10 Sahabat Nabi yang Dijamin Masuk Surga beserta Kisahnya Singkat dan Lengkap
Ingin tahu siapa saja sahabat Nabi Muhammad SAW yang dijamin untuk masuk ke surga? Artikel ini akan mengulasnya secara lengkap dengan kisah singkatnya. Baca, yuk!
10 Sahabat Nabi yang Dijamin Masuk Surga beserta Kisahnya Singkat dan Lengkap – Islam yang besar dan kita kenal seperti sekarang memiliki sejarah panjangnya di baliknya. Islam tidak luput dari perjuangan Nabi Muhammad SAW dan para sahabatnya dalam berdakwah dalam menyebarkan agama Islam.
Sahabat Nabi merupakan orang-orang yang mengenal sekaligus melihat secara langsung sosok Nabi Muhammad dan menolong dan membantunya untuk menyebarkan agama Islam. Bahkan, setelah Nabi Muhammad SAW menghembuskan nafas terakhirnya, para sahabat tetap teguh melanjutkan estafet perjuangan tersebut.
Ada beberapa sosok sahabat Nabi yang dijamin masuk surga oleh Allah SWT. Siapa sajakah sosok tersebut? Di bawah ini Mamikos akan mengulasnya secara lengkap untuk kamu!
Mengenal Para Sahabat Nabi Muhammad SAW
Daftar Isi [hide]
- Mengenal Para Sahabat Nabi Muhammad SAW
- Siapa Saja Sahabat Nabi yang Dijamin Masuk Surga beserta Kisahnya?
- Daftar Sahabat Nabi yang Dijamin Masuk Surga beserta Kisahnya
- Sahabat Ke-1: Abu Bakar Ash Shiddiq
- Sahabat Nabi Ke-2: Umar Bin Khattab
- Sahabat Nabi Ke-3: Utsman bin Affan
- Sahabat Nabi Ke-4: Ali Bin Abi Thalib
- Sahabat Nabi Ke-5: Thalhah Bin Ubaidillah
- Sahabat Nabi Ke-6: Zubair bin Awwam
- Sahabat Nabi Ke-7: Abdurrahman Bin Auf
- Sahabat Nabi Ke-8: Sa’ad bin Abi Waqqash
- Sahabat Nabi Ke-9: Sa’id bin Zaid
- Sahabat Nabi Ke-10: Abu Ubaidillah bin Jarrah

Saat hadir di majlis pengajian yang menjelaskan kisah-kisah Nabi, kamu mungkin sering mendengar kata “Para sahabat” atau “Sahabat Nabi.”
Singkatnya, sahabat Nabi adalah orang-orang yang pernah bertemu dengan Nabi Muhammad SAW. Para sahabat ini memiliki kedekatan dan pengetahuan terhadap Nabi sehingga peran mereka sangat diperlukan dalam menyebarkan ajaran agama Islam.
Mengutip dari NU Online, Ibnu Hajar al-Asqalani dalam al-Ishâbah fi Tamyîzis Shahâbah menjelaskan bahwa sahabat Nabi merupakan orang-orang yang bertemu dengan Nabi Muhammad dalam keadaan Islam dan meninggal dalam keadaan Islam juga.
Selain itu, dalam sanad hadits posisi penyebutan para sahabat juga berada pada urutan kedua setelah nabi muhammad. Sahabat Nabi juga adalah mereka yang melaksanakan hal-hal di hadapan Nabi atau mereka yang menyampaikan hal-hal yang didengar serta dilihat dari Nabi Muhammad SAW.
Jika mengacu pada pengertian tersebut, bagaimana dengan orang-orang yang tidak beragama Islam namun pernah berinteraksi dan bertemu dengan Nabi Muhammad?
Mengutip dari Islami.co, mereka yang merupakan non muslim tetapi pernah bertemu Nabi Muhammad semasa hidupnya dan kemudian masuk Islam setelah Nabi meninggal, maka mereka tidak dapat dikategorikan sebagai sahabat.
Begitupun dengan seorang muslim yang pernah bertemu Nabi namun meninggal dalam keadaan murtad, maka mereka juga tidak dapat disebut sebagai sahabat.
Beberapa ulama memberikan kriteria yang lebih merinci untuk menggolongkan mereka yang termasuk sebagai sahabat.

Advertisement
Beberapa diantaranya menyebutkan bahwa sahabat Nabi ialah orang-orang yang pernah berinteraksi atau bergaul dengan Nabi Muhammad dalam waktu yang lama atau orang-orang yang pernah berperang bersama Nabi.
Nabi Muhammad memiliki banyak sekali sahabat, menurut Zur’ah Ar Razi, jumlah sahabat Nabi tidak kurang dari angka 100 ribu orang karena semasa hidupnya, Nabi melakukan perjalanan yang sangat luas dan berinteraksi dengan masyarakat-masyarakat dari berbagai daerah yang pernah dikunjungi.
Siapa Saja Sahabat Nabi yang Dijamin Masuk Surga beserta Kisahnya?
Seperti yang sudah dijelaskan di atas, sahabat Nabi adalah mereka yang pernah bertemu dan berinteraksi dengan Nabi Muhammad SAW semasa hidupnya. Kamu mungkin pernah mendengar beberapa nama sahabat yang populer seperti Abu Bakar Ash Shiddiq, Ali Bin Abi Thalib, maupun yang lainnya.
Namun, tahukah kamu bahwa ada beberapa sahabat yang dijamin untuk masuk ke surganya Allah SWT. Sebagai umat muslim, tentu penting bagi kita semua untuk mempelajari dan mengenal para sahabat tersebut termasuk kisah hidupnya yang bisa diteladani.
Lalu, siapa sajakah sahabat Nabi yang dijamin masuk surga? Nah, berikut ini adalah daftar 10 sahabat nabi yang dijamin masuk beserta dengan kisah singkatnya.
Daftar Sahabat Nabi yang Dijamin Masuk Surga beserta Kisahnya
Sahabat Ke-1: Abu Bakar Ash Shiddiq
Sahabat Nabi yang dijamin masuk surga yang pertama adalah Abu Bakar Ash Shiddiq. Kamu mungkin sudah tidak asing lagi dengan namanya, Abu Bakar adalah salah satu sahabat Nabi yang paling terkenal dan banyak diketahui oleh umat muslim masa kini.
Abu Bakar merupakan sahabat Nabi yang memiliki akhlak sangat mulia, ia dikenal sebagai tokoh yang berani, tangguh, berpendirian kuat, dan kritis, lembut, ramah, sikap toleransi yang tinggi, penyabar, berkeinginan kuat, faqih, tawakal, meyakini janji-janji Allah SWT, dan menjauhi hal-hal tercela.
Abu bakar diberi julukan Atiq serta Ash Shiddiq, dimana dijuluki Atiq karena ia memiliki wajah yang tampan dan cerah, sedangkan dijuluki Ash Shiddiq ia membenarkan kabar-kabar dari Rasulullah dengan kepercayaan yang sangat amat tinggi, termasuk membenarkan peristiwa Isra Mi’raj yang dilalui Nabi Muhammad SAW.
Abu Bakar juga merupakan seseorang yang senantiasa menemani dan menjaga Nabi Muhammad dalam setiap perjalanannya. Ia bahkan orang yang menemani Nabi saat berhijrah dari Kota Mekkah ke Kota Madinah.
Abu Bakar termasuk ke dalam salah satu golongan pertama yang percaya terhadap Nabi Muhammad dan masuk agama Islam. Ia sangat dipercaya oleh Nabi Muhammad sebagai sahabat. Bahkan setelah meninggalnya Nabi Muhammad, Abu Bakar lah yang melanjutkan kepemimpinannya.