Pengumuman Seleksi Tahap II SiMaMa Poltekkes Semarang 2021/2022
Pengumuman Seleksi Tahap II SiMaMa Poltekkes Semarang 2021/2022 — Bisa masuk ke sekolah yang diinginkan pasti menjadi salah satu kebanggaan.
Apabila kamu saat ini sedang hendak berniat mendaftar ke Poltekkes Semarang maka kamu perlu info segala sesuatu tentang kampus tersebut.
Di artikel Mamikos kali ini, kamu akan mendapatkan info lengkap seputar pendaftaran di Poltekkes Semarang hingga pengumuman seleksi SiMaMa Poltekkes Semarang 2021/2022 yang pasti kamu perlukan. Yuk simak selengkapnya di artikel kali ini.
Simak Pengumuman Seleksi Tahap II SiMaMa Poltekkes Semarang di Sini
Mamikos sudah menyinggung sedikit di awal bahwa pembukaan pendaftaran SiMaMa Poltekkes Semarang memang sedang dibuka. Jadi apabila kamu memerlukan info lengkapnya seputar pendaftaran atau pengumuman seleksi SiMaMa tersebut maka kamu perlu membaca artikel Mamikos ini sampai habis.
Info Penerimaan Mahasiswa Baru Poltekkes Kemenkes Indonesia
Jadi, pada tahun 2021 ini Poltekkes Kemenkes se-Indonesia kembali melaksanakan penerimaan mahasiswa baru melalui seleksi bersama atau yang juga lebih dikenal dengan istilah SIMAMA.
Penerimaan mahasiswa baru melalui jalur SiMaMa dilaksanakan serentak secara daring di seluruh Indonesia yang terdiri dari 38 Politeknik Kesehatan se-Indonesia.
Seleksi tersebut nantinya akan menggunakan sistem CBT (Computer Based Test) tes berbasis komputer dan terbuka untuk umum berasal dari lulusan SMA/MA/SMK yang sesuai dengan persyaratan dan latar belakang yang sudah ditentukan.
Melalui Jalur SiMaMa diharapkan dapat menjaring seluruh peserta dari pelosok Nusantara yang unggul. Selain itu para pendaftar diberikan kebebasan dalam memilih peminatan Politeknik Kesehatan yang tersebar di 34 Provinsi di Indonesia tersebut.
Untuk pendaftaran SiMaMa dimulai sejak tanggal 1 Maret 2021 sampai dengan tanggal 17 April 2021 lalu. Informasi lengkap mengenai persyaratan hingga prosedur pendaftar kamu bisa mengakses laman resmi di simama-poltekkes.kemkes.go.id.
Jurusan / Program Studi (Prodi) serta Status Akreditasi Poltekkes Semarang
Sebelum kamu membaca dengan saksama info pendaftaran kamu perlu untuk mengetahui jurusan dan Program Studi dan status akreditasi yang ada di Poltekkes Semarang.
Di bawah ini sudah Mamikos lampirkan info jurusan dan Program Studi yang perlu kamu ketahui dengan lengkap.
Jurusan Keperawatan
- Prodi D3 Keperawatan Semarang telah terakreditasi A
- Prodi D3 Keperawatan Purwokerto telah terakreditasi A
- Prodi D3 Keperawatan Pekalongan telah terakreditasi A
- Prodi D3 Keperawatan Blora telah terakreditasi B
- Prodi D3 Keperawatan Magelang telah terakreditasi B
- Prodi Sarjana Terapan Keperawatan Semarang dan Profesi Ners telah terakreditasi B
- Prodi Sarjana Terapan Keperawatan Magelang dan Profesi Ners telah terakreditasi A
- Prodi D III Keperawatan Semarang Kelas Kendal telah terakreditasi A
- Prodi D III Keperawatan Tegal telah terakreditasi B
Jurusan Kebidanan
- Prodi D3 Kebidanan Semarang telah terakreditasi A
- Prodi D3 Kebidanan Magelang telah terakreditasi A
- Prodi D3 Kebidanan Purwokerto telah terakreditasi B
- Prodi D3 Kebidanan Blora telah terakreditasi B
- Prodi Sarjana Terapan Kebidanan Semarang dan Profesi Bidan telah terakreditasi B
- Prodi Sarjana Terapan Kebidanan Magelang dan Profesi Bidan telah terakreditasi A
- Prodi D III Kebidanan Semarang Kampus Kendal telah terakreditasi A
Jurusan Gizi
- Prodi D3 Gizi Semarang telah terakreditasi A
- Prodi Sarjana Terapan Gizi dan Dietetik telah terakreditasi B
- Profesi Dietisien telah terakreditasi B
Jurusan Teknik Radiodiagnostik dan Radioterapi
- Prodi D3 Teknik Radiodiagnostik dan Radioterapi Semarang telah terakreditasi A
- Prodi D3 Teknik Radiodiagnostik dan Radioterapi Purwokerto telah terakreditasi A
- Prodi Sarjana Terapan Teknik Radiologi telah terakreditasi A
Jurusan Kesehatan Gigi
- Prodi D III Kesehatan Gigi (Dental Hygiene) telah terakreditasi A
- Prodi Sarjana Terapan Terapis Gigi (Dental Therapist) telah terakreditasi B
Jurusan Kesehatan Lingkungan
- Prodi D III Kesehatan Lingkungan telah terakreditasi A
- Prodi Sarjana Terapan Kesehatan Lingkungan telah terakreditasi A
Jurusan Analis Kesehatan (Teknologi Laboratorium Medik)
- Prodi D III Analis Kesehatan (Teknologi Laboratorium Medik) telah terakreditasi B
- Prodi D3 Teknologi Bank Darah (Prodi Baru)
- Prodi Sarjana Terapan Analis Kesehatan (Teknologi Laboratorium Medik) (Prodi Baru)
Jurusan Rekam Medis dan Informasi Kesehatan (Manajemen Informasi Kesehatan)
- Prodi D III Rekam Medis dan Informasi Kesehatan (Manajemen Informasi Kesehatan) telah terakreditasi B
Profesi
- Profesi Ners telah terakreditasi B
- Profesi Kebidanan telah terakreditasi B
- Profesi Dietisien telah terakreditasi B
- Magister Terapan Keperawatan telah terakreditasi B
- Magister Terapan Kebidanan telah terakreditasi B
- Magister Terapan Imaging Diagnostik telah terakreditasi B
- Magister Terapan Gigi dan Mulut telah terakreditasi A
Jadwal Penerimaan Mahasiswa Baru Bersama (SiMaMa) Poltekkes Semarang
Jangan sampai kamu terlewatkan akan agenda atau jadwal penerimaan mahasiswa baru SiMaMa Poltekkes Semarang. Makanya kamu perlu menyimak agenda dan jadwal Poltekkes Semarang yang sudah Mamikos sertakan sebagai berikut.
