5 Sertifikat Penting untuk Pendaftaran SNBP 2024
Berikut ini Mamikos lampirkan contoh sertifikat penting untuk pendaftaran SNBP 2024 yang bisa kamu sontek.
Sebab, selalu ada kemungkinan sertifikat asli yang kamu miliki tiba-tiba hilang, terbakar atau terkena banjir sebelum verifikasi PTN kamu. Akan sangat disayangkan bukan.
Jadi, sebaiknya simpanlah di tempat aman atau dilapisi plastik atau dimasukan pada brankas barang berharga.
Akan tetapi kamu tentu masih bingung, bagaimana sebenarnya sertifikat yang harus dilampirkan pada SNBP tersebut?
Piagam dan sertifikat yang kamu miliki haruslah bisa mencerminkan kelebihan yang kamu punya dan pantas untuk dibanggakan.
Jenis Sertifikat yang Boleh Dilampirkan
Sekarang masuklah pada bagian mengenali jenis-jenis sertifikat yang bisa dilampirkan saat pendaftaran SNBP 2024.
Setelah kamu mengetahui sertifikat penting untuk pendaftaran SNBP 2024, tapi kamu masih belum mengenali apakah sertifikat yang kamu miliki itu masuk pada sertifikat penting untuk pendaftaran SNBP 2024 atau bukan, maka ada baiknya kamu membaca penjelasan lebih lanjut di bawah ini:
Apakah Sertifikat TOEFL bisa dilampirkan?

Advertisement
Harap jangan tersinggung, tapi bisa jadi ini akan jadi bahan tertawaan terutama para panitia.
Sebab, itu bisa menandakan seolah-olah kamu tidak memiliki sertifikat atau piagam kejuaraan tetapi memaksakan diri untuk melampirkan sertifikat.
Ingat, sertifikat memang membantu, tapi persentasenya tidak terlalu menjanjikan. Jadi jika memang tidak ada, tidak perlu sampai kamu paksakan.
Lantas Sertifikat Seperti Apa yang Bisa Dilampirkan?
Baiklah, ini jawaban pastinya. Sertifikat kejuaraan. Sertifikat yang menandakan prestasi atau kebisaanmu dan telah diakui.
Baik yang diselenggarakan oleh Dinas Pendidikan, Dinas Daerah setempat, maupun Lembaga sejenis.
Bisa juga sertifikat finalis, peserta lomba, atau sertifikat olimpiade. Asal jangan sampai kamu melampirkan sertifikat tanah.
Berapa Point untuk Sertifikat Sendiri?
Poin ini tentu saja merupakan rahasia. Sebab, hanya panitia SNBP yang mengetahui pasti. Sebab, kamu tahu pasti jika hanya menjadi peserta lomba tentu akan akan berbeda dengan finalis.
Dan akan berbeda pula maknanya dengan yang berhasil menyabet juara. Point ini juga akan berbeda antara juara tingkat kota dengan provinsi dengan nasional atau internasional.
Berapa Jumlah Sertifikat SNBP yang Bisa Dilampirkan?
Untuk jumlah sertifikat yang bisa kamu lampirkan, bisa dilihat langsung dari akun resmi SNBP juga bahwa sertifikat yang bisa dilampirkan adalah sebanyak tiga saja.
So, jika kamu punya piagam atau sertifikat banyak, kamu bisa memilih yang sekiranya memiliki point tertinggi. Jika kamu tidak punya, maka tidak apa dan tidak perlu sampai memaksakan diri untuk mengupload sertifikat.