Rangkuman Sejarah Kerajaan Singasari Singkat, Raja, Letak, hingga Masa Kejayaan

Singasari merupakan salah satu kerajaan Hindu-Buddha terbesar di Indonesia. Yuk, simak rangkumannya!

23 November 2023 Evita

Rangkuman Sejarah Kerajaan Singasari Singkat, Raja, Letak, hingga Masa Kejayaan – Kerajaan Singasari sudah tidak asing di telinga masyarakat Indonesia.

Kerajaan yang didirikan oleh Ken Arok ini merupakan kerajaan Hindu-Buddha yang terletak di Jawa Timur.

Pada kesempatan kali ini, Mamikos akan menyajikan rangkuman sejarah Kerajaan Singasari, lengkap dengan raja-rajanya, letak, dan masa kejayaan. Mari kita simak!

Sejarah Kerajaan Singasari

Rangkuman Sejarah Kerajaan Singasari Singkat, Raja, Letak, hingga Masa Kejayaan
canva.com/@gettyimages/5bf5911a_905

Pada poin pertama ini, mari kita bahas tentang sejarah Kerajaan Singasari.

Kerajaan Singasari, atau yang juga dikenal sebagai Kerajaan Tumapel adalah kerajaan Hindu-Buddha yang didirikan antara tahun 1222–1292 oleh Sri Ranggah Rajasa atau yang dikenal sebagai Ken Arok.

Ken Arok mendirikan Kerajaan Singasari setelah ia membunuh Raja Tunggul Ametung dari Kerajaan Tumapel.

Ken Arok sendiri adalah seorang prajurit yang memulai dinasti Singasari. 

Ia menikahi Ken Dedes, istri dari Raja Tunggul Ametung, dan hal ini menjadi cikal bakal berdirinya Singasari. 

Di bawah pemerintahan Ken Arok dan keturunannya, seperti Anusapati dan Wisnuwardhana, kerajaan ini berkembang pesat.

Kerajaan Singasari secara resmi tercatat dalam prasasti Kudadu (1294 M) dengan nama Kerajaan Tumapel. 

Nama Tumapel juga terdokumentasi dalam catatan sejarah Tiongkok dari Dinasti Yuan dengan ejaan Tu-ma-pan.

Raja-raja di Kerajaan Singasari

Selanjutnya, agar lebih mengenal sejarah Kerajaan Singasari, Mamikos akan menjelaskan siapa saja raja yang pernah berkuasa di kerajaan ini.

Berdasarkan versi Pararaton, Kerajaan Singasari memiliki beberapa raja yang memainkan peran penting dalam sejarah Jawa pada masa itu. Berikut adalah beberapa di antaranya:

1. Sri Ranggah Rajasa Bhatara Sang Amurwabhumi

Raja pertama dalam sejarah Kerajaan Singasari versi Pararaton adalah Sri Ranggah Rajasa Bhatara Sang Amurwabhumi atau Ken Arok, yang juga merupakan pendiri dinasti Singasari. Dia berkuasa pada tahun 1222–1247.

Ken Arok dikenal karena membunuh Raja Tunggul Ametung dari Kerajaan Tumapel dan menikahi Ken Dedes, yang kemudian menjadi cikal bakal berdirinya Singasari.

Ken Arok lahir  tahun 1182 sebagai putra Gajah Para. Semasa muda, Ken Arok dikenal berandalan yang pandai mencuri dan gemar berjudi.

Close