15 Pekerjaan yang Paling Dibutuhkan dan Menjanjikan di Masa Depan

15 Pekerjaan yang Paling Dibutuhkan dan Menjanjikan di Masa Depan –  Di era yang terus berubah ini, kita sering kali bertanya-tanya tentang peluang dan pekerjaan yang akan dibutuhkan di masa depan.

Bersamaan dengan itu tentu akan muncul peluang-peluang pekerjaan yang baru.

Pada artikel kali ini Mamikos akan membahas tentang berbagai pekerjaan yang paling dibutuhkan di masa depan yang bisa menjadi panduan kamu memilih jurusan kuliah.

15 Pekerjaan yang Paling Dibutuhkan dan Menjanjikan di Masa Depan

https://www.unsplash.com/author/ClemOnojeghuo

Dalam dunia kerja yang selalu berubah seiring dengan perkembangan zaman, tentu terdapat pekerjaan yang semakin banyak dibutuhkan.

Kalau kamu ingin mulai mempersiapkan karier di masa depan, pertimbangkan untuk memasuki berbagai pekerjaan ini ya!

1. Pengembang Perangkat Lunak (Software Developer)

Dalam era digital, permintaan akan pengembang perangkat lunak terus meningkat.

Menjadi seorang software developer adalah salah satu pekerjaan yang paling dibutuhkan.

Perancangan dan pengembangan perangkat lunak menjadi tugas utama seorang software developer.

Pengembang perangkat lunak dapat bekerja dalam berbagai bidang seperti perusahaan teknologi, perusahaan rintisan (start up), pemerintah, maupun lembaga nirlaba lain.

Bidang lain yang membutuhkan software developer juga termasuk pengembangan perangkat lunak medis, keuangan, game, atau kecerdasan buatan.

2. Ahli Kecerdasan Buatan (AI Specialist)

Dengan perkembangan kecerdasan buatan, AI specialist sangat dibutuhkan untuk mengembangkan solusi dan aplikasi AI di berbagai sektor seperti otomasi, analisis data, dan pengolahan bahasa alami.

Perkembangan era digital membuat peran AI specialist menjadi semakin penting.

Mereka adalah pionir di balik kemajuan kecerdasan buatan, yang mencakup berbagai teknologi dan aplikasi yang berkaitan dengan kemampuan mesin untuk belajar dan berpikir seperti manusia.

Dengan permintaan yang terus meningkat di berbagai sektor seperti teknologi, kesehatan, keuangan, dan manufaktur, karier sebagai ahli kecerdasan buatan merupakan pekerjaan yang paling dibutuhkan.

Penting untuk memiliki pemahaman yang kuat tentang matematika, pemrograman, dan statistik, serta kemampuan untuk beradaptasi dengan cepat dengan perkembangan teknologi AI yang terus berubah.

Selain itu, kemampuan berpikir kreatif dan kemauan untuk terus belajar juga sangat penting dalam pekerjaan ini.

3. Analisis Data (Data Analyst)

Adanya data analyst sangat dalam dunia bisnis saat ini, terutama dengan banyaknya data yang dihasilkan oleh perusahaan dan organisasi.

Tugas utama dari pekerjaan ini adalah mengumpulkan data dari berbagai sumber yang kemudian diolah untuk memilah dan mengurai data tersebut untuk mengidentifikasi pola, tren, dan informasi lainnya.

Hasil analisis tersebut disajikan dalam bentuk visualisasi seperti grafik dan laporan yang membantu orang lain memahami makna di balik data.

Data analyst berperan penting dalam pengambilan keputusan bisnis dengan memberikan wawasan berdasarkan data, sehingga memungkinkan manajer dan eksekutif membuat keputusan yang lebih tepat.

Keahlian teknis seperti pemrograman dan statistik sangat penting dalam pekerjaan ini. 

Seorang data analyst harus siap untuk belajar terus menerus, mengikuti perkembangan teknologi dan metode analisis yang baru.

4. Pakar Keamanan Siber (Cybersecurity Expert)

Seiring era digital yang terus berkembang, peran seorang cybersecurity expert menjadi semakin penting.

Cybersecurity expert berperan dalam menjaga dan melindungi data berharga serta infrastruktur dari ancaman yang semakin kompleks di dunia siber.

Tugas utamanya adalah menciptakan pertahanan yang kuat untuk melawan serangan tersebut.

