Sambil Menunggu Pelaksanaan UTBK-SBMPTN 2022, Yuk Belajar Soal TPS UTBK Ini

Sambil Menunggu Pelaksanaan UTBK-SBMPTN 2022, Yuk Belajar Soal TPS UTBK Ini – Ujian Tulis Berbasis Komputer (UTBK) sebagai syarat resmi untuk mengikuti Seleksi Bersama Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SBMPTN) akan segera dibuka pendaftarannya.

Contoh-Contoh Soal Tes Potensi Skolastik UTBK

pixabay.com

Jadwal Pelaksanaan UTBK – SBMPTN

  1. Registrasi Akun LTMPT : 14 Februari – 17 Maret 2022
  2. Sosialisasi UTBK-SBMPTN : 01 Desember 2021 – 15 April 2022
  3. Pendaftaran UTBK-SBMPTN : 23 Maret – 15 April 2022
  4. Pelaksanaan UTBK Gelombang I : 17 – 23 Mei 2022
  5. Pelaksanaan UTBK Gelombang II : 28 Mei – 03 Juni 2022
  6. Pengumuman Hasil SBMPTN : 23 Juni 2022
  7. Masa Unduh Sertifikat UTBK : 25 Juni – 31 Juli 2022

*) Seluruh kegiatan pada hari yang sudah ditentukan diakhiri pada pukul 15.00 WIB

Materi Ujian Tes Potensi Skolastik (TPS) UTBK

Ketahui jenis soal yang akan muncul dan diujikan saat UTBK nanti. Dengan mengetahui tipe soal pada UTBK, kamu akan lebih siap dalam mengerjakan soal, bahkan bisa membuat perkiraan waktu untuk mengerjakannya.

Jumlah seluruh soal yang diujikan adalah 80 soal dengan waktu pengerjaan 120 menit (2 jam).

Contoh Soal Tes Potensi Skolastik (TPS) UTBK

Soal TPS UTBK: Tes Penalaran Umum

Membiasakan diri mengerjakan soal-soal Tes Potensi Skolastik (TPS) akan sangat membantumu sebelum menghadapi ujian. Berikut ini adalah contoh beberapa soal TPS yang bisa kamu jadikan bahan latihan.

Lipstik adalah kosmetik favorit para perempuan di dunia, termasuk Indonesia. Sejak wujudnya masih berupa cat bibir sekitar 5.000 SM di wilayah Sumeria, kemudian Guerlain pertama kali memperkenalkan lipstik komersial dalam bentuk lip pomade pada 1828, hingga kini begitu banyak produk lipstik buatan dalam negeri. Popularitas lipstik memang layak diakui. Pada masa resesi 2001, Leonard Lauder, mantan bos Estee Lauder menggagas “Indeks lipstik”. Teorinya mengklaim, penjualan lipstik justru sering kali melonjak pada masa-masa keuangan sulit. Lipstik adalah sebuah kemewahan yang relatif terjangkau. Dengan Rp199rb saja, tiga warna lipstik kolaborasi jenama kosmetik dan Youtuber kondang bisa menambah koleksi di meja rias. Tak mengherankan, berdasarkan kolaborasi dengan selebritas, produk kecantikan yang paling disuka masyarakat Indonesia adalah lipstik.

Youtuber kecantikan Rachel Goddard pun sependapat. “Make up item favorit gue tuh lipstik sama highligher,” katanya kepada Beritagar.id, Jumat (29/3). Rachel juga berkolaborasi dengan jenama Luxcrime, merilis lipstik liquid The Ash. Kata Rachel, saking banyaknya lipstik yang dimiliki ia tak tahu berapa jumlahnya. Kira-kira 25 persen ia beli sendiri, sementara 75 persen lain didapatnya dari jenama kosmetik yang mengirimkan produk untuk dicobanya. Kecintaan Rachel dan kebanyakan orang akan lipstik sebagai kosmetik bisa dipahami dengan mudah. Pasalnya, lipstik adalah kosmetik ramah guna. Tak butuh keahlian khusus untuk menggunakannya.

Produk Kecantikan Paling Diminati
Berdasarkan kolaborasi dengan artis 2018

Lain soal dengan bedak, foundation, atau eyeshadow. Salah pilih warna atau teknik pengaplikasian, riasan malah bisa jadi berantakan. Lipstik bisa digunakan setiap hari, dan terbukti secara ilmiah menambah rasa percaya diri. Selain lipstik, produk kosmetik yang juga diminati masyarakat Indonesia adalah perawatan kulit, bedak, dan foundation. Sementara eyeshadow adalah produk kecantikan yang paling sedikit peminatnya. Menurut data Survei Sosial Ekonomi Nasional BPS tentang data pengeluaran per kapita per bulan untuk barang kecantikan tahun 2018 yang diolah Lokadata Beritagar.id, masyarakat di Kepulauan Riau lah yang mengeluarkan bujet paling tinggi. Tepatnya Rp12.272,00 per kapita per bulan. DKI Jakarta ada di urutan kedua. Sementara Nusa Tenggara Timur adalah provinsi dengan pengeluaran paling kecil untuk barang kecantikan.

Batam, Kepulauan Riau (Kepri) adalah salah satu jalur masuk kosmetik ilegal ke Indonesia. Dalam periode triwulan pertama 2019, Balai Pengawas Obat dan Makanan (BPOM) Kepro mengamankan lebih dari 39 ribu macam kosmetik ilegal di Batam bernilai lebih dari Rp1 miliar. “Bulan Januari, kami menyita barang bukti senilai Rp150 juta. Lalu pada Februari kami ungkap lagi dan ketemu kosmetik ilegal senilai Rp200 juta. Terakhir ini yang besar. Tim berhasil menggagalkan peredaran luas kosmetik mengandung bahan berbahaya seniali Rp800 juta dari sebuah rumah yang dijadikan gudang penyimpanan,” jelas Kepala BPOM Kepri Yosef Dwi Irwan. Kosmetik ilegal ini tidak hanya dijual di Kepri. “Umumnya mereka memasarkan produk kosmetik tanpa izin edar melalui dunia maya secara masif. Peredarannya malah sampai keluar daerah,” tambah Yosef. Kosmetik ilegal perlu diwaspadai lebih seksama sebagai ancaman. Pasalnya, industri kosmetik sedang subur-suburnya berkembang, termasuk di Indonesia.

1. Berdasarkan paragraf 1, manakah simpulan di bawah ini yang BENAR?

A. Masyarakat Indonesia tidak terlalu menyukai produk kosmetik lipstik.
B. Lipstik bukan produk kosmetik favorit para perempuan di dunia.
C. Bedak adalah produk kosmetik favorit para perempuan di dunia.
D. Lipstik adalah produk kosmetik favorit para perempuan di dunia.
E. Lipstik dan bedak adalah produk kosmetik favorit para perempuan di dunia.

2. Berdasarkan paragraf 3, manakah simpulan yang BENAR?

A. Foundation adalah produk kecantikan yang paling sedikit peminatnya.
B. Masyarakat di DKI Jakarta yang mengeluarkan bujet paling tinggi untuk barang kecantikan.
C. Nusa Tenggara Barat adalah provinsi dengan pengeluaran paling kecil untuk barang kecantikan
D. Masyarakat di Kepulauan Riau yang mengeluarkan bujet paling tinggi untuk barang kecantikan
E. Eyeshadow adalah produk kecantikan yang paling banyak peminatnya

3. Berdasarkan paragraf 2 teks di atas, pernyataan manakah yang PALING MUNGKIN sesuai dengan kalimat yang di cetak tebal?

A. Harga lipstik mahal
B. Limbah lipstik tidak merusak lingkungan
C. Tidak perlu keahlian khusus untuk menggunakan lipstik
D. Harga lipstik terjangkau
E. Lipstik mudah didapat dimana-mana

4. Berdasarkan paragraf 4 teks di atas, dampak negatif yang PALING MUNGKIN dari berkembangnya industri kosmetik di Indonesia adalah ….

A. Harga kosmetik menjadi mahal
B. Tingginya permintaan konsumen terhadap kosmetik
C. Banyaknya kosmetik ilegal yang beredar di Indonesia
D. Banyaknya produsen dari luar Indonesia yang menguasai pasar kosmetik
E. Kosmetik semakin mudah didapatkan di Indonesia

5. Pernyataan yang tidak mendukung berdasarkan paragraf 1 adalah ….

A. Lipstik adalah kosmetik favorit para perempuan di dunia
B. Sumeria pertama kali memperkenalkan lipstik komersial dalam bentuk lip pomade pada 1828
C. Leonard Lauder menggagas teori bahwa, penjualan lipstik justru sering kali melonjak pada masa-masa keuangan sulit
D. Produk kecantikan yang paling disuka masyarakat Indonesia adalah lipstik
E. Pada masa sekitar 5000 SM wujud lipstik masih berupa cat bibir

6. Berdasarkan grafik di atas produk kecantikan paling diminati urutan keempat adalah ….

A. Perawatan kulit
B. Bedak
C. Foundation
D. Pensil alis
E. Perona pipi

7. Berdasarkan grafik di atas, apabila data tidak mengalami perubahan sampai 5 tahun ke depan, produk kecantikan yang paling sedikit peminatnya pada tahun 2023 adalah ….

A. Maskara
B. Perona pipi
C. Pensil Alis
D. Eyeshadow
E. Bedak

8. Nilai x untuk melengkapi pola tersebut adalah ….

A. 35
B. 42
C. 45
D. 66
E. 77

9. Rata-rata tiga bilangan genap positif berurutan adalah 24. Hasil kali ketiga bilangan tersebut adalah ….

A. 9.504
B. 10.560
C. 13.728
D. 17.472
E. 21.840

10. Selama mengikuti seminar empat perwakilan dari institusi X, yaitu Andi, Bowo, Citra, dan Dimar menginap di sebuah hotel dan letak kamar mereka berbeda lantai. Andi harus turun empat lantai untuk mengunjungi Bowo. Kamar Citra satu lantai di bawah kamar Dimar. Bowo harus turun sepuluh lantai untuk ke tempat makan yang berada di lantai 1. Dimar harus naik enam lantai jika harus menemui Andi. Berada di lantai berapa kamar Citra?

A. 3
B. 5
C. 7
D. 8
E. 10

Soal TPS UTBK: Tes Pemahaman Bacaan dan Menulis

(1) Semua orang pasti mengenal pendidikan. (2) Pendidikan adalah proses internalisasi budaya ke dalam diri seseorang dan masyarakat sehingga membuat orang dan masyarakat jadi beradab. (3) Pendidikan bukan hanya merupakan sarana transfer ilmu pengetahuan, tetapi lebih luas lagi, yakni sebagai sarana pembudayaan dan penya-luran nila (enkulturisasi dan sosialisasi). (4) Anak harus mendapatkan pendidikan yang menyentuh dimensi dasar kemanusiaan. (5) Dimensi kemanusiaan itu mencakup sekurang-kurangnya tiga hal paling mendasar.

(6) Pendidikan karakter adalah budi pekerti plus, yaitu yang melibatkan aspek pengetahuan, perasaan, dan tindakan. (7) Menurut Lickona, tanpa ketiga aspek itu, pendidikan karakter tidak akan efektif. (8) Dengan pendidikan karakter yang diterapkan secara sistematis dan berkelanjutan, seorang anak akan menjadi cerdas emosinya. (9) Kecerdasan emosi ini adalah bekal penting dalam mempersiapkan anak menyongsong masa depan. (10) Terdapat sembilan pilar kecerdasan karakter yang berasal dari nilai-nilai luhur universal, yaitu karakter cinta Tuhan dan segenap ciptaan-NYA; kemandirian dan tanggung jawab; kejujuran/amanah dan diplomatis; hormat dan santun; dermawan, suka menolong, dan gotong royong/kerjasama; percaya diri dan pekerja keras; kepemimpinan dan keadilan; baik dan rendah hati; serta toleran dan cinta damai.

(Dikutip dengan pengubahan dari blogdetik.com)

11. Mananakah gagasan utama paragraf ke-1?

A. Pendidikan dikenal setiap orang.
B. Pendidikan adalah internalisasi budaya.
C. Pendidikan bukan sarana transfer ilmu.
D. Pendidikan merupakan sarana pembudayaan.
E. Pendidikan harus berdimensi kemanusiaan.

12. Manakah pertanyaan yang jawabannya terdapat dalam paragraf ke-2?

A. Mengapa pendidikan karakter merupa-kan pendidikan budi pekerti?
B. Mengapa kecerdasan emosi penting dalam mempersiapkan masa depan?
C. Bagaimana pendidikan karakter yang sistematis dan berkelanjutan?
D. Bagaimana pendapat Lickona tentang aspek pendidikan karakter?
E. Siapa yang mengemukakan sembilan pilar karakter berasal dari nilai luhur universal?

13. Apa perbedaan gagasan antarparagraf dalam teks tersebut?

A. Paragraf pertama memaparkan pendidikan karakter secara umum, sedangkan paragraf kedua memaparkan pendidikan karakter secara khusus.
B. Paragraf pertama memaparkan konsep pendidikan karakter, sedangkan paragraf kedua memaparkan unsur pendidikan karakter.
C. Paragraf pertama memaparkan pendidik-an secara umum, sedangkan paragraf kedua memaparkan tujuan pendidikan secara khusus.
D. Paragraf pertama memaparkan konsep pendidikan secara umum, sedangkan paragraf kedua memaparkan konsep pendidikan karakter.
E. Paragraf pertama memaparkan pendidik-an secara umum, sedangkan paragraf kedua memaparkan manfaat pendidikan karakter.

14. Apa kelemahan isi paragraf ke-2?

A. Tidak ada hubungan antara penjelasan kecerdasan emosi (kalimat 9) dengan sembilan karakter (kalimat 10).
B. Plus pada pendidikan budi pekerti (kalimat 6) tidak dijelaskan secara rinci pada bagian berikutnya.
C. Penjelasan tentang pendidikan sebagai sarana transfer ilmu (kalimat 3) bertentangan dengan konsep pendidikan (kalimat 2).
D. Tidak ada hubungan antara ketiga aspek yang dimaksud Lickona (kalimat 7) de-ngan nilai plus pada budi pekerti (kalimat 6).
E. Penjelasan tentang kecerdasan emosi (kalimat 8) tidak berkaitan dengan pendidikan karakter (kalimat 7).

Soal TPS UTBK: Tes Pengetahuan dan Pemahaman Umum

(1) Penggunaan gadget memiliki dampak positif dan negatif bagi anak-anak. (2) Dampak positif yang bisa mereka peroleh melalui penggunaan gadget, seperti dapat mengakses pengetahuan atau bahan pelajaran dengan mudah, mempermudah komunikasi di situasi darurat, serta memberikan hiburan. (3) Namun, di balik manfaatnya, ada juga sisi negatif sebagai dampak penggunaan gadget pada anak, yang perlu kita waspadai. (4) Menurut Psikolog Anak dan Keluarga dari Klinik SOA, Hanlie Muliani, M.Psi, gadget membuat otak tidak bekerja secara maksimal. (5) Agar dapat digunakan dengan maksimal, perlu ada sambungan neuron atau sel saraf, yang bisa dicapai dengan stimulasi. (6) Sementara, gadget bukanlah stimualsi ideal bagi anak.

(7) Stimulasi bisa dilakukan dengan aktivitas seperti belajar, membaca, bermain, olahraga, serta kegiatan psikomotoris lainnya. (8) Semakin banyak stimulasi yang menerima, akan semakin banyak juga sel saraf otak yang menyambung, sehingga, anak akan semakin cerdas. (9) Ia mengungkapkan bahwa stimulasi yang paling efektif adalah aktivitas psikomotoris menggunakan semua sensori, dan interaksi dengan orang nyata. (10) Hanlie menambahkan, dengan stimulasi yang tepat, kecerdasan emosi, sosial, dan intelektual anak akan bisa berkembang dengan optimal.

(dikutip dari lifestyle.kompas.com)

15. Penggunaan kata mereka pada kalimat kedua merujuk pada kata …

A. sebagian orang
B. anak-anak
C. balita dan anak-anak
D. penggunaan gadget
E. dampak penggunaan gadget

16. Berikut ini merupakan dampak positif gadget bagi anak sesuai dengan bacaan tersebut, kecuali…

A. mengakses pengetahuan
B. mempermudah komunikasi di situasi darurat
C. memberikan hiburan
D. mengakses bahan pelajaran dengan mudah
E. menghabiskan waktu untuk bermain game

17. Kalimat topik paragraf kedua terdapat dalam kalimat ….

A. 7
B. 8
C. 9
D. 10
E. Tidak memiliki kalimat topik

Soal TPS UTBK: Tes Pengetahuan Kuantitatif

18. Jika x dan y adalah bilangan genap antara 21 sampai 29, maka yang mungkin merupakan hasil penjumlahan kedua bilangan tersebut adalah ….

(1) 46
(2) 48
(3) 54
(4) 60
A. (1), (2), dan (3) SAJA yang benar
B. (1) dan (3) SAJA yang benar
C. (2) dan (4) SAJA yang benar
D. HANYA (4) yang benar
E. SEMUA pilihan benar

19. Every child chews 3 pieces of candy in 6 minutes.
Which is the correct relationship between the following quantities of P and Q based on the information provided?
P: The time it takes for two children to chew 8 pieces candies.
Q: 8 minutes

A. P is greater than Q
B. Q is greater than P
C. P is equal to Q
D. the information provided is not enough to decide on one of the three choices above

20. 78. Jika P dan Q merupakan bilangan bulat positif, apakah P – Q merupakan kelipatan 4?

(1). P merupakan bilangan kelipatan 4.
(2). Q merupakan bilangan kelipatan 8.

A. Pernyataan (1) SAJA cukup untuk menjawab pertanyaan, tetapi pernyataan (2) SAJA tidak cukup.
B. Pernyataan (2) SAJA cukup untuk menjawab pertanyaan, tetapi pernyataan (1) SAJA tidak cukup.
C. DUA pernyataan BERSAMA-SAMA cukup untuk menjawab pertanyaan, tetapi SATU pernyataan SAJA tidak cukup
D. Pernyataan (1) SAJA cukup untuk menjawab pertanyaan dan pernyataan (2) SAJA cukup.
E. Pernyataan (1) dan pernyataan (2) tidak cukup untuk menjawab pertanyaan.

Jawaban Contoh Soal Tes Potensi Skolastik UTBK

Jawaban Soal TPS UTBK: Tes Penalaran Umum

1. Jawaban: D
Pada paragraf 1 di kalimat pertamanya menyebutkan bahwa: Lipstik adalah kosmetik favorit para perempuan di dunia, termasuk Indonesia. Kemudian pada kalimat-kalimat selanjutnya menerangnkan tentang perkembangan kepopuleran lipstik di dunia dan klaim tentang penjualan lipstik yang melonjak. Sehingga, dapat disimpulkan bahwa lipstik adalah produk kosmetik favorit para perempuan di dunia.

2. Jawaban: D
Pada paragraf ke-3 disebutkan bahwa masyarakat di Kepulauan Riau yang mengeluarkan bujet paling tinggi untuk barang kecantikan. Tepatnya Rp12.272,00 per kapita per bulan. Sedangkan DKI Jakarta pada urutan kedua dan NTT menjadi daerah yang paling sedikit untuk pengeluaran belanja
barang kecantikan.

3. Jawaban: C

Pada paragrak ke-2, kalimat yang dicetak tebal adalah: Lipstik adalah kosmetik ramah guna. Hal ini mengarah pada penggunaan lipstik yang mudah dan tidak memerlukan keahlian khusus untuk memakainya.

4. Jawaban: C

Pada paragraf keempat menyebutkan bahwa tentang penggagalan beberapa peredaran kosmetik ilegal ke Indonesia, dimana salah satunya melalui Batam, Kepulauan Riau (Kepri) yang merupakan salah satu jalur masuk kosmetik ilegal ke Indonesia.

5. Jawaban: B
Pada paragraf pertama disebutkan bahwa, sejak lipstik wujudnya masih berupa cat bibir sekitar 5.000 SM di wilayah Sumeria. Sedangkan yang berwujud lip pomade, pertama kali dikenalkan di Guerlain pada tahun 1828. Sehingga, pernyataan pilihan B tidak sesuai dengan isi paragraf pertama.

