Robbi Firli Warhamni Wajburni Warfa’ni Warzuqni Wahdini Wa’afini Wa’fu Anni Tulisan Arab Latin dan Artinya

Berikut ini, adalah bacaan atau doa yang dilafadzkan ketika duduk di antara dua sujud.

24 Februari 2025 Fanny

Robbi Firli Warhamni Wajburni Warfa’ni Warzuqni Wahdini Wa’afini Wa’fu Anni Tulisan Arab Latin dan Artinya – Duduk di antara dua sujud merupakan salah satu gerakan wajib dalam rukun sholat yang telah disepakati oleh para ulama empat mazhab. 

Saat melakukan gerakan ini, terdapat doa yang dibacakan dan mengandung arti yang mendalam. 

Untuk mengetahui lebih jauh mengenai bacaan duduk di antara dua sujud, simak penjelasannya berikut ini.📚✍️🔍

Mempelajari Tentang Doa Duduk di Antara Dua Sujud

Gerakan duduk di antara dua sujud dilakukan setelah kita bangkit dari sujud pertama dan menuju sujud kedua. 

Gerakan ini disebut juga dengan duduk iftirasy, yaitu duduk dengan cara membentangkan punggung kaki kiri pada lantai dan kemudian mendudukinya, lalu kaki kanan ditegakkan serta jari-jari menghadap kiblat, seperti apa yang telah dicontohkan oleh Rasulullah SAW. 

Adapun, bacaan atau doa dari gerakan duduk di antara dua sujud, yaitu: 

رب اغْفِرلي وَارْحَمْنِى واجبرني وَارْفَعْنِي وَارْزُقْنِى وَاهْدِنِى وَعَافِنِى وَاعْفُ عَنِّى

Robbi firli warhamni wajburni warfa’ni warzuqni wahdini wa’afini wa’fu anni

Artinya adalah “Ya Allah, ampunilah aku, rahmatilah aku, perbaikilah keadaanku, tinggikanlah derajatku, berilah rezeki, dan petunjuk untukku”. 

Dari doa tersebut terdapat makna mendalam, di mana manusia sebagai seorang hamba memohon ampun kepada Allah SWT. 

Selain itu, ada juga permohonan untuk mengampuni dosa, permohonan ampunan dan rahmat, hingga permohonan untuk diberikan bimbingan ke jalan yang benar. 

Mengutip dari laman Detik, diterangkan bahwa Rasulullah SAW juga membacakan versi lain dari doa duduk di antara dua sujud ini.

Seperti yang diriwayatkan oleh At-Tirmidzi, dari Abdullah bin Abbas radhiallahu’anhuma: 

أنَّ النَّبيَّ صلَّى اللَّهُ علَيهِ وسلَّمَ كانَ يقولُ بينَ السَّجدَتَينِ : اللَّهمَّ اغفِر لي وارحَمني واجبُرني واهدِني وارزُقني

Biasanya Rasulullah SAW ketika duduk di antara dua sujud beliau membaca: “Allohummaghfirli warahmnii, wajburnii, wahdini, warzuqnii”. 

Doa tersebut memiliki arti “Ya Allah, ampunilah aku, rahmatilah aku, cukupkanlah aku, berilah aku petunjuk, dan berilah rezeki”. 

Penutup 

Itu dia, doa di antara dua sujud yang dilengkapi dengan arab latin dan juga artinya. Telusuri bacaan atau doa shalat lainnya yang bisa ditemukan di blog Mamikos, seperti Bacaan Sholat Maghrib Arab Latin dan Artinya. Semoga bermanfaat.🙂✨

Referensi: 


Klik dan dapatkan info kost di dekat kampus idamanmu:

Kost Dekat UGM Jogja

Kost Dekat UNPAD Jatinangor

Kost Dekat UNDIP Semarang

Kost Dekat UI Depok

Kost Dekat UB Malang

Kost Dekat Unnes Semarang

Kost Dekat UMY Jogja

Kost Dekat UNY Jogja

Kost Dekat UNS Solo

Kost Dekat ITB Bandung

Kost Dekat UMS Solo

Kost Dekat ITS Surabaya

Kost Dekat Unesa Surabaya

Kost Dekat UNAIR Surabaya

Kost Dekat UIN Jakarta

Close