Pendaftaran Kedokteran Gigi UNEJ 2023/2024, Biaya dan Syarat Masuk

Pendaftaran Kedokteran Gigi UNEJ 2023/2024, Biaya dan Syarat Masuk – Universitas Jember (UNEJ) merupakan perguruan tinggi negeri yang ada di daerah Jember. Universitas ini termasuk incaran calon mahasiswa baru yang hendak melanjutkan pendidikannya di perguruan tinggi.

UNEJ sendiri menawarkan berbagai pilihan jurusan untuk calon mahasiswa dengan kualitas pendidikan yang baik. Salah satu diantaranya yang sangat populer dengan jumlah pendaftar yang terus meningkat yaitu Fakultas Kedokteran Gigi (FKG).

Jika kamu bercita-cita mendaftar sebagai mahasiswa FKG UNEJ, sebaiknya simak informasi mengenai pendaftaran, biaya kuliah, hingga syarat masuk tahun 2023 pada artikel Mamikos di bawah.

Sekilas Tentang Kedokteran Gigi Universitas Jember

Instagram/@weloveunej

Mungkin kamu sudah tidak asing lagi mendengar Universitas Jember, pasalnya universitas dari Provinsi Jawa Timur ini termasuk pilihan kampus favorit di kalangan calon mahasiswa. Bagi kamu yang hendak kuliah disini, salah satu fakultas yang bisa kamu pertimbangkan yaitu Fakultas Kedokteran Gigi yang telah menerima mahasiswa sejak tahun 1985 ini.

Fakultas Kedokteran Gigi UNEJ termasuk salah satu fakultas unggulan di Indonesia. Sejak dulu FKG UNEJ memiliki reputasi yang baik dalam mencetak lulusan yang berkualitas dan siap bersaing di dunia kerja. Adapun kurikulum di FKG UNEJ yang diterapkan sudah disesuaikan dengan kebutuhan, sehingga para mahasiswa akan mampu menguasai keilmuan seputar kedokteran gigi dan menjadi terampil dalam pengobatan gigi.

Tidak hanya itu, pihak UNEJ juga telah melengkapi berbagai fasilitas pendukung untuk mahasiswa kedokteran gigi, seperti laboratorium dan perpustakaan yang lengkap, sehingga kamu bisa mendapatkan pengalaman belajar yang optimal.

Terdapat dua Program Studi yang ditawarkan di Fakultas Kedokteran Gigi Universitas Jember. Diantaranya yaitu :

  • Program Pendidikan Dokter Gigi (S1)
  • Program Profesi Dokter Gigi

Jika kamu tertarik berkuliah disini, sebaiknya ketahui syarat masuk dan biaya kuliah pada bagian di bawah ini.

Jalur Pendaftaran dan Syarat Masuk Universitas Jember

Sebagai salah satu kampus negeri, UNEJ merupakan tujuan mahasiswa untuk melanjutkan pendidikan di perguruan tinggi. Setidaknya, pihak UNEJ menyediakan beberapa jalur penerimaan untuk calon mahasiswa yang ingin masuk di UNEJ, diantaranya :

Jalur SNBP

Jalur satu ini, sebenarnya sudah dikenal luas oleh calon mahasiswa karena seleksi ini merupakan seleksi nasional penerimaan mahasiswa baru untuk masuk di kampus negeri. Jalur Seleksi Nasional Berdasarkan Prestasi (SNBP) merupakan jalur khusus bagi siswa yang berprestasi selama menempuh pendidikan di sekolah menengah. Bagi siswa yang ingin mendaftar jalur ini untuk syarat dan ketentuan lainnya bisa mengecek langsung melalui https://snbp.bppp.kemdikbud.go.id/.

  • Pendaftaran untuk jalur SNBP biasanya berlangsung mulai Februari tiap tahunnya.

Jalur SNBT

Jalur SNBT merupakan jalur masuk ke perguruan tinggi negeri yang dilakukan berdasarkan tes. Hasil seleksi melalui jalur ini dilakukan berdasarkan nilai UTBK dari calon mahasiswa. Bagi kamu yang ingin mendaftar melalui jalur SNBT bisa melakukan pendaftaran secara perorangan, mengenai syarat masuk dan ketentuannya bisa kamu cek melalui https://snbt.bppp.kemdikbud.go.id/.

  • Pendaftaran untuk jalur SNBT biasanya berlangsung mulai Maret sampai dengan April.

Jalur Seleksi SBMPTBR UNEJ

Jalur seleksi ini merupakan jalur wajib lokal yang dilaksanakan oleh pihak kampus secara mandiri. Jalur ini memberikan kesempatan bagi calon mahasiswa yang tidak lulus pada seleksi nasional SNBP dan SNBT. Bagi kamu yang ingin mendaftar melalui jalur ini bisa melakukan pendaftaran dan melihat syaratnya melalui www.unej.ac.id.

  • Pendaftaran untuk jalur SBMPTBR UNEJ biasanya berlangsung mulai Juni.

Jalur Mandiri UM UNEJ

Bagi kamu yang ingin masuk Universitas Jember, kamu juga bisa mencoba mendaftar Ujian Masuk Universitas Jember (UM-UNEJ) yang hasil seleksinya menggunakan Nilai Ujian Tulis Berbasis Komputer (UTBK) yang telah kamu dapatkan sebelumnya. Pendaftaran UM UNEJ dilaksanakan secara daring melalui laman https://um.unej.ac.id.