6. Jawaban: C
Berdasarkan grafik, dapat kita lihat bahwa urutan produk kecantikan yang diminati adalah:
Lipstik – Perawatan Kulit – Bedak – Foundation – Maskara – Pensil Alis – Perona Pipi – Eyeshadow
Jadi, urutan keempatnya adalah: foundation.

7. Jawaban: D
Berdasarkan grafik, jelas terlihat bahwa produk eyeshadow adalah produk dengan peminat paling sedikit.

8. Jawaban: A

Polanya adalah D=(B-A)x C
Sehingga, nilai x adalah (11-6)x7 = 35
Jadi, nilai x adalah 35.

9. Jawaban: C

Jika terdapat tiga bilangan berurutan yang memiliki rata-rata = R, artinya R adalah bilangan tengahnya.
Rata-rata tiga bilangan genap positif berurutan adalah 24.
Artinya, dari ketiga bilangan tersebut, 24 adalah bilangan urutan tengah (urutan kedua).
Sehingga, ketiga bilangan genap berurutan yang dimaksud adalah: 22, 24, 26
Jadi, hasil perkaliaan ketiga bilangan tersebut adalah: 22 x 24 x 26 = 13.728

TRIK PRAKTIS:
Jika terdapat tiga bilangan berurutan yang memiliki rata-rata = R, artinya R adalah bilangan tengahnya.

10. Jawaban: D

Diketahui bahwa lantai tempat untuk makan berada di lantai 1. Misal, kamar Andi, Bowo, Citra, dan Dimar menginap masing-masing berada di lantai: A, B, C, dan D.
• Andi harus turun empat lantai untuk mengunjungi Bowo,
Maka: A – 4 = B ….(i)
• Kamar Citra satu lantai di bawah kamar Dimar
Maka: C = D – 1 …. (ii)
• Bowo harus turun sepuluh lantai untuk ke tempat makan yang berada di lantai 1
Maka: B – 10 = 1
B = 11 ….(iii)
• Dimar harus naik enam lantai jika harus menemui Andi
Maka: D + 6 = A ….(iv)

Dengan menyubstitusikan persamaan (iii) ke persamaan (i), maka:
A-4 = 11
A = 15

Dari persamaan (iv), maka:
D + 6 = 15
D = 9

Dari persamaan (ii), maka:
C = 9 – 1
C = 8

Jadi, kamar Citra berada di lantai 8

Jawaban Soal TPS UTBK: Tes Pemahaman Bacaan dan Menulis

11. Jawaban: B
Gagasan utama adalah pikiran utama yang terdapat dalam bacaan. Sebuah paragraf selalu memiliki kalimat utama yang menjadi gagasan utamanya.

12. Jawaban: D
Membuat pertanyaan untuk suatu paragraf harus menyesuaikan dengan isi yang terdapat dalam paragraf ke-2.

13. Jawaban: D
Pertanyaan yang jawabannya terdapat dalam paragraf ke-2 adalah, Bagaimana pendapat Lickona tentang aspek pendidikan karakter? Jawaban terdapat pada kalimat ke-7. Menurut Lickona, tanpa ketiga aspek itu, pendidikan karakter tidak akan efektif. Paragraf pertama memaparkan pendidikan secara umum, sedangkan paragraf kedua memaparkan pendidikan karakter.

14. Jawaban: A

Kelemahan dalam suatu paragraf harus dicari dengan pemahaman mendalam saat membaca. Satu kalimat dengan kalimat lain dapat harus saling berhubungan dan saling mendukung. Kalimat yang berisi kecerdasan emosi maka kalimat selanjutnya haruslah menpertegas mengenai kecerdasan emosi.

Jawaban Soal TPS UTBK: Tes Pengetahuan dan Pemahaman Umum

15. Jawaban: B

Kata rujukan adalah kata yang merujuk pada kata dalam kalimat sebelumnya.
Kata ‘mereka’ pada kalimat kedua paragraf di atas merujuk pada kata ‘anak-anak’ pada kalimat sebelumnya.

16. Jawaban: E

Dalam teks tersebut yang tidak termasuk dampak positif gadget bagi anak sesuai dengan bacaan adalah dapat menghabiskan waktu untuk game.

17. Jawaban: D

Kalimat topik adalah kalimat yang berisi ide utama yang mendasari dikembangkannya sebuah paragraf.
Pada paragraf kedua teks di atas, kalimat topiknya teradapat pada kalimat 10 yaitu kalimat yang berfungsi sebagai kesimpulan. Sementara itu, kalimat penjelasnya terletak pada kalimat sebelumnya.

Jawaban Soal TPS UTBK: Tes Pengetahuan Kuantitatif

18. Jawaban: A

Bilangan genap antara 21 sampai 29 adalah 22, 24, 26, 28
Dari bilangan-bilangan yang ada, maka susunan pasangan bilangan yang mungkin ada enam kemungkinan, yaitu:
• 22 + 24 = 46
• 22 + 26 = 48
• 22 + 28 = 50
• 24 + 26 = 50
• 24 + 28 = 52
• 26 + 28 = 54
Jadi, pernyataan yang benar adalah: (1); (2); dan (3)

19. Jawaban: C

Setiap anak mengunyah 3 buah permen dalam waktu 6 menit. Artinya kemampuan mengunyah sebuah permen dari satu anak adalah: 1 buah permen dihabiskan dalam 2 menit.

Jika terdapat dua orang anak yang akan mengunyah 8 buah permen, untuk menentukan waktunya, artinya kita akan menggunakan konsep perbandingan senilai.
Dari informasi ini, jika kemampuan dua anak itu sama, maka satu orang anak akan mengunyah 4 permen dalam waktu yang beriringan.

Karena satu permen dapat dihabiskan/dikunyah seorang anak dalam waktu 2 menit, maka jika ada 4 buah permen, maka waktu yang dibutuhkan adalah: 4×2 menit= 8 menit
Jadi, P = Q

20. Jawaban: C

Jika P dan Q merupakan bilangan bulat positif, apakah P – Q merupakan kelipatan 4?
(1). P merupakan bilangan kelipatan 4.
(2). Q merupakan bilangan kelipatan 8.
Jika nilai P merupakan bilangan kelipatan 4, maka nilai dari P – Q belum bisa ditentukan apakah kelipatan 4 atau bukan. Begitu pula ketika nilai Q saja yang diketahui merupakan bilangan kelipatan 4. Akan tetapi jika nilai P dan Q secara bersama-sama diketahui keduanya merupakan kelipatan 4,maka selisih dari P dan Q juga merupakan kelipatan 4.

Tips Mengerjakan Soal TPS UTBK

Setelah mencoba mengerjakan soal-soal dari Mamikos, apakah kamu sudah melakukan evaluasi hasil belajarmu?. Masih ada waktu untuk memperbaiki skor hingga meningkatkan kemampuanmu mengerjakan soal-soal UTBK. Bahkan, dengan latihan yang tekun, kamu pun bisa mempercepat waktu untuk mengerjakan soal UTBK tersebut.

1. Pahami soal yang ditanyakan dengan membacanya secara cermat.
2. Buat catatan hitungan yang rapi agar bisa mengoreksinya kembali apabila waktu pengerjaan UTBK masih tersisa.
3. Melewati soal yang sulit apabila belum bisa mendapatkan jawaban. Jangan sampai terpaku pada soal sulit, sehingga kehabisan waktu untuk mengerjakan soal lainnya.
4. Tidak terburu-buru ketika mengerjakan.

Semoga informasi mengenai belajar materi Tes Potensi Skolastik (TPS) UTBK dapat membantumu dalam belajar. Jangan menyerah apabila kamu masih membuat kesalahan dalam belajar materi TPS. Selama kamu belajar secara konsisten dan terus memperbaiki diri, skormu pasti akan meningkat. Semangat belajar!


Klik dan dapatkan info kost di dekat kampus idamanmu:

Kost Dekat UGM Jogja

Kost Dekat UNPAD Jatinangor

Kost Dekat UNDIP Semarang

Kost Dekat UI Depok

Kost Dekat UB Malang

Kost Dekat Unnes Semarang

Kost Dekat UMY Jogja

Kost Dekat UNY Jogja

Kost Dekat UNS Solo

Kost Dekat ITB Bandung

Kost Dekat UMS Solo

Kost Dekat ITS Surabaya

Kost Dekat Unesa Surabaya

Kost Dekat UNAIR Surabaya

Kost Dekat UIN Jakarta