Pendaftaran Politeknik Manufaktur (POLMAN) Bandung 2019/2020

Pendaftaran Politeknik Manufaktur (POLMAN) Bandung 2019/2020 – Politeknik Manufaktur Negeri Bandung adalah sebuah politeknik di Bandung, Indonesia yang beralamat di Jl. Kanayakan 21, Dago. Pada awalnya politeknik ini bernama Politeknik Mekanik Swiss-ITB (PMS-ITB). Diberi nama demikian karena politeknik ini merupakan hasil kerjasama pemeritah Indonesia melalui ITB dan Pemerintah Swiss melalui Swiss Contact. Ini adalah cikal bakal pendidikan politeknik di Indonesia.

Setelah kerjasama berakhir dan pemerintah Indonesia menggulirkan kebijakan politeknik mandiri, maka pada tahun 1990 PMS-ITB berubah menjadi Politeknik Manufaktur Negeri Bandung (POLMAN Bandung).

Pendaftaran Politeknik Manufaktur (POLMAN) Bandung 2019/2020

Politeknik ini mempunyai 4 program studi D3, Teknik Manufaktur, Teknik Perancangan Manufaktur, Pengecoran Logam, Teknik Otomasi Manufaktur dan Mekatronika, serta 1 program D4 Teknik Manufaktur.

Pada tahun 1976 pemerintah Indonesia dan pemerintah Konfederasi Swiss, yang dalam pelaksanaannya Pemerintah Indonesia diwakili oleh ITB dan Pemerintah Swiss diwakili Swisscontact mengadakan kerjasama bilateral dalam bidang pendidikan, yang diwujudkan dengan membentuk lembaga pendidikan politeknik di Indonesia. Hasil dari kerjasama ini, dibentuklah politeknik yang diberi nama Politeknik Mekanik Swiss – ITB (PMS-ITB) yang diresmikan oleh Menteri Pendidikan dan Kebudayaan Dr.Sjarif Thajeb pada tanggal 24 Maret 1977. Meskipun baru diresmikan tahun 1977, namun angkatan mahasiswa pertama sudah mulai masuk sejak tahun 1976.

Pada tahun 1995 kerjasama dengan pemerintah swiss pun berakhir, dan selanjutnya nama politeknik pun diubah menjadi Politeknik Manufaktur Negri Bandung (POLMAN-Bandung). Sementara untuk pendanaan, Polman-Bandung mendapat pinjaman dari Bank Dunia serta proyek-proyek DIP (DUE Like), IGI dan TPSDP.

1. Pendaftaran Politeknik Manufaktur (POLMAN) Bandung Jalur PMDK-PN

PMDK-PN dikenal dengan sebutan jalur seleksi undangan masuk ke Politeknik Negeri. Jalur PMDK-PN ini hanya diperuntukkan bagi siswa-siswi berprestasi yang akan lulus dari Sekolah pada tahun ini.

Pengajuan Pendaftaran Politeknik Manufaktur (POLMAN) Bandung diawali oleh Kepala Sekolah yang mendaftarkan siswa-siswinya di web PMDK-PN di alamat pmdk.politeknik.or.id dengan memilih menu Sekolah. Setelah direkomendasikan siswa-siswi juga harus login ke alamat tersebut dengan memilih menu siswa. Login ke alamat tersebut menggunakan username dan password dari Kepala Sekolah.

2. Pendaftaran Politeknik Manufaktur (POLMAN) Bandung Jalur UMPN (Reguler)

UMPN dikenal dengan sebutan jalur tertulis masuk ke Politeknik Negeri karena memang seleksi jalur UMPN ini dilakukan melalui tes tertulis yang dilaksanakan secara serentak oleh Politeknik Negeri di Indonesia.

Jalur UMPN ini diperuntukkan bagi siswa lulusan SMA/MA/SMK sederajat yang usianya maksimal 25 tahun yang ingin memilih jenjang pendidikan D-III atau D-IV di POLMAN Bandung. Selain itu jalur UMPN ini juga diperuntukkan bagi lulusan D-III yang ingin melanjutkan ke D-IV di POLMAN Bandung.

Pendaftaran Politeknik Manufaktur (POLMAN) Bandung jalur UMPN dilakukan secara online melalui alamat pmb.polman-bandung.ac.id dengan menekan tombol daftar online kemudian melengkapi data Pendaftaran Politeknik Manufaktur (POLMAN) Bandung hingga mencetak kartu peserta.

3. Pendaftaran Politeknik Manufaktur (POLMAN) Bandung Jalur Bidikmisi

POLMAN Bandung juga turut menyalurkan bantuan biaya pendidikan kepada calon mahasiswa baru yang berasal dari keluarga kurang mampu secara ekonomi. Calon peserta Bidikmisi merupakan peserta jalur PMDK-PN atau UMPN di POLMAN Bandung. Pendaftaran Politeknik Manufaktur (POLMAN) Bandung Bidikmisi dilakukan secara online melalui alamat bidikmisi.belmawa.ristekdikti.go.id.

[irp posts=”14238″ name=”Pendaftaran IKIP PGRI Madiun 2019/2020″]

Klik dan dapatkan info kost di dekat kampus idaman mu: