Pendaftaran Universitas Widyatama 2024-2025, Jadwal, Syarat, Jalur, dan Biaya

Pendaftaran Universitas Widyatama 2024-2025 kembali dibuka melalui 4 jalur penerimaan. Untuk mengetahui jadwal serta syarat PMB, simak ulasan di bawah ini.

25 Februari 2024 Mamikos

Jalur PMDK 2 PMB Universitas Widyatama 2024-2025

Selain menyelenggarakan jalur PMDK 1, pihak kampus UTama juga mengadakan seleksi PMDK 2. Biasanya waktu pendaftaran untuk jalur ini hampir sama dengan PMDK 1.

Hanya saja tempo pendaftaran lebih lama. Jadi jika kamu sudah mengikuti PMDK 1 dan dinyatakan tidak lolos, masih ada kesempatan lainnya yaitu dengan mendaftar PMB jalur PMDK 2.

1. Keuntungan Mengikuti PMB Universitas Widyatama Jalur PMDK 2

Faktanya untuk bisa lolos PMB jalur ini tidaklah mudah karena saingannya yang cukup banyak. 

Bila kamu sukses mengikuti seleksi jalur PMDK 2, ada beberapa keuntungan yang didapatkan, di antaranya:

  • Biaya kuliah tidak mengalami kenaikan selama masa pendidikan.
  • Tidak perlu mengikuti ujian tertulis yang diselenggarakan oleh panitia PMB.
  • Beasiswa uang pembangunan 25% pada semester 1.

2. Persyaratan Mengikuti PMB Universitas Widyatama Jalur PMDK 2

Syarat untuk bisa mengikuti pendaftaran Universitas Widyatama 2023-2024 PMDK 2 adalah sama dengan persyaratan seleksi PMDK 1. Kurang lebih syaratnya adalah sebagai berikut:

  • Siswa lulusan tahun 2022, 2023, serta siswa angkatan 2024 (kelas XII).
  • Tidak buta warna khusus untuk calon mahasiswa yang mengikuti PMB Program Studi Desain Grafis dan Multimedia.

3. Pilihan Seleksi PMB Universitas Widyatama Jalur PMDK 2

Seleksi menjadi hal penting dalam proses PMB Universitas Widyatama ini. Hasil dari seleksi inilah yang akan menentukan apakah kamu lolos ataupun tidak.

Biasanya standar kelulusan nilai UTBK minimal 475 dan nilai rapor minimal 75.

Jadwal pendaftaran PMB melalui jalur PMDK 2 diperkirakan akan dilaksanakan pada bulan Oktober 2023 hingga Juni 2024.

Untuk kamu yang tertarik memasuki salah satu jurusan di Universitas Widyatama, sebaiknya lakukan persiapan sebaik mungkin.

Persiapan meliputi mulai dari belajar hingga mengumpulkan berkas yang dibutuhkan nantinya. Jadwal dari pendaftaran Universitas Widyatama 2024-2025 bisa mengalami perubahan sewaktu-waktu. 

Hubungi sekretariat PMB Universitas Widyatama untuk mendapatkan info yang lebih lengkap. 

Untuk siswa yang berhasil lolos seleksi, diharuskan untuk segera melakukan pembayaran biaya pendidikan semester 1 minimal 50% dari biaya yang sudah ditetapkan.

Pihak kampus juga memberi kemudahan dalam pembayaran uang pendidikan tersebut dengan cara diangsur sebanyak 2 kali.

Close