Pendaftaran Mahasiswa Baru SNBP Siswa (SNMPTN) 2023, Jadwal Lengkap dan Syaratnya
Calom mahasiswa, sebelum mendaftar SNBP (SNMPTN) 2023, simak terlebih dahulu persyaratan dan jadwal lengkap ini.
Pendaftaran Mahasiswa Baru SNBP Siswa (SNMPTN) 2023, Jadwal Lengkap dan Syaratnya – Pendaftaran SNPMB sudah dibuka.
Apakah kamu sudah siap untuk mendaftar SNBP? Jika belum, yuk simak artikel Mamikos kali ini. Karena kita akan membahas jadwal lengkap dan syarat-syarat untuk mendaftar SNBP.
Penjelasan Tentang SNBP
Daftar Isi [hide]

Bagi kamu yang belum tahu, SNBP adalah singkatan untuk Seleksi Nasional Berbasis Prestasi. Seleksi ini adalah pengganti untuk Seleksi Nasional Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SNMPTN).
Jika sebelumnya SNMPTN dikelola oleh LTMPT (Lembaga Tes Masuk Perguruan Tinggi), sekarang SNBP 2023 dikelola oleh BPPP (Balai Pengelolaan Pengujian Pendidikan) yang dinaungi langsung oleh Kemendikbud Ristek.
Selain itu, jika sebelumnya SNMPTN memusatkan seleksinya pada nilai mata pelajaran tertentu sesuai jurusan, sekarang SNBP melihat keseluruhan nilai rapor sekolah.
Hal itu juga membuat kamu bisa lintas jurusan saat mendaftar SNBP. Misalnya, kamu mengambil jurusan IPA saat di SMA, tapi kamu mengambil jurusan Sosial-Humaniora saat mendaftar SNBP.
Nah, hal tersebut dapat dilakukan. Tidak seperti saat SNMPTN dulu, di mana kamu harus memilih jurusan yang serumpun dengan jurusan saat di SMA.
Jadi, siswa IPS jangan ragu untuk mengambil program studi yang masuk dalam rumpun IPA, begitu pula sebaliknya.
Persyaratan Pendaftaran Mahasiswa Baru SNBP Siswa (SNMPTN) 2023
Pendaftaran mahasiswa baru SNBP siswa (SNMPTN) 2023 tentu memiliki persyaratan tertentu yang harus kamu perhatikan. Berikut adalah persyaratan lengkapnya:
1. Memiliki Prestasi Akademik

Seperti yang sudah dijelaskan sebelumnya, SNBP akan menyeleksi mahasiswa baru melalui nilai keseluruhan rapor, bukan hanya mata pelajaran tertentu saja.
Oleh sebab itu, pastikan nilai rapor kamu bagus dan cemerlang agar kesempatan lolos SNBP 2023 lebih besar.
2. Memiliki NISN yang Sudah Terdaftar di PDSS
PDSS adalah singkatan dari Pangkalan Data Siswa dan Sekolah. Basis ini memuat seluruh kinerja sekolah juga nilai-nilai rapor siswa.
Sebelum mendaftar SNBP, pastikan terlebih dahulu bahwa NISN yang sudah terdaftar di basis ini ya!
3. Memiliki Nilai Rapor yang Sudah Terdaftar di PDSS
Selain NISN, kamu juga harus memastikan bahwa nilai rapor dari semester 1 hingga semester 5 milikmu sudah terdaftar di PDSS.
Karena nilai ini sangat penting untuk proses pendaftaran SNBP 2023. Nilai-nilai ini nantinya akan dihitung oleh pihak sekolahmu sebelum didaftarkan ke PDSS.
3. Mengunggah Portofolio
Bagi kamu yang mendaftar untuk program studi di bidang seni dan olahraga, jangan lupa untuk mengunggah portofolio ya!
Portofolio ini harus memuat identitasmu dan video atau PowerPoint (PPT) yang menampilkan seluruh kemampuan sekaligus prestasimu dalam bidang seni atau olahraga.

Advertisement
Kalau kamu memilih program studi seni tari, musik dan videografi, maka kamu harus memasukkan portofolio berupa video yang menampilkan kebolehanmu dalam bidang seni tersebut.
Sementara itu, untuk bidang seni dan olahraga yang lain kamu dapat mengunggah PPT yang menampilkan seluruh sertifikat atau hasil karyamu.
Oh ya, jika kamu memilih dua program studi yang berbeda, maka kamu harus mengunggah dua portofolio yang berbeda juga ya.
Misalnya, kamu memilih program studi olahraga dan seni tari. Maka, kamu harus mengunggah dua portofolio masing-masing untuk olahraga dan seni tari.
Ketentuan-ketentuan Dalam Pendaftaran SNBP (SNMPTN) 2023
Langkah selanjutnya dalam pendaftaran mahasiswa baru SNBP siswa (SNMPTN) 2023 adalah memilih program studi.
Nah, ada beberapa ketentuan yang harus kamu perhatikan nih. Berikut penjelasan lengkapnya:
1. Ketentuan Pemilihan Program Studi dan PTN

