Pekerjaan Cook Helper Si Pembantu Juru Masak, Tugas, Syarat Umum, dan Perkiraan Gajinya

Pekerjaan Cook Helper Si Pembantu Juru Masak, Tugas, Syarat Umum, dan Perkiraan Gajinya – Dalam kondisi dapur profesional seperti sebuah restoran, setiap peran di dalamnya memegang peran begitu penting.

Termasuk juga dengan adanya cook helper yang memiliki banyak tugas penting untuk diemban. Banyak pula yang menyebut profesi ini sebagai assistant cook untuk membantu dapur berjalan dengan lancar.

Buat kamu yang tertarik dengan posisi satu ini, perlu untuk tahu seperti apa syarat umum yang harus dipenuhi, tugas, hingga perkiraan gaji yang didapatkan.

Mengenal Peran Cook Helper dalam Dapur Restoran

unsplash.com/@orhakim

Beberapa dari kamu mungkin baru saja mendengar posisi cook helper. Pada dasarnya, cook helper sendiri merupakan seseorang yang memiliki tugas untuk membantu seluruh aktivitas yang berjalan di dapur.

Tugas tersebut termasuk juga mempersiapkan, melakukan pengemasan, merapikan, membersihkan, hingga melakukan penyimpanan kembali untuk bahan masakan yang dirasa masih layak.

Selain itu, posisi ini juga membantu untuk membuang bahan masakan yang sudah tidak lagi sesuai dengan standar pangan yang ada.

Setiap restoran selalu dituntut untuk bisa memberikan pelayanan yang maksimal kepada para pelanggan atau tamu yang datang. Hal ini dilakukan untuk memastikan bahwa pengalaman yang mereka dapatkan selalu maksimal dan membuat mereka puas.

Saat tamu atau pengunjung merasa puas dengan pelayanan yang diberikan oleh restoran tersebut, maka besar kemungkinannya untuk mereka datang kembali. Terutama untuk kualitas masakan yang dihidangkan tersebut.

Oleh karena itu, setiap peran yang ada di dalam sebuah restoran, terutama dapur, memegang tugas yang begitu penting. Salah satunya yaitu dengan cook helper atau disebut pula sebagai asisten koki.

Posisi ini sendiri termasuk ke dalam bagian yang ada di departemen dapur. Tidak jarang ditemukan juga bahwa seorang chef yang profesional biasanya memulai karirnya tersebut dari menjadi seorang cook helper.

Tugas yang Dijalankan oleh Cook Helper

Pada bagian sebelumnya, kamu sudah diajak untuk memahami apa sebenarnya pekerjaan dari seorang cook helper itu sendiri. Sekarang, saatnya kamu mengenal apa saja tugas yang diemban dan dijalankan oleh seorang pearan ini.

Pada dasarnya, peran yang dimiliki oleh seorang cook helper dalam dapur restoran begitu penting. Tanggung jawab yang diemban juga tidak ringan maupun mudah.

Tanpa adanya posisi ini, maka operasional atau jalannya dapur di sebuah restoran bisa menjadi kacau. Adanya cook helper mampu untuk membantu efisiensi dan efektivitas yang berjalan di dapur bisa terjaga dengan lancar.

Ada banyak tugas yang dimiliki dan diemban oleh seorang cook helper itu sendiri. Mulai dari mempersiapkan bahan-bahan makanan yang dijadikan sebagai dasar untuk membuat menu restoran hidangan.

Bahan-bahan tersebut yang nantinya juga diolah sehingga menghasilkan menu makanan yang lezat dan membuat pelanggan atau tamu merasa puas.

Deskripsi Pekerjaan untuk Posisi Cook Helper

Pada bagian sebelumnya, kamu sudah memahami sedikit terkait dengan apa sebenarnya tugas yang dimiliki oleh seorang cook helper itu sendiri.

Tugas yang dimiliki oleh peran satu ini bisa dibilang cukup menentukan bagaimana jalannya dapur restoran itu sendiri. Oleh karena itu, perannya memegang bagian yang begitu penting.

Dari tugas yang dijelaskan secara lebih umum di atas, sebenarnya ada tugas yang lebih detail lagi terkait dengan tanggung jawab yang dimiliki asisten koki ini.

Lebih tepatnya, tugas tersebut biasanya dijelaskan melalui deskripsi pekerjaan yang dimiliki. Dari sini, sebagai seorang cook helper kamu nantinya bisa memahami tugas dengan lebih baik.

Setiap sisi dari cara kerja dapur itu sendiri juga bergantung pada cook helper. Termasuk juga untuk memastikan bahwa menu makanan bisa dibuat dengan lancar dan sesuai standar kualitas yang dimiliki.

Berikut ini merupakan beberapa daftar dari deskripsi untuk pekerjaan yang dimiliki dan diemban oleh posisi seorang cook helper diantaranya:

  1. Mempersiapkan peralatan masak yang akan digunakan di dapur.
  2. Mempersiapkan bahan mentah yang nantinya diolah menjadi menu.
  3. Membersihkan dan menyimpan seluruh peralatan yang sudah selesai digunakan.
  4. Memberikan bantuan kepada koki dalam proses mengolah atau memasak makanan.
  5. Menggunakan peralatan yang ada di dapur sesuai dengan fungsi yang dimiliki.
  6. Membersihkan maupun menyimpan seluruh peralatan dapur yang sesuai dengan karakter dan fungsi yang dimiliki oleh masing-masing dari alat tersebut.
  7. Menggunakan bumbu dapur yang sesuai dengan kebutuhan maupun prosedur yang dimiliki dengan baik dan benar.
  8. Menentukan maupun memasak segala bahan yang cukup berat serta penting. Misalnya seperti daging, ikan, itik, telur, dan sejenisnya sesuai dengan prosedur yang ada secara baik dan benar.
  9. Memasak menu makanan yang menggunakan bahan dasar dari pasta serta mei dan sesuai dengan prosedur yang sudah ada dengan benar.
  10. Mempersiapkan serta memasak makanan untuk menu makan pagi, siang, dan malam maupun juga untuk tipe menu makanan yang sifatnya ala carte.

Kualifikasi Menjadi Seorang Cook Helper

Dari penjelasan mengenai tugas dan deskripsi pekerjaan cook helper yang ada pada bagian sebelumnya, mungkin banyak yang penasaran terkait dengan kualifikasi yang diperlukan.

Kualifikasi ini memiliki peran yang begitu penting untuk membuka jalan kamu sehingga bisa diterima untuk peran ini. Biasanya kualifikasi yang dimiliki untuk setiap restoran bisa saja berbeda.

Selain itu, dari daftar kualifikasi yang diberikan, bisa saja hanya membutuhkan beberapa atau tidak harus memiliki semuanya terlebih dahulu. Namun, memang lebih baik apabila sudah siap secara keseluruhan.

Dari informasi mengenai kualifikasi ini, kamu juga bisa untuk mencoba mempersiapkan diri dengan lebih baik sehingga jalannya bisa lebih terbuka lebar.

Berikut ini merupakan daftar dari kualifikasi yang secara umum dibutuhkan sebagai seorang cook helper diantaranya:

  1. Sudah lulus dan memiliki ijazah setara dengan Sekolah Menengah Atas (SMA) atau Sekolah Menengah Kejuruan (SMK).
  2. Memiliki pengalaman yang bisa dibuktikan terkait dengan tugas pernah membantu untuk urusan pengaturan dapur.
  3. Memiliki lisensi sebagai seorang food handler.
  4. Memiliki kemampuan untuk bisa berdiri dalam jangka waktu yang cukup lama.
  5. Memiliki kemampuan untuk bisa menggunakan berbagai peralatan yang ada di dapur dengan baik dan aman.
  6. Memiliki pengetahuan yang baik berkaitan dengan seperti apa standar maupun prosedur yang ada dari menjaga keamanan pangan.
  7. Memiliki kemampuan dan keterampilan dalam berkomunikasi dengan baik dan kuat.
  8. Memiliki keahlian dalam berorganisasi dengan baik, terutama untuk bekerja sama dengan orang lain dan berada dalam sebuah tim.

Informasi Gaji untuk Posisi Cook Helper

Membicarakan terkait dengan cook helper, pastinya penasaran juga terkait dengan berapa gaji yang didapatkan untuk posisi satu ini.

Besaran gaji yang didapatkan oleh cook helper tergantung pula pada tempat kerja yang dimiliki.

Untuk hotel dengan bintang 2, biasanya gaji yang didapatkan berkisar dari angka Rp 2 juta sampai dengan Rp 2,5 juta. Sementara untuk hotel dengan bintang 3 ke atas, gajinya berkisar pada angka Rp 4 juta sampai Rp 6,5 juta.

Tentu saja angka tersebut tidak permanen dan bisa untuk dipukul rata dari setiap tempat kerja yang ada. Gaji yang diberikan juga bergantung pada lokasi kerja, tempat tinggal, kondisi restoran, dan lain sebagainya.

Selain itu, pengalaman yang dimiliki juga bisa menentukan gaji yang didapatkan oleh cook helper. Maka dari itu, akan lebih baik untuk kamu mencari tahu dahulu terkait dengan UMR di tempat tinggalmu.

Besaran dari gaji juga masih dapat melalui proses negosiasi sehingga kamu tidak perlu untuk terlalu mengkhawatirkan hal ini. Selalu berusaha untuk meningkatkan keterampilan supaya bisa mendapatkan gaji yang lebih besar pula.

Penutup

Nah, itu tadi merupakan penjelasan mengenai apa sebenarnya tugas dari pekerjaan yang diemban oleh seorang cook helper. Termasuk juga lengkap dengan berapa gaji yang biasa didapatkan oleh pekerjaan satu ini.

Tidak hanya dengan cook helper, tetapi juga masih ada banyak peran di dapur profesional restoran lainnya yang perlu untuk kamu ketahui. Kamu dapat mencari tahu terkait dengan setiap pekerjaan dengan lengkap melalui situs blog Mamikos.

FAQ

Apa tugas dari seorang cook helper?

Tugas yang dimiliki oleh cook helper yaitu membantu koki atau juru masak selama proses memasak berjalan. Hal ini dilakukan karena proses memasak yang berjalan begitu kompleks sehingga diperlukan peran ini dengan begitu cekatan supaya koki bisa memasak dengan cepat dan mudah. Membutuhkan keahlian dan ketelitian yang tinggi supaya bisa mengisi peran ini.

Apakah cook helper harus bisa masak?

Seorang cook helper memang diharuskan untuk juga bisa memasak serta memiliki pengetahuan yang cukup berkaitan dengan menu atau hidangan yang disediakan dalam sebuah restoran.

Berapa gaji cook helper?

Gaji yang bisa didapatkan oleh seorang cook helper yaitu berkisar mulai dari Rp 6 juta ke atas.

Apakah cook helper harus berpengalaman?

Seorang cook helper dibutuhkan tanpa harus memiliki pengalaman sebelumnya karena posisi ini sendiri termasuk ke dalam posisi entry level. Selain itu, kebutuhan yang dimiliki oleh setiap restoran bisa begitu berbeda dengan restoran yang lainnya. Hal ini yang membuat setiap restoran biasanya akan tetap memberikan pelatihan kepada cook helper yang baru masuk.

Cook helper lulusan apa?

Posisi cook helper biasanya bisa diraih dari lulusan Sekolah Menengah Kejuruan atau SMK dengan jurusan Tata Boga. Jurusan satu ini memberikan pengetahuan serta keterampilan dasar yang dibutuhkan dalam proses memasak.


Klik dan dapatkan info kost di dekat mu:

Kost Jogja Murah

Kost Jakarta Murah

Kost Bandung Murah

Kost Denpasar Bali Murah

Kost Surabaya Murah

Kost Semarang Murah

Kost Malang Murah

Kost Solo Murah

Kost Bekasi Murah

Kost Medan Murah