Pengumuman Hasil SBMPTN UNM 2022, Cek Kamu Lulus atau Tidak

Pengumuman Hasil SBMPTN UNM 2022, Cek Kamu Lulus atau Tidak – Beberapa waktu lalu, pengumuman untuk kelulusan jalur SNMPTN sudah diberikan yang membagi peserta menjadi dua kelompok yaitu diterima dan tidak. Bagi yang belum mendapatkan kesempatan diterima melalui jalur SNMPTN, SBMPTN hadir menjadi kesempatan lain yang bisa kamu pilih.

Buat kamu yang mengikuti jalur tersebut, maka perlu untuk mencari tahu juga mengenai pengumuman hasil SBMPTN UNM 2022 yang akan diberikan. Termasuk juga terkait tanggal pengumuman dan bagaimana cara untuk melihatnya.

Jadwal Pengumuman Hasil SBMPTN UNM 2022

unsplash.com/@headwayio

Langkah pertama yang perlu untuk kamu ketahui mengenai pengumuman hasil SBMPTN UNM 2022 yaitu berkaitan dengan jadwal yang ada. Kamu bisa melihat dan mencari tahu dari jadwal pelaksanaan SBMPTN 2022 yang diberikan oleh LTMPT.

Berikut ini jadwal pelaksanaan SBMPTN 2022 yang perlu kamu ketahui diantaranya:

  1. Peserta meregistrasikan akun LTMPT untuk pendaftaran mulai tanggal 14 Februari sampai 17 Maret 2022.
  2. Peserta menyelesaikan tahapan pendaftaran mulai dari tanggal 23 Maret sampai 15 April 2022.
  3. Peserta mengikuti UTBK untuk Gelombang I yang dilaksanakan mulai tanggal 17 sampai 23 Mei 2022.
  4. Peserta mengikuti UTBK untuk Gelombang II yang dilaksanakan mulai tanggal 28 Mei sampai 3 Juni 2022.
  5. Hasil SBMPTN untuk penerimaan UNM akan diumumkan pada tanggal 23 Juni 2022.
  6. Peserta UTBK SBMPTN diberikan waktu untuk mengunduh sertifikat hasil ujian sejak tanggal 25 Juni sampai 31 Juli 2022.

Berdasarkan jadwal yang diberikan oleh LTMPT, pengumuman hasil SBMPTN UNM 2022 akan diberikan pada tanggal 23 Juni 2022. Lebih tepatnya website biasanya akan bisa mulai diakses oleh peserta sejak pukul 15.00 WIB.

Penting untuk dipahami bahwa terkait dengan jadwal pengumuman bisa untuk berubah sewaktu-waktu sesuai dengan keadaan yang ada. Maka dari itu, kamu bisa untuk secara berkala mengecek dan mengikuti perkembangan informasi terbaru terkait pelaksanaan SBMPTN 2022.

Cara Melihat Pengumuman Hasil SBMPTN UNM 2022

Setelah mengetahui jadwal pengumuman hasil SBMPTN UNM 2022, selanjutnya yaitu kamu bisa mengecek pada website yang ada. LTMPT sendiri menyediakan dua jenis link yang bisa digunakan yaitu melalui laman LTMPT dan mirror link dari PTN terkait.

Berikut ini langkah untuk kamu melihat pengumuman hasil SBMPTN 2022 tersebut diantaranya:

  1. Buka pada laman yang ada di sini atau juga dapat menggunakan mirror link yang lainnya.
  2. Masukkan informasi seperti nomor peserta dan tanggal lahir yang kamu miliki pada kolom yang tersedia.
  3. Jika sudah yakin benar, kamu bisa klik pada tombol Lihat Hasil.
  4. Tunggu sampai keluar informasi kelulusan yang diberikan.

Jika kamu dinyatakan lulus, pada layar perangkat yang digunakan akan muncul pengumuman dengan warna hijau. Di dalamnya juga tertera penjelasan mengenai program studi dan PTN tempat kamu diterima. Langkah selanjutnya yang perlu kamu lakukan yaitu mencari informasi agar bisa menyelesaikan proses pendaftaran ulang pada PTN terkait.

Apabila kamu dinyatakan belum lulus SBMPTN 2022, maka pada layar biasanya akan tertera dengan warna merah. Kamu masih dapat mencoba untuk mengikuti jalur lainnya seperti Jalur Mandiri yang juga dibuka oleh berbagai PTN.

Daya Tampung Program Studi SBMPTN UNM 2022

Tidak kalah pentingnya dari pembahasan mengenai pengumuman hasil SBMPTN UNM 2022 yaitu terkait dengan daya tampung yang tersedia. Setiap kampus, termasuk juga Universitas Negeri Makassar menyediakan daya tampung untuk masing-masing jalur yang ada.

