Prospek Kerja Jurusan Kesehatan Masyarakat yang Menjanjikan
Prospek Kerja Jurusan Kesehatan Masyarakat yang Menjanjikan — Terkadang ketika kita hampir menjelang masa-masa kelulusan di Universitas, ada hal yang mengganjal pikiran. Salah satu dan pasti yang sering dipikirkan adalah nanti akan kerja apa? Apa profesi yang akan dijalani? Namun jika kamu adalah seorang lulusan jurusan Kesehatan Masyarakat, maka sepertinya tidak perlu risau seperti itu.
Prospek Kerja Jurusan Kesehatan Masyarakat yang Menggiurkan
Daftar Isi
- Prospek Kerja Jurusan Kesehatan Masyarakat yang Menggiurkan
- Daftar Prospek Kerja Jurusan Kesehatan Masyarakat yang Menjanjikan
- 1. Epidemiologist
- 2. Dosen/Pengajar
- 3. Bekerja Di Bagian Promosi Kesehatan
- 4. Gizi Kesehatan Masyarakat
- 5. Keselamatan dan Kesehatan Kerja (K3)
- 6. Promosi Kesehatan
- 7. Biostatistician
- 8. Bekerja Di Rumah Sakit Atau Puskesmas
- 9. Bekerja Di Perusahaan Asuransi Kesehatan
- 10. Menjadi PNS
- 11. Menjadi Seorang Pebisnis
- 12. Administrasi Kebijakan Kesehatan
- 13. Direktur Kesehatan Lingkungan
Daftar Isi
- Prospek Kerja Jurusan Kesehatan Masyarakat yang Menggiurkan
- Daftar Prospek Kerja Jurusan Kesehatan Masyarakat yang Menjanjikan
- 1. Epidemiologist
- 2. Dosen/Pengajar
- 3. Bekerja Di Bagian Promosi Kesehatan
- 4. Gizi Kesehatan Masyarakat
- 5. Keselamatan dan Kesehatan Kerja (K3)
- 6. Promosi Kesehatan
- 7. Biostatistician
- 8. Bekerja Di Rumah Sakit Atau Puskesmas
- 9. Bekerja Di Perusahaan Asuransi Kesehatan
- 10. Menjadi PNS
- 11. Menjadi Seorang Pebisnis
- 12. Administrasi Kebijakan Kesehatan
- 13. Direktur Kesehatan Lingkungan
Bisa dibilang jurusan Kesehatan Masyarakat merupakan kajian yang mencakup beberapa bidang. Sebut saja mulai dari pencegahan penyakit, pengendalian wabah, promosi kesehatan hingga epidemiologi, kesehatan lingkungan, perawatan kesehatan, kebijakan kesehatan, dan hingga bioterorisme.
Kaum yang di masa mendatang akan menjadi seorang profesional Kesehatan Masyarakat tentu memiliki peran yang sangat penting dalam memantau kesehatan penduduk, mengendalikan penyakit, dan mendorong kebijakan terkait peningkatan pelayanan kesehatan.
Bidang satu ini bisa dikatakan menarik para profesional jenjang karir menengah dan sebagian besar dari bidang medis. Sehingga tidak jarang juga banyak lulusan Kesehatan Masyarakat yang melanjutkan ke sekolah Kedokteran dan sebagian lagi terus menjadi ilmuwan riset.
Dalam blog Mamikos ini tentu saja bukan hanya prospek kerja jurusan Kesehatan Masyarakat yang bisa kamu ketahui. Informasi seperti masa depan sarjana kesehatan masyarakat, universitas yang ada jurusan kesehatan masyarakat, jurusan kesehatan yang banyak peluang kerja, sampai mata kuliah jurusan kesehatan masyarakat bisa kamu dapatkan.
Kalau begitu langsung saja simak penjelasan selengkapnya mengenai prospek kerja jurusan Kesehatan Masyarakat yang menggiurkan seperti daftar lengkap di bawah ini.
Daftar Prospek Kerja Jurusan Kesehatan Masyarakat yang Menjanjikan
1. Epidemiologist
Profesi atau prospek kerja jurusan Kesehatan Masyarakat yang jadi rekomendasi perdana Mamikos adalah menjadi seorang epidemiologist. Profesi ini berasal dari kata epidemiology yang bermakna salah satu cabang di bidang kesehatan yang berhubungan dengan insiden, penyebaran, dan juga pengendalian penyakit pada populasi.
Secara umum seorang ahli epidemiologist akan bekerja untuk membahas pola kesehatan atau sebuah penyakit serta seluruh faktor yang terkait terhadap penyakit.
Tentu saja seorang ahli epidemiologist tidak akan asal menganalisa sebuah penyakit. Sebab dia akan menggunakan berbagai komponen untuk merangkainya. Sebut saja ada ilmu kedokteran, ilmu statistika, ilmu sosiologi dan antropologi. Perkiraan gaji seorang epidemiologist juga cukup menggiurkan lho.
2. Dosen/Pengajar
Prospek kerja jurusan Kesehatan Masyarakat berikutnya yang bisa kamu pertimbangkan adalah menjadi dosen atau pengajar. Sama seperti juga pada jurusan lainnya, prospek kerja Kesehatan Masyarakat sebagai seorang dosen juga bisa kamu coba. Apabila kamu ingin menjadi seorang dosen atau tenaga pengajar maka ada beberapa modal yang harus dimiliki.
Bidang seperti bioterrorism, vaksinasi, kesehatan mental, dan juga perilaku sosial adalah beberapa disiplin ilmu yang diminati pelamar S2. Selain bisa untuk menambah kompetensi, kamu juga perlu menambah kemampuan dalam berkomunikasi. Agar nanti saat kamu menjadi dosen, kamu dapat mendidik dengan gaya dan bahasa yang mudah dicerna oleh para mahasiswa atau murid kamu.
Untuk urusan penghasilan juga relatif. Disesuaikan oleh tempat kamu mengajar tentunya.
3. Bekerja Di Bagian Promosi Kesehatan
Prospek kerja berikutnya dari daftar prospek kerja jurusan Kesehatan Masyarakat adalah bekerja di bagian promosi kesehatan juga lho. Kamu bisa memilih untuk bekerja di bagian promosi kesehatan sebuah perusahaan atau instansi pemerintahan. Penghasilan profesi ini juga bisa dikatakan lumayan. Untuk perkiraan gajinya mulai dari Rp 3 juta per bulan bahkan lebih.
4. Gizi Kesehatan Masyarakat
Ilmu mengenai gizi juga salah satu yang dipelajari oleh lulusan Kesehatan Masyarakat. Meskipun tidak secara spesifik, namun nyatanya prospek kerja Kesehatan Masyarakat untuk bidang gizi tetap terbuka bagi lulusan S1 Sarjana Kesehatan Masyarakat lho.
Prospek kerja jurusan Kesehatan Masyarakat berikutnya yang tidak kalah menggiurkan adalah menjadi seorang staf Gizi Kesehatan Masyarakat. Tentunya ilmu yang telah kamu peroleh dari jurusan Kesehatan Masyarakat dapat dimanfaatkan untuk meningkatkan kualitas gizi Kesehatan di masyarakat secara umum.
Di Rumah Sakit dan perusahaan bidang Food and Beverage (F&B) menjadi dua lahan subur di mana kamu bisa menjalani pekerjaan sebagai seorang ahli Gizi Kesehatan Masyarakat.
Tugas kamu apabila bergabung dengan tim Manajemen Kualitas atau Quality Control yang ada di perusahaan adalah tentu untuk memastikan sajian gizi yang ada dalam setiap produk makanan. Apakah sudah memenuhi standar atau belum.
Bahkan industri hotel sekalipun juga membutuhkan seorang ahli gizi, jadi profesi ini memang sangat cukup diminati oleh banyak lulusan SKM karena lowongannya yang cukup banyak. Untuk penghasilannya, profesi ini bisa membuat kamu memperoleh gaji berkisar Rp 3 juta hingga 5 juta-an lho.
5. Keselamatan dan Kesehatan Kerja (K3)
Prospek kerja Kesehatan Masyarakat juga memiliki cakupan yang luas karena ada banyak ilmu yang akan kamu pelajari. Hal tersebut tentunya membuka prospek kerja Kesehatan Masyarakat di bidang K3. K3 hampir dimiliki seluruh perusahaan.
Kamu belum terbayang seperti apakah jenis posisi ini? Maka kamu bisa mencoba cek tim di kantor atau gedung perusahaan kamu yang bertugas memberi simulasi bencana atau kejadian yang menyangkut keselamatan kerja. Tim inilah yang akan diisi oleh para lulusan Fakultas Kesehatan Masyarakat.
Prospek kerja Kesehatan Masyarakat yang satu ini memang sedikit agak lebih kompleks dan sifatnya teknis. Makanya di luar negeri sebutan profesi K3 adalah Health and Safety Engineer.
Tugas seorang K3 untuk mendesain sistem dan juga prosedur agar pekerja terhindar dari penyakit ataupun kejadian bencana selama bekerja.
K3 juga akan bertugas untuk mengevaluasi kebijakan dan juga program keselamatan, mengidentifikasi bahaya yang mungkin terjadi, serta menginvestigasi insiden yang terjadi.
6. Promosi Kesehatan
Ilmu terapan Fakultas Kesehatan Masyarakat lain yang memiliki prospek kerja kesehatan masyarakat adalah di bagian promosi kesehatan.
Bahkan bisa dikatakan bahwa prospek kerja Kesehatan Masyarakat satu ini akan menuntut sisi marketing yang lebih dibanding posisi lainnya di bidang kesehatan masyarakat. Jadi jika kamu punya bakat memasarkan sesuatu dan tipikal yang persuasif, berkarir dengan latar belakang Kesehatan Masyarakat pasti akan lebih menyenangkan.
Terutama karena pekerjaan kalian akan berhubungan dengan banyak orang, instansi, maupun perusahaan yang kampanyenya mendukung promosi kesehatan.
Prospek kerja Kesehatan Masyarakat di bidang promosi kesehatan juga termasuk ke bagian manajemen. Meskipun kebanyakan institusi akan meminta setidaknya kamu lulus S1 untuk dapat masuk dan menjadi bagian ini.
7. Biostatistician
Mari berlanjut pada prospek kerja jurusan Kesehatan Masyarakat berikutnya. Prospek kerja kesehatan masyarakat juga terbuka di bidang riset salah satunya adalah sebagai Biostatistician. Sebagai lulusan dari jurusan Kesehatan Masyarakat, tentunya menjadi seorang peneliti di bidang Kesehatan Masyarakat bahkan bisa membuat kamu memperoleh penghasilan hingga puluhan juta rupiah.
Sejalan dengan tingkat kompleksitasnya, maka untuk jenjang pendidikan kamu juga sebaiknya dilanjutkan ke tingkat yang lebih tinggi agar mendukung kompetensi diri.
Prospek kerja Kesehatan Masyarakat sebagai Biostatistician akan berkaitan dengan desain cara mengumpulkan data lapangan. Kemudian dia akan menganalisanya untuk kegiatan pengembangan di bidang kesehatan.
Jadi untuk kamu yang suka dengan kerja di laboratorium dan senang saat menyiapkan waktu panjang untuk proses analisa, maka prospek kerja kesehatan masyarakat ini pas untuk kamu pilih.
Lembaga pemerintahan, perusahaan bidang farmasi, dan juga tentunya rumah sakit akan jadi tempat berkarir para Biostatician. Di USA, prospek kerja kesehatan masyarakat sebagai Biostatician diprediksi akan meningkat hingga 10% di 8 sampai 10 tahun ke depan.
8. Bekerja Di Rumah Sakit Atau Puskesmas
Tentu saja apabila kamu seorang Lulusan jurusan Kesehatan Masyarakat, maka akan sangat mungkin sekali untuk bekerja di rumah sakit dan puskesmas. Kamu bisa bekerja di Rumah Sakit atau puskesmas dengan mendapat gaji mulai dari Rp 3 juta hingga 7 juta tiap bulan. Namun tentu saja tergantung dari tempat kamu bekerja juga, ya.
9. Bekerja Di Perusahaan Asuransi Kesehatan
Prospek kerja jurusan Kesehatan Masyarakat berikutnya adalah bekerja di perusahaan asuransi kesehatan. Apabila kamu memilih untuk bekerja di bidang asuransi atau perusahaan asuransi, maka kamu bisa memperoleh gaji mulai dari Rp 3 juta-an per bulannya. Angka ini bahkan bisa terus meningkat berdasarkan posisi yang kamu tempati.
10. Menjadi PNS
Profesi satu ini bisa kamu pilih jika kamu ingin mendapatkan masa depan yang mapan dan gaji terjamin. Ya, menjadi seorang PNS tentu dapat memberi kamu kepastian itu. Sebagai seorang lulusan jurusan kesehatan masyarakat, maka kamu juga bisa melamar sebagai PNS. Gaji yang bisa kamu peroleh mulai dari Rp 3 juta-an per bulan. Angka tersebut juga beragam tentu saja tergantung jabatan atau posisi kamu.
11. Menjadi Seorang Pebisnis
Siapa bilang kamu tidak bisa menjadi seorang pebisnis. Sebagai seorang lulusan jurusan Kesehatan Masyarakat, kamu juga memiliki kesempatan untuk menjadi seorang pebisnis sukses lho. Ada banyak bidang bisnis yang dapat kamu mulai dengan memanfaatkan ilmu yang sudah kamu punya selama berkuliah di jurusan Kesehatan Masyarakat.
12. Administrasi Kebijakan Kesehatan
Prospek pekerjaan Jurusan Ilmu Kesehatan Masyarakat yang menggiurkan berikutnya adalah kamu bisa bekerja di bidang administrasi kebijakan kesehatan lho. Pekerjaan ini adalah sebuah proses manajemen dan organisasi yang digunakan sebagai sarana untuk menentukan pekerjaan umum, yang memiliki tujuan untuk memberikan pelayanan kepada masyarakat.
Kamu bisa menjadi seorang manajer sebuah rumah sakit, bekerja di kantor BPJS atau asuransi, serta menjadi manajer perusahaan farmasi, laboratorium dan alat kesehatan, dinas kesehatan hingga lembaga-lembaga maupun organisasi sosial.
Untuk soal penghasilan, kamu bisa mendapatkan penghasilan yang cukup mumpuni jika menjalani bidang ini. Apalagi jika kamu berhasil menjadi bagian penting dari sebuah perusahaan besar, seperti rumah sakit, bahkan badan pemerintahan BPJS.
13. Direktur Kesehatan Lingkungan
Prospek kerja jurusan Kesehatan Masyarakat yang terakhir adalah menjadi seorang Direktur Kesehatan Lingkungan. Tugasnya adalah untuk mendidik, memberikan pelatihan, dan mengatur praktik lingkungan dari pemerintah baik dalam operasi swasta dan publik. Peraturan-peraturan ini memastikan kualitas air, makanan, dan udara di suatu wilayah tertentu.
Itulah tadi penjelasan lengkap prospek kerja jurusan Kesehatan Masyarakat rekomendasi Mamikos pada kesempatan kali ini. Semoga dengan adanya informasi prospek kerja jurusan Kesehatan Masyarakat yang menjanjikan ini dapat memberikan kamu sebuah informasi baru dan menambah wawasan kamu.
Kamu bisa akses aplikasi pencari kost Mamikos atau blog Mamikos untuk memperoleh sederet info hunian kost-an maupun dunia mahasiswa dan kampus. Unduh aplikasi pencari kost Mamikos secara gratis sekarang juga via Appstore dan Playstore.
Klik dan dapatkan info kost di dekatmu: