7 PTN yang Memiliki Kuota Jalur Mandiri Terbesar 2023

7 PTN yang Memiliki Kuota Jalur Mandiri Terbesar 2023 – Pendaftaran calon mahasiswa baru untuk masuk ke PTN yang diinginkan sudah kembali dibuka.

Ada banyak jalur masuk ke PTN yang bisa digunakan atau dipilih. Salah satunya yaitu melalui jalur mandiri yang biasanya berjalan setelah jalur SNBP dan SNBT selesai dilaksanakan.

Buat kamu yang ingin mengikuti jalur satu ini, perlu untuk mengetahui mana saja PTN yang memiliki kuota jalur mandiri terbesar 2023 yang bisa dijadikan sebagai pilihan.

Apa Itu Jalur Mandiri

unsplash.com/@mikael_k

Sebelum lebih jauh membahas mengenai PTN yang memiliki kuota jalur mandiri terbesar 2023, perlu untuk mengenal jalur satu ini dengan lebih lanjut.

Bisa jadi kamu lebih sering atau mengenal jalur mandiri masuk PTN dengan istilah PMB Mandiri. Jalur mandiri merupakan jalur penerimaan calon mahasiswa baru untuk digunakan masuk ke PTN.

Peserta yang bisa mengikuti jalur satu ini biasanya sudah melewati jalur SNBP dan SNBT sebelumnya. Namun, bisa jadi pula peserta tersebut tidak diterima pada kedua jalur sebelumnya tersebut.

Jika kamu merasa memiliki nilai rapor maupun tes yang kurang, jalur mandiri bisa menjadi pilihan yang paling tepat.

Pelaksana dari jalur mandiri berbeda dengan pelaksana dari jalur SNBT maupun SNBT. Biasanya jalur mandiri dilaksanakan dan diatur oleh pihak PTN terkait.

Meskipun masih ada jalur mandiri ini, akan tetapi masih perlu untuk kamu bisa mempersiapkan diri dengan sebaik mungkin. Tentunya hal tersebut dilakukan agar bisa lulus dan masuk ke PTN melalui jalur mandiri ini.

Daftar PTN dengan Kuota Jalur Mandiri Terbesar 2023

Hampir seluruh PTN yang ada di Indonesia membuka jalur mandiri untuk penerimaan calon mahasiswa baru setiap tahunnya.

Jika kamu dinyatakan tidak lulus pada jalur SNBP maupun SNBT, maka masih bisa mengikuti jalur mandiri ini. Oleh karena itu, penting untuk kamu bisa benar-benar mempersiapkan diri dengan lebih baik.

Salah satu cara yang dilakukan yaitu bisa dengan mengetahui berapa banyak kuota penerimaan melalui jalur mandiri ini. Kamu bisa mencari tahu kuota penerimaan jalur mandiri tersebut pada PTN yang diinginkan.

Semakin besar kuota penerimaan tersebut, maka nantinya kesempatan untuk diterima bisa menjadi lebih besar. Namun, perlu juga untuk dilihat seberapa besar persaingan masuk yang ada.

Ada banyak PTN yang membuka jalur mandiri dengan kuota yang cukup besar. Hal ini bisa kamu manfaatkan dengan baik agar bisa diterima pada program studi maupun PTN yang diinginkan.

Berikut ini merupakan daftar dari PTN yang memiliki kuota jalur mandiri terbesar 2023 yang perlu untuk kamu ketahui.

1. Universitas Gadjah Mada (UGM)

ugm.ac.id

PTN pertama yang membuka penerimaan pada jalur mandiri yaitu ada Universitas Gadjah Mada. Mungkin kamu lebih mengenal kampus satu ini dengan namanya yaitu UGM.

Pada UGM, terdapat sebanyak 91 program studi dalam jenjang sarjana dan vokasi yang bisa kamu pilih. Selain itu, kualitas akademik yang dimiliki oleh kampus satu ini begitu baik serta tidak perlu diragukan kembali.

Kuota penerimaan untuk jalur mandiri yang ada di UGM masih digabungkan dengan kuota penerimaan untuk SNBT. Kuota tersebut terdapat sebanyak 8.932 kursi yang disediakan.

Pastinya untuk jalur mandiri di UGM, maka angkanya lebih kecil dari itu. Hal ini dikarenakan angka tersebut masih bergabung dengan jalur penerimaan yang lainnya.

2. Universitas Diponegoro (UNDIP)

undip.ac.id

PTN kedua yang membuka penerimaan calon mahasiswa baru melalui jalur mandiri yaitu ada Universitas Diponegoro. Sebutan lain yang dimiliki oleh kampus ini yaitu dikenal pula sebagai UNDIP.

Bisa dibilang pula bahwa kampus satu ini termasuk ke dalam salah satu yang menyediakan kuota penerimaan jalur mandiri terbesar.

Terdapat dua jenis jalur mandiri yang ada di UNDIP yaitu mandiri reguler dan kelas internasional. Kamu bisa memilih sebanyak 11 fakultas dengan program studinya masing-masing yang ada dalam jenjang sarjana.

Pada tahun 2022 sendiri, kuota penerimaan jalur mandiri ada sebanyak 5.071 kursi. Untuk penerimaan jalur mandiri di UNDIP pada tahun 2023 ini, kurang lebih memiliki angka yang sama.

3. Universitas Negeri Yogyakarta (UNY)

uny.ac.id

Pilihan ketiga untuk PTN yang memiliki kuota jalur mandiri terbesar 2023 yaitu ada Universitas Negeri Yogyakarta. Sama seperti kampus sebelumnya, PTN satu ini juga banyak dikenal sebagai UNY.

Perlu untuk kamu ketahui bahwa UNY menjadi salah satu PTN yang terfavorit dan memiliki banyak pendaftar setiap tahunnya.

UNY melalui jalur mandirinya menyediakan kuota penerimaan sebanyak 1.749 kursi. Kuota tersebut akan dibagi untuk penerimaan dengan 61 program studi dalam jenjang sarjana yang bisa kamu pilih.

4. Institut Teknologi Sepuluh Nopember (ITS)

kompas.com

PTN selanjutnya yang menyediakan kuota penerimaan jalur mandiri terbesar yaitu ada ITS. Kampus satu ini letaknya ada di kota Surabaya, Prov. Jawa Timur.

ITS memiliki sebanyak delapan program studi yang bisa kamu pilih melalui jalur mandiri ini. Setiap program studi menyediakan kuota penerimaan sekitar 27 hingga 29 kursi.

Sementara secara umum, kuota penerimaan jenjang sarjana ITS yang disediakan yaitu sebanyak 2.604 kursi. Angka ini masih membuat ITS menjadi salah satu PTN yang menyediakan kuota jalur mandiri terbanyak.

Pada jalur ini, kamu bisa memilih beberapa program studi di ITS diantaranya:

  1. Program studi Sains Aktuaria
  2. Program studi Teknik Industri
  3. Program studi Teknik Pangan
  4. Program studi Teknik Sipil
  5. Program studi Arsitektur
  6. Program studi Teknik Lingkungan
  7. Program studi Teknik Biomedik
  8. Program studi Teknik Komputer
  9. Program studi Teknik Informatika
  10. Program studi Sistem Informasi
  11. Program studi Manajemen Bisnis
  12. Program studi Studi Pembangunan

5. Universitas Airlangga (UNAIR)

liputan6.com

PTN selanjutnya yang memiliki kuota penerimaan melalui jalur mandiri terbesar yaitu ada Universitas Airlangga. Mungkin kamu lebih mengenali kampus satu ini dengan panggilan yaitu UNAIR.

Untuk jurusan saintek sendiri, UNAIR melalui jalur mandiri menyediakan kuota sebanyak 1.685 kuris. Sementara untuk jurusan soshum yaitu ada sebanyak 1.455 kursi.

6. UPN Veteran Jawa Timur

upnjatim.ac.id

Selanjutnya dari PTN yang memiliki kuota jalur mandiri terbesar 2023 yaitu ada UPN Veteran Jawa Timur.

Kampus satu ini bisa dijadikan sebagai pilihan karena kuota yang disediakan begitu banyak. Bahkan menyediakan sebanyak 30 persen dari total daya tampung yang ada.

UPN Veteran Jawa Timur memiliki sebanyak 22 program studi yang bisa kamu jadikan sebagai pilihan. Untuk kuota penerimaan pada jalur mandiri, kampus ini menyediakan sebanyak 1.661 kursi.

7. Universitas Brawijaya (UB)

detik.com

Pilihan kampus selanjutnya yang bisa kamu jadikan sebagai pilihan yaitu ada Universitas Brawijaya atau UB. Kamu bisa mengikuti jalur mandiri di UB dengan menggunakan nilai rapor serta SNBT.

UB menyediakan kuota penerimaan pada jalur mandiri sebanyak 8.570 kursi.

Penutup

Nah, itu tadi merupakan daftar dari beberapa PTN yang memiliki kuota jalur mandiri terbesar 2023 untuk dijadikan sebagai pertimbangan.

Kamu bisa mulai mencari tahu lebih lanjut dan mempertimbangkan kesempatan untuk bisa diterima di PTN yang diinginkan.

Tidak hanya berkaitan dengan kuota penerimaan, tetapi masih ada banyak hal lainnya yang perlu untuk kamu cari tahu lebih mendalam seperti pendaftaran.

Kamu dapat mencari tahu informasi seputar pendaftaran PTN melalui jalur mandiri pada tahun 2023 ini yang lengkap dan terbaru hanya di situs blog Mamikos.


Klik dan dapatkan info kost di dekat kampus idamanmu:

Kost Dekat UGM Jogja

Kost Dekat UNPAD Jatinangor

Kost Dekat UNDIP Semarang

Kost Dekat UI Depok

Kost Dekat UB Malang

Kost Dekat Unnes Semarang

Kost Dekat UMY Jogja

Kost Dekat UNY Jogja

Kost Dekat UNS Solo

Kost Dekat ITB Bandung

Kost Dekat UMS Solo

Kost Dekat ITS Surabaya

Kost Dekat Unesa Surabaya

Kost Dekat UNAIR Surabaya

Kost Dekat UIN Jakarta