Daya tampung yang disediakan untuk SBMPTN tahun 2022 ini bisa membantu kamu untuk memperkirakan betapa ketatnya persaingan yang ada. Simak informasi mengenai daya tampung selengkapnya seperti di bawah ini.

A. Fakultas Psikologi

Berikut daya tampung Fakultas Psikologi UNM untuk SBMPTN 2022 diantaranya:

  1. Program studi Pendidikan Luar Biasa sebanyak 47 orang.
  2. Program studi Psikologi sebanyak 116 orang.

B. Fakultas MIPA

Berikut daya tampung Fakultas MIPA UNM untuk SBMPTN 2022 diantaranya:

  1. Program studi Biologi sebanyak 15 orang.
  2. Program studi Fisika sebanyak 15 orang.
  3. Program studi Kimia sebanyak 15 orang.
  4. Program studi Matematika sebanyak 15 orang.
  5. Program studi Pendidikan Biologi sebanyak 44 orang.
  6. Program studi Pendidikan Fisika sebanyak 29 orang.
  7. Program studi Pendidikan Kimia sebanyak 29 orang.
  8. Program studi Pendidikan Matematika sebanyak 44 orang.
  9. Program studi Pendidikan Geografi sebanyak 29 orang.
  10. Program studi Statistika sebanyak 44 orang.
  11. Program studi Pendidikan Ilmu Pengetahuan Alam sebanyak 29 orang.
  12. Program studi Pendidikan Kimia Kelas Internasional sebanyak 15 orang.
  13. Program studi Pendidikan Matematika Kelas Internasional sebanyak 15 orang.
  14. Program studi Pendidikan Biologi Kelas Internasional sebanyak 15 orang.
  15. Program studi Pendidikan Fisika Kelas Internasional sebanyak 15 orang.
  16. Program studi Pendidikan IPA Kelas Internasional sebanyak 15 orang.
  17. Program studi Pendidikan Geografi Kelas Internasional sebanyak 15 orang.

C. Fakultas Bahasa dan Sastra

Berikut daya tampung Fakultas Bahasa dan Sastra UNM untuk SBMPTN 2022 diantaranya:

  1. Program studi Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia sebanyak 88 orang.
  2. Program studi Pendidikan Bahasa Inggris sebanyak 110 orang.
  3. Program studi Pendidikan Bahasa Jerman sebanyak 18 orang.
  4. Program studi Pendidikan Bahasa Arab sebanyak 53 orang.
  5. Program studi Pendidikan Bahasa dan Sastra Daerah sebanyak 35 orang.
  6. Program studi Pendidikan Bahasa Mandarin sebanyak 18 orang.
  7. Program studi Bahasa Inggris sebanyak 53 orang.
  8. Program studi Sastra Inggris sebanyak 78 orang.
  9. Program studi Sastra Indonesia sebanyak 35 orang.

D. Fakultas Seni dan Desain

Berikut daya tampung Fakultas Seni dan Desain UNM untuk SBMPTN 2022 diantaranya:

  1. Program studi Pendidikan Seni Drama, Tari, dan Musik sebanyak 46 orang.
  2. Program studi Pendidikan Seni Tari sebanyak 17 orang.
  3. Program studi Pendidikan Seni Rupa sebanyak 34 orang.
  4. Program studi Desain Komunikasi Visual sebanyak 61 orang.

E. Fakultas Teknik

Berikut daya tampung Fakultas Teknik UNM untuk SBMPTN 2022 diantaranya:

  1. Program studi Arsitektur sebanyak 29 orang.
  2. Program studi Geografi sebanyak 15 orang.
  3. Program studi Pendidikan Teknik Bangunan sebanyak 15 orang.
  4. Program studi Teknik Sipil Bangunan Gedung sebanyak 58 orang.
  5. Program studi Pendidikan Teknik Elektro sebanyak 29 orang.
  6. Program studi Teknik Elektro sebanyak 44 orang.
  7. Program studi Pendidikan Teknik Elektronika sebanyak 15 orang.
  8. Program studi Teknik Elektronika sebanyak 16 orang.
  9. Program studi Pendidikan Teknik Informatika dan Komputer sebanyak 87 orang.
  10. Program studi Pendidikan Teknik Mesin sebanyak 15 orang.
  11. Program studi Teknik Mesin sebanyak 29 orang.
  12. Program studi Pendidikan Teknik Otomotif sebanyak 29 orang.
  13. Program studi Mesin Otomotif sebanyak 15 orang.
  14. Program studi Pendidikan Teknologi Pertanian sebanyak 29 orang.
  15. Program studi Teknik Komputer sebanyak 44 orang.
  16. Program studi Pendidikan Vokasional Mekatronika sebanyak 15 orang.
  17. Program studi Tata Boga sebanyak 15 orang.

F. Fakultas Ilmu Olahraga

Berikut daya tampung Fakultas Ilmu Olahraga UNM untuk SBMPTN 2022 diantaranya:

  1. Program studi Ilmu Keolahragaan sebanyak 47 orang.
  2. Program studi Pendidikan Jasmani, Kesehatan dan Rekreasi sebanyak 197 orang.
  3. Program studi Pendidikan Kepelatihan Olahraga sebanyak 64 orang.
  4. Program studi Administrasi Kesehatan sebanyak 104 orang.
  5. Program studi Gizi sebanyak 104 orang.
  6. Program studi Fisioterapi sebanyak 47 orang.

G. Fakultas Ilmu Sosial dan Politik

Berikut daya tampung Fakultas Ilmu Sosial dan Politik UNM untuk SBMPTN 2022 diantaranya:

  1. Program studi Pendidikan Sosiologi sebanyak 35 orang.
  2. Program studi Sosiologi sebanyak 35 orang.
  3. Program studi Administrasi Negara sebanyak 64 orang.
  4. Program studi Ilmu Administrasi Bisnis sebanyak 48 orang.

H. Fakultas Ekonomi

Berikut daya tampung Fakultas Ekonomi UNM untuk SBMPTN 2022 diantaranya:

  1. Program studi Administrasi Pendidikan sebanyak 47 orang.
  2. Program studi Akuntansi untuk jenjang D4 sebanyak 39 orang dan S1 sebanyak 94 orang.
  3. Program studi Ekonomi Pembangunan sebanyak 32 orang.
  4. Program studi Manajemen sebanyak 141 orang.
  5. Program studi Pendidikan Administrasi Perkantoran sebanyak 48 orang.
  6. Program studi Pendidikan Akuntansi sebanyak 39 orang.
  7. Program studi Pendidikan Ekonomi sebanyak 32 orang.
  8. Program studi Pendidikan Ilmu Pengetahuan Sosial sebanyak 36 orang.
  9. Program studi Pendidikan Kewirausahaan sebanyak 39 orang.
  10. Program studi Bisnis Digital sebanyak 32 orang.

I. Fakultas Pendidikan

Berikut daya tampung Fakultas Pendidikan UNM untuk SBMPTN 2022 diantaranya:

  1. Program studi Bimbingan Konseling sebanyak 47 orang.
  2. Program studi Pendidikan Sejarah sebanyak 35 orang.
  3. Program studi Pendidikan Pancasila dan Kewarganegaraan sebanyak 35 orang.
  4. Program studi Pendidikan Kesejahteraan Keluarga sebanyak 44 orang.
  5. Program studi Pendidikan Antropologi sebanyak 35 orang.
  6. Program studi Pendidikan Guru PAUD sebanyak 47 orang.
  7. Program studi Pendidikan Guru SD (Kampus Makassar) sebanyak 78 orang.
  8. Program studi Pendidikan Guru SD (Kampus Bone) sebanyak 78 orang.
  9. Program studi Pendidikan Guru SD (Kampus Pare-pare) sebanyak 64 orang.
  10. Program studi Pendidikan Luar Sekolah sebanyak 32 orang.
  11. Program studi Teknologi Pendidikan sebanyak 32 orang.

Nah, itu tadi di atas merupakan informasi terkait dengan pengumuman hasil SBMPTN UNM 2022 yang perlu untuk kamu ketahui. Catat tanggalnya agar nanti kamu tidak ketinggalan dan bisa segera untuk mengecek hasil pengumuman sesuai dengan cara yang sudah dijelaskan di atas.

Menjalani dunia perkuliahan terkadang membutuhkan kamu untuk pindah ke kota lain karena lokasi kampus yang jauh dengan rumah. Mencari hunian kost yang nyaman dan dekat dengan lokasi kampus bisa menjadi hal yang mudah berkat menggunakan aplikasi Mamikos.


Klik dan dapatkan info kost di dekat kampus idamanmu:

Kost Dekat UGM Jogja

Kost Dekat UNPAD Jatinangor

Kost Dekat UNDIP Semarang

Kost Dekat UI Depok

Kost Dekat UB Malang

Kost Dekat Unnes Semarang

Kost Dekat UMY Jogja

Kost Dekat UNY Jogja

Kost Dekat UNS Solo

Kost Dekat ITB Bandung

Kost Dekat UMS Solo

Kost Dekat ITS Surabaya

Kost Dekat Unesa Surabaya

Kost Dekat UNAIR Surabaya

Kost Dekat UIN Jakarta