Pendaftaran Jalur Mandiri UNSIL 2024/2025, Cek Jadwal, Biaya, dan Cara Daftar

Pendaftaran Jalur Mandiri UNSIL 2024/2025, Cek Jadwal, Biaya, dan Cara Daftar – Seperti tahun sebelumnya, di tahun ini Unsil kembali membuka pendaftaran yang diperuntukkan bagi mahasiswa baru untuk angkatan 2024/2025.

Sebelum kamu memutuskan untuk daftar ke Unsil melalui jalur mandiri, ada sejumlah hal yang harus kamu ketahui tentang Unsil. Perlu kamu ketahui bahwa sejak 2 April 2014 Unsil yang semula merupakan perguruan tinggi swasta telah ditetapkan menjadi perguruan tinggi negeri.

Unsil atau yang juga dikenal Universitas Siliwangi adalah sebuah perguruan tinggi negeri yang berada di kota Tasikmalaya. Ada banyak jurusan unggulan yang bisa kamu ambil di Unsil atau Universitas Siliwangi. Nah, apabila kamu tertarik untuk daftar ke Unsil melalui jalur mandiri. Baca artikel ini hingga selesai, ya!

Pendaftaran Jalur Mandiri UNSIL 2024/2025

id.wikipedia.org

Di bawah ini adalah informasi pendaftaran jalur mandiri di Unsil 2024/2024.

Pada tahun 2024/2025 ini, Unsil kembali membuka pendaftaran penerimaan mahasiswa baru melalui jalur mandiri.

Apabila kamu ingin daftar dengan menggunakan jalur mandiri, ada dua jalur mandiri yang dibuka oleh Unsil untuk kamu pilih.

Jalur pertama yang bisa kamu pilih adalah jalur SMM PTN-Barat 2024 dan seleksi Mandiri Unsil. Berikut jadwal pendaftarannya.

Jadwal Seleksi Mandiri Masuk Perguruan Tinggi Negeri Wilayah Barat (SMM-PTN)

  • Sosialisasi SMM PTN-Barat akan dilaksanakan 4 Mei hingga 20 Juni 2024
  • Pendaftaran SMM PTN-Barat 4 Mei hingga 20 Juni 2024
  • Pelaksanaan UTBK SMM PTN-Barat 21 Juni hingga 5 Juli 2024
  • Pengumuman Hasil UTBK SMM PTN-Barat 9 Juli 2024
  • Registrasi Tahap ke-1 (Pengisian Biodata dan Unduh Berkas) SMM PTN-Barat 10 Juli hingga 12 Juli 2024
  • Validasi Dokumen Calon Mahasiswa Lulus SMM PTN-Barat 15 Juli 2024
  • Rapat Penetapan dan Penerbitan Surat Keputusan UKT Mahasiswa Jalur UMM SMM PTN-Barat 16 Juli 2024
  • Verifikasi Faktual UKT Mahasiswa Baru Jalur UTBK SMM SMM PTN-Barat 17 Juli hingga 19 Juli 2024
  • Registrasi Tahap ke-2 (Pembayaran UKT dan IPI di Bank yang ditunjuk) SMM PTN-Barat 22 Juli hingga 24 Juli 2024
  • Penerbitan Surat Keputusan Mahasiswa Baru Jalur SMM PTN-Barat 25 Juli 2024

Cara Daftar SMM PTN-Barat 2024/2025

  • Pendaftaran dilaksanakan secara online.
  • Formulir pendaftaran dapat diisi dengan mengunjungi situs https://pendaftaran.smmptnbarat.id/ pastikan saat mengisi formulir jangan sampai ada kesalahan penginputan data.
  • Silakan pendaftaran mulai 4 Mei 2024 pukul 15:00 WIB hingga 20 Juni 2024 pukul 14.00 WIB
  • Calon mahasiswa yang melakukan pendaftaran SMM PTN-Barat 2024/2025 akan mendapatkan UD bayar yang pembayaran ujian harus sudah dibayarkan sebelum tanggal 20 Juni 2024.
  • Calon mahasiswa yang sudah melakukan pengisian formulir pendaftaran SMM PTN-Barat 2024/2025, tetapi belum menyelesaikan pendaftaran akan diberi kelonggaran hingga 21 Juni 2024.
  • Besar biaya pendaftaran SMM PTN-Barat 2024/2025 adalah Rp375.000.
  • Biaya pendaftaran dapat dibayarkan melalui Bank BNI, Bank Mandiri, Bank BSI dan Bank BTN.
  • Biaya pendaftaran yang sudah dibayarkan TIDAK BISA ditarik lagi apapun alasannya.

