Sudah Dibuka Hari Ini, Pendaftaran Sekolah Kedinasan 2021/2022

Sudah Dibuka Hari Ini, Pendaftaran Sekolah Kedinasan 2021/2022 – Peluang untuk meneruskan studi di sekolah kedinasan terbuka lebar di awal tahun 2021. Pada bulan April, pemerintah membuka pendaftaran bagi kamu yang hendak meneruskan studi di sekolah kedinasan.

Informasi Pendaftaran Sekolah Kedinasan 2021

https://twitter.com/BKNgoid/

Bisa diterima di salah satu sekolah kedinasan merupakan hal yang membanggakan, apalagi bagi lulusan sekolah menengah yang sudah memiliki rencana karier. Sayangnya, persaingan untuk bisa diterima di sekolah kedinasan sangat ketat. Jumlah peminat sekolah kedinasan yang terus meningkat dan sistem seleksi yang ketat turut menjadi salah satu faktor sulitnya diterima di sekolah tersebut. Tidak mengherankan apabila bisa lulus di sekolah kedinasan menjadi kebanggaan tersendiri.

Persiapan matang sebelum mendaftar sekolah kedinasan sangat penting dilakukan. Jangan sampai segala persiapanmu dilakukan mendadak karena minim informasi. Hal tersebut bisa membuat persiapan dan hasil menjadi kurang maksimal. Pendaftaran Sekolah Kedinasan dibuka secara resmi pada 9 April 2021. Oleh karena itu, sebagai referensi Mamikos akan memberikan info tentang pendaftaran sekolah kedinasan beserta hal-hal penting lainnya yang perlu kamu ketahui.

Sekolah Kedinasan yang Membuka Pendaftaran Tahun 2021

Sekolah kedinasan yang ada di Indonesia cukup banyak. Namun, hanya beberapa sekolah kedinasan saja yang akan membuka seleksi pada bulan April 2021 ini, yaitu:

1.Instansi: Badan Intelijen Negara (BIN)
Sekolah Kedinasan: Sekolah Tinggi Intelijen Negara (STIN)

2.Instansi: Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG)
Sekolah Kedinasan: Sekolah Tinggi Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (STMKG)

3.Instansi: Badan Pusat Statistik (BPS)
Sekolah Kedinasan: Sekolah Tinggi Ilmu Statistik (STIS)

4.Instansi: Badan Siber dan Sandi Negara (BSSN)
Sekolah Kedinasan: Politeknik Siber dan Sandi Negara (Poltek SSN)

5.Instansi: Kementerian Dalam Negeri (Mendagri)
Sekolah Kedinasan: Institut Pemerintahan Dalam Negeri (IPDN)

6.Instansi: Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia (Kemenkumham)
Sekolah Kedinasan: Politeknik Ilmu Pemasyarakatan (Poltekip) dan Politeknik Imigrasi (Poltekim)

7.Instansi: Kementerian Keuangan Republik Indonesia (disingkat Kemenkeu RI)
Sekolah Kedinasan: Politeknik Keuangan Negara STAN

8.Instansi: Kementerian Perhubungan (Kemenhub)
Sekolah Kedinasan: Sekolah Tinggi Transportasi Darat (STTD) dan 10 Sekolah Tinggi, Poltek serta akademi lainnya

Tanggal Penting Pendaftaran Sekolah Kedinasan 2021

Catat agenda pendaftaran sekolah kedinasan tahun 2021 agar kamu bisa lulus seleksi dan diterima di sekolah kedinasan impianmu. Informasi terkait pendaftaran dan sistem seleksi bisa diketahui melalui laman Sistem Seleksi Calon Aparatur Sipil Negara (SSCASN) di sscasn.bkn.go.id menu “DIKDIN” atau melalui laman https://dikdin.bkn.go.id/.

Pendaftaran Sekolah Kedinasan tahun 2021 akan dilakukan pada 9 April 2021. Harapannya, calon pendaftar bisa lebih siap mengikuti berbagai macam seleksi yang akan ditetapkan. Selain itu, dengan mengetahui tanggal penting, dokumen dan berkas penting pendaftaran sekolah kedinasan dapat dipersiapkan lebih dini.

Syarat Pendaftaran Sekolah Kedinasan 2021

Penentu lulus atau tidaknya pendaftar saat mengikuti seleksi sekolah kedinasan diantaranya adalah lengkapnya berkas persyaratan dan terpenuhinya syarat pendaftaran. Sebagai informasi, terdapat syarat-syarat pendaftaran sekolah kedinasan yang ditetapkan masing-masing instansi. Pendaftar bisa mencari tahu syarat yang bersifat spesifik dengan mengunjungi laman atau website resmi sekolah kedinasan yang dituju. Persiapkan syarat berikut sebelum mendaftar di sekolah kedinasan:

  1. Ijazah terakhir atau Surat Keterangan Lulus (SKL)
  2. Kartu Keluarga (KK)
  3. Kartu Tanda Penduduk (KTP) atau surat keterangan dari Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil atau DUKCAPIL untuk pendaftar yang belum memiliki KTP)
  4. Pas foto terbaru (background warna merah)
  5. Rapor SMA/ sederajat
  6. Dokumen lain (sesuai aturan instansi tujuan)

Pendaftar sekolah kedinasan wajib memiliki akun sebelum melanjutkan proses pendaftaran. Portal untuk melakukan pendaftaran tersebut dapat diakses melalui laman sscasn.bkn.go.id menu “Dikdin” atau https://dikdin.bkn.go.id/. Nantinya pendaftar bisa mengetahui syarat saat pengumuman dirilis melalui SSCASN.

Alur Pendaftaran Sekolah Kedinasan 2021

  1. Akses portal SSCASN di laman https://sscasn.bkn.go.id
  2. Buat akun SSCN Sekolah Kedinasan, kemudian cetak Kartu Informasi Akun
  3. Login ke laman SSCN Sekolah Kedinasan menggunakan NIK dan password terdaftar
  4. Unggah swafoto
  5. Pilih 1 sekolah kedinasan
  6. Lengkapi data nilai
  7. Upload berkas yang diperlukan dan lengkapi biodata
  8. Periksa resume sebelum melakukan finalisasi
  9. Cetak kartu pendaftaran
  10. Tunggu proses verifikasi data pelamar oleh verifikator instansi
  11. Login ke laman SSCN untuk memeriksa status kelulusan verifikasi administrasi
  12. Jika pelamar lulus verifikasi, akan ada kode billing pembayaran
  13. Periksa informasi pembayaran di sekolah kedinasan tujuan.
  14. Lakukan pembayaran pada bank yang ditunjuk: Bank BCA, Bank BRI, Bank Mandiri, Bank BNI
  15. Cetak kartu ujian di SSCN setelah pembayaran diterima dan dikonfirmasi sistem
  16. Ikuti tahapan seleksi sesuai ketentuan yang ditetapkan instansi
  17. Tunggu pengumuman status kelulusan oleh Panitia Seleksi Sekolah Kedinasan di SSCN secara resmi.

Alur Pendaftaran Sekolah Kedinasan Kementerian Perhubungan

https://dikdin.bkn.go.id/
  1. Akses portal di SSCASN di laman https://sscasn.bkn.go.id
  2. Buat akun SSCN sekolah kedinasan 2021 dan cetak Kartu Informasi Akun
  3. Login ke SSCN Sekolah Kedinasan menggunakan NIK dan password terdaftar
  4. Unggah swafoto, pilih Sekolah Kedinasan (maksimal 1)
  5. Lihat pengumuman tata cara pembayaran formulir pendaftaran di https://sipencatar.dephub.go.id
  6. Lakukan pembayaran formulir pendaftaran dan simpan bukti pembayaran
  7. Lengkapi nilai upload berkas beserta bukti pembayaran formulir pendaftaran
  8. Tunggu verifikasi data atau berkas pelamar yang telah masuk oleh verifikator instansi
  9. Cek status kelulusan verifikasi administrasi dengan login ke SSCN
  10. Pelamar yang lulus verifikasi akan mendapatkan kode billing untuk melakukan pembayaran tes seleksi
  11. Cetak Kartu Ujian di SSCN (setelah pembayaran diterima dan dikonfirmasi sistem)
  12. Ikuti proses seleksi sesuai ketentuan instansi
  13. Tunggu informasi status kelulusan pelamar di SSCN secara resmi oleh Panitia Seleksi Sekolah Kedinasan

Alur Pendaftaran Sekolah Kedinasan Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia (Kemenkumham)

https://dikdin.bkn.go.id/
  1. Akses portal SSCASN melalui laman https://sscasn.bkn.go.id
  2. Buat akun SSCN sekolah kedinasan 2021
  3. Cetak Kartu Informasi Akun
  4. Login ke SSCN Sekolah Kedinasan menggunakan NIK dan password terdaftar
  5. Unggah swafoto
  6. Pilih Sekolah Kedinasan
  7. Lengkapi nilai
  8. Unggah berkas
  9. Lengkapi biodata
  10. Periksa kembali resume dan cetak kartu pendaftaran
  11. Tunggu verifikasi data atau berkas pelamar oleh verifikator instansi
  12. Login ke SSCN untuk mengecek status kelulusan verifikasi administrasi
  13. Cetak kartu ujian di SSCN (khusus pelamar yang lulus verifikasi)
  14. Ikuti proses seleksi sesuai ketentuan instansi
  15. Tunggu Panitia Seleksi Sekolah Kedinasan Instansi mengumumkan status kelulusan di SSCN

Alur Pendaftaran Sekolah Kedinasan Kementerian Dalam Negeri (Mendagri)

https://dikdin.bkn.go.id/
  1. Akses portal SSCASN di alamat https://sscasn.bkn.go.id
  2. Buat akun SSCN Sekolah Kedinasan 2021
  3. Cetak Kartu Informasi Akun
  4. Login ke SSCN Sekolah Kedinasan menggunakan NIK dan password terdaftar
  5. Unggah swafoto, pilih lokasi formasi sesuai NIK domisili, lengkapi nilai, dan unggah berkas
  6. Periksa kembali resume sebelum mencetak kartu pendaftaran
  7. Tunggu verifikasi data dan berkas pelamar oleh tim Verifikator Instansi
  8. Login kembali ke SSCN untuk mengecek status kelulusan verifikasi administrasi
  9. Periksa kode billing dan lakukan proses pembayaran (khusus pelamar yang lulus verifikasi)
  10. Cetak kartu ujian di SSCN apabila pembayaran sudah diterima dan diverifikasi oleh sistem
  11. Ikuti proses seleksi sesuai ketentuan instansi
  12. Informasi status kelulusan pelamar akan diumumkan Panitia Seleksi Sekolah Kedinasan instansi di SSCN

Alur Pendaftaran Sekolah Kedinasan Kementerian Keuangan

https://dikdin.bkn.go.id/

Mekanisme penerimaan mahasiswa baru di Politeknik Keuangan Negara STAN (PKN STAN) tahun 2021 mengalami perubahan sesuai siaran pers Nomor SP-01/BPPK/2021. Peserta akan menggunakan hasil Ujian Tulis Berbasis Komputer (UTBK) tahun 2021 yang diselenggarakan oleh Lembaga Tes Masuk Perguruan Tinggi (LTMPT). Bagi pendaftar yang ingin mengikuti Seleksi Penerimaan Mahasiswa Baru (SPMB) Politeknik Keuangan Negara STAN (PKN STAN) diharapkan mendaftarkan diri pada UTBK 2021. Adapun alur pendaftaran Sistem Seleksi Sekolah kedinasan Politeknik Keuangan Negara (STAN) adalah:

  1. Akses portal SSCASN di laman https://sscasn.bkn.go.id
  2. Buat akun SSCN Sekolah Kedinasan 2021, kemudian cetak Kartu Informasi Akun
  3. Login ke SSCN Sekolah Kedinasan menggunakan NIK dan password terdaftar
  4. Unggah swafoto, pilih Sekolah Kedinasan (PKN STAN), lengkapi nilai, unggah berkas, lengkapi biodata
  5. Cek resume dan cetak kartu pendaftaran
  6. Lanjutkan proses pendaftaran, pembayaran dan pemilihan prioritas spesialisasi melalui laman https://www.spmb.pknstan.ac.id/
  7. Tunggi Verifikator Instansi memverifikasi data atau berkas pelamar
  8. Login ke SSCN untuk mengecek status kelulusan verifikasi administrasi
  9. Cetak Kartu Ujian di SSCN apabila pembayaran sudah diterima dan dikonfirmasi sistem
  10. Ikuti proses seleksi sesuai dengan ketentuan PKN STAN
  11. Informasi status kelulusan pelamar akan diumumkan oleh Panitia Seleksi Sekolah Kedinasan instansi di SSCN

Alur Pendaftaran Sekolah Kedinasan Badan Intelijen Negara

https://dikdin.bkn.go.id/
  1. Akses portal SSCASN di laman https://sscasn.bkn.go.id
  2. Buat akun SSCN Sekolah Kedinasan 2021
  3. Cetak Kartu Informasi Akun
  4. Login ke SSCN Sekolah Kedinasan menggunakan NIK dan password yang sudah didaftarkan
  5. Unggah swafoto
  6. Pilih Sekolah Kedinasan (STIN)
  7. Lengkapi nilai dan biodata
  8. Periksa kembali resume dan cetak kartu pendaftaran
  9. Lanjutkan proses pendaftaran
  10. Unggah dokumen persyaratan di portal STIN http://stin.ac.id
  11. Tunggu Verifikator Instansi memverifikasi data atau berkas pelamar yang sudah masuk
  12. Login ke SSCN untuk memeriksa status kelulusan verifikasi administrasi
  13. Cetak Kartu Ujian di SSCN apabila dinyatakan lulus verifikasi
  14. Lakukan pembayaran biaya tes CAT on the spot
  15. Ikuti proses seleksi sesuai dengan ketentuan STIN
  16. Informasi status kelulusan pelamar akan diumumkan oleh Panitia Seleksi Sekolah Kedinasan instansi di SSCN

Alur Pendaftaran Sekolah Kedinasan Badan Pusat Statistik

https://dikdin.bkn.go.id/
  1. Akses portal SSCASN melalui laman https://sscasn.bkn.go.id
  2. Buat akun SSCN Sekolah Kedinasan 2021
  3. Cetak Kartu Informasi Akun
  4. Login ke SSCN Sekolah Kedinasan menggunakan NIK dan password yang sudah didaftarkan
  5. Unggah swafoto
  6. Pilih Sekolah Kedinasan (STIS)
  7. Lengkapi nilai, unggah berkas dan lengkapi biodata
  8. Mengecek resume dan mencetak Kartu Pendaftaran
  9. Lanjutkan proses pendaftaran
  10. Unggah dokumen persyaratan melalui portal STIS http://stis.ac.id
  11. Tunggu verifikasi data atau berkas pelamar yang telah masuk oleh tim Verifikator Instansi
  12. Login ke SSCN untuk memeriksa status kelulusan verifikasi administrasi
  13. Periksa kode billing untuk melakukan pembayaran
  14. Cetak Kartu Ujian di SSCN setelah pembayaran diterima dan dikonfirmasi sistem
  15. Ikuti proses seleksi sesuai dengan ketentuan STIS
  16. Pengumuman status kelulusan pelamar dilakukan Panitia Seleksi Sekolah Kedinasan instansi di SSCN

Alur Pendaftaran Sekolah Kedinasan Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG)

https://dikdin.bkn.go.id/
  1. Akses portal SSCASN melalui laman https://sscasn.bkn.go.id
  2. Buat akun SSCN Sekolah Kedinasan 2021
  3. Cetak Kartu Informasi Akun
  4. Login ke SSCN Sekolah Kedinasan menggunakan NIK dan password terdaftar
  5. Unggah swafoto
  6. Pilih sekolah kedinasan Sekolah Tinggi Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (STMKG)
  7. Lengkapi nilai, unggah berkas, dan lengkapi biodata
  8. Periksa kembali resume kemudian cetak kartu pendaftaran
  9. Tunggu verifikator instansi melakukan verifikasi data atau berkas pelamar
  10. Login ke SSCN untuk mengecek status kelulusan verifikasi administrasi
  11. Apabila pendaftar dinyatakan lulus verifikasi, akan muncul 2 (dua) kode billing yang digunakan untuk CAT BKN dan tes seleksi sekolah kedinasan
  12. Lakukan proses pembayaran
  13. Cetak kartu ujian di SSCN apabila pembayaran sudah diterima dan dikonfirmasi sistem
  14. Ikuti proses seleksi sesuai ketentuan instansi
  15. Informasi status kelulusan pelamar akan diumumkan oleh Panitia Seleksi Sekolah Kedinasan instansi dapat dilihat di SSCN

Alur Pendaftaran Sekolah Kedinasan Badan Siber dan Sandi Negara (BSSN)

https://dikdin.bkn.go.id/
  1. Akses portal SSCASN di alamat https://sscasn.bkn.go.id
  2. Buat akun SSCN Sekolah Kedinasan 2021
  3. Cetak Kartu Informasi Akun
  4. Login ke SSCN Sekolah Kedinasan menggunakan NIK dan password terdaftar
  5. Unggah swafoto
  6. Pilih sekolah kedinasan Politeknik Siber dan Sandi Negara (Poltek SSN)
  7. Lengkapi nilai, unggah berkas dan lengkapi biodata
  8. Periksa resume sebelum mencetak kartu pendaftaran
  9. Tunggu Verifikator instansi memverifikasi data dan berkas pelamar
  10. Loginn ke SSCN untuk memeriksa status kelulusan verifikasi administrasi
  11. Tunggu kode billing sebelum melakukan proses pembayaran (khusus pelamar yang dinyatakan lulus verifikasi)
  12. Cetak kartu ujian di SSCN setelah pembayaran diterima dan dikonfirmasi sistem
  13. Ikuti proses seleksi sesuai dengan ketentuan instansi
  14. Tunggu informasi status kelulusan pelamar oleh Panitia Seleksi Sekolah Kedinasan instansi secara resmi melalui SSCN

Semoga infomasi pendaftaran sekolah kedinasan yang sudah dibuka bisa membuatmu semakin siap mengikuti seleksi. Masih ada waktu untuk mempersiapkan diri, baik pada proses seleksi administrasi maupun seleksi tahap berikutnya. Tidak perlu merasa rendah diri melihat para pendaftar lainnya di sekolah kedinasan tujuanmu. Semua pendaftar memiliki peluang sama untuk diterima, sehingga kamu harus tetap optimis dan berusaha sebaik mungkin. Sebaiknya kamu juga mencari tahu informasi terkait tempat tinggal di dekat sekolah kedinasan apabila tidak ada fasilitas asrama. Gunakan aplikasi pencari kost Mamikos untuk memudahkan pencarian. Semoga berhasil!


Klik dan dapatkan info kost di dekat kampus idamanmu:

Kost Dekat UGM Jogja

Kost Dekat UNPAD Jatinangor

Kost Dekat UNDIP Semarang

Kost Dekat UI Depok

Kost Dekat UB Malang

Kost Dekat Unnes Semarang

Kost Dekat UMY Jogja

Kost Dekat UNY Jogja

Kost Dekat UNS Solo

Kost Dekat ITB Bandung

Kost Dekat UMS Solo

Kost Dekat ITS Surabaya

Kost Dekat Unesa Surabaya

Kost Dekat UNAIR Surabaya

Kost Dekat UIN Jakarta