Rumus Limit Fungsi Trigonometri beserta Contoh Soal dan Pembahasannya

Kamu harus mengetahui rumus limit fungsi trigonometri berikut agar bisa menyelesaikan setiap soal terkait. Simak yuk apa saja rumusnya beserta contoh penerapannya!

25 Juli 2024 Citra

Rumus Limit Fungsi Trigonometri beserta Contoh Soal dan Pembahasannya — Salah satu materi yang dipelajari dalam trigonometri adalah limit fungsi trigonometri. Terdengar rumit, bukan? Tapi, apakah serumit itu?

Tempo hari Mamikos sudah sempat membahas mengenai tentang limit tak hingga bentuk akar.

Di kesempatan ini, Mamikos akan memberikan penjelaskan mengenai rumus limit fungsi trigonometri serta contoh dan pembahasan, jadi simak ya!

Limit Fungsi Trigonometri

Rumus limit fungsi trigonometri
Canva.com/@benjaminec

Sebelum kita membahas lebih lanjut mengenai rumus limit fungsi trigonometri di segmen selanjutnya, mari kita bahas dulu mengenai pengertian limit fungsi trigonometri secara umum. Apa sih limit fungsi trigonometri itu?

Limit fungsi trigonometri merupakan konsep kalkulus yang mengkaji perilaku fungsi trigonometri ketika mendekati titik tertentu.

Limit fungsi merupakan bagian dari ilmu matematika yang sering dioperasikan untuk memahami serta menghitung batas dari suatu fungsi. (Stewart, J. 2016)

Dalam fungsi trigonometri, kita berurusan dengan fungsi-fungsi seperti sinus (sin), kosinus (cos), dan tangen (tan).

Bentuk umum dari rumus limit fungsi trigonometri yaitu \ \lim_{x \to a} f(x) di mana nilai yang didekati oleh 𝑓(𝑥) saat 𝑥 mendekati 𝑎. Untuk rumus limit fungsi trigonometri akan dijelaskan dengan lebih detail di poin berikutnya.

Rumus Limit Fungsi Trigonometri

Di bawah ini adalah rumus limit fungsi trigonometri yang umum digunakan:

1. Limit sin 𝑥 apabila 𝑥 mendekati 0

\ \lim_{x \to 0} \sin(x) = 0

Apabila 𝑥 mendekati 0, nilai sin(𝑥) juga mendekati 0. Ini merupakan salah satu limit dasar dalam trigonometri.

2. Limit cos 𝑥 ketika 𝑥 mendekati 90 derajat (π/2)

\ \lim_{x \to \frac{\pi}{2}} \cos(x) = 0

Ketika 𝑥 mendekati 90 derajat atau(π/2), nilai cos(𝑥) mendekati 0. Hal ini karena cos (π/2)= 0.

3. Limit tan 𝑥 ketika 𝑥 mendekati 90 derajat (π/2)

\ \lim_{x \to \frac{\pi}{2}} \tan(x) = \infty

Ketika x mendekati 90 derajat atau π/2, nilai tan(𝑥) mendekati tak terhingga. Situasi ini dikarena tan(𝑥) = sin(𝑥)/cos(𝑥), dan cos(𝑥) mendekati 0 saat 𝑥 mendekati π/2, sehingga nilai tan(𝑥) menjadi sangat besar (tak terhingga).

4. Limit \ \frac{\sin(x)}{x}   ketika 𝑥 mendekati 0: ​ \ \lim_{x \to 0} \frac{\sin(x)}{x} = 1

5. Limit \ \frac{1 - \cos(x)}{x}   ketika 𝑥 mendekati 0: ​ \ \lim_{x \to 0} \frac{1 - \cos(x)}{x} = 0

6. Limit cot 𝑥 saat 𝑥 mendekati 0 derajat

\ \lim_{x \to 0} \cot(x) = \infty

Apabila 𝑥 mendekati 0 derajat, nilai cot(𝑥) mendekati tak terhingga. Ini karena cot(𝑥) = cos(𝑥)/sin(𝑥), dan sin(𝑥) mendekati 0 saat 𝑥 mendekati 0, sehingga nilai cot(𝑥) menjadi sangat besar (tak terhingga).

Close