Suatu Diskusi yang Tentunya Membahas Suatu Pekerjaan atau Profesi Tertentu Disebut? Ini Jawabannya
Berikut ini, merupakan penjelasan mengenai salah satu jenis diskusi yang fokusnya pada pembahasan suatu pekerjaan atau profesi tertentu.
Suatu Diskusi yang Tentunya Membahas Suatu Pekerjaan atau Profesi Tertentu Disebut? Ini Jawabannya โ Bersumber dari KBBI, arti diskusi yaitu suatu pertemuan ilmiah yang mempunyai tujuan untuk dapat bertukar pikiran tentang suatu masalah.
Selain itu, ada juga tujuan lainnya dari diskusi seperti menambah wawasan dan pemahaman suatu hal tertentu, meningkatkan tradisi intelektual, hingga menyamakan visi dan misi.
Nyatanya, terdapat berbagai jenis dari bentuk diskusi ini. Salah satunya, adalah diskusi yang membahas atau melibatkan suatu profesi tertentu.
Mengenal Salah Satu Jenis Diskusi
Umumnya, suatu diskusi yang membahas suatu pekerjaan atau melibatkan profesi tertentu dikenal dengan lokakarya, terutama jika diskusi melibatkan pelatihan dan juga praktik terkait dengan suatu profesi.
Mengutip dari laman Liputan 6, lokakarya atau yang juga dikenal dengan sanggar kerja dan workshop merupakan suatu pertemuan untuk membahas mengenai suatu masalah sesuai dengan bidangnya masing-masing.
Lokakarya juga merupakan jenis pertemuan ilmiah kecil. Selain itu, dalam lokakarya biasanya menghadirkan ahli atau para pakar dan akan membahas suatu permasalah di bidang tertentu.
Diadakannya lokakarya bertujuan untuk meningkatkan kemampuan, mempelajari hal-hal baru, menambah relasi, mendapatkan wawasan dan pengalaman baru dari para pemateri, dan mendalami bidang, keterampilan, atau kemampuan tertentu.
Ada beberapa perbedaan lokakarya dengan jenis diskusi lainnya. Seperti perbedaan lokakarya dengan seminar adalah dari segi hasil yang didapat. Di mana lokakarya menghasilkan karya tertentu yang bisa digunakan peserta dalam proses pembelajaran.
Kemudian, ada juga perbedaan lokakarya dengan training yang fokusnya berbeda. Lokakarya atau workshop fokusnya pada pertemuan antara para ahli untuk mendiskusikan atau membahas suatu masalah praktis maupun pelaksanaan dalam bidang keahliannya.
Sedangkan, training atau pelatihan merupakan suatu kegiatan yang fokusnya pada peningkatan keterampilan pesertanya yang mencakup skiling, upskilling, atau reskilling.

Advertisement
Penutup
Demikian, uraian mengenai lokakarya yang menjadi salah satu jenis diskusi yang bisa kita temukan atau lakukan.
Pelajari juga pembahasan terkait lainnya tentang diskusi yang bisa kamu temukan di blog Mamikos, seperti Pengertian Teks Diskusi. Semoga bermanfaat.
Referensi:
16 Macam Diskusi yang Wajib Diketahui, Beserta Definisi dan Tujuannya [Daring]. Tautan: https://www.liputan6.com/hot/read/4914773/16-macam-diskusi-yang-wajib-diketahui-beserta-definisi-dan-tujuannya?page=7
Lokakarya adalah: Pengertian, Manfaat dan Langkah Penerapannya [Daring]. Tautan: https://www.linovhr.com/lokakarya-adalah/
Diskusi Adalah: Pengertian, Tujuan, Unsur, Ciri-ciri, Hingga 11 Jenis Diskusi [Daring]. Tautan: https://www.ekrut.com/media/diskusi-adalah
Klik dan dapatkan info kost di dekat kampus idamanmu:
Kost Dekat UGM Jogja
Kost Dekat UNPAD Jatinangor
Kost Dekat UNDIP Semarang
Kost Dekat UI Depok
Kost Dekat UB Malang
Kost Dekat Unnes Semarang
Kost Dekat UMY Jogja
Kost Dekat UNY Jogja
Kost Dekat UNS Solo
Kost Dekat ITB Bandung
Kost Dekat UMS Solo
Kost Dekat ITS Surabaya
