Perbedaan Struktur Teks Laporan Percobaan dan Teks Prosedur Terletak pada Bagian?

Perbedaan struktur teks laporan percobaan dan teks prosedur – Tahu tidak, perbedaan struktur teks laporan percobaan dan teks prosedur terletak pada bagian mana? 

Jika dilihat dari strukturnya, dua teks tersebut memang memiliki latar belakang berbeda.

Teks laporan percobaan dibuat untuk menjelaskan informasi tentang proses dan hasil penelitian. Sedangkan teks prosedur ditujukan untuk menjelaskan sebuah petunjuk atau instruksi.

Laporan percobaan bersifat penemuan dan pembuktian dari suatu objek yang sedang diteliti. Lalu teks prosedur bisa berisi informasi atau persuasif, tergantung jenis aktivitasnya seperti apa.

Untuk strukturnya, laporan percobaan berisi pendahuluan, metode, hasil, analisis dan ringkasan. 

Di sisi lain, teks prosedur berisikan pendahuluan, bahan/alat, langkah-langkah dan ringkasan.

Berikut Ini Perbedaan Struktur Teks Laporan Percobaan dan Teks Prosedur Terletak Pada Bagian

Bagi kamu yang masih bingung dengan struktur penulisannya, simak penjelasan berikut ini.

Kamu akan melihat bagaimana struktur dari masing-masing teks dan perbedaannya seperti apa.

Inilah perbedaan struktur teks laporan percobaan dan teks prosedur terletak pada bagian :

1. Teks Laporan Percobaan

Pada pendahuluan, penulis akan memperkenalkan topik penelitian yang akan diteliti. Penulis dapat menulis tujuan percobaan, hipotesis dan latar belakang dengan teori yang relevan.

Lalu dilanjutkan metode yang berisikan teks prosedur, strukturnya bisa dibedakan.

Setelah itu, dilanjutkan hasil dari percobaan, disajikan dalam bentuk tabel, grafik dan narasi.

Dari hasil tersebut, penulis dapat mengolah data yang sudah didapatkan sebelumnya.

Terakhir ada ringkasan atau kesimpulan, berisikan ide pokok dari hasil penelitian percobaan.

2. Teks Prosedur

Perbedaan struktur teks laporan percobaan dan teks prosedur terletak pada bagian teksnya.

Di dalam teks prosedur, ada pendahuluan yang memperkenalkan latar belakang instruksi.

Tujuan dan konsep prosedur juga bisa disampaikan pada bagian pendahuluan.

Setelah kalimat pendahuluan, teks dilanjutkan dengan bahan dan alat yang digunakan saat bekerja.

Struktur ketiga ialah langkah-langkah instruksi yang dijelaskan secara rinci, sesuai prosesnya.

Terakhir tentu saja berisikan kesimpulan tentang hasil yang dicapai dari prosedur tersebut.

Dengan memperhatikan perbedaannya, kamu bisa buat sendiri teks laporan dan prosedur nanti. 

Jangan sampai salah, karena ada perbedaan struktur teks laporan percobaan dan teks prosedur terletak pada bagian pendahuluan, latar belakang tujuan serta manfaatnya untuk apa.


Klik dan dapatkan info kost di dekat kampus idamanmu:

Kost Dekat UGM Jogja

Kost Dekat UNPAD Jatinangor

Kost Dekat UNDIP Semarang

Kost Dekat UI Depok

Kost Dekat UB Malang

Kost Dekat Unnes Semarang

Kost Dekat UMY Jogja

Kost Dekat UNY Jogja

Kost Dekat UNS Solo

Kost Dekat ITB Bandung

Kost Dekat UMS Solo

Kost Dekat ITS Surabaya

Kost Dekat Unesa Surabaya

Kost Dekat UNAIR Surabaya

Kost Dekat UIN Jakarta