Pendaftaran Jalur Mandiri UIN Bandung 2024-2025, Jadwal dan Syarat
Pendaftaran Jalur Mandiri UIN Bandung 2024-2025, Jadwal dan Syarat – Sebagai salah satu Perguruan Tinggi Keagamaan Islam Negeri (PTKIN) favorit, ada ribuan siswa tiap tahunnya bersaing untuk bisa masuk ke UIN Sunan Gunung Djati Bandung. Namun, sayangnya tidak semua siswa bisa lolos ke UIN Bandung melalui seleksi nasional.
Sehingga, jalur mandiri menjadi alternatif lainnya bagi calon mahasiswa baru jika gagal pada seleksi nasional. Jalur mandiri merupakan salah satu jalur yang diadakan langsung oleh UIN SGD Bandung.
Pada tahun ajaran 2024/2025 UIN SGD Bandung kini kembali membuka jalur mandiri untuk calon mahasiswa. Ini menjadi kabar gembira bagi calon mahasiswa yang ingin melanjutkan pendidikannya di UIN Bandung.
Sekilas Mengenai Universitas Islam Negeri Sunan Gunung Djati
Daftar Isi
Daftar Isi
Sebagai langkah awal sebelum kamu melanjutkan pendidikan di perguruan tinggi yaitu menggali informasi mengenai universitas yang kamu tuju.
Dengan menggali informasi dari kampus tujuan, kamu kemudian bisa mempelajari jalur seleksi kampus hingga program studi dan keunggulan dari kampus tujuan kamu.
Universitas Islam Negeri Sunan Gunung Djati merupakan salah satu perguruan tinggi yang letaknya di kota Bandung. Kampus negeri ini telah berdiri sejak 08 April 1968 dan menjadi salah satu perguruan tinggi unggulan dari Kota Bandung.
Awal berdirinya UIN SGD Bandung hanya menyediakan empat fakultas saja, yaitu Fakultas Tarbiyah, Fakultas Syariah, Fakultas Ushuluddin di Bandung, dan Fakultas Tarbiyah di Garut.
Namun dalam perkembangannya, UIN SGD Bandung menyediakan berbagai fakultas tambahan untuk jenjang pendidikan mulai Diploma, Sarjana, dan Doktoral. Hal tersebut sebagai upaya UIN Bandung menyesuaikan kebutuhan pendidikan saat ini.
Dari segi kualitas pendidikan kamu tidak perlu khawatir, berdasarkan Pangkalan Data Pendidikan Tinggi (PDDikti), UIN SGD Bandung meraih akreditas “A”. Untuk mendukung mahasiswa yang menempuh kegiatan di UIN SGD Bandung, pihak kampus juga terus meningkatkan sarana dan prasarana.
Hal ini sesuai dengan visi utama dari UIN SGD Bandung yaitu menjadi universitas islam negeri yang unggul dan kompetitif berbasis wahyu memandu ilmu dalam bingkai akhlak karimah di ASEAN di tahun 2025.
Daftar Fakultas dan Program Studi UIN SGD Bandung
UIN Sunan Gunung Djati Bandung menyediakan berbagai pilihan jurusan bagi calon mahasiswa baru. UIN SGD Bandung memiliki sepuluh fakultas untuk jenjang pendidikan diploma (D3), Sarjana (S1), Magister (S2), dan Doktoral (D3). Berikut daftar lengkapnya:
Fakultas Ushuluddin Sarjana
- Ilmu al-Qur’an dan Tafsir/Tafsir Hadits (S1)
- Aqidah dan Filsafat Islam (S1)
- Studi Agama-Agama (S1)
- Tasawuf Psikoterapi (S1)
- Ilmu Hadits (S1)
Fakultas Tarbiyah dan Keguruan Sarjana
Manajemen Pendidikan Islam (S1)
Pendidikan Agama Islam (S1)
Pendidikan Bahasa Arab (S1)
Pendidikan Bahasa Inggris (S1)
Pendidikan Matematika (S1)
Pendidikan Biologi (S1)
Pendidikan Kimia (S1)
Pendidikan Fisika (S1)
PGMI PIAUD (S1)
Pendidikan Profesi Guru (S1)
Fakultas Syariah dan Hukum Sarjana
Hukum Keluarga (Ahwal Al-Syakhsiyyah) (S1)
Hukum Ekonomi Syariah (Muamalah) (S1)
Hukum Tata Negara (Siyasah) (S1)
Perbandingan Madzhab (S1)
Ilmu Hukum (S1)
Hukum Pidana Islam (Jinayah) (S1)
Fakultas Dakwah dan Komunikasi
Ilmu Komunikasi (S1)
Komunikasi Penyiaran Islam (S1)
Bimbingan dan Konseling Islam (S1)
Manajemen Dakwah (S1)
Pengembangan Masyarakat Islam (S1)
Fakultas Adab dan Humaniora Sarjana
Sejarah dan Peradaban Islam (S1)
Bahasa dan Sastra Arab (S1)
Sastra Inggris (S1)
Fakultas Psikologi
Studi Psikologi (S1)
Fakultas Sains dan Teknologi Sarjana
Matematika (S1)
Biologi (S1)
Fisika (S1)
Kimia (S1)
Teknik Informatika (S1)
Teknik Elektro (S1)
Agroteknologi (S1)
Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik Sarjana
Sosiologi (S1)
Administrasi Publik (S1)
Ilmu Politik (S1)
Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam
Manajemen (S1)
Manajemen Keuangan Syariah (S1)
Ekonomi Syariah (S1)
Akuntansi Syari’ah (S1)
Fakultas Pascasarjana
Bimbingan Konseling Islam (S2)
Ekonomi Islam (S2)
Hukum Ekonomi Syari’ah (S2)
Hukum Keluarga (Ahwal Syakhshiyyah) (S2)
Ilmu al-Qur’an & Tafsir (S2)
Ilmu Hadits (S2)
Ilmu Hukum Komunikasi & Penyiaran Islam (S2)
Manajemen Pendidikan Islam (S2)
Pendidikan Agama Islam (S2)
Studi Agama-Agama (S2)
Pendidikan Bahasa Arab (S2)
Sejarah Kebudayaan Islam (S2)
Agama-Agama (S3)
Hukum Islam (S3)
Pendidikan Islam (S3)
Pendaftaran Jalur Mandiri PMB UIN SGD Bandung 2024
Tahun ini UIN Bandung mengadakan Penerimaan Mahasiswa Baru untuk berbagai jalur seleksi untuk calon mahasiswa baru yaitu, SNPB, SPAN-PTKIN, SNBT, UM-PTKIN, dan jalur mandiri (PMB) UIN SGD Bandung.
Namun, untuk saat ini jalur yang masih membuka pendaftaran yaitu jalur mandiri. Jalur seleksi mandiri merupakan salah satu mekanisme penerimaan mahasiswa baru yang dilakukan secara mandiri oleh UIN SGD Bandung.
Pada jalur seleksi ini, pihak UIN SGD Bandung menetapkan prosedur dan kriteria seleksi sendiri tanpa melalui seleksi nasional atau jalur-jalur seleksi yang diatur oleh pemerintah. Jalur mandiri ini bisa menjadi harapan kamu untuk menjadi mahasiswa UIN SGD Bandung.
Oleh karena itu, jika kamu ingin mendaftarkan diri melalui jalur mandiri UIN SGD Bandung 2024, maka perlu memperhatikan berbagai hal termasuk jadwal dan persyaratan pendaftar agar dapat lulus.
Ketentuan Umum Mandiri PMB UIN SGD Bandung
Pada seleksi mandiri UIN Bandung, panitia pelaksana melalui keputusan rektor UIN SGD Bandung telah menetapkan tiga jalur seleksi yang dapat diikuti mahasiswa yaitu :
Jalur CBT
Jalur ini merupakan jalur seleksi ujian masuk UIN SGD Bandung yang dilaksanakan menggunakan komputer.
Jalur Tahfidz
Jalur penerimaan mahasiswa baru yang memiliki hafalan Al-Quran minimum 5 juz.
Jalur Prestasi
Merupakan jalur penerimaan mahasiswa baru yang memiliki prestasi di bidang seni, olahraga, atau lainnya minimal tingkat regional (kabupaten/kota) dan siswa-siswi lulusan terbaik MAN Insan Cendekia.
Persyaratan Pendaftaran PMB Ujian Mandiri UIN SGD Bandung
- Berijazah SMA/SMK/MA/MAK/Pesantren Mu’adalah/Paket C.
- Khusus bagi calon peserta lulusan Paket C, harus menyerahkan raport 3 (tiga) tahun terakhir (diserahkan saat akan ujian PMB ke Panitia)
- Lulusan tahun 2024, sekurang-kurangnya telah memiliki SKL (Surat Keterangan Lulusan) dari Kepala Sekolah/Madrasah yang dilengkapi pas photo dan di cap sekolah
Biaya Pendaftaran PMB Ujian Mandiri UIN SGD Bandung
Hampir setiap perguruan tinggi menetapkan biaya pendaftaran untuk mahasiswa yang mengambil jalur mandiri. Jumlahnya pun bervariasi tergantung keputusan perguruan tinggi tersebut. Adapun biaya pendaftaran mandiri PMB UIN SGD Bandung berdasarkan informasi resmi dari pmb.uinsgd.ac.id Rp250.000. Biaya pendaftaran yang telah dibayarkan peserta tidak bisa ditarik kembali.
Jadwal Pendaftaran PMB Ujian Mandiri UIN SGD Bandung
Agar tidak ketinggalan informasi mengenai jalur mandiri PMB UIN SGD Bandung, kamu perlu mengetahui informasi jadwal lengkap pelaksanaan seleksi ini. Berikut jadwal lengkapnya:
- Pembukaan pendaftaran : 14 Mei – 31 Juli 2024
- Pelaksanaan Ujian Mandiri : 17 – 26 Juli 2024
- Pengumuman kelulusan : 31 Juli 2024
- Masa sanggah : 1 – 4 Agustus 2024
- Penetapan kelulusan : 5 Agustus 2024
- Pengumuman UKT : 13 Agustus 2024
Penutup
Demikian ulasan mengenai pendaftaran jalur mandiri UIN Bandung 2024-2025, jadwal dan syarat yang perlu kamu ketahui. Semoga artikel ini bermanfaat dan menambah wawasan kamu.
Jika kamu ingin mencari tahu informasi penting lainnya, kamu bisa mengunjungi blog Mamikos. Akan ada banyak sekali artikel menarik yang wajib kamu ketahui.
Pastikan download dan install aplikasi Mamikos di smartphone kesayangan kamu, ya!
FAQ
Pendaftaran jalur mandiri UIN Bandung 2024 dibuka tanggal 14 Mei – 31 Juli 2024.
Ya, jalur mandiri UIN ada yang pakai tes (CBT.)
UIN Bandung terakreditasi A.
Ya, di UIN Bandung ada asrama untuk mahasiswa semester 1 – 2.
UMPTKIN 2024 dibuka sekitar tanggal 17 April 2024.
Klik dan dapatkan info kost di dekat kampus idamanmu: