Pendaftaran UTUL UGM 2024-2025, Jadwal, Biaya, dan Cara Daftar

Pendaftaran UTUL UGM 2024-2025, Jadwal, Biaya, dan Cara Daftar – Selesainya pelaksanaan seleksi menggunakan jalur SNBP dan SNBT berbarengan dengan munculnya informasi mengenai seleksi mandiri. Tidak terkecuali bagi Universitas Gadjah Mada (UGM) yang juga akan melaksanakan seleksi mandiri dengan sebutan Ujian Tulis (UTUL).

Pelaksanaan UTUL membuka peluang untuk kamu yang ingin menjadi mahasiswa UGM dengan jalur yang lainnya.

Maka dari itu, kamu bisa mempersiapkan diri untuk menghadapi pendaftaran UTUL UGM 2024 dengan lebih baik.

Jadwal Pelaksanaan UTUL UGM 2024

ugm.ac.id

Sebenarnya, UTUL UGM sudah berganti nama menjadi CBT-UM UGM sejak tahun 2020.

Menjalani pendaftaran UTUL UGM 2024 pada dasarnya sama seperti seleksi yang dilakukan oleh kampus umumnya.

Terdapat jadwal pelaksanaan yang perlu untuk kamu ketahui agar nanti bisa mengikuti langkahnya dengan baik.

  • Pendaftaran: 17 April – 7 Mei 2024
  • Pelaksanaan UM CBT UGM:
    Pekanbaru: Diumumkan kemudian
    Medan: Diumumkan kemudian
    Makassar: Diumumkan kemudian
    Balikpapan: Diumumkan kemdian
    Yogyakarta: Gelombang I: 11 – 14 Juni 2024, Gelombang II: 2 – 4 Juli 2024
    Jakarta: 30 Juni – 4 Juli 2024
  • Pengumuman: 9 Juli 2024
  • Registrasi: 11 – 15 Juli 2024

Jika kamu berencana untuk mengikuti jalur ini, bisa untuk melakukan pengecekan informasi terbaru secara berkala.

Salah satunya yaitu melalui website resmi pelaksanaan UTUL UGM yang bisa kamu akses di sini: https://um.ugm.ac.id/.

Mamikos juga akan selalu berusaha untuk memberikan informasi terbaru mengenai jadwal pelaksanaan pendaftaran UTUL UGM 2024.

Tentunya agar bisa membantu kamu untuk mempersiapkan diri menjalani seleksi jalur tulis ini dengan baik.

Persyaratan Peserta UTUL UGM 2024

Untuk kamu yang ingin mengikuti pendaftaran UTUL UGM 2024, perlu untuk memenuhi persyaratan yang ada.

Perhatikan setiap persyaratan yang diberikan dengan baik agar kamu bisa lulus seleksi administrasi. Tentu juga membuka kesempatan untuk kamu bisa diterima di UGM dengan lebih lebar.

Berikut ini persyaratan untuk peserta pendaftaran UTUL UGM 2024 diantaranya:

Syarat Umum

  1. Peserta sedang menempuh kelas terakhir SMA/MA/SMK/sederajat atau Paket C yang akan lulus pada tahun berjalan dengan umur maksimal 25 tahun (per 1 Juli pada tahun berjalan.)
  2. Peserta merupakan lulusan SMA/MA/SMK/sederajat 2 tahun terakhir atau lulusan Paket C dalam 2 tahun terakhir dengan umur maksimal 25 tahun (per 1 Juli pada tahun berjalan.)
  3. Peserta memiliki prestasi akademik baik dan konsisten.
  4. Memiliki surat keterangan sedang menempuh kelas 12 atau surat keterangan lulus (SKL) bagi calon peserta yang berada di kelas terakhir SMA/MA/SMK/sederajat atau Paket C yang sekurang-kurangnya memuat informasi jati diri dan foto terbaru yang dibubuhi cap/stempel dari sekolah/lembaga penyelenggara Paket C yang sah atau memiliki ijazah bagi calon peserta lulusan SMA/MA/SMK/sederajat atau lulusan Paket C dalam 2 tahun terakhir.
  5. Peserta memiliki ijazah bagi calon peserta lulusan SMA/MA/SMK/sederajat atau lulusan Paket C dalam 2 (dua) tahun terakhir.

Syarat Khusus

  1. Peserta merupakan lulusan SMA/MA/SMK/sederajat atau lulusan Paket C dalam 2 tahun terakhir dengan umur maksimal 25 tahun per 1 Juli pada tahun berjalan dengan dibuktikan ijazah;
  2. Lulusan SMA/MA/SMK/sederajat atau lulusan Paket C pada tahun berjalan, dengan umur maksimal 25 tahun per 1 Juli pada tahun berjalan, telah memiliki Surat Keterangan Lulus (SKL) yang sekurang-kurangnya memuat informasi jati diri dan foto terbaru yang dibubuhi cap/stempel dari sekolah/lembaga penyelenggara Paket C yang sah.
  3. Mengikuti dan memiliki skor UTBK-SNBT pada tahun berjalan.

Berkas Dokumen Pendaftaran UTUL UGM 2024

Sebelum kamu mengikuti pendaftaran UTUL UGM 2024, penting juga untuk mempersiapkan dokumen berkas pendaftaran. Dokumen ini juga menjadi bagian dari persyaratan yang perlu untuk kamu penuhi.

Siapkan dahulu seluruh dokumen yang diperlukan agar prosesnya menjadi lebih lancar.

Berikut ini daftar dokumen berkas pendaftaran UTUL UGM 2024 yang perlu disiapkan diantaranya:

  1. Surat Keterangan Lulus (SKL) atau ijazah untuk lulusan SMA/MA/SMK atau sederajat pada tahun 2024. Dokumen dikirimkan menggunakan format PDF.
  2. File hasil scan ijazah asli bagi lulusan SMA/MA/SMK atau sederajat pada tahun 2023 dan 2022 dalam format PDF.
  3. Kartu Peserta UTBK-SNBT Tahun 2024 dalam format PDF.
  4. KTP/KK/SIM dalam format PDF.

Penyerahan dokumen pendaftaran yang ada di atas juga dibarengi beberapa ketentuan terkait dengan file yang ada.

Kamu perlu untuk scan dokumen di atas terlebih dahulu pada perangkat yang digunakan. Misalnya pada PC atau cloud penyimpanan yang dimiliki.

Ukuran dari masing-masing file yaitu minimal 150 KB dan maksimal 800 KB. Pastikan pula bahwa file yang diunggah bisa dibaca dengan jelas dan tidak blur.

Alur Pendaftaran UTUL UGM 2024

Setelah kamu mempersiapkan seluruh persyaratan dan dokumen yang diperlukan, selanjutnya yaitu mengikuti pendaftaran UTUL UGM 2024.

Berikut ini alur pendaftaran yang bisa kamu ikuti diantaranya:

  1. Peserta membuat akun dan mengikuti pendaftaran yang ada di laman https://um.ugm.ac.id/pendaftaran/.
  2. Peserta masuk ke laman tersebut dengan akun yang dimiliki.
  3. Peserta menyelesaikan pengisian formulir secara online.
  4. Peserta melakukan pemilihan program studi maksimal sebanyak dua untuk program Sarjana dan/atau program Diploma IV (Sarjana Terapan).
  5. Peserta menyelesaikan pengisian biodata dan mengunggah dokumen sesuai persyaratan yang ada.
  6. Peserta mengecek kembali kebenaran dan kelengkapan data yang sudah diisi. Hal ini penting dilakukan karena setelah data dikunci, tidak bisa lagi diubah.
  7. Jika sudah yakin, bisa melakukan penguncian data.
  8. Peserta menunggu sampai mendapatkan kode pembayaran untuk biaya pendaftaran.
  9. Peserta melakukan pembayaran sesuai dengan instruksi yang diberikan melalui bank yang sudah dituju.
  10. Peserta menyimpan dan mencetak bukti pendaftaran yang sudah dilakukan secara online.
  11. Peserta menyimpan dan mencetak Kartu Peserta Ujian Tulis yang didapatkan dari akun pendaftaran. Di dalamnya tertera informasi mengenai jadwal, waktu pelaksanaan, dan lokasi dari ujian tulis yang perlu dihadapi.

Biaya Pendaftaran UTUL UGM 2024

Salah satu persyaratan pendaftaran UTUL UGM 2024 yang perlu dipenuhi yaitu dengan membayar biaya pendaftaran. Besar dari biaya ini ditentukan berdasarkan kelompok ujian yang kamu ikuti.

Pembayaran pendaftaran ini bisa kamu lakukan melalui beberapa bank yang sudah ditunjuk. Beberapa diantaranya seperti Bank Mandiri, Mandiri Syariah, BRI, BTN, CIMB Niaga, BPD DIY, BNI, dan BNI Syariah.

Berikut ini daftar biaya pendaftaran untuk UTUL UGM diantaranya:

  1. Biaya pendaftaran untuk peserta dengan kelompok ujian SOSHUM yaitu sebesar Rp325.000 (Lokasi tes di Yogyakarta) atau Rp550.000 (Lokasi tes di luar Yogyakarta).
  2. Biaya pendaftaran untuk peserta dengan kelompok ujian SAINTEK yaitu sebesar Rp325.000 (Lokasi tes di Yogyakarta) atau Rp550.000 (Lokasi tes di luar Yogyakarta).
  3. Biaya pendaftaran untuk peserta dengan kelompok ujian CAMPURAN (SAINTEK dan SOSHUM) yaitu sebesar Rp350.000 (Lokasi tes di Yogyakarta).

Perlu untuk menjadi perhatian bahwa pelaksanaan ujian tulis tersebar di beberapa kota besar yang ada di Indonesia. Diantaranya yaitu Yogyakarta, Surabaya, Medan, Pekanbaru, dan Jakarta.

Kamu bisa memilih lokasi ujian sesuai dengan yang diinginkan. Pembayaran bisa menyesuaikan dengan lokasi dan kelompok ujian yang dipilih tersebut.

Materi Kelompok Ujian UTUL UGM 2024

Setiap peserta tentunya ingin melewati pendaftaran UTUL UGM 2024 dengan lancar dan sebaik mungkin.

Salah satunya yaitu dengan mengetahui materi apa saja yang diujikan. Kamu bisa belajar dan memahami materi yang diujikan dengan lebih baik dengan hal ini.

Berikut ini daftar materi yang termasuk ke dalam seleksi mandiri UTUL UGM diantaranya:

  1. Materi Kelompok Ujian SAINTEK mencakup diantaranya TKA SAINTEK (Fisika, Biologi, Matematika, IPA), TKDU (Matematika Dasar, Bahasa Indonesia, dan Bahasa Inggris), dan TPA (Tes Potensi Akademik.)
  2. Materi Kelompok Ujian SOSHUM mencakup diantaranya TKA SOSHUM (Sejarah, Geografi, Ekonomi, dan Sosiologi), TKDU (Matematika Dasar, Bahasa Indonesia, dan Bahasa Inggris), dan TPA (Tes Potensi Akademik.)
  3. Materi Kelompok Ujian CAMPURAN mencakup diantaranya TKA SAINTEK (Fisika, Biologi, Matematika, IPA), TKDU (Matematika Dasar, Bahasa Indonesia, dan Bahasa Inggris), dan TPA (Tes Potensi Akademik), TKA SOSHUM (Sejarah, Geografi, Ekonomi, dan Sosiologi.)

Penutup

Itu tadi merupakan informasi mengenai pelaksanaan pendaftaran UTUL UGM 2024 yang akan datang.

Selalu ikuti perkembangan informasi terbaru terkait pelaksanaan UTUL UGM 2024 agar kamu tidak ketinggalan hal-hal penting.

Saat kamu nanti sudah diterima menjadi seorang mahasiswa UGM, tidak perlu lagi mengkhawatirkan mengenai mobilitas dan akses ke kampus.

Kamu bisa mencari hunian kost yang nyaman dan dekat dengan kampus UGM melalui aplikasi Mamikos yang bisa diunduh menggunakan Play Store atau App Store.

FAQ

IUP UGM 2024 kapan dibuka?

IUP UGM 2024 dibuka mulai tanggal 24 Februari 2024.

Utul artinya apa?

UTUL artinya Ujian Tulis.

Apakah nilai UTBK berpengaruh di Utul UGM?

Ya, nilai UTBK merupakan salah satu indikator penilaian seleksi mandiri UTUL UGM.

Apakah jalur mandiri UGM ada uang pangkal?

UGM tidak menerapkan uang pangkal yang wajib bagi mahasiswa.

Jalur mandiri UGM ada apa saja?

Jalur mandiri UGM terdiri dari
1. Ujian Masuk UGM Penelusuran Bibit Unggul (UM UGM)/PBU (Penelusuran Bibit Unggul)
2. Penelusuran Bibit Unggul Tidak Mampu (PBUTM)
3. Penelusuran Bibit Unggul Berprestasi (PBUB)


Klik dan dapatkan info kost di dekat kampus idamanmu:

Kost Dekat UGM Jogja

Kost Dekat UNPAD Jatinangor

Kost Dekat UNDIP Semarang

Kost Dekat UI Depok

Kost Dekat UB Malang

Kost Dekat Unnes Semarang

Kost Dekat UMY Jogja

Kost Dekat UNY Jogja

Kost Dekat UNS Solo

Kost Dekat ITB Bandung

Kost Dekat UMS Solo

Kost Dekat ITS Surabaya

Kost Dekat Unesa Surabaya

Kost Dekat UNAIR Surabaya

Kost Dekat UIN Jakarta