Apa Sinonim dari Kata Meningkatkan? Ini Beberapa Kata Variasinya dengan Makna yang Sama

Apa Sinonim dari Kata Meningkatkan? Ini Beberapa Kata Variasinya dengan Makna yang Sama – Satu kata dalam bahasa Indonesia, memiliki makna yang sama dengan beberapa kata lainnya. 

Sehingga, satu makna dapat menggunakan beberapa kata padanan untuk membuat penggunaannya lebih bervariasi dan kosa kata kita semakin bertambah. 

Begitu pun, dengan kata meningkatkan. Bagi kamu yang sedang mencari sinonim kata meningkatkan, simak terus pembahasan ini sampai akhir, ya.

Sinonim dari Kata Meningkatkan 

Kata meningkatkan sering kita temukan dan gunakan dalam kehidupan sehari-hari. Ada berbagai kata yang ternyata memiliki persamaan arti dengan kata meningkatkan, lho!

Penggunaan sinonim sangat bermanfaat khususnya pada penulisan. Seorang penulis akan memperluas kosa katanya dan juga mengembangkan gaya penulisan kreatif dengan menggunakan berbagai kata dengan arti yang sama. 

Menurut Kamus Besar Bahasa Indonesia (KBBI), arti kata meningkatkan memiliki makna menaikkan (taraf, derajat, dan lainnya), mempertinggi, memperhebat (produksi dan lainnya), juga memiliki arti mengikat diri. 

Adapun, beberapa sinonim atau padanan kata meningkatkan, yaitu melambungkan, menaikkan, mengangkat, mengunggulkan, meninggikan, mengembangkan, menumbuhkan, memaksimalkan, melebihkan, melantangkan (suara), dan menjunjung. 

Setelah mengetahui variasi dari kata meningkatkan, berikut adalah beberapa contoh penggunaannya dalam kalimat. 

1. Perusahaan yang dibangun paman berusaha untuk meningkatkan kualitas produknya setiap tahun. 
2. Program ini dirancang untuk meningkatkan kualitas belajar murid. 
3. Kesuksesan film tersebut berhasil melambungkan namanya di dunia perfilman. 
4. Lagu Up yang baru dirilis semakin melambungkan nama Johnson.
5. Pemerintah akan menaikkan tarif pajak mulai bulan Januari. 
6. Para pedagang menaikkan harga jual saat musim liburan tiba.
7. Buku baru ini mengangkat tema tentang perjuangan kaum perempuan. 
8. Dion yang menjadi pengusaha muda berhasil mengangkat derajat keluarganya.
9. Sekolah Dharma mengunggulkan Atia dalam olimpiade matematika. 
10. Indonesia mengunggulkan produk lokal dalam kompetisi internasional.
11. Pak Anton dan rekan-rekannya sedang memaksimalkan penggunaan lahan untuk pertanian. 
12. Masyarakat di daerah tersebut sangat menjunjung tradisi nenek moyang.
13. Ketika debat semakin panas, Fadil melantangkan suaranya. 
14. Ara melantangkan suara agar orang-orang bisa mendengarnya. 
15. Lagu yang dinyanyikan band Cokelat menumbuhkan kembali rasa nasionalisme bagi pendengarnya. 

Penutup

Kata meningkatkan memiliki beberapa padanan kata yang bisa digunakan dalam berbagai kalimat. Semoga informasi ini semakin menambah wawasan kita bersama tentang sinonim kata, ya. 


Klik dan dapatkan info kost di dekat kampus idamanmu:

Kost Dekat UGM Jogja

Kost Dekat UNPAD Jatinangor

Kost Dekat UNDIP Semarang

Kost Dekat UI Depok

Kost Dekat UB Malang

Kost Dekat Unnes Semarang

Kost Dekat UMY Jogja

Kost Dekat UNY Jogja

Kost Dekat UNS Solo

Kost Dekat ITB Bandung

Kost Dekat UMS Solo

Kost Dekat ITS Surabaya

Kost Dekat Unesa Surabaya

Kost Dekat UNAIR Surabaya

Kost Dekat UIN Jakarta