Seperti yang sudah dijelaskan sebelumnya, SNBP memperbolehkan para calon mahasiswa untuk memilih program studi yang berbeda dengan jurusan di SMA.
Selain itu, kamu juga bisa memilih dua program studi dari satu PTN, atau dari dua PTN yang berbeda.
Misalnya, kamu memilih program studi Ilmu Komunikasi dan Ilmu Politik di Universitas A. Atau kamu memilih program studi Ekonomi Syariah di Universitas A dan program studi Sastra Inggris di Universitas B.
2. Ketentuan Pemilihan Lokasi PTN
Nah, kalau kamu memilih dua program studi seperti contoh di atas, maka kamu harus salah satunya harus berada di PTN yang satu provinsi dengan SMA/SMK/MA-mu.
Tapi, kalau kamu hanya memilih satu program studi, maka kamu bisa memilih PTN di provinsi mana pun.
Misalnya, kamu dulu bersekolah di SMA yang ada di provinsi Jawa Barat. Jika kamu memilih dua program studi di dua PTN yang berbeda saat daftar SNBP, pastikan salah satu PTN tersebut berlokasi di Jawa Barat juga.
3. Bisa Lintas Jurusan dan Program Studi
Berdasarkan prinsip Kampus Merdeka Bertanggung Jawab, pada SNBP 2023 kamu dipersilakan untuk memilih program studi mana pun yang kamu mau, tanpa terkecuali.
Kamu tidak lagi harus memilih program studi yang satu rumpun dengan jurusanmu saat di SMA dulu. Misal, kamu dulu jurusan IPS saat masih SMA. Tapi sekarang kamu ingin mengambil kedokteran.
Hal itu tidak akan jadi masalah selama kamu memiliki nilai rapor yang bagus dan prestasi akademik yang cemerlang!
4. Ketentuan Peringkat Siswa oleh Pihak Sekolah
Selanjutnya adalah peringkat siswa yang ditentukan oleh pihak sekolah. Peringkat ini sangat penting untuk proses pendaftaran SNBP (SNMPTN) 2023 karena yang dihitung adalah nilai keseluruhan rapor.
Ketentuan lengkapnya sebagai berikut:
- Nilai rata-rata dari semua mata pelajaran semester 1 hingga semester 5 harus diperhitungkan.
- Kemudian, pihak sekolah bisa menambah prestasi akademik ke dalam perhitungan ini apabila terdapat beberapa siswa dengan hasil nilai yang sama.
- Setelah dihitung semua, maka pihak sekolah bisa mulai memasukkan nama-nama siswa ke PDSS berdasarkan peringkat sesuai dengan kuota yang sudah ditetapkan.
Untuk sekolah dengan akreditasi A dapat mengajukan 40% siswa terbaiknya.
Lalu, sekolah dengan akreditasi B dapat mengajukan 25% siswa terbaiknya, dan sekolah dengan akreditasi C hanya dapat mengajukan 5% siswa terbaiknya.
Jadwal Lengkap Pendaftaran Mahasiswa Baru SNBP Siswa (SNMPTN) 2023
Jika sudah memahami seluruh persyaratan dan ketentuan dalam pendaftaran mahasiswa baru SNBP siswa (SNMPTN) 2023 catatlah jadwal penting ini agar kamu tidak ketinggalan pendaftaran SNBP:
28 Desember 2022 : Pengumuman Kuota Sekolah
3 Januari–8 Februari 2023 : Penetapan Siswa Eligible oleh Pihak Sekolah
9 Januari–9 Februari 2023 : Pengisian PDSS oleh Pihak Sekolah
16 Januari–15 Februari 2023 : Pembuatan Akun SNPMB
14–28 Februari 2023 : Pendaftaran SNBP
28 Maret 2023 : Pengumuman Hasil SNBP
Hasil kelulusan SNBP (SNMPTN) 2023 nantinya akan diunggah pada 28 Maret 2023 pukul 15:00 WIB di portal resmi SNPMB.
Itulah persyaratan, ketentuan dan jadwal lengkap untuk pendaftaran mahasiswa baru SNBP Siswa (SNMPTN) 2023 yang harus kamu tahu.
Pastikan kamu sudah memenuhi seluruh kriteria, ketentuan dan persyaratannya ya! Agar kesempatanmu lolos SNBP semakin besar.
Jika kamu lolos, segera lakukan daftar ulang ke PTN pilihan masing-masing ya! Semoga beruntung!
Klik dan dapatkan info kost di dekat kampus idamanmu:
Kost Dekat UGM Jogja
Kost Dekat UNPAD Jatinangor
Kost Dekat UNDIP Semarang
Kost Dekat UI Depok
Kost Dekat UB Malang
Kost Dekat Unnes Semarang
Kost Dekat UMY Jogja
Kost Dekat UNY Jogja
Kost Dekat UNS Solo
Kost Dekat ITB Bandung
Kost Dekat UMS Solo
Kost Dekat ITS Surabaya
