Pendaftaran Online UTBK Dan SBMPTN 2022/2023, Cek Cara Daftarnya di Sini

Tagged: sbmptn

Pendaftaran Online UTBK & SBMPTN – Pelaksanaan Seleksi Bersama Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SBMPTN) akan sama dengan sistem dua tahun lalu. Yakni, pendaftaran SBMPTN akan dilaksanakan sebelum tes Ujian Tulis Berbasis Komputer (UTBK) dilaksanakan. Di bawah ini Mamikos sudah rangkumkan kamu info terbaru seputar pendaftaran online hingga cara mendaftar UTBK dan SBMPTN 2022/2023.

Info Terbaru Pendaftaran Online UTBK & SBMPTN

disk.mediaindonesia.com

Pendaftaran UTBK dan SBMPTN akan dilaksanakan secara bersamaan di tahun 2022/2023. Pelaksanaan UTBK dan SBMPTN tahun 2022/2023 ini juga akan dibuat lebih simpel dan mudah. Waktu pelaksanaannya juga lebih cepat sehingga tidak membuat kerumunan dengan jangka waktu yang lama. Untuk info lebih rinci terkait UTBK dan SBMPTN, bisa kamu cek infonya berikut ini.

Apa Itu UTBK dan SBMPTN?

UTBK adalah singkatan dari Ujian Tulis Berbasis Komputer yang diselenggarakan oleh Lembaga Tes Masuk Perguruan Tinggi Negeri (LTMPT). Materi yang diujiankan dalam UTBK sendiri adalah Tes Potensi Skolastik (TPS) yang bertujuan untuk mengukur kemampuan kognitif, meliputi kemampuan penalaran umum, pengetahuan kuantitatif, pengetahuan dan pemahaman umum, serta kemampuan memahami bacaan dan menulis.

Nantinya, hasil atau nilai dari UTBK ini bisa kamu gunakan untuk melengkapi persyaratan wajib masuk ke perguruan tinggi, melalui 2 jalur yang sudah ditetapkan LTMPT yaitu, SBMPTN dan Ujian Mandiri. UTBK SBMPTN sendiri baru dilaksanakan pada tahun 2019 lalu, karena pada tahun-tahun sebelumnya tes masuk perguruan tinggi dilaksanakan secara tertulis atau UTBC. Namun, pada tahun lalu UTBK diadakan dengan mengujikan dua jenis tes yaitu Tes Potensi Skolastik (TPS) dan Tes Kompetensi Akademik (TKA).

Sedangkan, SBMPTN adalah singkatan dari Seleksi Bersama Masuk Perguruan Tinggi Negeri yang merupakan tes atau ujian tulis sebelum masuk perguruan tinggi. Fungsi SBMPTN yang sebelumnya merupakan tahapan tes sekaligus seleksi, kini digantikan oleh UTBK, dan SBMPTN hanya bersifat seleksi saja.

Setelah kamu lakukan pendaftaran SBMPTN sesuai dengan PTN tujuan kamu, selanjutnya pihak perguruan tinggi akan menyeleksi, siswa mana yang layak masuk ke perguruan tinggi tersebut, sesuai dengan kriteria dari masing-masing perguruan tinggi. Tentunya dengan berbekal dari hasil nilai UTBK yang telah kamu lalui sebelumnya juga.

Apa Perbedaan UTBK dan SBMPTN?

Jika mengacu pada pengertian UTBK dan SBMPTN sebelumnya maka secara sederhana seperti ini, UTBK merupakan tes wajib dilalui oleh calon mahasiswa sebelum masuk PTN, dan SBMPTN merupakan seleksi setelah kamu mendapatkan hasil dari UTBK tadi. Intinya perjuangan kamu tidak berakhir sampai UTBK saja, tetapi masih harus berjuang di SBMPTN. Walapun nilai kamu tinggi kamu masih harus bersaing dengan siswa lain. Karena itulah sangat disarankan agar kamu mempersiapkannya jauh lebih awal agar bisa menyusun strategi dengan baik.

Apa Saja Persyaratan Pendaftaran Online UTBK & SBMPTN?

Ketentuan Umum

  • Materi Tes: TPS, Bahasa Inggris, dan TKA.
  • Metode Tes: Ujian Tulis Berbasis Komputer
  • Kelompok Ujian: Saintek atau Soshum atau Campuran
  • Kesempatan Tes: setiap peserta hanya diperbolehkan mengikuti 1 (satu) kali
  • Hasil Tes: Setiap peserta akan diberikan hasil tes secara individu

Persyaratan

  1. Memiliki Akun LTMPT yang sudah permanen.
  2. Warga Negara Indonesia (WNI) yang memiliki Nomor Induk Kependudukan (NIK).
  3. Siswa SMA/MA/SMK/sederajat calon lulusan tahun 2022 harus memiliki Surat Keterangan Siswa SMA/MA/SMK Kelas 12 atau peserta didik Paket C tahun 2022 dengan umur maksimal 25 tahun (per 1 Juli 2022).
    Catatan:
    Surat Keterangan Siswa Kelas 12 disertai dengan: 
    • foto terbaru (berwarna)
    • stempel/cap sekolah
    • tanda tangan Kepala Sekolah
  4. Siswa lulusan SMA/MA/SMK/sederajat tahun 2020 dan 2021 atau lulusan Paket C tahun 2020 dan 2021 harus memiliki ijazah dengan umur maksimal 25 tahun (per 1 Juli 2022). Bagi lulusan SMA sederajat dari luar negeri harus memiliki ijazah yang sudah disetarakan.
  5. Tidak lulus jalur SNMPTN pada tahun 2020, 2021, dan 2022.
  6. Persyaratan Tes Peserta:
    • peserta yang akan memilih prodi Saintek maka mengikuti TPSBahasa Inggris, dan TKA Saintek;
    • peserta yang akan memilih prodi Soshum, maka mengikuti TPSBahasa Inggris, dan TKA Soshum; dan
    • peserta yang akan memilih prodi Campuran (Saintek dan Soshum), maka mengikuti TPSBahasa InggrisTKA Saintek dan TKA Soshum.
  7. Khusus Program Studi Kedokteran dan Kedokteran Gigi hanya dapat dipilih oleh siswa lulusan SMA/MA jurusan IPA saja.
  8. Memiliki kesehatan yang memadai sehingga tidak mengganggu kelancaran proses studi.
  9. Bagi peserta yang memilih program studi bidang Seni dan Olahraga wajib mengunggah portofolio.
  10. Bagi peserta tuna netra wajib mengunggah Surat Pernyataan Tuna Netra
  11. Membayar biaya UTBK melalui bank Mandiri, BNI, BTN, dan BRI

Bagaimana Cara Daftar UTBK dan SBMPTN?

Tahapan Pendaftaran

Secara umum tahapan pendaftaran UTBK-SBMPTN sebagai berikut:

  1. Registrasi Akun LTMPT
    • Wajib bagi semua calon pendaftar UTBK-SBMPTN menggunakan NISNNPSN, dan Tanggal Lahir di laman https://portal.ltmpt.ac.id
  2. Login
  3. Memilih Menu Verifikasi dan Validasi Data
    • mengisi biodata, unggah pas foto berwarna terbaru, dan verifikasi biodata
  4. Memilih Menu Pendaftaran UTBK-SBMPTN
    • Melengkapi (1) Biodata, (2) Memilih Program Studi, (3) Mengunggah Portofolio, (4) Memilih Pusat UTBK PTN, dan (5) mendapatkan Slip Pembayaran
  5. Membayar di Bank
    • Pembayaran biaya dilakukan di bank Mitra (Bank Mandiri, BNI, BTN, dan BRI) menggunakan slip pembayaran yang harus dilakukan paling lambat 1×24 jam.
  6. Mencetak Kartu Peserta UTBK-SBMPTN
  7. Mengikuti UTBK
    • Sesuai informasi di Kartu Peserta UTBK-SBMPTN

Kapan Pendaftaran UTBK dan SBMPTN Dibuka?

  1. Registrasi Akun LTMPT : 14 Februari – 17 Maret 2022
  2. Sosialisasi UTBK-SBMPTN : 01 Desember 2021 – 15 April 2022
  3. Pendaftaran UTBK-SBMPTN : 23 Maret – 15 April 2022
  4. Pelaksanaan UTBK Gelombang I : 17 – 23 Mei 2022
  5. Pelaksanaan UTBK Gelombang II : 28 Mei – 03 Juni 2022
  6. Pengumuman Hasil SBMPTN : 23 Juni 2022
  7. Masa Unduh Sertifikat UTBK : 25 Juni – 31 Juli 2022

*) Seluruh kegiatan pada hari yang sudah ditentukan diakhiri pada pukul 15.00 WIB

Apa Saja Materi Tes UTBK SBMPTN?

  1. Tes Potensi Skolastik (TPA)
    • TPS mengukur Kemampuan Kognitif yang dianggap penting untuk keberhasilan di sekolah formal, khususnya pendidikan tinggi. Dalam TPS yang akan diuji adalah Kemampuan Penalaran UmumKemampuan KuantitatifPengetahuan dan Pemahaman Umum, serta Kemampuan Memahami Bacaan dan Menulis. Kemampuan kuantitatif akan mencakup Pengetahuan dan Penguasaaan Matematika Dasar.
  2. Tes Kemampuan Bahasa Inggris
    • Mengukur kemampuan Bahasa inggris yang diperlukan untuk mendukung pembelajaran di perguruan tinggi.
  3. Tes Kemampuan Akademik (TKA)
    • Mengukur pengetahuan dan pemahaman keilmuan yang diajarkan di sekolah dan diperlukan untuk seseorang dapat berhasil dalam menempuh pendidikan tinggi. TKA juga mengukur kemampuan kognitif yang terkait langsung dengan konten matapelajaran yang dipelajari di sekolah. Penekanan tes adalah pada Higher Order Thinking Skills (HOTS).

Bagaimana Ketentuan Nilai UTBK Untuk Bisa Lolos SBMPTN?

Mungkin banyak yang bertanya-tanya terkait hal yang satu ini. Menurut info yang Mamikos dapatkan, kisaran nilai UTBK yang aman agar bisa lolos SBMPTN adalah 655 ke atas, atau jika dibuat rentang maka nilai rata-rata yang perlu kamu dapatkan berada pada 650 hingga 700. Namun, untuk kamu yang nantinya mendapat nilai dari 560 – 650, juga masih berpeluang untuk lolos SBMPTN. Akan tetapi, kamu juga harus pintar dalam memilih jurusan dan usahakan jangan memilih jurusan terlalu favorit. Perhatikan juga daya tampung di jurusan yang kamu ambil, apakah memiliki daya tampung yang besar. Apabila nilai UTBK kamu tidak terlalu tinggi nilainya, usahakan jangan sembarangan memilih PTN dalam SBMPTN.

Dimana UTBK Akan Dilaksanakan?

Pelaksanaan tes UTBK sendiri akan dilaksanakan di perguruan tinggi negeri yang tersebar di seluruh Indonesia. Nah, untuk di bawah ini adalah daftar lokasi pelaksanaan UTBK di seluruh Indonesia:

Pulau Sumatera

  1. Universitas Syiah Kuala
  2. Universitas Malikussaleh
  3. Universitas Teuku Umar
  4. Universitas Samudera
  5. ISBI Aceh
  6. UIN AR-Raniry
  7. Universitas Sumatera Utara
  8. Universitas Negeri Medan
  9. UIN Sumatera Utara
  10. Universitas Riau
  11. UIN Sultan Syarif Kasim Riau
  12. Universitas Maritim Raja Ali Haji
  13. Universitas Andalas
  14. Universitas Negeri Padang
  15. ISI Padang Panjang
  16. Universitas Jambi
  17. Universitas Bengkulu
  18. Universitas Sriwijaya
  19. UIN Raden Fatah
  20. Universitas Bangka Belitung
  21. Universitas Lampung
  22. Institut Teknologi Sumatera

Pulau Jawa

  1. Universitas Sultan Ageng Tirtayasa
  2. Universitas Indonesia
  3. UIN Syarif Hidayatullah Jakarta
  4. Universitas Negeri Jakarta
  5. UPN Veteran Jakarta
  6. Universitas Singaperbangsa Karawang
  7. Institut Teknologi Bandung
  8. Universitas Padjadjaran
  9. Universitas Pendidikan Indonesia
  10. ISBI Bandung
  11. UIN Sunan Gunung Djati Bandung
  12. Institut Pertanian Bogor
  13. Universitas Siliwangi
  14. Universitas Jenderal Soedirman
  15. Universitas Tidar
  16. Universitas Sebelas Maret
  17. ISI Surakarta
  18. Universitas Diponegoro
  19. Universitas Negeri Semarang
  20. UIN Walisongo Semarang
  21. Universitas Gadjah Mada
  22. Universitas Negeri Yogyakarta
  23. UPN Veteran Yogyakarta
  24. ISI Yogyakarta
  25. UIN Sunan Kalijaga Yogyakarta
  26. Universitas Jember
  27. Universitas Brawijaya
  28. Universitas Negeri Malang
  29. UIN Malik Ibrahim Malang
  30. Universitas Airlangga
  31. Institut Teknologi Sepuluh Nopember
  32. Universitas Negeri Surabaya
  33. Universitas Trunojoyo Madura
  34. UPN Veteran Jawa Timur
  35. UIN Sunan Ampel Surabaya

Pulau Kalimantan

  1. Universitas Tanjungpura
  2. Universitas Palangkaraya
  3. Universitas Lambung Mangkurat
  4. Universitas Mulawarman
  5. Institut Teknologi Kalimantan
  6. Universitas Borneo Tarakan

Pulau Bali, NTB, dan NTT

  1. Universitas Udayana
  2. Universitas Pendidikan Ganesha
  3. ISI Denpasar
  4. Universitas Mataram
  5. Universitas Nusa Cendana
  6. Universitas Timor

Pulau Sulawesi

  1. Universitas Hasanuddin
  2. Universitas Negeri Makassar
  3. UIN Alauddin Makassar
  4. Universitas Sam Ratulangi
  5. Universitas Negeri Manado
  6. Universitas Tadulako
  7. Universitas Sulawesi Barat
  8. Universitas Haluoleo
  9. Universitas Negeri Gorontalo
  10. Universitas Sembilan Belas November Kolaka

Maluku dan Papua

  1. Universitas Pattimura
  2. Universitas Khairun
  3. Universitas Cenderawasih
  4. Universitas Musamus Merauke
  5. ISBI Tanah Papua
  6. Universitas Papua

Nah, itu tadi informasi yang bisa Mamikos rangkum terkait pendaftaran online UTBK dan SBMPTN 2022/2023 lengkap dengan cara daftarnya. Setiap tahunnya, Seleksi Bersama Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SBMPTN) selalu menjadi pintu masuk bagi banyak siswa/I untuk bisa masuk ke kampus impian. Buat kamu yang kemarin gagal dalam SNMPTN, gunakanlah kesempatan mengikuti SBMPTN ini semaksimal mungkin ya! Oh iya, jika kamu berencana ingin merantau di luar kota maka jangan lupa install aplikasi Mamikos di ponsel Android atau iOS kamu ya! Di aplikasi Mamikos, kamu bisa menemukan info sewa kost-kostan, apartemen, hingga rumah kontrakan di tanah air dengan praktis.


Klik dan dapatkan info kost di dekat kampus idamanmu:

Kost Dekat UGM Jogja

Kost Dekat UNPAD Jatinangor

Kost Dekat UNDIP Semarang

Kost Dekat UI Depok

Kost Dekat UB Malang

Kost Dekat Unnes Semarang

Kost Dekat UMY Jogja

Kost Dekat UNY Jogja

Kost Dekat UNS Solo

Kost Dekat ITB Bandung

Kost Dekat UMS Solo

Kost Dekat ITS Surabaya

Kost Dekat Unesa Surabaya

Kost Dekat UNAIR Surabaya

Kost Dekat UIN Jakarta