- Pendaftaran Online dimulai sejak 1 Maret sampai 17 April 2021
- Ujian CBT
- Periode I pada 19 sampai 25 April 2021
- Periode II pada 3 sampai 7 Mei 2021
- Pengumuman Hasil Seleksi Tahap I pada tanggal 11 Mei 2021
- Seleksi Tahap II (Uji Kesehatan) pada tanggal 20 sampai 28 Mei 2021
- Pengumuman Hasil Seleksi Tahap II (Nominasi Calon Mahasiswa yang diterima) pada 3 Juni 2021
- Registrasi Mahasiswa Baru Keuangan pada 7 Mei sampai 12 Juni 2021
- Registrasi Mahasiswa Baru Akademik pada 14 Mei sampai 17 Juni 2021
- Pengenalan Kehidupan Kampus Mahasiswa Baru (PKKMB) pada 19 sampai 23 Juli 2021
- Awal Tahun Akademik Baru 2021/2022 pada 26 Juli 2021
Pengumuman Seleksi Tahap II SiMaMa Poltkkes Semarang 2021/2022
Sebagaimana sudah Mamikos informasikan bahwa pengumuman hasil seleksi SiMaMa Poltekkes Semarang akan dirilis pada tanggal 08 Maret 2021. Untuk informasinya kamu bisa melihat via portal resmi sipenmaru.poltekkes-smg.ac.id.
Sementara untuk pengumuman seleksi tahap II SiMaMa Poltekkes Semarang akan dirilis pada 3 Juni 2021 yang juga jangan sampai kamu lewatkan. Usai informasi pengumuman tersebut kamu perlu mengetahui info penting mengenai peserta ujian CBT SiMama.
Pengumuman Penerimaan Mahasiswa Baru Poltekkes Semarang Jalur SiMaMa
Pendaftaran sudah dimulai sejak 1 Maret hingga 17 April 2021. Di bawah ini adalah informasi penting yang perlu peserta ujian CBT SiMaMa yang perlu untuk diperhatikan dengan saksama.
- Peserta wajib hadir 60 menit sebelum ujian dimulai, dan masuk ke ruangan Worksheet 30 menit sebelum ujian dimulai
- Peserta wajib membawa kartu peserta ujian, kartu identitas asli
- Peserta wajib melaksanakan protokol kesehatan secara ketat selama proseses ujian Simama
- Peserta wajib memakai masker bedah selama proses pelaksanaan Ujian CBT
- Bagi peserta yang dinyatakan positif Covid-19 atau sedang menjalankan isolasi mandiri tidak diperkenankan mengikuti Ujian CBT Simama
- Peserta akan dilakukan pengukuran suhu tubuh sebelum memasuki gedung/ruang CBT jika terdeteksi suhu tubuh diatas 37,5° selanjutnya
- peserta ujian dipersilahkan untuk istirahat sejenak kemudian diukur suhunya kembali, jika suhu masih tinggi diatas 37,5° peserta tidak diperbolehkan mengikuti ujian.
- Video Tutorial Aplikasi Ujian CBT Peserta http://bit.ly/pesertaSipenmaru
- Pastikan Peserta Unduh dan Pahami Panduan sebelum melakukan pendaftaran online. Dengan mendaftar online berarti Anda menyatakan sudah paham dan sepakat dengan ketentuan yang berlaku
Seleksi Ujian CBT akan dilaksanakan pada:
- Periode I: 19 – 25 April 2021
- Periode II: 3 – 7 Mei 2021
- Sesi I : 08.00 WIB – 09.30 WIB
- Sesi II : 10.30 WIB – 12.00 WIB
- Sesi III : 13.30 WIB – 15.00 WIB
- Pengumuman Ujian CBT akan dirilis pada 11 Mei 2021
Demikianlah artikel mengenai pengumuman tahap II SiMaMa Poltekkes Semarang 2021/2022 yang bisa Mamikos sampaikan pada kesempatan kali ini.
Mudah-mudahan saja apa yang sudah Mamikos informasikan dapat berguna untuk kamu semua. Kamu juga boleh membagikan artikel ini pada orang terdekat dan pengikutimu di media sosial.
Untuk informasi hunian jangan lupa ada aplikasi Mamikos yang memudahkan kamu mendapatkan informasi hunian kos dengan lebih update. Hanya dengan satu aplikasi Mamikos kamu bisa memperoleh info hunian sesuai dengan kebutuhan kamu. Unduh sekarang juga.
Klik dan dapatkan info kost di dekat kampus idaman mu: