Salah Satu Tujuan dalam Pengembangan Ide dan Peluang Usaha dalam Produk atau Jasa Adalah?
Salah Satu Tujuan dalam Pengembangan Ide dan Peluang Usaha dalam Produk atau Jasa Adalah? – Sebuah bisnis usaha akan menemukan titik di mana produk atau jasa yang ditawarkan mengalami penurunan penjualan.
Maka sebagai seorang pebisnis perlu adanya pengembangan ide dan juga melihat peluang usaha apa saja yang ada. Hal ini tentunya memiliki tujuan tertentu yang akan berpengaruh pada bisnis.
Lalu, apa salah satu dari tujuan pengembangan ide dan peluang tersebut? Mari, simak penjelasannya ini.
Tujuan Dilakukannya Pengembangan Ide dan juga Peluang Usaha dalam Bisnis
Salah satu tujuan dalam pengembangan ide dan peluang usaha dalam produk atau jasa adalah untuk membuat atau menghasilkan produk atau jasa yang diminati oleh konsumen.
Ada berbagai alasan mengapa terjadinya penurunan penjualan, termasuk konsumen yang mulai bosan atau adanya pesaing dengan target konsumen yang sama.
Maka, perlu adanya pengembangan ide dari bisnis yang sudah dijalankan, dengan menganalisis produk atau jasa yang sesuai dengan kebutuhan konsumen.
Analisis pasar juga bisa dilakukan dengan melihat peluang usaha yang sekiranya dapat diadaptasi agar ada nilai jual yang menarik dan tetap relevan bagi pasar.
Pengembangan ide dan juga melihat peluang usaha, memungkinkan produk kita lebih segar dan menarik, namun tidak menghilangkan dalam memberi solusi bagi konsumen.
Konsumen cenderung lebih tertarik pada produk maupun jasa yang benar-benar memberikan solusi bagi masalah mereka, selain itu konsumen juga tertarik pada produk atau jasa yang dapat memenuhi keinginan dan kebutuhannya.
Salah satu contohnya, adalah jika layanan atau bisnis kita bergerak dalam menyajikan makanan sehat. Konsumen yang saat ini semakin sibuk dengan gaya hidupnya tidak memiliki waktu untuk memasak dan juga meningkatnya tren pola hidup sehat.
Bisnis kita yang awalnya hanya mengandalkan penjualan di tempat, kini mengembangkan ide dengan layanan pengantaran makanan. Selain itu, peluang bisnis yang dilihat adalah dengan adanya aplikasi online pengiriman makanan.
Di satu sisi, bisnis tersebut berkembang dengan menghadirkan layanan pengantaran makanan tanpa mengurangi kualitas makanan sehat. Di sisi lain, bisnis juga berkembang dengan melihat peluang usaha dari online.
Kita juga bisa menambahkan bonus tertentu setiap pembelian ke sepuluh yang sudah dilakukan oleh pembeli dengan voucher yang dikumpulkan. Hal tersebut akan jadi nilai tambah juga dan pembeda dari kompetitor lainnya.
Penutup
Pengembangan ide dan peluang bisnis perlu dilakukan agar minat konsumen tidak hilang, bahkan dapat semakin meningkat. Maka perlu dilakukan juga analisis atau riset pasar untuk pengembangan tersebut.
Klik dan dapatkan info kost di dekat kampus idamanmu: