9 Rekomendasi Wisata Malam Bogor Kekinian dan Seru

9 Rekomendasi Wisata Malam Bogor Kekinian dan Seru – Wisata malam seringkali menjadi alternatif bagi para wisatawan yang tidak sempat berjalan-jalan pada siang hari.

Jika kebetulan kamu sedang berada di Bogor dan mencari tempat wisata terdekat di Bogor yang buka malam hari, 9 rekomendasi wisata berikut dapat menjadi referensi.

Beberapa tempat wisata berikut memang bukanlah wisata malam Bogor 24 jam, namun kamu dapat mencari tahu jenis wisata malam di Bogor yang sesuai dengan waktu luangmu.

9 Rekomendasi Wisata Malam Bogor Kekinian dan Seru

1. Nicole’s Kitchen and Lounge

nicoles-kitchen-lounge.business.site

Tempat nongkrong hits di Bogor adalah Nicole’s Kitchen and Lounge yang terletak di Jalan Raya Cipanas Hanjawar No. 1, Bogor Selatan.

Selain bisa menikmati sajian makanan lezat, kamu dapat menyaksikan pemandangan indah bersama keluarga.

Sebenarnya, tempat ini menyediakan beragam makanan dari berbagai negara, seperti makanan khas Thailand di lantai 1, makanan ala barat dan makanan khas Indonesia di lantai 3, serta makanan dengan tema cokelat di lantai 2.

Nicole’s Kitchen & Lounge menyediakan ruangan indoor dan outdoor. Selain itu, ada pula live music yang akan membuatmu semakin betah berlama-lama di lokasi.

Ada beragam makanan yang dapat kamu cicipi, seperti makanan dari Asia, Eropa, dan negara lainnya.

Siapkan budget puluhan ribu hingga ratusan ribu rupiah untuk bisa menikmati berbagai macam makanan sambil bercengkerama di Bogor.

2. Jembatan Merah

afidatunnasiha.blogspot.com

Wisata malam di Bogor yang dapat kamu kunjungi bersama teman-teman pada akhir pekan adalah Jembatan Merah.

Sebenarnya, tempat ini adalah tempat yang banyak dikenal sebagai area perdagangan, sehingga akan sangat mudah menjumpai pertokoan hingga pedagang kaki lima.

Pencinta street food pun wajib memasukkan Jembatan Merah sebagai daftar wajib tempat yang perlu dikunjungi.

Meskipun panjang jalan hanya 50 sampai 100 meter saja, namun pilihan kuliner yang tersedia sangat beragam. Tidak sulit menemukan angkringan, sate, bubur ayam, doclang, martabak, nasi uduk, dan sebagainya.

3. Air Mancur Bogor

bogorchannel.com

Nongkrong di dekat Air Mancur Bogor yang terletak di antara Jalan Jenderal Sudirman dan Jalan Ahmad Yani sangat cocok bagi kamu setelah pulang bekerja malam hari.

Tempat air mancur Bogor biasanya semakin ramai pada akhir pekan, sehingga kamu dapat mengalokasikan waktu pada hari kerja agar tidak terlalu ramai.

Tenang saja, meskipun kamu tidak sempat mengisi perut sebelum datang, sudah tersedia banyak pilihan makanan dengan harga terjangkau.

Bahkan, tersedia Warung Bandrek Aer Mantjoer yang berada tepat di sebelah Air Mancur.

4. Devoyage Bogor

bobobox.com

Tempat nongkrong malam hari di Bogor adalah Devoyage. Semakin larut, semakin banyak anak muda yang bercengkerama serta menghabiskan waktu disana.

Keunikan tempat ini adalah penggunaan tema bergaya eropa dengan kurang lebih 150 spot foto menarik. Bagi kamu yang senang selfie atau wefie, Devoyage Bogor adalah pilihan paling tepat.

Ada pula miniatur dari negara di kawasan Eropa. Siapa yang tidak ingin mencob berfoto di depan Menara Eiffel, Gondola, dan kincir angin?

Adanya panorama serta bangunan yang sangat mirip dengan bangunan khas di negeri tersebut layak menjadi pertimbangan.Jika mengajak anak-anak, pastinya kebun binatang mini akan menjadi hiburan khusus.

5. Lusso Café and Resto

bogorchannel.com

Destinasi tempat wisata murah meriah di Jabodetabek sebagai tujuan malam hari adalah Lusso Café and Resto.

Sebagai salah satu tempat nongkrong di Bogor malam hari, tempat yang berlokasi di Jalan Jenderal A Yani No. 17 Bogor sangat cocok didatangi oleh kamu yang senang menikmati kuliner lezat.

Terdapat taman kecil yang dipenuhi tanaman-tanaman terawat. Jangan khawatir dengan jam buka tempat ini karena sampai pukul 22.30 pada akhir pekan tempat ini masih bisa diakses.

6. Cimory Riverside

tribunnews.com

Lokasi Cimory Riverside terdapat di Jalan Raya Puncak KM 77, Bogor. Sesuai dengan namanya, lokasi Cimory terletak di tepi sungai. Uniknya, tempat ini buka hingga malam hari hingga pukul 20.30.

Harga makanan dan minuman yang ditawarkan cukup terjangkau, mulai dari 30 – 50 ribu rupiah saja. Tentunya makanan tersebut sangat bervariasi, mulai dari makanan lokal hingga makanan internasional.

Lokasi Cimory Riverside terbilang luas, apalagi di tempat tersebut terdapat pohon-pohon pinus yang menambang suasana semakin nyaman.

Siapkan uang 15 ribu rupiah untuk bisa masuk, kemudian menukarkannya dengan yoghurt lezat khas Cimory.

7. Taman Kencana Bogor

salsawisata.com

Sudah bukan hal yang asing lagi jika Taman Kencana Bogor adalah tempat wajib yang perlu kamu tuju pada malam hari.

Sebagai tempat yang menjadi destinasi anak-anak muda untuk hangout, Taman Kencana Bogor di Jalan Salak sudah mengalami perbaikan, sehingga cocok untuk nongkrong sekaligus berfoto selfie.

Mengunjungi Taman Kencana Bogor pada malam hari adalah pilihan tepat karena suasana menjadi lebih romantis.

Lampu-lampu taman yang dinyalakan ditambah suasana asri sekitar menjadikan kamu akan semakin betah berlama-lama.

8. Pasar Ah Poong

sewamobilandi.com

Pasar Ah Poong merupakan wisata malam di Bogor yang sangat asik. Lokasinya di Sentul bisa diakses menggunakan transportasi umum atau transportasi pribadi.

Sebenarnya, Pasar Ah Poong dapat dikunjungi pada siang hari bersama keluarga. Namun, pada malam hari suasana sekitar akan menjadi lebih bagus, apalagi lokasinya dekat dari Sungai Cikeas.

Kamu bisa menggunakan perahu sungai untuk membeli barang-barang dagangan, memberi makan ikan, dan melakukan aktivitas lainnya.

9. The Jungle Waterpark

atourin.com

Kesibukan yang tinggi ketika liburan seringkali membuat tidak sempat berkeliling atau mengunjungi tempat menarik.

Jika sampai akhir pekan kamu belum menentukan agenda kunjungan, cobalah menuju The Jungle Waterpark yang terletak di Bogor Nirwana Boulevard, Perumahan Bogor Nirwana Residence, Jalan Dreded Pahlawan, Bogor Selatan.

Taman bermain air ini tidak sama seperti taman lainnya. Terdapat banyak wahana yang dapat kamu coba. Tentunya wahana tersebut bisa dinikmati anak-anak hingga orang dewasa.

Untuk jam buka The Jungle Waterpark, kamu bisa datang mulai pukul 10 pagi hingga 8 sore pada hari kerja.

Tenang, pada saat hari libur nasional atau pada akhir pekan, tempat ini buka hingga pukul 8 malam. Siapkan budget antara 80 – 100 ribu rupiah untuk bisa menikmati seluruh fasilitasnya.

Referensi destinasi wisata malam puncak Bogor dan sekitarnya tersebut dapat kamu pertimbangkan sesuai kebutuhan. Ada tempat wisata malam yang cocok untuk anak muda, ada juga yang cocok untuk keluarga.

Pastikan pula budget mengunjungi lokasi wisata agar pengeluaranmu bisa diatur. Apabila kamu berasal dari luar kota, merencanakan kunjungan ke Bogor sangat penting dilakukan.

Gunakan aplikasi pencari kost Mamikos agar kamu dapat memperoleh tempat tinggal berupa kost.

Hunian kost tersebut dapat disewa dalam jangka waktu harian, mingguan, bulanan, hingga tahunan sesuai budget dan kebutuhan.

Keuntungan menyewa kost via Mamikos sangat beragam. Selain bisa melakukan survey secara online tanpa perlu datang ke lokasi, kamu pun bisa melakukan booking kost dan mendapatkan banyak promo menarik.

Tidak perlu takut budget sewa kost membengkak karena semua harga sewa kamar kost sudah terpasang, begitu pula fasilitas-fasilitas kost di Bogor yang ditawarkan.

Masih ada pula alternatif hunian vertikal berupa apartemen yang ditawarkan Mamikos. Jadi, segera tentukan hunian impianmu via Mamikos. Selamat mencari!


Klik dan dapatkan info kost di dekat mu:

Kost Jogja Murah

Kost Jakarta Murah

Kost Bandung Murah

Kost Denpasar Bali Murah

Kost Surabaya Murah

Kost Semarang Murah

Kost Malang Murah

Kost Solo Murah

Kost Bekasi Murah

Kost Medan Murah