Pengumuman Hasil Seleksi SMJU dan SMJKI UNS Jalur Mandiri 2024 Dibuka Mulai 11 Juli

Pengumuman Hasil Seleksi SMJU dan SMJKI UNS Jalur Mandiri 2024 Dibuka Mulai 11 Juli – Sudah banyak kampus di Indonesia yang mulai menjalani seleksi penerimaan calon mahasiswa baru.

Salah satunya yaitu ada Universitas Sebelas Maret atau dikenal dengan UNS yang juga membuka jalur mandiri. Sekarang ini, para pesertanya ada yang tinggal menunggu pengumuman hasilnya saja.

Buat kamu yang merupakan salah satu peserta tersebut, maka perlu mencari tahu terkait jadwal sampai cara melihat pendaftaran PPDB online SMA/SMK Sidoarjo 2024/2025.

Jadwal Pengumuman Hasil Seleksi SMJU dan SMJKI UNS 2024

uns.ac.id

Berbicara mengenai pengumuman hasil seleksi SMJU dan SMJKI UNS jalur mandiri 2024, pastinya hal pertama yang ingin diketahui yaitu mengenai jadwalnya.

Jadwal pelaksanaan ini memegang peran penting supaya kamu dapat mengikuti setiap tahapannya dengan baik. Termasuk juga mengenai waktu untuk diumumkannya hasil seleksi.

Perlu untuk diketahui terlebih dahulu bahwa baik SMJU dan SMJKI UNS sendiri terbagi ke dalam dua jenis. Pada SMJU yaitu dibagi menjadi jalur melalui SMJU UTUL dan SMJU UTBK.

Sementara jalur SMJKI yaitu terbagi menjadi SMJKI UTUL dan SMJKI UTBK. Maka dari itu, perlu untuk mengetahui jalur yang kamu ikuti saat pendaftaran kemarin sebelum mencari tahu jadwal pengumumannya.

Berikut ini merupakan informasi mengenai jadwal pengumuman hasil seleksi untuk SMJU dan SMJKI UNS diantaranya:

  1. Pengumuman hasil seleksi SMJU UTUL UNS akan diberikan pada tanggal 11 Juli 2024.
  2. Pengumuman hasil seleksi SMJU UTBK BP3 UNS akan diberikan pada tanggal 11 Juli 2024.
  3. Pengumuman hasil seleksi SMJKI UTUL UNS akan diberikan pada tanggal 11 Juli 2024.
  4. Pengumuman hasil seleksi SMJKI UTBK BP3 UNS akan diberikan pada tanggal 11 Juli 2024.

Dari informasi mengenai pengumuman seleksi tersebut, terlihat bahwa baik SMJU maupun SMJKI keduanya akan diumumkan hasilnya pada tanggal 11 Juli 2024.

Oleh karena itu, kamu bisa mulai membuat pengingat maupun juga alarm supaya nantinya tidak akan ketinggalan.

Berkaitan dengan waktu pengumumannya sendiri, masih belum ada informasi lebih lanjut terkait dengan hal ini.

Namun, kamu bisa mengecek informasi terbaru mengenai pengumuman SMJU dan SMJKI secara berkala supaya bisa tahu waktu tersebut.

Informasi ini sendiri bisa kamu lihat pada laman resmi dari SMPB UNS yang dapat diakses di sini. Terdapat menu pilihan pengumuman dan jalur seleksi supaya kamu tahu waktu dan jadwal terbarunya.

Cara Cek Pengumuman Hasil Seleksi SMJU dan SMJKI UNS 2024

Masih berkaitan dengan pengumuman hasil seleksi SMJU dan SMJKI UNS jalur mandiri 2024, pada bagian sebelumnya kamu sudah tahu mengenai jadwal pelaksanaan.

Selain itu, tidak kalah pentingnya untuk mencari tahu cara mengecek pengumuman tersebut. Hal ini dilakukan agar nantinya tidak bingung untuk melihat seleksinya sesuai dengan jadwal yang ada.

Berikut ini merupakan langkah yang bisa kamu lakukan untuk mengecek informasi hasil seleksi SMJU dan SMJKI UNS diantaranya:

  1. Buka terlebih dahulu laman dari SPMB UNS yang dapat diakses di sini.
  2. Buka pilihan menu yang ada di bagian atas dan klik mana jalur yang diikuti. Jika kamu mengikuti seleksi pada jenjang sarjana, maka bisa memilih menu Pengumuman Hasil Seleksi dalam submenu yang sesuai.
  3. Nantinya kamu akan melihat daftar dari pengumuman yang telah diberikan melalui SPMB UNS sesuai dengan jalur yang ada.
  4. Pilih mana jalur yang kamu ikuti, bisa SMJU maupun SMJKI sesuai dengan yang sudah dipilih.
  5. Masukkan informasi terkait dengan nomor pendaftaran dan tanggal lahir sesuai dengan yang kamu miliki.
  6. Masukkan pula captcha yang ada pada layar dan pastikan sudah benar sesuai dengan yang dituliskan. Perhatikan pula apakah menggunakan huruf kapital atau tidak karena apabila tidak sesuai maka nantinya akan gagal untuk bisa melihat pengumumannya.
  7. Klik pada tombol menu Lihat Pengumuman dan tunggu sampai informasi yang diinginkan muncul.
  8. Kamu bisa melihat informasi apakah kamu diterima pada jalur SMJU atau SMJKI maupun tidak.

Ketentuan Registrasi Peserta Lulus SMJU dan SMJKI UNS 2024

Buat kamu yang dinyatakan diterima pada pengumuman hasil seleksi SMJU dan SMJKI UNS jalur mandiri 2024, ada beberapa hal yang harus diperhatikan.

Sama seperti pendaftaran lainnya, terdapat proses registrasi ulang atau daftar ulang yang harus diikuti.

Berikut ini merupakan proses registrasi yang harus kamu ikuti apabila lulus jalur SMJU dan SMJKI UNS diantaranya:

  1. Calon mahasiswa baru harus melakukan pengisian biodata.
  2. Calon mahasiswa baru mengecek informasi untuk UKT yang didapatkan dan harus dibayarkan.
  3. Calon mahasiswa baru harus membayarkan UKT dan melakukan registrasi secara online jika tidak melakukan pengusulan UKT.
  4. Calon mahasiswa baru yang melakukan pengusulan UKT maka harus mengikuti proses sesuai ketentuan yang ada.
  5. Calon mahasiswa baru yang mengikuti pengusulan UKT harus mengecek kembali perubahan UKT yang didapatkan.
  6. Calon mahasiswa baru melakukan pembayaran UKT sesuai dengan perubahan yang didapatkan.
  7. Calon mahasiswa baru melakukan unggah dokumen registrasi sesuai dengan persyaratan dan ketentuan yang ada.

Perlu untuk diingat bahwa informasi untuk proses registrasi ulang dari jalur SMJU dan SMJKI UNS sendiri masih belum diberikan secara detail.

Maka dari itu, kamu harus mengikuti informasi terbaru terkait registrasi ulang UNS secara berkala. Apalagi kalau kamu dinyatakan lulus dari salah satu jalur tersebut.

Informasi Biaya Kuliah Jalur Mandiri UNS 2024

Membahas mengenai pengumuman hasil seleksi SMJU dan SMJKI UNS jalur mandiri 2024 juga berkaitan dengan informasi biaya kuliahnya.

Ada dua jenis biaya kuliah yang harus dibayarkan mahasiswa UNS yaitu Uang Kuliah Tunggal (UKT) dan Sumbangan Pengembangan Institusi (SPI).

Pembayaran UKT dilakukan setiap semesternya dan kamu masih bisa mengajukan penyesuaian apabila dirasa terlalu tinggi.

UKT yang harus dibayarkan oleh mahasiswa UNS terbagi ke dalam 8 kelompok. Mulai dari sekitar Rp475.500 sampai Rp10.522.500 sesuai dengan yang kamu dapatkan.

Setiap program studi memiliki UKTnya tersendiri sehingga perlu untuk kamu ketahui dengan sebaik mungkin.

Sementara untuk SPI, kamu hanya perlu membayarkan sekali saja saat akan memasuki semester pertama.

Biaya untuk SPI sendiri terbagi ke dalam 4 kelompok dengan angka yang berbeda-beda. SPI tersebut bisa berkisar mulai dari angka Rp5.000.000 sampai dengan batas yang diberikan.

Penting untuk diketahui bahwa SPI dari setiap program studi bisa berbeda-beda. Oleh karena itu, kamu harus juga mengeceknya dan melihat kelompok mana yang harus dibayarkan.

Informasi mengenai UKT maupun SPI ini bisa kamu cek secara lebih lanjut pada laman resmi dari SPMB UNS. Nantinya akan ada informasi lebih detail seputar biaya kuliah dari program studi yang kamu ikuti.

Supaya lebih mudah, kamu dapat mencari tahu data dari UKT dan SPI yang ada setiap kelompoknya di sini.

Penutup

Nah, itu tadi merupakan informasi seputar jalur mandiri UNS 2024/2025 yang perlu untuk kamu ketahui.

Dari informasi yang telah diberikan di atas, kamu dapat mulai mempersiapkan diri untuk melihat pengumuman hasil seleksinya dengan baik.

Tidak hanya Universitas Sebelas Maret (UNS) yang telah membuka pendaftaran melalui jalur mandiri, tetapi juga ada banyak kampus lainnya yang bisa kamu jadikan sebagai pilihan.

Kamu dapat mencari informasi baru terkait pendaftaran kampus melalui jalur mandiri yang lengkap dan terbaru hanya melalui situs blog Mamikos.

FAQ

Kapan pengumuman ujian mandiri UNS?

Ujian mandiri UNS diumumkan pada tanggal 11 Juli 2024.

Jalur mandiri UNS 2024 kapan dibuka?

Jalur mandiri UNS 2024 dibuka pada tanggal 14 – 23 Juni 2024.

UTBK UNS 2024 kapan?

UTBK UNS 2024 gelombang II dilaksanakan pada tanggal 14 – 20 Mei 2024.

Apakah SMJP UNS ada SPI?

SMJP UNS tidak dikenakan SPI.

Kapan pendaftaran mandiri 2024 dibuka?

Pendaftaran mandiri 2024 dibuka rata-rata pada bulan Mei hingga Juli.


Klik dan dapatkan info kost di dekat kampus idamanmu:

Kost Dekat UGM Jogja

Kost Dekat UNPAD Jatinangor

Kost Dekat UNDIP Semarang

Kost Dekat UI Depok

Kost Dekat UB Malang

Kost Dekat Unnes Semarang

Kost Dekat UMY Jogja

Kost Dekat UNY Jogja

Kost Dekat UNS Solo

Kost Dekat ITB Bandung

Kost Dekat UMS Solo

Kost Dekat ITS Surabaya

Kost Dekat Unesa Surabaya

Kost Dekat UNAIR Surabaya

Kost Dekat UIN Jakarta