Sifat dari Penulisan Teks Eksposisi Adalah? Berikut Penjelasannya
Sifat dari Penulisan Teks Eksposisi Adalah? Berikut Penjelasannya — Jika ada pertanyaan apa sifat dari penulisan teks eksposisi?
Maka jawabannya adalah bersifat informatif. Sifat teks eksposisi berkaitan dengan ciri-ciri dari teks eksposisi itu sendiri.
Ciri-ciri tersebut tentunya juga berkaitan dengan tujuan dari teks eksposisi. Tujuan teks eksposisi adalah memberikan informasi dan wawasan yang luas kepada pembaca.
Oleh karena itu, jika kamu menulis teks eksposisi harus disajikan dengan informatif.
Sifat informatif dari penulisan teks eksposisi berarti di dalamnya harus terdapat gagasan utama dari sudut pandang penulis dan diperkuat dengan data yang menjadi argumentasi.
Untuk lebih memahaminya mari kita lihat bersama-sama, ciri-ciri dan struktur teks eksposisi.
Ciri-ciri Teks Eksposisi
Menyajikan informasi terkait isu atau topic tertentu. Topiknya sangat luas asalkan bisa dikembangkan menjadi teks eksposisi.
1. Mempunyai gaya informasi yang mengajak pembaca.
2. Disampaikan dengan padat dan lugas.
3. Menggunakan bahasa yang baku.
4. Tidak ada keberpihakan. penulis tidak boleh memaksa kehendaknya atau menggiring opini pembaca.
5. Informasinya objektif (Data disampaikan dengan apa adanya tanpa ada tambahan dan pengurangan).
6. Informasi juga harus netral.
7. Fakta sebagai kontribusi.
Struktur Teks Eksposisi
a. Pembukaan atau Tesis
Dalam pembukaan atau tesis berisi gagasan atau pendapat sesuai dengan sudut pandang dari penulis. Di pembukaan ini menjadi gagasan utama dari topik atau isu yang akan dibahas oleh penulis.
b. Argumen
Nah di sinilah pendapat pada bagian pertama dikuatkan. Untuk memperkuat pendapat kamu di bagian pembuka, maka diperlukan argumen sebagai penjelasnya. Biasanya argumen bisa berupa data angka, pernyataan dari ahli, dan fakta lainnya.
Kalimat argumen sendiri biasanya memiliki ciri antara lain,
– Ada gagasan dari sudut pandang para ahli,
– Data sesuai fakta. Data bisa dicari melalui observasi. Bisa juga dari buku dan hasil penelitian
– Rumusan masalah isu yang logis dan kritis,
– Ada kesimpulan terkait suatu isu yang diangkat. Juga ada solusi yang ditawarkan
c. Menegaskan ulang dari pendapat
Setelah menyampaikan opini dan diperkuat dengan argumentasi berupa data dan pernyataan dari para ahli, penulis bisa menegaskan ulang kembali pendapat yang sudah disampaikan.
Penulis bisa menarik kesimpulan dalam bagian ini dengan membaca ulang secara saksama dan melihat lagi isi pokok teks.
Setelah melakukan keduanya, kesimpulan bisa dituliskan Biasanya penulis juga bisa menyajikan rekomendasi solusi terkait masalah yang sedang dibahas.
Semoga bisa menjawab pertanyaan ‘sifat dari penulisan teks eksposisi adalah’ ya. Selamat belajar.
Klik dan dapatkan info kost di dekat kampus idamanmu: