Sudah Siap Masuk Jurusan Sastra Inggris? Ini yang Perlu Kamu Persiapkan
Sudah Siap Masuk Jurusan Sastra Inggris? Ini yang Perlu Kamu Persiapkan – Bahasa Inggris sudah lama dipelajari dan merupakan bahasa internasional.
Bahasa Inggris memang tidak terlalu mudah untuk dipelajari. Namun, bagi sebagian orang, Bahasa Inggris adalah pelajaran yang menyenangkan.
Bagi kamu yang suka dengan Bahasa Inggris, kamu bisa memilih jurusan Sastra Inggris sebagai tujuan kuliahmu. Namun, sebelum kamu masuk ke jurusan Sastra Inggris, ada beberapa hal yang perlu kamu persiapkan. Apa saja?
Simak pembahasannya di bawah ini.
Beberapa Hal yang Perlu Diketahui Tentang Jurusan Sastra Inggris
Daftar Isi
- Beberapa Hal yang Perlu Diketahui Tentang Jurusan Sastra Inggris
- Apa yang Dipelajari di Jurusan Sastra Inggris?
- Mata Kuliah di Jurusan Sastra Inggris
- Beberapa Hal yang Harus Dipersiapkan untuk Masuk Jurusan Sastra Inggris
- Prospek Kerja Lulusan Sastra Inggris
- Perguruan Tinggi dengan Jurusan Sastra Inggris
- Kesimpulan
Daftar Isi
- Beberapa Hal yang Perlu Diketahui Tentang Jurusan Sastra Inggris
- Apa yang Dipelajari di Jurusan Sastra Inggris?
- Mata Kuliah di Jurusan Sastra Inggris
- Beberapa Hal yang Harus Dipersiapkan untuk Masuk Jurusan Sastra Inggris
- Prospek Kerja Lulusan Sastra Inggris
- Perguruan Tinggi dengan Jurusan Sastra Inggris
- Kesimpulan
Sebelum kita membahas persiapan untuk masuk ke jurusan Sastra Inggris, ada beberapa hal yang perlu diketahui oleh calon mahasiswa yang hendak mengambil jurusan Sastra Inggris.
Hal pertama yang perlu kamu ketahui tentang jurusan Sastra Inggris adalah kamu tidak harus benar-benar telah menguasai Bahasa Inggris. Kamu tetap bisa masuk ke Sastra Inggris walaupun dengan Bahasa Inggris yang pas-pasan.
Kemampuan Bahasa Inggrismu mungkin tidak jauh berbeda dengan calon mahasiswa Sastra Inggris lainnya. Hanya saja, pada umumnya, kamu yang memilih jurusan ini biasanya memiliki ketertarikan yang lebih atau minat yang kuat di bidang bahasa.
Kedua, kamu perlu tahu bahwa masuk ke jurusan Sastra Inggris tidak sama dengan mengambil kursus Bahasa Inggris.
Kamu tidak hanya akan belajar kemampuan berbahasa, seperti reading, listening, writing, dan speaking. Tetapi, kamu juga akan mempelajari materi yang lebih luas, seperti linguistik, kesusastraan Inggris, budaya, hingga ilmu pendukung lainnya.
Ketiga, perlu kamu ketahui kalau jurusan Sastra Inggris ini tidak sama dengan Pendidikan Bahasa Inggris, lho.
Gelar yang diberikan pada lulusan Sastra Inggris adalah Sarjana Sastra (S.S). Sedangkan gelar lulusan Pendidikan Bahasa Inggris adalah Sarjana Pendidikan (S.Pd).
Apa yang Dipelajari di Jurusan Sastra Inggris?
Selanjutnya, jika Sastra Inggris tidak hanya mempelajari kemampuan berbahasa, lalu apa saja yang dipelajari?
Jika kamu belum terlalu pandai berbahasa Inggris, dengan masuk jurusan ini kamu akan belajar dan membangun kemampuan berbahasa Inggrismu dengan baik.
Sebab, pada tahun pertama atau semester-semester awal, kamu akan mendapatkan kuliah keterampilan berbahasa. Mulai dari kemampuan reading, writing, listening, dan speaking.
Di antara empat kemampuan berbahasa, kemampuan menulis atau writing akan kamu pelajari hingga menjelang lulus. Setelah kemampuan bahasa, di semester-semester berikutnya kamu akan mendapatkan kuliah yang lebih kompleks.
Kamu akan mendapatkan kuliah tentang linguistik, morfologi, dan semantik. Bagi kamu yang suka membaca novel atau menyukai karya sastra lain, kamu juga akan mendapatkan kuliah telaah novel, puisi, drama, fonetik, sastra terapan, dan banyak lagi.
Kuliah tersebut bersifat wajib dan levelnya akan mengikuti seiring pertambahan semester. Bahkan, bahan kuliah mengambil sastra klasik, seperti dari renaissance dan abad pertengahan.
Mata Kuliah di Jurusan Sastra Inggris
Selain kuliah wajib, kamu juga bisa mengambil mata kuliah pilihan yang menarik minatmu, seperti Sastra Amerika dan bahkan Black Literature, jika kamu tertarik mempelajari perbudakan di masa lalu.
Kemudian, mahasiswa Sastra Inggris juga akan belajar mata kuliah lain, seperti Filsafat, Psikologi, Sosiologi, dan Antropologi. Pemahaman beberapa ilmu lain juga akan membantu kamu menganalisis karya sastra, lho.
Misalnya saja, jika kamu menyukai novel atau film Harry Potter, kamu tidak hanya menikmati karyanya saja. Sebagai mahasiswa Sastra Inggris, kamu akan diminta melakukan analisis terhadap latar belakang, konflik, alur, dan penokohannya.
Jika karya sastra seperti novel dan puisi menjadi hobi atau hiburan bagi orang lain, bagi mahasiswa jurusan sastra hal tersebut bisa membantu mereka menghasilkan esai atau laporan ilmiah. Menarik bukan?
Beberapa Hal yang Harus Dipersiapkan untuk Masuk Jurusan Sastra Inggris
Nah, sampailah kita pada pembahasan tentang apa saja sih yang harus dipersiapkan jika kita ingin masuk jurusan Sastra Inggris. Di bawah ini adalah pembahasannya.
1. Minat yang Kuat dalam Bahasa dan Sastra
Hal pertama yang harus kamu persiapkan tentu saja minat di bidang Sastra Inggris. Memiliki minat adalah hal yang penting. Sebab, adanya minat membuatmu semakin bersemangat dan berpengaruh pada kelancaran studi.
2. Mempersiapkan Biaya Kuliah
Mempersiapkan biaya kuliah adalah hal yang penting. Untuk bisa kuliah, maka kamu perlu membayarkan biaya kuliah. Usahakan persiapan biaya dari mulai masuk hingga lulus kuliah.
3. Kemampuan Bahasa Inggris
Kamu memang tidak harus lancar berbahasa Inggris untuk memilih jurusan Sastra Inggris. Namun, jika kamu sudah mampu berbahasa Inggris, hal itu akan memudahkanmu ketika studi.
Bahkan, jika kamu belum terlalu lancar, kamu tetap harus belajar agar dapat menguasai kemampuan Bahasa Inggris agar lebih mudah mengikuti kuliah dan mendapatkan nilai yang bagus.
4. Kegemaran Membaca
Tidak dapat dipungkiri bahwa jurusan sastra identik dengan aktivitas membaca. Jika kamu ada kemauan untuk membaca, maka hal itu dapat membantu dalam perkuliahan dan mengerjakan tugas-tugas.
5. Kemampuan Bersosialisasi
Mahasiswa Sastra Inggris juga diminta untuk pandai bersosialisasi. Agar dapat bersosialisasi dengan baik, maka kamu perlu kemampuan adaptasi yang baik, mudah bergaul, dan kemampuan sosialisasi.
