11 Soal UAS Bahasa Indonesia SMA/MA Kelas 12 Semester 2 dan Jawabannya
11 Soal UAS Bahasa Indonesia SMA/MA Kelas 12 Semester 2 dan Jawabannya — Dengan mempelajari berbagai contoh soal-soal bahasa Indonesia SMA/MA kelas 12 semester 2 berikut jawabannya tentu dapat membantu kamu untuk dapat mengetahui kemampuan kamu selama ini.
Dengan cara itu juga kamu jadi lebih bisa mengukur sejauh mana kamu sudah menguasai sebuah materi pelajaran, khususnya pelajaran bahasa Indonesia yang bakal keluar pada saat ujian akhir semester (UAS) mendatang.
Daftar Soal UAS Bahasa Indonesia SMA/MA Kelas 12 dan Jawabannya
Daftar Isi
Daftar Isi
Mempelajari ulang soal-soal UAS Bahasa Indonesia SMA/MA kelas 12 semester 2 berikut jawabannya dapat kamu jadikan ajang untuk mengukur kemampuan diri.
Seberapa dalam dan menguasai kamu pada suatu materi pelajaran, khususnya bahasa Indonesia yang menjadi mapel wajib saat ujian akhir semester nanti.
Jika kamu sudah tak sabar juga dengan bagaimana bentuk dari contoh-contoh soal UAS Bahasa Indonesia SMA/MA kelas 12 semester 12 tersebut, mari langsung simak pemaparan selengkapnya pada daftar berikut.
Contoh Soal UAS Bahasa Indonesia SMA/MA dan Jawabannya
Berikut Mamikos sudah himpun beberapa contoh soal UAS Bahasa Indonesia SMA/MA kelas 12 semester 2 yang dapat kamu jadikan bahan belajar nanti, baik secara individu maupun berkelompok.
1. Soal pertama
Belakangan ini, pelayanan angkutan kapal laut nampaknya semakin buruk menyusul adanya keputusan dari pemerintah yang membatasi penjualan tiket.
Padahal faktanya, jumlah penumpang jauh lebih besar daripada kapasitas kapal yang tersedia.
Hal ini menyebabkan penumpang harus membeli tiket pada calo dengan harga yang lebih tinggi atau terpaksa nekat menjadi penumpang gelap dalam kapal.
Permasalahan utama dalam teks yang sudah kamu baca di atas adalah ….
a. Harga tiket yang terlalu tinggi
b. Penjualan tiket yang dibatasi oleh pemerintah
c. Maraknya calo akibat naiknya harga tiket
d. Pelayanan angkutan kapal laut yang buruk
e. Jumlah penumpang yang melebihi kapasitas kapal
Jawaban: d. Pelayanan angkutan kapal laut yang buruk
2. Soal dua
Masalah yang tidak dibahas dalam kutipan (soal nomor 1) yakni ….
a. Pelayanan angkutan kapal laut yang buruk
b. Pemerintah yang memutuskan membatasi penjualan tiket
c. Jumlah penumpang yang melebihi kapasitas kapal
d. Maraknya calo akibat naiknya harga tiket
e. Penumpng yang terpaksa membeli tiket kepada calo
Jawaban: d. Maraknya calo akibat naiknya harga tiket
3. Soal tiga
Seorang pengarang menyoroti tokoh yang tidak menyalahkan takdir. Hal ini menandakan bahwa pengarang sedang mengungkapkan nilai ….
a. Adil
b. Religius
c. Moral
d. Politik
e. Sosial
Jawaban: c. Moral
4. Soal empat
Supaya sebuah pidato dapat berjalan dengan lancar dan baik, maka pembicara harus memahami beberapa hal berikut ini, kecuali ….
a. Memahami kondisi para hadirin yang datang dan mendengarkan
b. Menguasai topik yang hendak dibicarakan
c. Membuat kerangka pidato
d. Berlatih pidato sebelum tampil di depan hadirin
e. Pidato tanpa membawa teks
Jawaban: e. Pidato tanpa membawa teks
5. Soal lima
Ketika pengumuman SPMB, Indri dinyatakan diterima di perguruan tinggi negeri idamannya (1). Akan tetapi, Indri tampaknya tidak puas sebab diterima di pilihan kedua (2). Indri ingin tetap masuk ke jurusan pilihan pertama yakni Hukum (3).
Saat penyaringan gelombang kedua, Indri mengikuti tes lagi (4). Harapannya, ia masuk Hukum (5). Akan tetapi, saat pengumuman keluar, hasilnya Indri masih tidak diterima (6).