Cybersecurity expert melakukan pemindaian sistem dan jaringan untuk mendeteksi kerentanan software, serta mengembangkan kebijakan keamanan yang memastikan bahwa data sensitif tetap terlindungi.

Di tengah serangan siber yang semakin cerdik dan merusak, seperti serangan malware, peretasan, dan phishing, kebutuhan akan pakar keamanan siber terus meningkat.

Hal ini menandakan cybersecurity expert menjadi salah satu pekerjaan yang paling dibutuhkan.

5. Ahli Keuangan Berkelanjutan (Sustainable Finance Specialist)

Tugas seorang sustainable finance specialist adalah membantu perusahaan dan organisasi agar bisa menggunakan uang dengan cara yang baik untuk lingkungan dan masyarakat.

Mereka menunjukkan cara perusahaan bisa menghasilkan uang dengan tetap menjaga alam dan membantu orang lain.

Contohnya, jika sebuah perusahaan memiliki uang untuk diinvestasikan, sustainable finance specialist akan membantu mereka memilih tempat yang baik untuk menginvestasikan uang tersebut.

Mereka akan memastikan bahwa investasi itu tidak merusak lingkungan dan masyarakat, tapi sebaliknya membantu melindungi alam dan memajukan kehidupan orang-orang.

Pekerjaan ini semakin penting seiring dengan meningkatnya perhatian pada masalah-masalah seperti perubahan iklim dan keberlanjutan sumber daya.

6. Pengembang Teknologi Blockchain (Blockchain Developer)

Blockchain developer adalah orang-orang yang membuat internet lebih aman.

Mereka menggunakan teknologi blockchain yang seperti catatan besar digital untuk menjaga informasi dan uang pengguna tetap aman di dunia online.

Pekerjaan ini sangat dibutuhkan terutama oleh perusahaan keuangan dan perusahaan pengirim barang.

Di perusahaan keuangan, mereka membantu melindungi nasabah ketika melakukan pembayaran atau investasi online.

Di perusahaan pengiriman, blockchain developer membantu melacak barang-barang dibeli konsumen dari toko online.

7. Teknisi Kesehatan Digital (Digital Health Technician)

Pekerjaan yang paling dibutuhkan di masa depan selanjutnya adalah digital health technician. Pekerjaan ini membantu kita dalam hal kesehatan menggunakan teknologi.

Digital health technician melakukan tiga hal utama dalam pekerjaannya.

Pertama, mereka menjaga catatan kesehatan pasien, sehingga dokter tahu tentang kondisi pasien.

Kedua, mereka membantu pasien dipantau dari jauh, artinya pasien tidak selalu harus ke rumah sakit.

Terakhir, mereka membuat aplikasi kesehatan yang membantu pasien menjaga diri, seperti aplikasi yang mengingatkan tentang obat yang harus diminum.

8. Spesialis Energi Terbarukan (Renewable Energy Specialist)

Seiring dengan pergeseran menuju energi terbarukan renewable energy specialist sangat diperlukan dalam mengembangkan, memelihara, dan mengoptimalkan infrastruktur energi terbarukan.

Renewable energy specialist akan merancang, membangun, dan menjaga alat-alat yang mengubah sinar matahari dan angin menjadi listrik untuk bisa digunakan oleh rumah-rumah dan bisnis.

Pekerjaan mereka sangat penting karena membantu mengurangi polusi dan menghemat sumber daya alam.

9. Desainer Grafis dan Multimedia (Graphic and Multimedia Designers)

Di era digital saat ini, graphic and multimedia designers adalah orang-orang yang membuat gambar, video, dan konten visual yang kita lihat di internet, iklan, dan media sosial.

Mereka mengambil ide dan pesan lalu mengolahnya agar terlihat bagus dan mudah dimengerti oleh orang lain.

Mereka ditugaskan untuk menciptakan tampilan visual yang membuat orang-orang tertarik dan membantu memahami pesan yang ingin disampaikan oleh perusahaan atau pengiklan.

Dalam dominasi media digital seperti saat ini, graphic and multimedia designer menjadi pekerjaan yang paling dibutuhkan.

10. Dokter Spesialis

Di tengah-tengah perubahan dan tantangan dunia kesehatan, peran seorang dokter spesialis menjadi semakin penting dan sangat dibutuhkan dalam masyarakat.

Kehadiran dokter spesialis di rumah sakit, klinik, dan fasilitas kesehatan lainnya adalah salah satu bentuk keamanan dan perlindungan bagi masyarakat.

Dokter spesialis menjadi pekerjaan yang paling dibutuhkan bahkan di masa depan.

11. Agen Properti atau Pengusaha Real Estate

Peran pengusaha real estate menjadi semakin krusial dan sangat dibutuhkan dalam memenuhi kebutuhan perumahan dan pengembangan wilayah di masa depan.

Pengusaha real estate adalah orang-orang yang mengenali potensi dan peluang di pasar properti.

Mereka merencanakan, mendesain, dan mengembangkan berbagai jenis properti, mulai dari hunian hingga kompleks perkantoran dan pusat perbelanjaan.

Pekerjaan ini juga berperan dalam pengembangan infrastruktur kota, termasuk jalan, utilitas, dan fasilitas umum.

Di tengah populasi dunia yang terus bertambah, peran pengusaha real estate menjadi sangat penting dalam memastikan bahwa ada tempat tinggal yang mencukupi.

12. Ilmuwan Pangan (Food Scientist)

Food scientist menguji makanan untuk memastikan bahwa tidak ada bahan berbahaya di dalamnya.

Mereka juga mencari cara untuk membuat makanan lebih tahan lama sehingga tidak cepat rusak.

Selain itu, mereka mencari cara agar makanan yang kita konsumsi lebih sehat dan bergizi.

Di masa depan, ketika populasi dunia terus berkembang, kita akan memerlukan lebih banyak makanan yang aman dan bergizi.

Hal ini membuat food scientist merupakan pekerjaan yang paling dibutuhkan.

13. Konselor Pendidikan

Konselor pendidikan membantu kita menemukan pilihan terbaik dalam pendidikan.

Mereka adalah orang-orang yang memberikan saran tentang sekolah, jurusan, dan karier yang sesuai dengan minat siswa.

Dengan menemui konselor pendidikan, siswa akan mendapatkan informasi sekaligus bimbingan untuk menentukan jalur pendidikan.

Dalam dunia yang terus berubah, konselor pendidikan adalah pekerjaan penting yang membantu siswa mencapai tujuan pendidikan dan karier.

14. Konsultan Kesehatan Mental

Di tengah kesadaran tentang kesehatan mental, peran konsultan kesehatan mental semakin dibutuhkan secara signifikan.

Pekerjaan ini membantu individu menghadapi berbagai tantangan emosional dan mental, seperti stres, kecemasan, atau depresi.

Mereka juga berperan dalam membentuk lingkungan yang mendukung kesehatan mental di tempat kerja atau dalam komunitas.

Jika kamu tertarik mendalami tentang kesehatan mental, pekerjaan ini akan cocok untuk menjadi kariermu di masa depan.

15. Analisis Pasar dan Riset (Market Research Analyst)

Memahami pasar adalah hal yang paling penting dalam mengembangkan atau memulai bisnis.

Market research analyst  dibutuhkan untuk membantu perusahaan memahami perubahan pasar dengan lebih baik.

Mereka melakukan penelitian mendalam tentang preferensi dan perilaku pelanggan, tren industri, dan strategi pesaing.

Pekerjaan mereka melibatkan pengumpulan data, analisis statistik, dan interpretasi hasil penelitian.

Mereka menggunakan berbagai metode, termasuk survei, wawancara, analisis data, dan pemodelan statistik untuk menghasilkan wawasan berharga.

Informasi yang mereka kumpulkan membantu perusahaan dalam mengambil keputusan yang strategis, seperti merancang produk atau layanan yang lebih sesuai dengan kebutuhan pelanggan, menentukan harga yang kompetitif, atau mengidentifikasi peluang pasar baru.

Market research analyst membawa peran utama untuk membantu perusahaan tetap bertahan dalam persaingan.

Penutup

Demikian beberapa contoh pekerjaan yang paling dibutuhkan dan menjanjikan di masa mendatang.

Dari daftar pekerjaan di atas, apakah ada yang kamu pertimbangkan untuk ditekuni?

Kalau kamu ingin mengetahui informasi terkait pekerjaan lainnya, pastikan untuk mengunjungi blog Mamikos, ya!


Klik dan dapatkan info kost di dekatmu:

Kost Jogja Murah

Kost Jakarta Murah

Kost Bandung Murah

Kost Denpasar Bali Murah

Kost Surabaya Murah

Kost Semarang Murah

Kost Malang Murah

Kost Solo Murah

Kost Bekasi Murah

Kost Medan Murah