Pendaftaran Politeknik Ketenagakerjaan 2021/2022

Pendaftaran Politeknik Ketenagakerjaan 2021/2022 – Pilihan untuk meneruskan studi di Perguran Tinggi sering membuat siswa siswi lulusan sekolah menengah kebingungan. Meskipun ada banyak jenis Perguruan Tinggi di Indonesia, terkadang program studi atau jurusan yang ditawarkan tidak sesuai dengan passion. Tapi, kamu bisa mempertimbangkan impian karier setelah lulus atau cita-cita yang kamu inginkan setelah menempuh studi. Jika ingin langsung terjun ke dunia kerja dan bersaing dengan lulusan lainnya, meneruskan studi di politeknik bisa menjadi solusi.

Pendaftaran Masuk Politeknik Ketenagakerjaan

medcom.id

Jumlah politeknik di Indonesia memang sangat banyak. Salah satu politeknik yang diminati adalah Politeknik Ketenagakerjaan (Polteknaker). Politeknik ini menawarkan program studi untuk program diploma. Menjadi mahasiswa di politeknik berarti siap untuk bersaing di dunia kerja. Sebab, sebagian besar materi yang diberikan di politeknik adalah materi praktik dan bukan materi yang bersifat teoretis.

Informasi Seputar Politeknik Ketenagakerjaan

Politeknik Ketenagakerjaan (Polteknaker) adalah politeknik yang terdapat di bawah Kementerian Ketenagakerjaan. Namun, Polteknaker tidak termasuk politeknik yang menyelenggarakan profram ikatan dinas bersama Kementerian Ketenagakerjaan. Mahasiswa yang diterima studi di Politeknaker akan mendapatkan subsidi biaya studi saat kuliah dan biaya pendaftaran masuk.

Lokasi Politeknik Ketenagakerjaan terdapat di Jalan Pengantin Ali No.71A, RT.7/RW.6, Ciracas, Kec. Ciracas, Kota Jakarta Timur, Daerah Khusus Ibukota Jakarta 13740. Akses menuju lokasi politeknik sangat mudah, bahkan tersedia berbagai macam sarana transportasi untuk mencapai kampus.

Agar bisa diterima sebagai mahasiswa Polteknaker, terdapat syarat yang wajib dipenuhi, yaitu:

1. Warga Negara Indonesia (WNI)
2. Dinyatakan lulus dari Sekolah Menengah Atas (SMA) sederajat
3. Lulusan SMA/SMK/ sederajat jurusan IPA dan tidak buta warna (khusus pendaftar Program Studi Keselamatan dan Kesehatan Kerja)
4. Melengkapi dokumen yang disyaratkan

• Legalisir cap asli fotokopi ijazah terakhir atau Surat Keterangan Lulus (SKL) asli
• Fotokopi Kartu Tanda Penduduk (KTP) atau Kartu Keluarga (KK) bagi yang belum memiliki KTP
• Fotokopi sertifikat pendukung lain (akademik atau non akademik jika ada)

Ketentuan terkait Penerimaan Mahasiswa Baru (PMB) Polteknaker

1. Pendaftar disarankan mengggunakan PC atau laptop yang terhubung dengan internet untuk melakukan registrasi online dan mengikuti tes online.

2. Tidak ada batas usia bagi peserta PMB Polteknaker

3. Program yang diselenggarakan Politeknik Ketenagakerjaan bukan termasuk ikatan dinas Kemnaker RI. Tapi, program berorientasi pada penempatan lulusannya.

4. Diwajibkan untuk menyelesaikan masa studi sesuai kurikulum yang berlaku di Polteknaker. Jika mahasiswa tidak bisa menyelesaikan studi karena kelalaian, mahasiwa wajib mengganti seluruh biaya studi yang sudah dikeluarkan Polteknaker.

5. Hasil seleksi PMB mahasiswa akan diputuskan Dewan Yudisium PMB Polteknaker. Keputusan PMB bersifat mutlak dan tidak bisa diganggu gugat.

6. Informasi terkait pelaksanaan dan perkembangan info lainny adapat diakses melalui laman resmi polteknaker.kemnaker.go.id.

Jika kamu masih memiliki polteknaker.kemnaker.go.id pertanyaan terkait Penerimaan Mahasiswa Baru Politeknik Ketenagakerjaan, kamu bisa menghubungi panitia penyelenggara. Kontak yang dapat dihubungi adalah Sekretariat Penerimaan Mahasiswa Baru Polteknaker (PMB Polteknaker). Alamat email Polteknaker adalah polteknaker2017@gmail.com. Nomor telepon yang bisa dihubungi adalah (021) 8772 4230.

Program Studi Politeknik Ketenagakerjaan

Pilihan program studi pada Politeknik Ketenagakerjaan adalah sebagai berikut:

1. Program Studi Manajemen Sumber Daya Manusia (D3)

Lulusan program studi ini akan mendapatkan gelar Ahli Madya Manajemen SDM (A.Md.,MSDM). Bidang kompetensi yang dikuasai lulusan Prodi Manajemen SDM adalah pengadaan SDM, pengembangan organisasi, pembelajaran dan pengembangan SDM, manajemen talenta, hubungan industrial, dan pengelolaan kinerja dan remunerasi.

Prospek karier lulusan Prodi Manajemen SDM Polteknaker adalah sebagai:
• Personal supervisor atau officer
• Training supervisor atau officer
• Organization development supervisor atau officer
• Recruitment and selection supervisor atau officer
• Industrial relation supervisor atau officer

2. Program Studi Relasi Industri (D4)

Lulusan Program Studi Relasi Industri Polteknaker akan mendapatkan gelar Sarjana Terapan Relasi Industri (S.Tr.M). Bidang kompetensi yang akan dikuasai lulusan prodi ini adalah bidang mediasi penyelesaian HI, penyelesaian permasalahan hubungan kerja, penerapan syarat kerja non diskriminasi, dan membuat perjanjian kerja & outsourcing. Selain itu, lulusan juga mampu mengurus jamsos penerima upah dan bukan penerima upah, penyusunan sistem dan struktur skala upah, pengelolaan kelembagaan hubungan industrial, serta pengelolaan organisasi industri.

Prospek karier lulusan Prodi Relasi Industri adalah sebagai:
• Analisis HI
• Arbiter
• Konsiliator
• Konsultan HI
• Mediator

3. Program Studi Keselamatan dan Kesehatan Kerja (D4)

Lulusan Prodi Keselamatan dan Kesehatan Kerja akan mendapatkan gelar Sarjana Terapan Keselamatan & Kesehatan Kerja (S.Tr.K3). Bidang kompetensi yang dikuasai adalah kelistrikan, higiene industri, mekanik angkut, pesawat uap dan bejana tekan, ahli K3 muda, teknisi K3 muda, dan operator K3. Selain itu, terdapat program spesialisasi yang diberikan, yaitu bekerja di ketinggian, bekerja di ruang terbatas, dan bekerja di dalam air.

Prospek karier lulusan Prodi Keselamatan dan Kesehatan Kerja Polteknaker adalah sebagai:

• Konsultan K3
• Ahli K3
• Pengawas spesialis K3
• Trainer K3
• Penguji K3
• Supervisor K3
• Head section K3
• Safety officer

Biaya yang digunakan untuk mendaftar dan biaya studi sudah disubsidi oleh pemerintah melalui Kementerian Ketenagakerjaan RI. Selain itu, lulusan Politeknik Ketenagakerjaan akan memperoleh ijazah, sertifikat TOEFL, dan Sertifikat Kompetensi dari BNSP.

Sudah siap menjadi mahasiswa Polteknaker? Semoga informasi pendaftaran Politeknik Ketenagakerjaan 2021/2022 bisa menjadi referensimu sebelum mendaftar. Catat tanggal penting pendaftaran Polteknaker agat kamu tidak melewatkan tahapannya. Selain itu, kamu juga bisa mulai mempersiapkan dokumen yang diperlukan dan persyaratan lainnya. Persaingan yang ketat menuntut calon mahasiswa untuk bersiap sejak mulai dibuka pendaftaran hingga proses seleksi.

Peminat Polteknaker tidak hanya datang dari Jakarta Timur saja. Jika kamu datang dari luar ibukota, tidak perlu khawatir dengan masalah hunian. Adanya aplikasi rumah kost Mamikos akan membantumu menemukan tempat tinggal yang nyaman dan sesuai budget. Segera download aplikasi Mamikos di ponsel kesayanganmu. Lakukan survey kost secara online, baik dengan melihat foto ataupun dengan fitur virtual tour di kost. Jika sudah cocok dan yakin dengan kost pilihan, lakukan booking kamar kost dekat Polteknaker agar kamarmu tetap aman sampai hari kedatanganmu. Sangat mudah dan praktis, bukan?


Klik dan dapatkan info kost di dekat kampus idamanmu:

Kost Dekat UGM Jogja

Kost Dekat UNPAD Jatinangor

Kost Dekat UNDIP Semarang

Kost Dekat UI Depok

Kost Dekat UB Malang

Kost Dekat Unnes Semarang

Kost Dekat UMY Jogja

Kost Dekat UNY Jogja

Kost Dekat UNS Solo

Kost Dekat ITB Bandung

Kost Dekat UMS Solo

Kost Dekat ITS Surabaya

Kost Dekat Unesa Surabaya

Kost Dekat UNAIR Surabaya

Kost Dekat UIN Jakarta