Kalimat sumbang pada paragraf tersebut adalah ….
a. Kalimat kedua
b. Kalimat ketiga
c. Kalimat keempat
d. Kalimat kelima
e. Kalimat keenam
Jawaban: d. Kalimat kelima
6. Soal enam
Permintaan sumbangan di jalan raya, ketidakdisiplinan pengemudi, ketidaksiapan sarana dan prasarana jalan, juga kehadiran pedagang asongan adalah beberapa faktor yang menimbulkan kemacetan di jalan raya.
Berdasarkan beberapa hal tersebut di atas, maka dapat ditarik kesimpulan berikut, yakni ….
a. Penyebab kemacetan lalu lintas dapat terjadi karena berbagai faktor
b. Kemacetan lalu lintas dapat diatasi jika masyarakat dan instansi terkait mau peduli dan terjun langsung.
c. Kemacetan lalu lintas dapat diatasi jika masyarakat mau turut berperan.
d. Kemacetan lalu lintas belum dapet diatasi dengan maksimal
e. Kemacetan lalu lintas selalu menimbulkan ketegangan fisik dan mental para pengendara
Jawaban: a. Penyebab kemacetan lalu lintas dapat terjadi karena berbagai faktor
7. Soal tujuh
Cobalah cermati penulisan judul berikut ini!
Saya telah membaca buku sistem gotong royong dalam masyarakat pedesaan di daerah XXXXXX XXXXXX.
Isi buku ini jadi salah satu sumber acuan karya ilmiah saya yang sedang saya susun.
Perbaikan penulisan judul buku tersebut adalah ….
a. Sistem gotong royong dalam masyarakat pedesaan di daerah XXXXXX XXXXXX
b. Sistem Gotong Royong dalam Masyarakat Pedesaan Daerah XXXXXX XXXXXX
c. Sistim Gotong Royong Dalam Masyarakat Pedesaan daerah XXXXXX XXXXXX
d. Sistem gotong Royong di dalam masyarakat Pedesaan daerah XXXXXX XXXXXX
e. Sistem Gotong Royong Di dalam masyarakat pedesaan daerah XXXXXX XXXXXX
Jawaban: B. Sistem Gotong Royong dalam Masyarakat Pedesaan Daerah XXXXXX XXXXXX
8. Soal delapan
Coba cermati silogisme berikut ini!
PU: Setiap manusia adalah makhluk sosial
PK: Kirman adalah manusia
S:
Manakah simpulan yang paling tepat dari silogisme di atas?
a. Kirman adalah makhluk sosial.
b. Kirman adalah seorang manusia.
c. Kirman juga manusia sosial.
d. Kirman termasuk manusia dan makhluk sosial.
e. Kirman bukan manusia sosial.
Jawaban: a. Kirman adalah makhluk sosial.
9. Soal sembilan
Coba cermati silogisme berikut!
PU: Semua siswa yang rajin dan cerdas pasti berprestasi
PK: Sophie adalah siswa yang rajin dan cerdas
K: Sophia pasti berprestasi
Entimen (silogisme retorik) yang tepat dari silogisme di atas adalah …
a. Sophie bukan siswa rajin dan cerdas serta berprestasi.
b. Orang rajin dan cerdas seperti Sophie biasanya siswa berprestasi.
c. Sophie merupakan siswa yang rajin dan cerdas karena dia siswa berprestasi.
d. Sophie pasti berprestasi karena ia siswa rajin dan cerdas.
e. Semua siswa rajin dan cerdas pasti akan menjadi siswa berprestasi.
Jawaban: c. Sophie merupakan siswa yang rajin dan cerdas karena dia siswa berprestasi.
10. Soal sepuluh
Cermatilah paragraf di bawah ini!
Saya terdiam lagi. Menghela nafas sejenak dan menyedot cola dingin. Saya coba mencari jawaban yang dapat melegakan. Telanjur …. ditawari menjadi kepala divisi. Rasanya tak mudah untuk menutupi rasa girang saya saat ini.
Ungkapan yang tepat untuk melengkapi paragraf di atas adalah ….
a. Berbunga-bunga hati ini
b. Bermata dua
c. Berpangku tangan
d. Patah arang
e. Lapang dada
Jawaban: a. Berbunga-bunga hati ini
11. Soal sebelas
Struktur yang menjadi dasar dari teks editorial sama dengan teks ….
a. Eksplanasi
b. Eksposisi
c. Deskripsi
d. Laporan
e. Cerpen
Jawaban: b. Eksposisi
Info soal UAS Bahasa Indonesia SMA/MA kelas 12 semester 2 dan jawabannya di atas mengakhiri juga ulasan yang dapat Mamikos sampaikan pada kesempatan ini.
Mamikos sarankan untuk membagikan ulang ulasan soal UAS Bahasa Indonesia ini pada mereka yang kamu rasa sedang memerlukannya juga.
Klik dan dapatkan info kost di dekat kampus idamanmu: