Pengertian Teks Eksplanasi, Ayo Pelajari Cara Membuatnya
Pengertian Teks Eksplanasi, Ayo Pelajari Cara Membuatnya – Jika Anda membaca sebuah penjelasan mengenai sebuah fenomena alam maupun fenomena lainnya, mungkin teks tersebut adalah teks eksplanasi. Agar semakin akrab dengan teks eksplanasi, mungkin Anda perlu membuatnya, bukan hanya sekadar membaca dan tahu pengertian teks eksplanasi saja.
Pengertian secara sederhananya, teks eksplanasi adalah sebuah teks yang menjelaskan tentang sebuah fenomena. Namun, ada penjelasan yang lebih spesifik mengenai teks eksplanasi, seperti yang akan diulas berikut ini:
Pengertian Teks Eksplanasi Menurut Para Ahli dan Menurut Bahasa
Daftar Isi
Daftar Isi
Menurut Kosasih
Menurut Kosasih, ia berpendapat bahwa teks eksplanasi adalah suatu teks yang menjelaskan suatu proses maupun peristiwa tentang asal mulanya, prosesnya, dan bisa juga berupa perkembangan fenomena tertentu yang dapat berupa peristiwa alam, sosial, maupun budaya.
Menurut Anderson & Anderson
Anderson & Anderson pun turut berpendapat mengenai teks eksplanasi, menurutnya yang disebut dengan teks eksplanasi yaitu sebuah teks yang memiliki tujuan menjelaskan fenomena yang terjadi di dunia tempat kita tinggal.
Menurut Barwick
Di urutan yang ketiga, Barwick berpendapat bahwa teks eksplanasi merupakan suatu teks yang di dalamnya menjelaskan proses serta alasan mengapa sesuatu kejadian di dunia bisa terjadi.
Menurut Restuti
Restuti mengemukakan pendapatnya bahwasanya yang disebut dengan teks eksplanasi adalah teks yang mengemukakan atau menjelaskan tentang proses maupun fenomena sosial atau fenomena alam.
Menurut Bahasa
Dari segi bahasanya, teks eksplanasi terdiri dari dua buah kata, yakni ‘teks’ dan ‘eksplanasi’. Teks merupakan sebuah tulisan panjang, sedangkan eksplanasi merupakan kata serapan yang berasal dari bahasa Inggris, ‘to explain’ yang artinya menjelaskan.
Dengan begitu, maka dari susunan katanya dapat didefinisikan bahwa teks eksplanasi merupakan sebuah teks yang berisi sebuah penjelasan atau memperjelas sesuatu hal.
Dari beberapa penjelasan yang dikemukakan oleh para ahli di atas dapat disimpulkan bahwa yang disebut dengan teks eksplanasi ialah sebuah teks atau bacaan yang berisi penjelasan mengenai fenomena yang terjadi di alam, baik fenomena alam itu sendiri maupun fenomena sosial atau budaya.
Struktur Penyusun Teks Eksplanasi
Pernyataan Umum
Bagian pernyataan umum merupakan bagian yang bisa Anda temukan di awal paragraf teks eksplanasi. Bagian ini menjelaskan secara umum tentang topik yang diangkat oleh penulisnya. Karena masih umum, bagian ini bisa disebut sebagai pengantar sebelum menuju ke bagian isi teks eksplanasi.
Bagian ini belum menjelaskan secara detail mengenai topik yang diangkat, masih berupa gambaran umum. Meskipun begitu, bagian ini perlu ditulis untuk memberikan gambaran kepada pembaca mengenai apa yang akan dilanjutkan di bagian isinya.
Contoh bagian pernyataan umum teks eksplanasi mengenai virus corona adalah penjelasan apa itu virus corona dan beberapa contoh kasus yang sudah terjadi di masyarakat.
Urutan Sebab Akibat
Setelah penjelasan umum mengenai topik dipaparkan di paragraf sebelumnya, bagian selanjutnya merupakan urutan sebab akibat. Bagian inilah yang menjadi isi dari teks eksplanasi secara keseluruhan karena di dalamnya dipaparkan bagaimana suatu fenomena bisa terjadi.
Karena merupakan bagian isi, paragrafnya juga lebih banyak dan lebih panjang. Di bagian ini juga biasanya ditambahkan dengan data-data dan sumber-sumber yang dapat menguatkan penjelasan. Urutan sebab akibat juga disusun secara urut dan runtut sesuai kondisi yang sebenarnya.
Isi di dalamnya juga harus faktual dan bisa dibuktikan secara ilmiah, bukan merupakan karangan penulis semata. Contoh bagian urutan sebab akibat teks eksplanasi tentang corona adalah penjelasan mengenai apa saja gejalanya dan bagaimana cara pencegahan yang bisa dilakukan.
Interpretasi
Bagian terakhir yang sekaligus menjadi penutup teks eksplanasi adalah bagian interpretasi atau kesimpulan. Pada bagian ini penulis juga bisa menambahkan pendapatnya, saran, atau ajakan kepada pembaca untuk menaati peraturan atau yang lainnya.
Contoh bagian interpretasi teks eksplanasi tentang corona:
Agar pandemi virus corona tidak menyebar semakin luas, mari kita batasi kegiatan sosial dan juga menerapkan protokol kesehatan yang ketat.
Langkah-Langkah Menyusun Teks Eksplanasi
Berdasarkan pengertian teks eksplanasi dan strukturnya yang sudah dijelaskan sebelumnya, kini Anda sudah bisa membuat teks eksplanasi. Agar lebih mudah, Anda bisa mengikuti langkah-langkah di bawah ini.
Menentukan Topik
Hal pertama yang harus Anda lakukan sebelum mulai menulis teks eksplanasi tentu saja adalah menentukan topiknya terlebih dahulu. Anda bisa mencari topik yang sedang hangat akhir-akhir ini dan sekiranya menarik untuk diangkat.
Topik tersebut tentunya merupakan topik yang sifatnya ilmiah dan memberikan manfaat jika dibaca oleh banyak orang. Selain memilih topik yang menarik, Anda tentunya harus menguasai topik yang diangkat.
Menentukan topik yang tidak Anda kuasai hanya akan membuat kesulitan pada penulisan teks eksplanasi nantinya. Misalnya, jika Anda menguasai bidang Geografi, maka tidak disarankan untuk memilih topik yang berkaitan dengan kegiatan sosial yang berat untuk diangkat.
Beberapa contoh topik yang bisa diangkat dalam teks eksplanasi di antaranya:
- Bencana alam, misalnya banjir, gunung meletus, tanah longsor, dan sebagainya
- Fenomena sosial masyarakat
- Dampak peristiwa besar, misalnya dampak adanya Revolusi 1998, dampak terciptanya UU Cipta Kerja, dan lain sebagainya
- Proses terjadinya sebuah fenomena alam, misalnya proses terjadinya pelangi, proses terbentuknya halo matahari, proses terbentuknya hujan es, dan lain sebagainya.
Menyusun Kerangka
Setelah menentukan topik yang akan diangkat, langkah selanjutnya adalah menyusun kerangka teks eksplanasi yang sesuai dengan topik tersebut. Kerangka teks dibuat untuk memudahkan penulis dalam menyusun teks secara keseluruhan.
Kerangka ibaratnya adalah pola yang harus diikuti saat akan menjabarkan bagian-bagian inti yang telah disusun agar tetap tersusun sesuai alurnya, tidak melebar ke mana-mana. Agar sesuai dengan kaidah pembuatan teks eksplanasi, Anda juga harus mengerti 3 urutan teks eksplanasi yang sudah dijelaskan.
Tulis bagian inti yang akan Anda jabarkan pada masing-masing urutan dengan menulis kalimat-kalimat pendek yang mampu mewakilinya.
Mengembangkan Kerangka Teks
Setelah kerangka teks selesai dibuat, langkah selanjutnya adalah mengembangkan setiap bagian kerangka tersebut menjadi bagian yang lebih panjang. Agar pembahasan lebih berbobot, Anda dapat mencantumkan data-data serta fakta yang telah dikumpulkan sebelumnya.
Data maupun fakta ilmiah tersebut haruslah valid, oleh karena itu harus diambil dari sumber terpercaya. Hal inilah yang menjadi poin penting mengapa Anda harus menguasai topik pembahasan teks eksplanasi yang dibuat.
Dalam mengembangkan kerangka teks, gunakan bahasa yang formal dan mudah dipahami. Sering kali ketika orang menggunakan bahasa atau kalimat formal, diksi yang dipilih terlalu berlebihan dan terkesan seperti robot sehingga sulit dipahami pembacanya.
Selain itu, hindari menggunakan bahasa-bahasa gaul yang bukan merupakan bahasa tulisan. Karena sifatnya menjelaskan fenomena atau kejadian, gunakan kalimat pasif.
Pengertian teks eksplanasi tak lepas dari fenomena yang bisa dijelaskan menurut sudut pandang keilmuan, oleh karena itu sering membaca teks eksplanasi juga akan memberikan banyak ilmu yang bermanfaat bagi Anda.
Klik dan dapatkan info kost di dekat kampus idamanmu: