lebih kering dan bisa awet lebih lama dari abon.
Dengan cukup membayar Rp 50.000-an saja, kamu bisa langsung membawa pulang olahan lezat satu ini. Cocok dimakan bersama nasi hangat saat kamu malas masak.

Advertisement
7. Dendeng Daun Singkong

Oleh-oleh kuliner khas Padang yang masuk rekomendasi Mamikos berikutnya ada dendeng daun singkong. Lho? Kok daun singkong jadi dendeng? Jangan salah, rasanya sangat enak dan bikin ketagihan.
Jika lazimnya kamu akan menemukan dendeng yang terbuat dari daging sapi, maka di Kota Padang kamu akan menjumpai dan yang namanya Dendeng Daun Singkong.
Camilan satu ini sangat pas dikonsumsi untuk kamu yang vegetarian, atau tidak cocok makan daging. Sebab di dalamnya tidak ada campuran daging sedikit pun.
Pembuatan dendeng satu ini menggunakan bahan dasar daun singkong dan dipadukan dengan bumbu serta rempah dapur lainnya.
Setelah itu daun singkong yang sudah dibumbui tadi pun akan dijemur sampai kering.
Rasa dari dendeng satu ini dijamin bikin ketagihan sebab kamu akan menemukan gurih dan nikmat tiap gigitannya.
Untuk harganya pun sangat terjangkau yakni berkisar antara Rp 15.000 sampai Rp 25.000-an saja per bungkusnya.
8. Kerupuk Jangek

Rekomendasi berikutnya dari daftar oleh-oleh khas Padang yang perlu kamu bawa pulang ada Kerupuk Jangek.
Jangek mengandung arti sebagai kerupuk yang terbuat dari bahan dasar kulit kerbau atau sapi.
Di daerah lain mungkin kamu akan mengenalnya dengan nama kerupuk rambak atau kerupuk kulit.
Kerupuk satu ini memiliki rasa yang unik sebab bahan dasarnya saja diambil dari kulit sapi atau kerbau.
Proses pembuatan kerupuk ini terbilang panjang. Sebab kamu harus terlebih dahulu membakar kulit sapi atau kerbau tersebut. Setelah itu baru bisa dijemur hingga kering.
Jika sudah kering, kulit tersebut baru bisa digoreng sehingga akan muncul rasa gurih dan lezat.
Bukan hanya rasa orisinil yang bisa kamu nikmati. Ada varian rasa lain juga yang bisa dipilih dan kamu beli.