5 Outfit Korean Style Wanita yang Simple dan Cocok di Indonesia

Posted in: Gaya Hidup

5 Outfit Korean Style Wanita yang Simple dan Cocok di Indonesia — Apabila kamu sedang membutuhkan inspirasi outfit Korean Style look yang simpel saja namun cocok dipakai di Indonesia, maka kamu bisa membaca ulasan Mamikos di artikel ini.

Di sini, Mamikos punya beberapa rekomendasi outfit Korean style wanita yang sudah pasti simpel, tetap manis dan modis dan pastinya cocok dipakai di Indonesia.

Penasaran dengan look dari outfit Korean style nya tersebut? Gulir halaman Mamikos ini hingga akhir.

Inspirasi Pakaian Gaya Korea yang Sederhana dan Manis

freepik.com/Freepik

Urusan padu padan pakaian hingga terlihat cocok, pas di badan dan nyaman dipakai mungkin jadi PR bagi setiap orang khususnya perempuan.

Namun hal tersebut bisa segera diatasi dengan cara mencoba berbagai macam gaya pakaian termasuk outfit korean style wanita yang selalu terlihat pas dan sedap dipandang.

Di artikel ini Mamikos kali ini, ada sejumlah ide outfit korean style wanita yang simpel dan mungkin bisa menginspirasi gaya berpakaian kamu agar lebih kece dan menarik.

Tips dan Trik Tampil Menarik dan Lebih Bergaya

Sebelum masuk pada referensi outfit Korean style wanita yang simpel tersebut, Mamikos punya ulasan yang tak kalah pentingnya yakni tips dan trik supaya kamu bisa tampil lebih keren dan bergaya.

Tips dan trik berbusana nya sudah Mamikos rangkum saksama di bawah ini:

a. Kenali tubuh dan diri sendiri

Setiap orang tentu memiliki bentuk tubuh yang berbeda dari yang lainnya. Ada yang punya tubuh pendek, gemuk, kurus, tinggi, dan lain sebagainya.

Dengan mengetahui bentuk tubuh dan diri sendiri bisa dibilang jadi hal pertama yang perlu kamu pahami dulu saat hendak memilih pakaian yang tepat dan cocok.

Ingat untuk tidak pernah memaksakan mengenakan pakaian yang tidak sesuai dengan bentuk tubuh kamu saat ini. Pilihlah pakaian yang nyaman dan bisa menonjolkan sisi tubuhmu yang menarik.

b. Pilih warna pakaian yang tepat

Warna pakaian juga menjadi faktor penting dalam memilih pakaian. Ketahuilah bahwa di setiap warna pada pakaian mampu untuk memberikan kesan yang berbeda pada seseorang.

Contohnya, busana warna hitam yang sering diidentikkan dengan kesan elegan akan makin cocok digunakan mereka yang memilih tubuh tinggi berisi.

Sementara busana warna merah yang sering diidentikkan dengan kesan percaya diri akan lebih cocok dikenakan mereka yang memiliki garis wajah yang tegas.

c. Cek lagi ukuran baju

Ukuran pakaian bisa dibilang punya peranan yang besar dalam pemilihan busana yang hendak digunakan.

Ingat untuk tidak mengenakan pakaian yang terlalu besar atau terlalu kecil karena hasilnya bisa sangat mengejutkan.

Selalu pilih ukuran busana yang sesuai dengan bentuk dan ukuran tubuhmu.

Saat kamu membeli pakaian di marketplace, pastikan untuk memeriksa dulu tabel ukuran dan memilih ukuran yang tepat. Kamu juga bisa bertanya pada adminnya untuk memastikan.

d. Berani memadukan busana dengan aksesoris

Memakai aksesoris seperti kalung, gelang, jam tangan dan anting dapat melengkapi penampilan. Namun, kamu harus memilih aksesoris yang cocok dengan pakaian yang akan kamu kenakan saat itu.

Jangan memaksa pakai aksesoris yang terlalu banyak aksesoris apalagi yang terlalu menarik perhatian. Hal tersebut bakal membuat penampilan kamu justru terlihat norak dan tidak elegan.

e. Pilih sepatu yang sesuai dengan busana atau situasi

Sepatu jadi bagian penting dari busana. Oleh sebab itu pilihlah sepatu yang sesuai dengan pakaian dan situasi yang akan kamu jelang.

Jangan asal memakai sepatu seperti memakai sepatu terlalu besar atau kecil. Memilih sepatu yang nyaman dipakai dan relevan dengan tempat bakal bikin penampilan kamu lebih keren.

f. Cek lagi detail pakaian

Tips berikutnya kamu perlu memastikan pakaian yang kamu pakai bersih dan rapi. Selain itu, pastikan lagi bahwa pakaian kamu tidak kusut, kancing lengkap, atau jahitannya sempurna.

Berpakaian yang rapi mampu memberikan kesan yang menarik saat dipandang oleh orang lain.

g. Coba cocokkan jenis dan model pakaian

Cobalah mengombinasikan model pakaian yang berbeda. Jangan ragu untuk memilih beberapa pakaian yang dapat kamu padu padankan dengan berbagai cara.

Contohnya untuk atasan putih sederhana kamu bisa memadukannya dengan celana jins, rok midi, atau celana formal.

h. Sesuaikan busana dengan acara atau situasi

Masih di trik memilih pakaian yang tepat, sangat penting untuk kamu perhatikan lagi saat hendak memilih pakaian.

Sesuaikan pakaian dengan situasi atau acara yang hendak kamu datangi. Contohnya, jangan memakai pakaian santai jika hendak pergi ke pesta yang mengharuskan kamu berbusana formal.

Begitu juga sebaliknya. Jangan memakai pakaian formal apabila kamu hanya memiliki rencana ke mal dan berkumpul bersama teman.

Pastikan kamu sudah memilih pakaian yang sesuai dengan acara dan busana yang kamu pakai pun nyaman.

Daftar Ide Outfit Korean Style Wanita yang Bisa Ditiru

Siap untuk menyimak seperti apa ide outfit korean style wanita rekomendasi Mamikos? Mari langsung saja simak daftar outfit Korean style yang Mamikos janjikan tersebut sebagai berikut.

1. Ide Outfit Korean Style Wanita: Padu padan Jins dan Kemeja Oversize

id.pinterest.com/amzn.to

Dari daftar ide outfit korean style wanita rekomendasi Mamikos yang pertama, ada penampilan manis seperti yang tampak pada contoh gambar di atas.

Dengan memadupadankan celana jins dan tank top serta kemeja oversize, tampilan ini cocok untuk kamu kenakan jika hendak pergi keluar bersama sahabat.

2. Ide Outfit Korean Style Wanita: Blouse dan Rok Selutut

id.pinterest.com/lolly

Inspirasi gaya berpakaian ala Korea berikutnya sebagaimana yang bisa kamu lihat pada gambar pakaian di atas dimana modelnya mengenakan blouse warna putih dan dipermanis dengan rok selutut.

Tak lupa tas selempang warna senada juga diletakkan di bahu yang menambah kesan manis.

3. Ide Outfit Korean Style Wanita: Ide Pakaian Satu Warna

katadata.co.id

Berikutnya ada gaya berpakaian ala cewek Korea yang tampak seperti pada gambar di atas.

Blouse lengan balon ditambah dengan celana panjang strip putih yang dapat memberi kesan tinggi pada si pemakainya jadi pilihan cocok bagi kamu yang ingin pergi kencan.

4. Ide Outfit Korean Style Wanita: Pilih Warna Pastel

stylo.grid.id

Ingin tampil lebih manis dan menarik perhatian? Maka kamu bisa mencoba gaya berpakaian cewek Korea seperti yang tampak pada gambar di atas.

Dengan memilih warna pastel, kesan manis dan kalem bisa langsung tercipta. Tak perlu berlebihan dengan memakai banyak aksesoris. Karena dengan begini pun kamu mampu menarik perhatian.

5. Ide Outfit Korean Style Wanita: Sweater dan Sneaker

decode.uai.ac.id

Ingin tampil santai dan kasual saja saat bepergian dengan teman satu genk? Maka kamu bisa memilih tampilan seperti yang tampak pada gambar di atas.

Jins panjang, sneakers, dan sweater rajut sangat cocok dipakai bersamaan saat kamu hangout bersama bestie kamu di akhir pekan.

Aksesoris seperti jam tangan, kacamata dan tas tangan juga bisa kamu pakai agar terlihat lebih percaya diri.

Penutup

Demikian ulasan outfit Korean style wanita yang pastinya simpel, tetap manis dan cocok untuk kamu gunakan di Indonesia.

Kamu bisa membagikan ulang tautan artikel Mamikos berjudul outfit korean style wanita simpel ini pada postingan media sosial supaya lebih banyak yang tahu ulasan menariknya.


Klik dan dapatkan info kost di dekat mu:

Kost Jogja Murah

Kost Jakarta Murah

Kost Bandung Murah

Kost Denpasar Bali Murah

Kost Surabaya Murah

Kost Semarang Murah

Kost Malang Murah

Kost Solo Murah

Kost Bekasi Murah

Kost Medan Murah