SNMPTN 2022/2023: Jadwal Terbaru, Link Pendaftaran, Persyaratan & Cara Lulus
SNMPTN 2022/2023: jadwal terbaru, link pendaftaran, persyaratan & cara lulus – Jalur masuk Perguruan Tinggi menggunakan nilai rapor akan segera dibuka melalui SNMPTN 2022. Cari tahu jadwal terbaru SNMPTN 2022 beserta link daftar dan syarat-syaratnya.
Informasi SNMPTN 2022/2023
Daftar Isi
Daftar Isi
Siswa-siswi sekolah menengah yang berasal dari SMA, SMK, dan MA sederajat akan mendapatkan kesempatan mengikuti seleksi masuk Perguruan Tinggi. Terdapat jalur SNMPTN 2022 untuk menyeleksi calon mahasiswa terbaik melalui nilai rapor dan portofolio.
Ingin tahu apakah kamu bisa mendaftar SNMPTN 2022 atau tidak? Jika termasuk dalam kategori siswa “eligible”, maka kamu akan dinyatakan layak mendaftar untuk kemudian diikutkan seleksi. Jika belum bisa mendaftar, masih ada jalur masuk Perguruan Tinggi lainnya yang tersedia di tahun 2022 nanti.
Artikel berikut akan membahas informasi terkait jadwal SNMPTN 2022, link pendaftaran yang digunakan untuk SNMPTN 2022, syarat mengikuti SNMPTN 2022, dan cara yang perlu dilakukan pendaftar agar bisa lulus seleksi.
Informasi SNMPTN 2022
Berdasarkan informasi terkait sistem seleksi masuk Perguruan Tinggi Negeri tahun 2022 dari Lembaga Tes Masuk Perguruan Tinggi (LTMPT), penerimaan mahasiswa baru dilakukan melalui tiga jalur. LTMPT selaku lembaga penyelenggara tes yang sifatnya tetap, proporsional, kredibel, efektif, dan efisien mengadakan jalur SNMPTN dan SBMPTN. Selain itu, ada pula jalur masuk seleksi mandiri.
Penerimaan mahasiswa baru di Perguruan Tinggi Negeri tahun 2022 dilakukan dengan mengacu pada prinsip adil, transparan, akuntabel, dan efieisen. Harapannya, Perguruan Tinggi bisa mendapatkan calon mahasiswa yang berprestasi secara akademik dan prestasi lainnya melalui SNMPTN 2022.
Ketentuan SNMPTN tahun 2022 diberlakukan dengan kuota minimal 20 persen. Seleksi akan didasarkan pada nilai akademik siswa saja ataupun nilai akademik siswa ditambah prestasi penunjang lainnya yang sudah ditetapkan Perguruan Tinggi Negeri tujuan. Biaya pendaftaran SNMPTN 2022 ditanggung oleh pemerintah dan tidak dibebankan pada siswa pendaftar.
Berbeda dengan SNMPTN yang mendapatkan alokasi kuota minimal 20 persen, jalur SBMPTN memiliki kuota minimal 40 persen dan jalur mandiri memiliki kuota maksimal 30 persen.
Jadwal Terbaru SNMPTN 2022
Pahami jadwal terbaru SNMPTN 2022 yang diberlakukan bagi para pendaftar berikut ini.
- 4 Januari 2022 – 15 Februari 2022: Pembuatan akun LTMPT
- 1 Desember 2021 – 8 Februari 2022: Sosialisasi PDSS
- 1 Desember 2021 – 28 Februari 2022: Sosialisasi SNMPTN
- 4 Januari 2022: Launching kegiatan PMB
- 4 Januari 2022 – 8 Februari 2022: Penetapan siswa eligible yang dapat mendaftar SNMPTN 2022
- 8 Januari 2022 – 8 Februari 2022: Pengisian data di PDSS
- 14 Februari – 28 Februari 2022: Pendaftaran SNMPTN 2022
- 29 Maret 2022: Pengumuman hasil seleksi SNMPTN 2022
Link Pendaftaran SNMPTN 2022
Perlu diketahui bahwa pendaftar SNMPTN 2022 wajib mempunyai akun di LTMPT. Proses registrasi akun LTMPT dan pengisian kelengkapan data dilakukan melalui link https://portal.ltmpt.ac.id. Informasi SNMPTN 2022 bisa diketahui melalui link https://snmptn.ltmpt.ac.id.
Persyaratan Mengikuti SNMPTN 2022
Syarat yang diberikan untuk mengikuti SNMPTN 2022 perlu dipatuhi oleh pihak sekolah dan pihak siswa selaku peserta. Adapun syarat yang diberikan antara lain:
Syarat Sekolah yang Mengikuti SNMPTN 2022
- Sekolah SMA/SMK/MA memiliki Nomor Pokok Sekolah Nasional (NPSN)
- Sekolah dengan akreditasi A dapat mengirimkan 40 persen siswa-siswi terbaiknya untuk mengikuti SNMPTN 2022. Sekolah yang terakreditasi B bisa mengirimkan 25 persen siswa-siswi terbaiknya, sedangkan sekolah yang terakreditasi C atau akreditasi lainnya bisa mengirimkan 5 persen siswa-siswi terbaik di sekolah.
- Sekolah sudah melakukan pengisian data di Pangkalan Data Sekolah dan Siswa (PDSS). Pengisian data siswa hanya dilakukan pada siswa yang dinyatakan eligible atau bisa mendaftar SNMPTN 2022.
Syarat Siswa yang Mengikuti SNMPTN 2022
- Pendaftar SNMPTN 2022 berstatus sebagai siswa SMA/ SMK/ MA kelas 12 (kelas terakhir) pada tahun 2022 dengan prestasi ungguk.
- Pendaftar SNMPTN 2022 mempunyai prestasi akademik dan memenuhi syarat-syarat yang diberikan oleh Perguruan Tinggi Negeri
- Pendaftar SNMPTN 2022 mempunyai Nomor Induk Sekolah Nasional (NISN) dan sudah terdaftar di Pangkalan Data Sekolah dan Siswa (PDSS)
- Pendaftar SNMPTN 2022 mempunyai nilai rapor mulai dari semester satu sampai semester lima yang datanya sudah diisi pada PDSS
- Pendaftar SNMPTN 2022 yang memilih program studi terkait kesenian dan olahraga diwajibkan mengunggah portofolio dengan format yang sudah ditetapkan.
- Pendaftar SNMPTN 2022 dapat memilih maksimal dua program studi dari satu Perguruan Tinggi Negeri yang sama atau dua Perguruan Tinggi Negeri berlainan
- Apabila Pendaftar SNMPTN 2022 memilih dua program studi, maka salah satu program studi tersebut wajib berada di lokasi Perguruan Tinggi Negeri di provinsi yang sama dengan lokasi SMA/ SMK/ MA asal siswa pendaftar. Namun, jika Pendaftar SNMPTN 2022 memilih satu program studi saja, maka pendaftar bisa bebas memilih Perguruan Tinggi Negeri di lokasi mana pun.
- Pendaftar SNMPTN 2022 disarankan tidak melakukan lintas minat (melihat aturan Perguruan Tinggi Negeri) tujuan.
Cara Lulus SNMPTN 2022
Sebagai siswa yang dinyatakan eligible dan bisa mendaftarkan diri pada SNMPTN 2022, ada beberapa cara agar lulus. Tentunya kamu tidak ingin membuang peluang masuk Perguruan Tinggi Negeri tanpa tes. Simak informasi cara lulus SNMPTN 2022 berikut ini.
1. Jangan Terlambat Membuat Akun
Sangat penting untuk membuat akun pendaftaran tepat waktu dan melengkapi berkas yang diperlukan. Peminat SNMPTN 2022 bisa lebih banyak dari tahun sebelumnya, sehingga untuk menghindari kesalahan sistem, selesaikan pendaftaranmu di awal waktu.
2. Penuhi Berkas yang Disyaratkan
Teliti jenis-jenis berkas apa saja yang diperlukan untuk pendaftaran SNMPTN 2022. Siapkan berkas tersebut sesegera mungkin. Belajar dari pengalaman pendaftaran SNMPTN sebelumnya, banyak yang tidak lolos seleksi karena salah mengunggah dokumen, baik tipe file ataupun ukuran file.
3. Lakukan Finalisasi Data Tepat Waktu
Setelah memastikan seluruh data yang kamu isikan untuk pendaftaran SNMPTN 2022 memang sudah benar, kamu wajib melakukan penguncian data. Jika kamu tidak melakukannya, pendaftaranmu tidak akan dihitung dan kamu tidak akan diikutkan seleksi. Sangat disayangkan, bukan?
4. Lakukan Riset Jurusan dan Peluang Masuk
Pemilihan jurusan untuk SNMPTN 2022 perlu dilakukan dengan penuh pertimbangan. Jika kamu ingin masuk PTN melalui SNMPTN 2022, pilih jurusan yang peluang masuknya tinggi. Jurusan tersebut biasanya memiliki keketatan yang tidak terlalu tinggi dan memiliki sedikit peminat.
halnya jika kamu memilih jurusan SNMPTN 2022 favorit, peluang masukmu bisa menjadi lebih kecil. Oleh karena itu, pilih jurusan yang akan kamu tempuh selama beberapa tahun ke depan baik-baik agar tidak menyesal.
5. Maksimalkan Portofolio
Bagi kamu yang memilih jurusan di bidang seni dan bidang olahraga, portofolio bersifat wajib untuk dikumpulkan. Dari portofolio tersebut, pihak kampus akan menilai apakah kamu layak atau tidak diterima melalui SNMPTN 2022.
Saran Mamikos, maksimalkan portofolio yang kamu buat. Setiap jurusan biasanya sudah menetapkan aturan tersendiri terkait jenis portofolionya, seperti tipe file yang harus dikumpulkan, durasi portofolio, jumlah halaman, dan sebagainya.
Download format portofolio yang sudah diberikan oleh LTMPT. Hindari terburu-buru membuat portofolio agar hasilnya bagus dan membuatmu lulus masuk jurusan yang diinginkan.
Tips Jika Tidak Lulus SNMPTN 2022
Harapan untuk bisa lulus SNMPTN 2022 setelah berusaha semaksimal mungkin memang tidak salah. Namun, seringkali mimpi masuk Perguruan Tinggi Negeri melalui SNMPTN 2022 belum terwujud.
Alasannya macam-macam, seperti kurang maksimal ketika mengisi data, tidak melakukan riset jurusan secara mendalam, dan mendaftar tanpa pertimbangan. Apa pun alasannya, tidak lulus SNMPTN 2022 pasti akan membuat pendaftar sedih. Tanpa harus berlama-lama kehilangan semangat, terapkan tips berikut ini.
1. Ambil Waktu untuk Introspeksi
Anggaplah pengalaman kegagalanmu dalam mengikuti SNMPTN 2022 sebagai pengalaman yang mahal. Catat semua penyebab kegagalanmu agar kamu bisa lebih lega. Selanjutnya, buat langkah perbaikan yang akan kamu lakukan jika ada seleksi masuk Perguruan Tinggi Negeri yang dibuka.
2. Cari Tahu Jalur Masuk PTN Idamanmu
Kini saatnya kamu meluangkan waktu untuk mencari jalur masuk Perguruan Tinggi Negeri yang memungkinkanmu mendaftar lagi. Setelah SNMPTN 2022, masih ada Jalur SBMPTN 2022 dan jalur mandiri. Informasi jadwal pendaftaran kuliah 2022/2023 pasti akan sangat membantu.
Kedua jalur tersebut membutuhkan nilai tes dari pendaftar, misalnya saja SBMPTN 2022 yang memerlukan nilai UTBK. Jika mendaftar jalur mandiri, cari tahu jenis tes yang diberlakukan. Ada jalur mandiri yang membutuhkan nilai UTBK atau nilai rapor, tapi ada pula jalur mandiri yang mewajibkan pendaftarnya tes ulang.
3. Fokus Belajar dan Abaikan Gadget
Gangguan belajar di era digital ini bisa dipengaruhi media sosial. Baru sebentar belajar, kamu sudah terdistraksi dengan notifikasi di handphone dan pesan teks dari teman-teman.
Selagi masih ada kesempatan yang terbuka untuk kami, manfaatkan kesempatan tersebut dengan baik. Jika diperlukan, istirahatlah sejenak dari media sosial dan aktivitas yang mengganggu jadwal belajarmu.
Demikian informasi terkait SNMPTN 2022/2023: jadwal terbaru, link pendaftaran, persyaratan & cara lulus yang perlu kamu ketahui. Sebagai calon pendaftar, sangat penting bagi kamu untuk mengetahui mekanisme seleksi dan cara yang bisa dilakukan agar diterima di kampus pilihan melalui SNMPTN 2022.
Jangan sia-siakan kesempatanmu masuk jurusan idaman melalui SNMPTN 2022 hanya karena asal-asalan ketika memilih jurusan. Semoga bermanfaat.
Klik dan dapatkan info kost di dekat kampus idamanmu: