Pengertian Musik Modern dan Jenis Alat Musiknya + Gambar
Pengertian Musik Modern dan Jenis Alat Musiknya + Gambar – Alat musik menjadi hal yang mudah dan umum untuk ditemui. Namun, perlu diketahui bahwa alat musik memiliki klasifikasinya masing-masing. Beberapa klasifikasi alat musik itu didasarkan pada sumber bunyinya, cara memainkannya, dan masanya. Untuk alat musik yang didasarkan pada masanya terdiri dari jenis, yaitu alat musik tradisional dan alat musik modern.
Jenis Musik Modern dan Alat Musiknya
Daftar Isi
Daftar Isi
Adanya alat musik modern tentu berkaitan dengan musik modern. Jenis musik ini digadang-gadang muncul pada akhir setelah masa musik klasik dan ada hingga saat ini. Musik modern memiliki kriterianya sendiri, di antaranya adalah penggunaan nada diatonis dan juga menggunakan alat musik akustik serta elektronik.
Apa itu Musik Modern?
Berdasarkan pada perkembangannya, musik modern memang tidak mudah untuk didefinisikan dengan batasan tertentu. Namun, secara sederhana, jenis musik ini dapat diartikan sebagai suatu bentuk musik yang terus ada dan berkembang mengikuti kemajuan zaman. Sebab, ia akan selalu menyesuaikan dengan selera para penikmatnya.
Saat membicarakan musik modern, maka tidak bisa untuk tidak menyinggung tentang alat-alat musik modern. Alat musik modern sendiri lebih banyak berkiblat pada alat musik Barat. Hal itu diakibatkan kiblat musik modern sendiri yang mengarah ke sana. Oleh karena itu, alat musik yang digunakannya tidak jauh dari alat-alat musik di Barat.
Contoh Alat Musik Modern dan Gambarnya
Tidak bisa dimungkiri bahwa alat musik modern kerap kali diidentikkan dengan peralatan band yang lengkap atau alat –alat musik elektronis. Selain itu, ada pula orchestra yang berkaitan dengan musik modern. Berikut ini adalah beberapa alat musik modern lengkap dengan gambarnya.
1. Gitar Akustik
Gitar menjadi salah satu alat musik yang terkenal di seluruh dunia. Di mana alat musik ini dimainkan menyesuaikan dengan tipe atau jenisnya. Salah satu jenis gitar yang paling umum adalah tipe gitar klasik. Gitar klasik sendiri termasuk dalam jajaran alat musik yang utamanya digunakan untuk membawakan karya-karya solo musik klasik.
2. Gitar Elektrik
Pada umumnya, jenis gitar yang satu ini memiliki kesamaan dengan gitar akustik. Namun, perbedaannya terletak pada dibutuhkannya perangkat-perangkat pendukung lainnya untuk menggunakan gitar ini seperti efek dan amplifier. Dengan gitar elektrik yang didukung alat-alat batu tersebut, nantinya suara yang dikeluarkan akan bervariasi.
Faktanya, gitar elektrik termasuk dalam jajaran alat musik dengan harga yang tidak ramah untuk semua kantong. Apabila saat hendak membeli tidak dibekali terlebih dahulu dengan pengetahuan tentang alat musik gitar, bukan tidak mungkin pengeluaran untuk bermusik pun jadi membengkak. Selain itu, alasan lain harus mengerti tentang alat musik adalah karena gitar elektrik sendiri memiliki teknik dasar permainan seperti senam jari, pemanasan, akor, dan berbagai rhythm serta melodi music blues, jaz-pop, pop, rock, dan jazz.
3. Gitar Bas
Tipe gitar lainnya dalam alat musik modern adalah gitar bas. Gitar bas sendiri memiliki teknik dasar permainan yang sama dengan teknik dasar permainan gitar akustik maupun gitar elektrik. Perbedaannya terletak pada gitar bas yang secara umum hanya memiliki empat string. String tersebut terdiri dari string 6th, 5th, 4th, dan 3rd.
Gitar bas memiliki ukuran string yang lebih besar dan agak panjang jika dibandingkan dengan gitar akustik dan gitar elektrik. Namun, sama halnya dengan gitar elektrik, gitar bas pun memerlukan perangkat-perangkat lain sebagai alat pendukungnya.
4. Drum Set (Drum)
Alat musik modern yang satu ini terdiri dari drum, simbal, dan instrumen perkusi seperti cowbells, balok kayu, segitiga, dan bunyi genta lonceng (rebana). Sedangkan, untuk orang yang memainkan drum disebut sebagai drummer. Permainan instrumen individu drum set hanya membutuhkan tangan guna memainkan stik. Namun, berbeda untuk bas drum yang membutuhkan pedal kaki dan simbal hit-hat untuk dapat digerakan secara bersama-sama.
5. Keyboard
Keyboard sering disalahpahami sebagai piano. Sebab, keduanya memiliki kemiripan pada beberapa hal, seperti bentuk dan cara penggunaanya. Perbedaannya terletak pada suara yang dihasilkan, piano dapat mengeluarkan berbagai suara dari alat musik lainnya, seperti biola, suling, terompet, gitar, dan bahkan alat-alat perkusi.
Untuk dapat memainkan keyboard, kamu perlu menekan tuts sesuai dengan nada-nada dasarnya, yaitu do re mi fa sol la si do. Selain itu, terdapat pula nada minor yang dapat dikombinasikan dengan antar nada sehingga membentuk sebuah chord.
6. Synthesizer
Kemudian, jenis alat musik modern selanjutnya adalah synthesizer. Synthesizer merupakan perangkat elektronik yang berfungsi untuk memproduksi suara dalam bentuk sinyal suara atau umum juga disebut sebagai gelombang suara dan mengirimkannya pada pembangkit suara. Selain itu, alat yang satu ini juga memungkinkan orang yang menggunakan untuk mengganti karakteristik suara, mulai dari tinggi dan rendahnya nada, warna suara, dan juga volume suara.
7. Biola
Biola merupakan alat musik yang cara memainkannya adalah dengan digesek. Di mana, pada alat ini terdapat empat buah senar, yaitu G-D-A-E dan nantinya disetel dengan berbeda antara satu dengan yang lainnya. Nada yang paling rendah pada biola terletak di G. Umumnya, pada kertas musik yang khusus untuk biola, kunci yang hampir selalu digunakan atau ditulis adalah G.
Faktanya, viola dan cello masih termasuk dalam jajaran keluarga biola dan memiliki semuanya memiliki nada yang tinggi. Sedangkan, alat musik dawai seperti bas, secara teknis masuk dalam jajaran atau klasifikasi viol.
Pada penerapannya di bahasa Indonesia, terdapat sejumlah istilah yang kerap digunakan untuk hal-hal yang berkaitan dengan biola. Orang yang memainkan biola disebut sebagai violinist atau pemain biola (pebiola). Sedangkan, khusus untuk orang dapat memproduksi atau bertugas membetulkan alat musik berdawai itu disebut sebagai luthier.
8. CDJ
CDJ atau Compact Disk Jockey merupakan istilah yang disematkan untuk menggambarkan CD player. Di mana alat ini memungkinkan adanya kendali analog musik yang berasal dari CD dan umumnya menggunakan kontrol yang ada pada permukaan vinyl.
9. Saxophone
Terakhir, ada alat musik modern saxophone atau dapat juga disebut sebagai saksofon. Alat musik ini merupakan jenis alat musik tiup yang bisa mengeluarkan instrumen dengan kualitas yang baik dan tidak main-main. Selain itu, saksofon adalah instrumen transposing kerucut musik yang masih termasuk dalam jajaran woodwind.
Saksofon pertama kali ditemukan oleh Adolphe Sax di tahun 1841. Di mana, tujuannya awalnya pada saat itu hendak menciptakan suatu instrumen yang baik, sesuatu yang paling kuat, adaptif, dan juga vokal dari woodwinds.Kemudian, pada tahun 1846, ia pun mematenkan saksofon yang terbuat dari dari kuningan.
Fungsi Musik Modern
Umumnya, musik digunakan sebagai alat hiburan pada berbagai kondisi. Namun, seiring dengan perkembangan budaya dan teknologi yang kian modern turut mempengaruhi perkembangan alat musik yang digunakan. Selain itu, bentuk sajiannya pun turut berkembang juga. Oleh karena itu, fungsi musik pada zaman modern ini semakin berkembang. Berikut ini adalah fungsi musik modern, antara lain:
1. Pengobatan
Pada awalnya, musik digunakan untuk membantu penyembuhan penyakit orang-orang yang terluka karena perang dan juga untuk para veteran perang. Demikian, hingga kini musik digunakan untuk terapi pada sejumlah rumah sakit di Eropa, Amerika Serikat, dan Kanada.
2. Meningkatkan Intelegensi
Otak kiri adalah pusat pengendalian fungsi intelektual, di antaranya adalah daya ingat, bahasa, logika, pemikiran konvergen, daya analisis, dan perhitungan. Sedangkan, untuk otak kanan mengacu pada spontanitas, mental, intuisi, emosi, sikap, musik, hubungan ruang dan dimensi, gambar, irama, dan pemikiran divergen. Demikian, musik modern pun dapat digunakan untuk menyeimbangkan fungsi antara otak kiri dan otak kanan. Selain itu, kini, daya estetis musik terutama musik klasik umum digunakan sebagai penambah IQ.
Nah, itu tadi informasi seputar musik modern, mulai dari pengertian sampai dengan fungsi dan penerapan musik modern masa ini. Selain itu, semoga dengan disertakan gambar alat-alat musik modern seperti di atas dapat membuat pemahaman mu lebih baik.
Klik dan dapatkan info kost di dekat kampus idaman mu: