8 Rekomendasi Wisata Ciwidey untuk Keluarga dan Ramah Anak, Seru Banget!

Sedang mencari tempat wisata ramah anak yang pas untuk berlibur bareng keluarga di Ciwidey, dalam artikel ini Mamikos akan berikan beberapa daftar rekomendasinya!

27 Maret 2025 M Ansor

8 Rekomendasi Wisata Ciwidey untuk Keluarga dan Ramah Anak, Seru Banget! โ€“ Libur lebaran 2025 sebentar lagi tiba, berlibur bersama keluarga tentu menjadi salah satu hal yang tidak boleh dilewatkan saat musim liburan. Apalagi, di 2025 ini ada banyak tempat menarik yang dapat dikunjungi bersama keluarga.

Salah satu tujuan wisata yang asyik untuk dikunjungi bersama keluarga adalah Ciwidey, Kabupaten Bandung, Jawa Barat. Ciwidey memiliki banyak sekali tempat wisata menarik ramah anak yang pas untuk liburan keluarga.

Nah, bagi kamu yang sedang mencari rekomendasi wisata Ciwidey untuk keluarga dan ramah anak. Tidak perlu pusing, di bawah ini Mamikos akan berikan beberapa rekomendasi tempatnya yang seru untuk dikunjungi! ๐Ÿž๏ธ๐ŸŒˆ

Apa Saja Rekomendasi Wisata Ciwidey untuk Keluarga dan Ramah Anak?

8 Rekomendasi Wisata Ciwidey Untuk Keluarga dan Ramah Anak, Seru Banget!
whatsnewindonesia.com

Ciwidey tentu bukanlah nama daerah yang asing di telinga kebanyakan orang Indonesia, khususnya bagi mereka yang suka bertamasya atau berlibur. Ciwidey merupakan kecamatan yang berada di Kabupaten Bandung, Jawa Barat. 

Ciwidey merupakan salah satu daerah penunjang wisata di Bandung. Ada banyak sekali tempat wisata menarik yang berada di kecamatan ini termasuk perkebunan, hotel, restoran, dan masih banyak lagi yang lainnya.

Berlibur ke Ciwidey merupakan salah satu pilihan tepat untuk mengisi momen liburan bareng keluarga.

Nah, apabila kamu sedang mencari tempat menarik di Ciwidey untuk dikunjungi bareng keluargamu, berikut Mamikos merangkum beberapa rekomendasi wisata Ciwidey untuk untuk keluarga dan ramah anak.

Daftar Rekomendasi Wisata Ciwidey untuk Keluarga dan Ramah Anak

Rekomendasi 1: Ranca Upas

8 Rekomendasi Wisata Ciwidey Untuk Keluarga dan Ramah Anak, Seru Banget!
whatsnewindonesia.com

Tidak afdol rasanya jika ke Ciwidey tanpa pergi Ranca Upas. Ranca Upas merupakan kawasan wisata alam yang menawarkan banyak keunikan dan keindahan. Area wisata ini sangat cocok untuk kamu kunjungi jika ingin healing bersama keluarga menikmati keindahan dan kesegaran alam. 

Ranca Upas juga sangat ramah anak, apalagi jika kamu ingin mengenalkan anak-anak dengan alam.

Ada banyak sekali aktivitas seru yang dapat kamu lakukan bersama keluarga dan anak-anak di Ranca Upas termasuk melihat dan memberi makanan rusa, mencoba berbagai fasilitas outbond, menginap di penginapan, pemandian air panas, atau bahkan berkemah.

Tidak perlu takut akan menghabiskan banyak uang jika berlibur ke sini karena untuk masuk ke area wisata Ranca Upas hanya dibanderol dengan tiket mulai Rp 25.000 saja. Murah sekali bukan?

Jika kamu tertarik untuk berlibur ke Ranca Upas, berikut alamat lengkapnya:

๐Ÿ“ Ranca Upas Ciwidey, Jl. Camp Ranca Upas, Patengan, Kec. Rancabali, Kabupaten Bandung, Jawa Barat 40973

Rekomendasi 2: Kawah Putih

8 Rekomendasi Wisata Ciwidey Untuk Keluarga dan Ramah Anak, Seru Banget!
Travelook

Siapa yang tak mengenal Kawah Putih? Kawah Putih dapat dikatakan sebagai salah satu area wisata paling hits di Bandung, tepatnya terletak di Ciwidey. Banyak wisatawan lokal atau mancanegara yang datang berlibur untuk menyaksikan keindahan Kawah Putih.

Kamu mungkin sudah sering mendengar atau melihat Kawah Putih di sosial media, televisi, ataupun yang lainnya. Kawah Putih sendiri merupakan sebuah danau yang terbentuk akibat letusan Gunung Patuha.

Disebut Kawah Putih dikarenakan tanah yang berada di sekitaran kawah tersebut bercampur dengan belerang dan berwarna putih sekaligus air kawah berwarna putih kehijauan.

Close