  • Pendaftaran untuk jalur SBMPTBR UNEJ biasanya berlangsung mulai Juni.

Biaya Kuliah Kedokteran Gigi UNEJ

Sejak tahun 2013 Universitas Jember mulai memberlakukan Uang Kuliah Tunggal atau UKT sebagai biaya pendidikan yang wajib dibayarkan oleh setiap mahasiswa di tiap semester. Dengan pemberlakuan UKT maka tidak ada lagi biaya yang harus ditanggung oleh mahasiswa.

Pembayaran UKT berlaku bagi semua mahasiswa yang masuk di UNEJ, baik itu dari jalur Seleksi Nasional Berdasarkan Prestasi (SNBP), Seleksi Nasional Berdasarkan Tes (SNBT), dan seleksi jalur mandiri.

Adapun biaya kuliah atau UKT selama menempuh pendidikan di FKG UNEJ pada setiap mahasiswa akan berbeda-beda. Penentuan biaya UKT ditentukan dari verifikasi berkas dan penghasilan untuk menentukan biaya pendidikan mahasiswa, dengan melengkapi persyaratan administrasi dan mengupload bukti pendukung lainnya, diantaranya :

  • Foto Rumah tampak depan dan belakang
  • Bukti penghasilan dari orang tua
  • Slip pembayaran PLN
  • Slip Total pajak Bumi dan Bangunan
  • STNK motor yang dimiliki

Semua dokumen tersebut akan menjadi pertimbangan pihak universitas untuk melakukan verifikasi sebelum menentukan kelompok UKT dari mahasiswa. 

Biaya UKT Program Pendidikan Kedokteran Gigi UNEJ

Biaya kuliah bagi mahasiswa yang diterima pada jalur SNBP dan SNBT hanya diwajibkan untuk membayarkan UKT persemester tanpa dibebankan biaya SPI (Sumbangan Pengembangan Institusi). Berikut biaya UKT Pendidikan Dokter UNEJ :

  • Golongan 1 : Rp 500.000
  • Golongan 2 : Rp 1.000.000
  • Golongan 3 : Rp 6.000.000
  • Golongan 4 : Rp 10.000.000
  • Golongan 5 : Rp 14.000.000
  • Golongan 6 : Rp 18.000.000

Biaya SPI Program Kedokteran Gigi UNEJ

Bagi mahasiswa yang mendaftar di UNEJ melalui jalur mandiri SBMPTBR UNEJ dan UM UNEJ, maka biaya kuliah berdasarkan Keputusan Rektor Nomor 7643/UN25/KU/2021 terdiri dari Uang Kuliah Tunggal (UKT) dan Sumbangan Pengembangan Institusi (SPI). 

Untuk UKT jalur mandiri UNEJ ditetapkan berada pada golongan/kelompok mulai dari kelompok 3 sampai 6.  Sedangkan SPI dibagi menjadi 3 kelompok dengan besaran sebagai berikut :

  • Kelompok 1 : Rp. 100.000.000
  • Kelompok 2 : Rp. 125.000.000
  • Kelompok 3 : Rp. 150.000.000

Penyesuaian UKT Universitas Jember

Pada setiap semester pihak Universitas Jember memberikan kesempatan bagi setiap mahasiswa untuk mengajukan penyesuaian Uang Kuliah Tunggal atau UKT. Adapun berkas permohonan penyesuaian UKT ditujukan kepada Rektor Universitas Jember melalui Pembantu Rektor I.

Jadi, mahasiswa baru yang memang merasa terkendala atau keberatan dengan besaran UKT yang telah ditetapkan saat mendaftar ulang bisa mengajukan penyesuaian di semester berikutnya.

Adapun jangka waktu dan pengumuman penyesuaian UKT biasanya akan diinformasikan secara resmi kepada masing-masing Program Studi atau Fakultas masinging-masing melalui surat dari Rektor. 

Informasi mengenai biaya kuliah di atas diambil berdasarkan referensi tahun sebelumnya. Namun, jika kamu ingin mengetahui informasi lebih update sebaiknya mengunjungi website resmi UNEJ melalui www.unej.ac.id. 

Penutup

Demikian ulasan mengenai pendaftaran Kedokteran Gigi UNEJ 2023/2024, biaya dan syarat masuk yang perlu kamu ketahui. Semoga artikel ini bermanfaat dan menambah wawasan kamu. 

Jika kamu ingin mencari tahu informasi penting lainnya, kamu bisa mengunjungi blog Mamikos. Akan ada banyak sekali artikel menarik yang wajib kamu ketahui. Pastikan download dan install aplikasi Mamikos di smartphone kesayangan kamu yah!


Klik dan dapatkan info kost di dekat kampus idamanmu:

Kost Dekat UGM Jogja

Kost Dekat UNPAD Jatinangor

Kost Dekat UNDIP Semarang

Kost Dekat UI Depok

Kost Dekat UB Malang

Kost Dekat Unnes Semarang

Kost Dekat UMY Jogja

Kost Dekat UNY Jogja

Kost Dekat UNS Solo

Kost Dekat ITB Bandung

Kost Dekat UMS Solo

Kost Dekat ITS Surabaya

Kost Dekat Unesa Surabaya

Kost Dekat UNAIR Surabaya

Kost Dekat UIN Jakarta