10 Simbol-simbol Bahan Kimia Beserta Arti dan Gambarnya Lengkap

Selain memahami sifat bahan kimia, kamu juga perlu mengatahui simbol pada bahan kimia. Ada berbagai simbol bahan kimia yang perlu dikeathui. Simak ulasan Mamikos di bawah ini.

29 Oktober 2023 Asrul A

10 Simbol-Simbol Bahan Kimia Beserta Arti dan Gambarnya Lengkap – Pada bahan kimia, kamu mungkin pernah menjumpai sejumlah simbol-simbol seperti tengkorak ataupun api ataupun simbol lainnya.

Simbol bahan kimia ini merupakan identitas yang menunjukkan sifat dari bahan kimia tersebut.

Mengetahui arti dari simbol bahan kimia sangat penting bagi keamanan dan keselamatan, khususnya jika kamu berkunjung ke ruang laboratorium.

Sebab, setiap bahan kimia yang ada memiliki sifat dan memerlukan perlakuan khusus. 

Yuk, kenali simbol bahan kimia beserta arti dan gambarnya pada artikel di bawah ini!

Simbol Bahan Kimia

Simbol-simbol Bahan Kimia Beserta Arti dan Gambarnya Lengkap
pexels.com/@polina-tankilevitch/

Pada dasarnya setiap jenis bahan kimia yang ada memiliki karakteristik yang berbeda untuk setiap bahannya.

Makanya, tidak heran setiap bahan kimia yang sering kamu temui pasti dilengkapi dengan simbol yang menunjukkan sifat dan bahaya dari bahan kimia tersebut, baik itu terhadap manusia dan lingkungan.

Apabila salah mengenali simbol pada suatu zat kimia maka kemungkinan bisa bisa terjadi hal-hal yang tidak diinginkan.

Setidaknya, dengan mengetahui simbol tersebut maka kita akan menjadi lebih waspada ketika menggunakannya.

Simbol-simbol pada bahan kimia dilengkapi dengan kode dan gambar yang berbeda untuk mewakili unsur kimia atau bahan kimia.

Umumnya, simbol pada bahan kimia memiliki warna yang cukup mencolok sehingga dapat dengan mudah dibedakan oleh si pembaca. 

Simbol pada bahan kimia berupa gambar bahan kimia dengan ikon warna hitam, dan latar belakang orange dengan garis tepi berwarna hitam.

Namun, beberapa simbol bahan kimia juga menggunakan latar belakang putih dengan garis tepi merah ataupun ikon hitam dengan latar belakang berwarna kuning.

Jenis Simbol Bahan Kimia

Simbol pada bahan kimia berfungsi sebagai identifikasi dari unsur kimia dan senyawa dalam bentuk singkatan.

Pada bahan kimia di laboratorium atau di industri memiliki berbagai simbol. Berikut beberapa simbol bahan kimia yang perlu kamu ketahui:

1. Explosive (Mudah Meledak)

10 Simbol-Simbol Bahan Kimia Beserta Arti dan Gambarnya Lengkap

https://roboguru.ruangguru.com/

Simbol explosive menandakan bahwa bahan kimia ini mudah meledak jika bereaksi dengan hal tertentu misalnya percikan api, benturan atau gesekan, pemanasan, ataupun tercampur dengan bahan lainnya.

Gambar yang ada pada simbol ini biasanya seperti gambar bom yang meledak. Beberapa contoh bahan kimia yang memiliki simbol ini seperti nitrat, dinamit, dan kalium klorat.

Close