Kapan Pengumuman UTBK SNBT 2024 dan Bagaimana Cara Melihat Hasilnya?
Tes UTBK SNBT 2024 gelombang 2 sudah selesai digelar 20 Mei lalu. Kapan pengumuman dan cara melihat hasilnya? Temukan jawabannya di sini!
Kapan Pengumuman UTBK SNBT 2024 dan Bagaimana Cara Melihat Hasilnya? — UTBK SNBT gelombang ke- 2 sudah berakhir tanggal 20 Mei lalu.
Kamu yang mengikuti seleksi UTBK SNBT 2024 gelombang 1 maupun 2 pasti saat ini sedang bertanya-tanya kapan pengumuman hasil UTBK SNBT 2024 akan diinformasikan?
Untuk menjawab pertanyaan calon mahasiswa baru tersebut, Mamikos sudah merangkum informasi terkait pengumuman UTBK SNBT 2024 sebagai berikut. Simak baik-baik, ya!
Apa itu UTBK?
Daftar Isi [hide]

Sebelum menjawab kapan pengumuman UTBK SNBT 2024, Mamikos akan membahas lebih dahulu mengenai apa itu UTBK.
UTBK (Ujian Tulis Berbasis Komputer) dikategorikan sebagai jalur SNPMB yang masuk ke dalam golongan SNBT (Seleksi Nasional Berdasarkan Tes).
Sistem UTBK mulai diperkenalkan pada tahun 2018 sementara penerapannya pada proses penerimaan mahasiswa baru dimulai satu tahun kemudian.
Ujian berbasis komputer dipilih untuk menjawab tantangan perkembangan zaman dan untuk menyederhanakan proses ujian yang sebelumnya masih diselenggarakan manual menggunakan kertas.
Tujuan utama dilaksanakannya UTBK adalah untuk menilai kelayakan calon mahasiswa masuk ke jurusan dan universitas tujuannya.
Materi tes yang diujikan pada tahun 2024 di antaranya adalah Tes Potensi Akademik (TPA), Tes Potensi Skolastik (TPS) serta Bahasa Inggris.

Advertisement
Peserta UTBK akan dikelompokkan menjadi 3 kategori yaitu saintek, soshum serta campuran.
Pengelompokkan ini sesuai dengan jurusan kuliah yang peserta pilih sebelumnya saat proses pendaftaran.
Mengutip laman Instagram SNPMB resmi @_snpmbbppp, daya tampung nasional jalur UTBK 2024 untuk jenjang diploma sebanyak 20.937, sarjana terapan 24.793, sarjana 201.277.
Sedangkan peserta yang mendaftar UTBK tahun 2024 adalah sebanyak 633.144 peserta. Oleh karena itu dapat disimpulkan kalau lebih dari 50% peserta saja yang akan lulus UTBK 2024.
Kapan Pengumuman UTBK SNBT 2024?
Melalui laman resmi SNPMB di https://snpmb.bppp.kemdikbud.go.id/, panitia sudah mengumumkan jadwal penting yang sebaiknya kamu catat agar tidak ketinggalan informasi.
1. Registrasi Akun
Registrasi akun di laman SNPMB yang dilakukan oleh peserta sudah dimulai sejak 8 Januari sampai 15 Februari 2024.