Pengumuman Hasil Seleksi Talent Scouting UI 2024, Ada Namamu?
Dalam artikel ini, Mamikos akan membagikan informasi pengumuman hasil seleksi talent UI 2024. Yuk, cari tahu apa ada namamu dengan membaca artikel ini sampai selesai!
Cara Daftar Talent Scouting UI 2024
- Pendaftar sudah melakukan pendaftaran dengan menghubungi guru BK di sekolah asal
- Kepala sekolah asal melakukan pengisian formulir pendaftaran siswa yang sudah diusulkan pada laman https://penerimaan.ui.ac.id/ppkb/school/login?p=461.
- Pendaftar segera menentukan jurusan dan memilih akan mengambil gelar tunggal atau gelar ganda.
- Pendaftar mengisi formulir pendaftaran.
- Peserta melakukan pengunggahan foto dengan ukuran 400 x 600 pixel.
- Peserta melakukan pengunggahan sejumlah dokumen yang diperlukan.
- Peserta melakukan pembayaran biaya pendaftaran sebesar Rp. 1.600.000 dengan menggunakan nomor pendaftaran.
Syarat Daftar Talent Scouting UI 2024
- Terbuka untuk seluruh siswa yang berasal dari jenjang SMA/MA/SMK.
- Memiliki skor nilai TOEFL paling sedikit 500.
- Memiliki kemampuan untuk menulis essay dengan menggunakan bahasa Inggris.
- Sudah melakukan pendaftaran dengan cara lapor ke guru BK paling lambat 10 Maret 2024.
Kelengkapan Dokumen Talent Scouting UI 2024

Advertisement
- Hasil pindai nilai rapor kelas 10, 11, 12 yang sudah dilegalisir kepala sekolah termasuk halaman yang berisi tentang identitas siswa dan halaman nilai.
- Salinan hasil pindaian surat pernyataan yang berisi motivasi tulisan tangan dengan memakai bahasa Inggris.
- Salinan hasil pindaian prestasi akademik yang pernah diperoleh selama sekolah
- Salinan hasil pindaian sertifikat TOEFL/IELTS terbaru.
- Salinan hasil pindaian sertifikat tes masuk perguruan tinggi luar negeri (opsional.)
Daya Tampung Talent Scouting UI 2024
Berikut ini adalah jurusan-jurusan di Universitas Indonesia yang bisa dipilih oleh pendaftar yang melalui Talent Scouting.
Gelar Tunggal
Berikut ini adalah jurusan di UI yang bisa diambil oleh mereka yang lolos Talent Scouting.
- Pendidikan Dokter Kelas Khusus Internasional jumlah kuota 60 mahasiswa
- Teknik Metalurgi jumlah kuota 7 mahasiswa
- Teknik Kimia jumlah kuota 7 mahasiswa
- Teknik Sipil jumlah kuota 7 mahasiswa
- Teknik Mesin jumlah kuota 7 mahasiswa
- Teknik elektro jumlah kuota 7 mahasiswa
- Arsitektur jumlah kuota 7 mahasiswa
- Teknik industri jumlah kuota 12 mahasiswa
- Teknik bioproses jumlah kuota 10 mahasiswa
- Teknik perkapalan jumlah kuota 7 mahasiswa
- Teknik lingkungan jumlah kuota 7 mahasiswa
- Teknik komputer jumlah kuota 11 mahasiswa
- Ilmu hukum jumlah kuota 25 mahasiswa
- Ilmu ekonomi Islam jumlah kuota 7 mahasiswa
- Bisnis Islam jumlah kuota 7 mahasiswa