Pendaftaran UPGRIS PGRI Semarang 2023/2024, Jadwal, Biaya, dan Jurusan
Pendaftaran UPGRIS PGRI Semarang 2023/2024, Jadwal, Biaya, dan Jurusan – Ada banyak sekali universitas berkualitas di Semarang yang bisa kamu jadikan sebagai pilihan untuk berkuliah, salah satunya adalah UPGRIS PGRI.
UPGRIS PGRI atau Universitas PGRI Semarang merupakan salah satu perguruan tinggi yang sering dijadikan sebagai andalan alternatif untuk berkuliah warga masyarakat sekitar.
Nah, bagi kamu yang tertarik untuk berkuliah di universitas satu ini, simak informasi lengkap mengenai pendaftaran UPGRIS PGRI Semarang 2023/2024 termasuk jadwal, biaya, hingga jurusan!
Mengenal Lebih Dekat UPGRIS PGRI Semarang
Daftar Isi
- Mengenal Lebih Dekat UPGRIS PGRI Semarang
- Profil UPGRIS PGRI Semarang
- Apa Saja Jalur Pendaftaran UPGRIS PGRI Semarang 2023/2024?
- Berapa Biaya Pendaftaran UPGRIS PGRI Semarang 2023/2024?
- Kapan Pendaftaran UPGRIS PGRI Semarang 2023/2024 Dibuka?
- Jadwal Pendaftaran UPGRIS PGRI Semarang 2023/2024
- Apa Saja Jurusan yang Ada Di UPGRIS PGRI Semarang 2023/2024?
- Penutup
Daftar Isi
- Mengenal Lebih Dekat UPGRIS PGRI Semarang
- Profil UPGRIS PGRI Semarang
- Apa Saja Jalur Pendaftaran UPGRIS PGRI Semarang 2023/2024?
- Berapa Biaya Pendaftaran UPGRIS PGRI Semarang 2023/2024?
- Kapan Pendaftaran UPGRIS PGRI Semarang 2023/2024 Dibuka?
- Jadwal Pendaftaran UPGRIS PGRI Semarang 2023/2024
- Apa Saja Jurusan yang Ada Di UPGRIS PGRI Semarang 2023/2024?
- Penutup
Nama UPGRIS PGRI Semarang mungkin masih terdengar asing di telinga beberapa orang. Jika kamu termasuk salah satu yang belum terlalu mengetahuinya.
Jangan khawatir karena sebelum lebih jauh membahas tentang pendaftaran UPGRIS Semarang 2023/2024.
Mamikos akan mengajakmu berkenalan terlebih dahulu dengan universitas swasta yang terletak di Kota Semarang ini melalui penjelasan berikut:
Profil UPGRIS PGRI Semarang
UPGRIS PGRI Semarang atau yang lebih dikenal dengan nama Universitas PGRI Semarang adalah sebuah universitas atau perguruan tinggi swasta yang dibangun oleh Pengurus Daerah Tingkat I PGRI Provinsi Jawa Tengah melalui YPLP (Yayasan Pembina Pendidikan) IKIP PGRI Jawa Tengah.
Universitas ini merupakan perubahan bentuk dari IKIP PGRI Semarang dengan Akademi Teknologi Semarang.
UPGRIS merupakan salah satu universitas swasta yang sudah cukup lama berdiri di Kota Semarang. Di mana universitas ini sudah beroperasi sejak tahun 1980-an.
Sebagai lembaga pendidikan, tujuan pendirian universitas ini tentu saja sebagai upaya untuk menyiapkan calon-calon yang unggul serta memiliki karakter kebangsaan yang kuat agar bisa menjadi teladan dalam menjalani kehidupan berbangsa dan bernegara demi kesejahteraan rakyat Indonesia.
Setelah berpuluh-puluh tahun berdiri, kini UPGRIS sudah mengantongi akreditasi B oleh BAN-PT (Badan Akreditasi Nasional Perguruan Tinggi).Ini membuktikan bahwa UPGRIS merupakan unggulan yang memiliki kredibilitas dan kualitas pendidikan mumpuni, tidak kalah dengan universitas-universitas lainnya yang ada di Indonesia.
Apa Saja Jalur Pendaftaran UPGRIS PGRI Semarang 2023/2024?
Sama seperti universitas-universitas lainnya, untuk bisa berkuliah di UPGRIS PGRI Semarang, kamu dapat mengikuti beberapa jalur seleksi.
Di mana ada kurang lebih 5 jalur seleksi yang dapat kamu ikuti di universitas ini. Berikut rinciannya:
- Jalur Reguler
- Jalur Prestasi
- Jalur Karyawan
- Jalur RPL
- Jalur Pascasarjana
- Jalur Kartu Indonesia Pintar (KIP)
Berapa Biaya Pendaftaran UPGRIS PGRI Semarang 2023/2024?
Biaya pendaftaran UPGRIS PGRI Semarang 2023/2024 untuk semua jalur seleksi yang harus kamu bayarkan adalah sebesar Rp250.000.
Ingat, biaya ini merupakan salah satu syarat untuk mengikuti pendaftaran setiap jalur. Apabila kamu tidak membayarkan biaya sebesar nominal tersebut, maka kamu tidak bisa mengikuti proses pendaftaran.
Kapan Pendaftaran UPGRIS PGRI Semarang 2023/2024 Dibuka?
Karena UPGRIS PGRI Semarang memiliki jalur masuk pendaftaran yang berbeda-beda. Maka jadwal atau waktu pendaftaran setiap jalur pun akan berbeda-beda pula.
Untuk lebih jelasnya, berikut adalah jadwal pendaftaran UPGRIS PGRI Semarang 2023/2024 dari setiap jalurnya:
Jadwal Pendaftaran UPGRIS PGRI Semarang 2023/2024
1. Jadwal pendaftaran Jalur reguler
Gelombang I
- Pendaftaran: 1 November 2022 s/d 18 Mei 2023
- Daftar Ulang: Maksimal 20 Mei 2023
Gelombang II
- Pendaftaran: 19 Mei 2023 s/d 20 Agustus 2023
- Daftar Ulang: Maksimal 26 Agustus 2023
Gelombang III
- Pendaftaran: 21 Agustus 2023 s/d 30 September 2023
- Daftar Ulang: Maksimal 30 September 2023
2. Jadwal pendaftaran Jalur Prestasi
Gelombang I
- Pendaftaran: 1 November 2022 s/d 20 April 2023
- Daftar Ulang: Maksimal 7 Mei 2023
Gelombang II
- Pendaftaran: 8 Mei – 20 Agustus 2023
- Daftar Ulang: Maksimal 26 Agustus 2023
3. Jadwal pendaftaran Jalur karyawan
- Pendaftaran: 1 November 2022 s/d 30 September 2023
- Daftar Ulang: Maksimal 20 Mei 2023 (Gelombang 1)
4. Jadwal pendaftaran Jalur RPL
- Pendaftaran: 1 November 2022 s/d 30 September 2023
- Daftar Ulang: Maksimal 20 Mei 2023 (Gelombang 1)
5. Jadwal pendaftaran Pascasarjana
Pendaftaran: 1 November 2022 – 30 September 2023
5. Jadwal pendaftaran KIP Kuliah
- Pendaftaran: 1 November 2022 – 20 Agustus 2023
Apa Saja Jurusan yang Ada Di UPGRIS PGRI Semarang 2023/2024?
Nah, setelah mengetahui secara detail proses pendaftaran UPGRIS PGRI Semarang 2023/2024.
Bagi kamu yang ingin berkuliah di universitas swasta ini namun masih bingung harus memilih jurusan atau program studi apa untuk berkuliah. Berikut adalah daftar jurusan dan program studi yang bisa kamu pilih:
1. Daftar Jurusan Program Sarjana (S1)
Untuk program sarjana (S1), UPGRIS PGRI Semarang memiliki banyak sekali pilihan fakultas dan jurusan. Berikut beberapa diantaranya:
Fakultas Ilmu Pendidikan (FIP)
- Pendidikan Guru Sekolah Dasar (PGSD)
- Pendidikan Guru PAUD (Pendidikan Anak Usia Dini)
- Bimbingan dan Konseling (BK)
Fakultas Ilmu Pendidikan Pengetahuan Sosial dan Keolahragaan (FPIPSKR)
- Pendidikan Pancasila dan Kewarganegaraan (PKN)
- Pendidikan Jasmani, Kesehatan, dan Rekreasi
- Pendidikan Ekonomi
Fakultas Pendidikan Matematika, Ilmu Pengetahuan Alam, dan Teknologi Informasi (FPMIPATI)
- Pendidikan Matematika
- Pendidikan Biologi
- Pendidikan Fisika
- Pendidikan Teknologi Informasi
Fakultas Pendidikan Bahasa dan Seni (FPBS)
- Pendidikan Bahasa Inggris (PBI)
- Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia (PBSI)
- Pendidikan Bahasa dan Sastra Daerah (Jawa)
Fakultas Teknik dan Informatika (FTI)
- Teknik Sipil
- Teknik Mesin
- Teknik Elektro
- Teknologi Pangan
- Informatika
- Arsitektur
Fakultas Hukum (FH)
- Hukum
Fakultas Ekonomi dan Bisnis (FEB)
- Manajemen : Ketua Program Studi
- Bisnis Digital : Ketua Program Studi
2. Daftar Jurusan Program Pascasarjana (S2)
Selain program S1, UPGRIS PGRI Semarang juga memiliki program pascasarjana atau S2 dengan beberapa pilihan jurusan berikut:
- Manajemen Pendidikan (S2)
- Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia (S2)
- Pendidikan Profesi Guru (PPG)
- Pendidikan Dasar (S2)
- Pendidikan IPA (S2)
- Pendidikan Bahasa Inggris (S2)
Penutup
Demikianlah informasi yang bisa Mamikos sampaikan mengenai UPGRIS PGRI Semarang 2023/2024 mulai dari jadwal, biaya, hingga jurusan.
Kamu dapat menjadikan informasi-informasi di atas sebagai bahan acuan apabila ingin mendaftar di universitas swasta ini. Semoga bermanfaat!
Jika kamu ingin ingin mencari lebih banyak informasi pendaftaran perkuliahan di universitas-universitas lainnya, jangan lupa untuk kunjungi blog Mamikos Info .
Klik dan dapatkan info kost di dekat kampus idamanmu: