Informasi Pendaftaran Jalur Mandiri IPB 2021/2021

Informasi pendaftaran Jalur Mandiri IPB 2021/2021 — Tentunya, saat hendak melanjutkan pendidikan ke Perguruan Tinggi, kamu pasti perlu akan informasi pendaftarannya. Termasuk informasi pendaftaran Jalur Mandiri IPB 2021/2022.

Jadi, pada artikel kali ini, Mamikos akan memberikan kamu sebuah info penting terkait pendaftaran Jalur Mandiri IPB yang pasti sangat kamu nantikan. Jika kamu sudah tidak sabar lagi maka segera saja simak selengkapnya info yang telah Mamikos rangkum di bawah ini.

Pembaruan Informasi Pendaftaran Jalur Mandiri IPB

admisi.ipb.ac.id

Sudah Mamikos singgung sedikit di atas bahwa dalam artikel ini, Mamikos akan memberikan info terkini mengenai pendaftaran Jalur Mandiri IPB yang pasti akan sangat berguna. Langsung saja simak info selengkapnya di bawah ini.

1. Tentang Ujian Tulis Mandiri Berbasis Komputer IPB

Jalur Mandiri IPB yang juga dikenal dengan UTM-BK IPB adalah salah satu jalur Mandiri untuk masuk ke kampus yang berlokasi di Bogor tersebut. Untuk kamu yang belum tahu UTM-BK ini sudah diselenggarakan sejak tahun 2019 lho.

IPB memang memiliki beberapa jalur seleksi mandiri, salah satunya adalah Ujian Tulis Mandiri Berbasis Komputer (UTM-BK) ini. Pada awal dimulainya, seleksi calon mahasiswa jalur UTM-BK dilakukan menggunakan dua pilihan metode seleksi, yaitu seleksi menggunakan ujian tulis berbasis komputer yang dilaksanakan oleh IPB dan menggunakan skor UTBK yang diselenggarakan LTMPT.

Untuk seleksi menggunakan skor UTBK LTMPT terpaksa ditiadakan pada tahun 2020 dikarenakan pandemi Covid-19 yang pengumuman hasilnya menjelang perkuliahan dimulai.

Hal tersebut tentu saja tidak memungkinkan lagi apabila harus menggunakan skornya karena waktu yang terbatas. Demikian halnya ujian tulis secara onsite juga tidak dapat diselenggarakan sebagaimana mestinya.

2. UTM-BK Sebagai Alternatif Jalur Masuk IPB

Akhirnya pada tahun 2020 sebagai gantinya UTM-BK pun dilaksanakan secara “online” dari rumah peserta masing-masing. Untuk tahun 2021 ini, UTM-BK pun kembali akan dilaksanakan menggunakan dua metode seleksi.

Yakni berdasarkan hasil “UTMBK online” IPB dan berdasar hasil skor UTBK LTMPT. Kamu sebagai peserta pun dapat memilih salah satunya apakah menggunakan skor UTBK LTMPT atau mengikuti Ujian Tulis Berbasis Komputer IPB yang dilaksanakan secara “online”dari rumah masing-masing.

Tapi kamu juga bisa lho mendaftar keduanya. Apabila peserta mendaftar keduanya, maka seleksi akan dilakukan berdasarkan nilai terbaik yang nantinya diperoleh.

UTM-BK tersebut berlaku untuk kelas reguler dan kelas Internasional gelombang 2. Informasi mengenai kelas Internasional dapat dilihat dari portal resmi admisi IPB nya secara langsung.

Sebagai informasi tambahan, untuk jalur masuk UTM-BK program sarjana dikenakan Biaya Pengembangan Institusi dan Fasilitas (BPIF). Besarnya BPIF dapat kamu lihat langsung pada alamat admisi.ipb.ac.id.

3. Materi Jalur Mandiri UTM-BK IPB 2021/2022

Masih dalam rangkaian informasi informasi pendaftaran jalur mandiri UTM-BK IPB, ini saatnya kamu mengetahui mengenai materi jalur mandiri tersebut.

Materi yang akan diujikan untuk UTM-BK program sarjana (S1) yaitu Tes Kemampuan Skolastik yang bersifat Higher Order Thinking Skills (HOTS).

Untuk jumlah soal yang harus kamu kerjakan ialah sebanyak 25 soal. Waktu pengerjaan adalah 60 menit. Sistem penilaian : (1) Untuk soal pilihan ganda: benar 100%, salah -25%, kosong 0%; (2) Untuk jenis soal lainnya: benar 100%, salah atau kosong 0%.

Untuk pemilihan kelas Internasional, tes akan dilaksanakan dalam bahasa Inggris.

4. Perangkat Peserta yang Harus Disiapkan Dalam UTM-BK

Berikut ini adalah beberapa perangkat yang harus disiapkan oleh peserta UTM-BK 2021, diantaranya adalah:

  1. Komputer (PC) atau laptop sebagai perangkat utama, yang terhubung ke internet dengan kualitas koneksi yang stabil dan baik.
  2. Menggunakan sistem operasi minimal Windows 7 atau Mac, dan telah terinstall browser Google Chrome atau Firefox.
  3. Handphone (ponsel pintar) yang mampu menangkap gambar (foto) dan video, serta sudah terinstall aplikasi LINE untuk keperluan komunikasi dan pengawasan saat ujian.

5. Persyaratan Peserta Jalur Mandiri UTM-BK IPB 2021/2022

Di bawah ini adalah beberapa persyaratan dan ketentuan yang harus kamu ketahui dan patuhi sebagai peserta UTM-BK IPB Tahun 2021. Persyaratan dan ketentuan tersebut diantaranya adalah:

  1. Peserta adalah lulusan SMA/MA/SMK* IPA Tahun 2019, 2020, atau 2021.
  2. Peserta harus sehat jasmani dan rohani.
  3. Pendaftaran dilakukan melalui laman pendaftaran.admisi.ipb.ac.id
  4. Peserta UTM-BK harus memilih 1 (satu) atau 2 (dua) program studi yang ditawarkan.
  5. Peserta diperkenankan memilih pilihan ketiga yaitu pilihan IPB dimana apabila peserta tidak diterima di pilihan 1 dan pilihan 2 maka bersedia dipilihkan oleh IPB selama nilainya memenuhi persyaratan.
  6. Peserta UTMBK kelas internasional wajib mengikuti tes UTMBK dalam bahasa Inggris. Informasi mengenai kelas internasional dapat dilihat disini.
  7. Membayar biaya pendaftaran sebesar Rp 500.000,- (lima ratus ribu rupiah)
  8. Uang pendaftaran yang sudah dibayarkan tidak dapat ditarik kembali dengan alasan apapun.

Untuk Calon Peserta Jurusan SMK

  1. Pertanian
  2. Peternakan
  3. Perikanan
  4. Kehutanan
  5. Perkebunan
  6. Kimia
  7. Boga/Gizi
  8. Informatika
  9. Farmasi
  10. Grafika
  11. Pengolahan Hasil
  12. TKJ
  13. RPL (Rekayasa Perangkat Lunak)
  14. Mesin
  15. Elektro

6. Tanggal Penting Jalur Mandiri UTM-BK IPB 2021/2022

Mustahil kamu melewatkan poin satu ini apabila hendak melakukan pendaftaran jalur mandiri IPB 2021/2022. Simaklah dengan saksama tanggal penting jalur mandiri yang perlu kamu tahu di bawah ini.

Pendaftaran akan dibuka mulai 13 April (pukul 16.00 WIB) hingga 16 Juni 2021

Skor UTBK

  1. Pengumuman penerimaan yang menggunakan skor UTBK pada tanggal 5 Juli 2021
  2. Registrasi online dilaksanakan pada 5 hingga 9 Juli 2021
  3. Pembayaran UKT dilaksanakan pada 15 hingga 23 Juli 2021
  4. Awal perkuliahan dimulai awal 16 Agustus 2021

UTMBK (ujian)

  1. Tes UTMBK (Online) pada tanggal 27 Juni 2021
  2. Pengumuman penerimaan jalur tes UTMBK pada tanggal 5 Juli 2021
  3. Registrasi online dilaksanakan pada tanggal 5 hingga 9 Juli 2021
  4. Pembayaran UKT dilaksanakan pada 15 hingga 23 Juli 2021
  5. Awal perkuliahan dimulai pada 16 Agustus 2021

*dapat berubah dengan pemberitahuan terlebih dahulu, jadi Mamikos sarankan untuk tetap mengecek pembaruan terkini nya secara berkala di portal resminya di admisi.ipb.ac.id.

Itulah tadi artikel yang dapat Mamikos berikan pada kesempatan kali ini. Mudah-mudahan apa yang sudah Mamikos sampaikan bermanfaat dan berguna untuk kamu dalam mempersiapkan segala sesuatu kebutuhan dalam pendaftaran Jalur Mandiri IPB tersebut.

Mamikos juga menginformasikan bahwa aplikasi Mamikos bisa kamu unduh dan jalankan di ponsel pintar kamu dengan mudah apabila kamu memerlukan info hunian kos. Ada banyak sekali pilihan kos yang dapat kamu tentukan sesuai kebutuhan. Yuk, unduh aplikasinya sekarang.


Klik dan dapatkan info kost di dekat kampus idaman mu:

Kost Dekat UGM Jogja

Kost Dekat UNPAD Jatinangor

Kost Dekat UNDIP Semarang

Kost Dekat UI Depok

Kost Dekat UB Malang

Kost Dekat Unnes Semarang

Kost Dekat UMY Jogja

Kost Dekat UNY Jogja

Kost Dekat UNS Solo

Kost Dekat ITB Bandung

Kost Dekat UMS Solo

Kost Dekat ITS Surabaya

Kost Dekat Unesa Surabaya

Kost Dekat UNAIR Surabaya

Kost Dekat UIN Jakarta