Seleksi Mandiri Universitas Siliwangi (SM UNSIL) 2024/2025

  • Sosialisasi Seleksi Mandiri UNSIL 4 Mei hingga 12 Juli 2024
  • Pendaftaran UTBK SM UNSIL 21 Juni hingga 12 Juli 2024
  • Pelaksanaan UTBK SM UNSIL 15 Juli hingga 17 Juli 2024
  • Tes Keterampilan SM UNSIL 18 hingga 19 Juli 2024
  • Validasi Dokumen Calon Mahasiswa Lulus SM UNSIL 23 Juli 2024
  • Rapat Penetapan dan Penerbitan Surat Keputusan UKT dan Iuran Pengembangan Institusi (IPI) Mahasiswa Baru Jalur SM UNSIL
  • Registrasi (Pembayaran UKT dan IPI di Bank yang ditunjuk) SM UNSIL 29 Juli  hingga 2 Agustus 2024
  • Penerbitan Surat Keputusan Mahasiswa Baru Jalur SM UNSIL 5 Agustus 2024
  • Penerbitan Surat Keputusan Rektor tentang Perubahan SM UNSIL dan Jumlah Mahasiswa Baru 6 Agustus 2024

Cara Daftar Seleksi Mandiri UNSIL 2024/2025

  • Pendaftaran Seleksi Mandiri Unsil dilakukan secara online.
  • Bagi yang ingin masuk ke Unsil melalui jalur seleksi mandiri dapat mendaftarkan diri dengan mengakses http://pmb.unsil.ac.id/mandiri.
  • Silakan lakukan pengisian data dengan benar.
  • Setelah melakukan pengisian data calon mahasiswa akan diminta untuk melakukan biaya pembayaran yang bisa dibayarkan melalui Bank BTN atau Bank BNI.
  • Besar biaya yang harus dibayarkan calon mahasiswa yang ingin masuk Unsil melalui Seleksi Mandiri adalah sebesar Rp300.000.
  • Biaya yang sudah dibayarkan tidak bisa ditarik kembali dengan alasan apapun.

Biaya UKT Unsil 2024

Setelah mengetahui jadwal dan cara daftar seleksi mandiri di Unsil. Berikut ini adalah besaran biaya kuliah yang harus dibayarkan.

  • Ekonomi Syariah (S1) besar biaya kuliah kel 1 Rp500.000  kel 2 Rp1.000.000 kel 3 Rp2.000.000 kel 4 Rp2.500.000 kel 5 Rp3.000.000 kel 6 Rp4.000.000 kel 7 Rp5.000.000 kel 8 Rp6.000.000
  • Pendidikan Masyarakat (S1) besar biaya kuliah kel 1 Rp500.000  kel 2 Rp1.000.000 kel 3 Rp1.900.000 kel 4 Rp2.800.000 kel 5 Rp3.700.000 kel 6 Rp4.500.000 kel 7 Rp5.500.000 kel 8 Rp5.900.000
  • Pendidikan Bahasa Indonesia (S1) besar biaya kel 1 Rp500.000  kel 2 Rp1.000.000 kel 3 Rp1.900.000 kel 4 Rp2.800.000 kel 5 Rp3.700.000 kel 6 Rp4.500.000 kel 7 Rp5.500.000 kel 8 Rp6.200.000
  • Pendidikan Bahasa Inggris (S1) besar biaya kuliah kel 1 Rp500.000  kel 2 Rp1.000.000 kel 3 Rp1.900.000 kel 4 Rp2.800.000 kel 5 Rp3.700.000 kel 6 Rp4.000.000 kel 7 Rp5.000.000 kel 8 Rp5.800.000
  • Pendidikan Matematika (S1) besar biaya kuliah kel 1 Rp500.000  kel 2 Rp1.000.000 kel 3 Rp2.100.000 kel 4 Rp3.200.000 kel 5 Rp4.300.000 kel 6 Rp5.000.000 kel 7 Rp6.000.000 kel 8 Rp7.000.000
  • Pendidikan Fisika (S1) besar biaya kuliah kel 1 Rp500.000  kel 2 Rp1.000.000 kel 3 Rp2.400.000 kel 4 Rp3.200.000 kel 5 Rp4.300.000 kel 6 Rp5.000.000 kel 7 Rp6.000.000 kel 8 Rp7.000.000
  • Pendidikan Biologi (S1) besar biaya kuliah kel 1 Rp500.000  kel 2 Rp1.000.000 kel 3 Rp1.900.000 kel 4 Rp2.800.000 kel 5 Rp3.700.000 kel 6 Rp4.500.000 kel 7 Rp5.500.000 kel 8 Rp5.900.000
  • Pendidikan Ekonomi (S1) besar biaya kuliah kel 1 Rp500.000  kel 2 Rp1.000.000 kel 3 Rp1.900.000 kel 4 Rp2.800.000 kel 5 Rp3.700.000 kel 6 Rp4.500.000 kel 7 Rp5.500.000 kel 8 Rp6.200.000
  • Pendidikan Geografi (S1) besar biaya kuliah kel 1 Rp500.000  kel 2 Rp1.000.000 kel 3 Rp1.900.000 kel 4 Rp2.800.000 kel 5 Rp3.700.000 kel 6 Rp4.500.000 kel 7 Rp5.500.000 kel 8 Rp6.200.000
  • Pendidikan Sejarah (S1) besar biaya kuliah kel 1 Rp500.000  kel 2 Rp1.000.000 kel 3 Rp1.900.000 kel 4 Rp2.800.000 kel 5 Rp3.700.000 kel 6 Rp4.500.000 kel 7 Rp5.500.000 kel 8 Rp5.900.000
  • Pendidikan Jasmani (S1) besar biaya kuliah kel 1 Rp500.000  kel 2 Rp1.000.000 kel 3 Rp2.000.000 kel 4 Rp2.500.000 kel 5 Rp3.000.000 kel 6 Rp4.000.000 kel 7 Rp5.000.000 kel 8 Rp6.000.000
  • Ekonomi Pembangunan (S1) besar biaya kuliah kel 1 Rp500.000  kel 2 Rp1.000.000 kel 3 Rp2.000.000 kel 4 Rp2.500.000 kel 5 Rp3.000.000 kel 6 Rp4.000.000 kel 7 Rp5.000.000 kel 8 Rp6.000.000
  • Manjemen (S1) besar biaya kuliah kel 1 Rp500.000  kel 2 Rp1.000.000 kel 3 Rp2.000.000 kel 4 Rp2.500.000 kel 5 Rp3.000.000 kel 6 Rp4.000.000 kel 7 Rp5.500.000 kel 8 Rp6.000.000
  • Akuntansi (S1) besar biaya kuliah kel 1 Rp500.000  kel 2 Rp1.000.000 kel 3 Rp2.000.000 kel 4 Rp2.500.000 kel 5 Rp3.500.000 kel 6 Rp4.500.000 kel 7 Rp5.500.000 kel 8 Rp6.500.000
  • Perbankan dan Keuangan (D3/D4) besar biaya kuliah kel 1 Rp500.000  kel 2 Rp1.000.000 kel 3 Rp2.000.000 kel 4 Rp2.500.000 kel 5 Rp3.000.000 kel 6 Rp4.000.000 kel 7 Rp5.000.000 kel 8 Rp6.000.000
  • Ilmu Politik (S1) besar biaya kuliah kel 1 Rp500.000  kel 2 Rp1.000.000 kel 3 Rp2.000.000 kel 4 Rp2.500.000 kel 5 Rp3.500.000 kel 6 Rp4.500.000 kel 7 Rp5.500.000 kel 8 Rp6.200.000
  • Kesehatan Masyarakat (S1) besar biaya kuliah kel 1 Rp500.000  kel 2 Rp1.000.000 kel 3 Rp2.000.000 kel 4 Rp4.000.000 kel 5 Rp5.000.000 kel 6 Rp6.000.000 kel 7 Rp7.000.000 kel 8 Rp8.000.000
  • Gizi (S1) besar biaya kuliah kel 1 Rp500.000  kel 2 Rp1.000.000 kel 3 Rp3.600.000 kel 4 Rp4.000.000 kel 5 Rp4.500.000 kel 6 Rp5.000.000 kel 7 Rp5.500.000 kel 8 Rp7.000.000
  • Agroteknologi (S1) besar biaya kuliah kel 1 Rp500.000  kel 2 Rp1.000.000 kel 3 Rp2.000.000 kel 4 Rp3.500.000 kel 5 Rp4.500.000 kel 6 Rp5.500.000 kel 7 Rp6.500.000 kel 8 Rp7.500.000
  • Agribisnis (S1) besar biaya kuliah kel 1 Rp500.000  kel 2 Rp1.000.000 kel 3 Rp2.000.000 kel 4 Rp3.000.000 kel 5 Rp4.000.000 kel 6 Rp5.000.000 kel 7 Rp6.000.000 kel 8 Rp7.000.000
  • Teknik Elektro (S1) besar biaya kuliah kel 1 Rp500.000  kel 2 Rp1.000.000 kel 3 Rp2.500.000 kel 4 Rp4.000.000 kel 5 Rp5.000.000 kel 6 Rp6.000.000 kel 7 Rp7.000.000 kel 8 Rp8.000.000
  • Informatika (S1) besar biaya kuliah kel 1 Rp500.000  kel 2 Rp1.000.000 kel 3 Rp2.500.000 kel 4 Rp4.000.000 kel 5 Rp5.000.000 kel 6 Rp6.000.000 kel 7 Rp7.000.000 kel 8 Rp8.000.000
  • Sistem Informasi (S1) besar biaya kuliah kel 1 Rp500.000  kel 2 Rp1.000.000 kel 3 Rp2.500.000 kel 4 Rp4.000.000 kel 5 Rp5.000.000 kel 6 Rp6.000.000 kel 7 Rp7.000.000 kel 8 Rp8.000.000
  • Teknik Sipil (S1) besar biaya kuliah kel 1 Rp500.000  kel 2 Rp1.000.000 kel 3 Rp2.500.000 kel 4 Rp4.000.000 kel 5 Rp5.000.000 kel 6 Rp6.000.000 kel 7 Rp7.000.000 kel 8 Rp8.000.000

Biaya IPI

Selain diwajibkan untuk Membayar UKT Mahasiswa Unsil juga harus membayar IPI (Iuran Pengembangan Institusi)

Besaran biaya IPI ini dapat dibedakan menjadi empat golongan, yakni:

  • Golongan 1 besar biaya sebesar Rp0
  • Golongan 2 besar biaya Rp5.000.000
  • Golongan 3 besar biaya Rp10.000.000
  • Golongan 4 besar biaya Rp15.000.000

Demikian informasi yang bisa diberikan terkait jadwal penerimaan jalur mandiri mahasiswa Unsil 2024/2025. Semoga artikel ini bermanfaat.

FAQ

Kapan pendaftaran kuliah di Unsil 2024 dibuka?

Jadwal pendaftaran Unsil akan dibuka mulai 4 mei 2024 dimulai pukul 15.00 WIB hingga 20 Juli 2024 pukul 16.00 WIB.

Berapa biaya pendaftaran Unsil 2024/2025?

Biaya pendaftaran jalur mandiri unsil adalah sebesar Rp300.000.

Pendaftaran masuk Unsil melalui jalur apa saja?

Jalur masuk Unsil 2024/2025 ada tiga yakni jalur SNBT, Jalur Mandiri, dan Jalur SNBP.

Pendaftaran kuliah biasanya dilakukan bulan apa?

Biasanya pendaftaran kuliah dimulai pada awal bulan Januari.

Apakah Unsil menyediakan asrama bagi mahasiswanya?

Ya, di Unsil ada asrama yang bisa disewa oleh mahasiswa yang kuliah di Unsil.


Klik dan dapatkan info kost di dekat kampus idamanmu:

Kost Dekat UGM Jogja

Kost Dekat UNPAD Jatinangor

Kost Dekat UNDIP Semarang

Kost Dekat UI Depok

Kost Dekat UB Malang

Kost Dekat Unnes Semarang

Kost Dekat UMY Jogja

Kost Dekat UNY Jogja

Kost Dekat UNS Solo

Kost Dekat ITB Bandung

Kost Dekat UMS Solo

Kost Dekat ITS Surabaya

Kost Dekat Unesa Surabaya

Kost Dekat UNAIR Surabaya

Kost Dekat UIN Jakarta