Pendaftaran Undip 2025/2026 Mahasiswa Baru, Jadwal, Syarat, dan Biaya
Jika kamu sedang mencari informasi tentang pendaftaran Undip 2025/2026 yang lengkap, temukan jawabannya dalam artikel berikut.
Pendaftaran Undip 2025/2026 Mahasiswa Baru, Jadwal, Syarat, dan Biaya โ Undip atau yang memiliki kepanjangan Universitas Diponegoro merupakan salah satu perguruan tinggi bergengsi yang ada di provinsi Jawa Tengah.
Kampus yang memegang status sebagai salah satu universitas unggulan dengan lokasi yang strategis dan ditunjang dengan fasilitas lengkap serta biaya hidup sehari-hari yang terbilang murah menjadikan Undip menjadi tujuan kuliah favorit bagi sejumlah kalangan.
Informasi Pendaftaran Undip 2025
Daftar Isi [hide]

Setiap tahunnya puluhan ribu calon mahasiswa berjuang mengikuti serangkaian tes masuk untuk bisa menjadi bagian dari Undip.
Saat ini Undip yang sebelum tahun 1960 bernama Universitas Semarang ini memiliki 53 program studi sarjana yang tersebar pada 11 fakultas.
Selain membuka program studi untuk S1 Undip juga telah memiliki program studi lain seperti program studi diploma, program studi pasca sarjana, program studi doktor, program studi profesi, program pendidikan dokter spesial, program internasional, dan program akselerasi.
Seperti kebanyakan universitas negeri yang lain, ada beberapa jalur yang bisa dipilih calon mahasiswa baru yang ingin kuliah di Undip.
Demi mewujudkan cita-citanya untuk menghasilkan lulusan yang mempunyai profil COMPLETE, keunggulan nasional dan internasional serta dapat berkontribusi pada pengembangan ilmu pengetahuan, teknologi, seni, budaya dan olahraga.
Undip selalu memegang teguh visi dan misi universitas dalam menjalankan tugasnya dalam menjalankan tugasnya sebagai perguruan negeri.
Selain menerapkan sistem kuliah yang selaras dengan kemajuan zaman. Undip didukung dengan 115 guru besar dan hampir 50% pengajar bergelar doctor serta dilengkapi fasilitas pembelajaran yang baik, menyediakan layanan pendidikan dengan kualitas keilmuan yang berkelas dunia

Advertisement
Beberapa Jalur Pendaftaran Undip 2025
- Seleksi Nasional Berdasarkan Prestasi (SNBP)
- Seleksi Nasional Berbasis Tes (SNBT)
- Ujian Mandiri (UM)
- Seleksi Bibit Unggul Berprestasi (SBUB)
- Internasional Undergraduate (IUP)
Jadwal Pendaftaran Undip 2025
Seleksi Nasional Berdasarkan Prestasi (SNBP)
Sudah tutup
Seleksi Nasional Berbasis Tes (SNBT)
Sudah tutup
Ujian Mandiri (UM)
- Pendaftaran online berlangsung mulai tanggal 9 April โ 12 Juni 2025
- Pembayaran pendaftaran akan berlangsung mulai tanggal 9 April โ 12 Juni 2025
- Ujian Online akan dilaksanakan mulai tanggal 16 Juni โ 26 Juni 2025
- Pengumuman Hasil Seleksi akan dilaksanakan pada tanggal 8 Juli 2025
Biaya Pendaftaran Undip 2025
Besar biaya Pendaftaran Undip 2025 untuk jalur Mandiri di Undip adalah sebesar Rp350.000 (tiga ratus lima puluh ribu rupiah)