Mengapa Bagian Pedalaman Benua Lebih Rendah Kepadatan Penduduknya Dibandingkan Bagian Pesisir Benua?

Ini dia, penjelasan mengenai perbedaan kepadatan penduduk di wilayah pedalaman benua dan pesisir benua. Cek, yuk!

19 Maret 2025 Fanny

Mengapa Bagian Pedalaman Benua Lebih Rendah Kepadatan Penduduknya Dibandingkan Bagian Pesisir Benua? โ€“ Merujuk dari KBBI, benua adalah bagian di bumi berupa suatu daratan atau tanah yang begitu luas sehingga pada bagian tengah dari benua itu tidak memperoleh pengaruh langsung dari angin laut. 

Luasnya benua telah membagi beberapa wilayahnya. Namun, terdapat perbedaan yang signifikan di antara wilayah-wilayah tersebut, salah satunya adalah kepadatan penduduk. 

Diketahui, kepadatan penduduk di pedalaman benua lebih rendah daripada bagian pesisir benua. Mengapa bisa demikian? Berikut, penjelasannya.๐Ÿ“š๐ŸŒ๐Ÿ”

Alasan Dibalik Perbedaan Kepadatan Penduduk Wilayah Pedalaman dan Pesisir Benua

Bagian pedalaman benua memiliki kepadatan penduduk yang lebih rendah dibandingkan bagian pesisir karena bagian pesisir benua memiliki kemudahan dalam aksesibilitas untuk bisa terkoneksi dan berinteraksi dengan wilayah lainnya. 

Artinya, masyarakat di kawasan pesisir lebih mudah mendapatkan akses seperti transportasi, akses ke perdagangan, hingga peluang ekonomi yang lebih besar yang membuatnya lebih menarik untuk ditinggali.

Mengutip dari laman Detik, kemudahan aksesibilitas ini membuat daerah pesisir juga mudah dijangkau oleh berbagai transportasi, sehingga pergerakan dari ekonomi di daerah tersebut akan jauh lebih berkembang daripada dengan daerah yang berada di pedalaman benua. 

Berbeda halnya dengan wilayah pedalaman benua yang kepadatan penduduknya lebih rendah karena keterbatasan dalam akses, hingga kondisi geografis yang kurang mendukung.

Lebih jauh, mari kita bahas satu per satu. Mulai dari akses dan transportasinya,di mana wilayah pesisir memiliki infrastruktur transportasi yang lebih memadai, seperti halnya pelabuhan, jalan utama, hingga bandara. Hal ini memungkinkan pergerakan barang dan orang lebih mudah. 

Lalu, dari sisi iklim dan juga kondisi lingkungan. Melansir dari laman Akurat, dijelaskan jika daerah pesisir memiliki suhu lebih sejuk dan juga curah hujan yang cukup. Berbeda halnya dengan wilayah pedalaman yang iklimnya lebih ektrem, karena suhu bisa sangat tinggi saat siang hari dan suhu sangat rendah pada malam hari.

Lalu, dari faktor ekonomi dan perdagangan di mana lokasi pesisir yang lebih strategis untuk kegiatan ekspor dan impor. Sedangkan, wilayah pedalaman sering kali sulit dalam akses ke jalur perdagangan utamanya, sehingga pertumbuhannya pun lebih lambat.

Penutup 

Demikian, penjelasan mengenai alasan dibalik perbedaan kepadatan penduduk antara wilayah pesisir dan pedalaman. 

Simak juga uraian lainnya terkait kepadatan penduduk yang ada di blog Mamikos, seperti pembahasan tentang alasan Kepadatan Penduduk menjadi Suatu Masalah.๐Ÿ“š๐Ÿ”

Referensi:


Klik dan dapatkan info kost di dekat kampus idamanmu:

Kost Dekat UGM Jogja

Kost Dekat UNPAD Jatinangor

Kost Dekat UNDIP Semarang

Kost Dekat UI Depok

Kost Dekat UB Malang

Kost Dekat Unnes Semarang

Kost Dekat UMY Jogja

Kost Dekat UNY Jogja

Kost Dekat UNS Solo

Kost Dekat ITB Bandung

Kost Dekat UMS Solo

Kost Dekat ITS Surabaya

Kost Dekat Unesa Surabaya

Kost Dekat UNAIR Surabaya

Kost Dekat UIN Jakarta

Close