Selain berguna ketika menempuh studi, kemampuan sosialisasi juga nantinya akan berguna ketika kamu bekerja.
6. Memiliki Rasa Percaya Diri
Rasa percaya diri juga diperlukan untuk bersosialisasi. Selain itu, rasa percaya diri akan membantu kamu mengasah kemampuan Bahasa Inggris, karena akan nyaman untuk berlatih.
Jika kamu tidak percaya diri, maka hal itu juga bisa menghambatmu dalam menguasai kemampuan bahasa asing, tidak hanya Bahasa Inggris saja.
7. Kemampuan Komunikasi
Hal berikutnya yang harus dipersiapkan oleh calon mahasiswa jurusan Sastra Inggris adalah kemampuan komunikasi. Kemampuan komunikasi berguna ketika kamu hendak menyampaikan pendapat secara lisan menggunakan Bahasa Inggris.
Sebenarnya, kemampuan ini dibutuhkan di hampir banyak jurusan. Jika kamu belum terlalu baik dalam berkomunikasi, jangan khawatir, kemampuan komunikasi bisa kamu latih.
8. Kemampuan Menulis
Di samping menyampaikan gagasan secara lisan, kamu juga ada kalanya perlu berkomunikasi menyampaikan gagasan secara tertulis. Untuk itu, kemampuan menulis juga bisa dipersiapkan.
Bahkan, di jurusan Sastra Inggris, kamu juga tetap diberikan kuliah yang menunjang kemampuan menulis. Sebab, kemampuan menulis juga hal penting bagi mahasiswa agar bisa menyelesaikan tugas menulis dengan baik.
Prospek Kerja Lulusan Sastra Inggris
Sebenarnya, jurusan Sastra Inggris mempersiapkan kamu untuk karir yang beragam. Walaupun jurusan sastra kerap diremehkan, namun kamu bisa mempelajari banyak hal di jurusan sastra.
Sebagai lulusan Sastra Inggris, tentu kemampuanmu dalam Bahasa Inggris, literatur, komunikasi dan kepenulisan tidak diragukan lagi. Untuk itu, biasanya lulusan Sastra Inggris bekerja sebagai penerjemah dan interpreter. Namun, tidak terbatas di situ saja.
Prospek kerja untuk lulusan Sastra Inggris bisa meliputi editor, tour guide, content writer, penulis, dan lain-lain. Bahkan, kamu bisa menjadi pegawai negeri atau lainnya dalam bidang kerjasama internasional atau menjadi diplomat.
Banyak juga yang kemudian memilih jalur karir di bidang akademik dengan menjadi guru atau dosen. Pokoknya, kemampuan bahasa dan sastra Inggris yang sudah kamu pelajari tidak akan sia-sia.
Perguruan Tinggi dengan Jurusan Sastra Inggris
Jika kamu tertarik dengan kuliah Sastra Inggris atau tertarik dengan salah satu profesi yang bisa dilakukan oleh lulusan Sastra Inggris, kamu bisa mempertimbangkan untuk masuk ke jurusan Sastra Inggris.
Beberapa perguruan tinggi di bawah ini memiliki jurusan Sastra Inggris yang sudah terakreditasi A oleh BAN-PT.
- Institut Agama Islam Negeri Surakarta
- Universitas Brawijaya
- Universitas Gadjah Mada
- Universitas Ahmad Dahlan
- Universitas Negeri Makassar
- Universitas Negeri Malang
- Universitas Negeri Semarang
- Universitas Teknologi Yogyakarta
- Universitas Udayana
- Universitas Sanata Dharma
- Universitas Dian Nuswantoro
- Universitas Islam Sultan Agung
- Universitas Ma Chung
- Universitas Bunda Mulia
- Universitas Gunadarma
- Universitas Bina Nusantara
- Universitas Negeri Surabaya
- Universitas Airlangga
- Universitas Kristen Petra
- Universitas Padjadjaran
- UIN Sunan Gunung Djati
- Universitas Negeri Medan
- Universitas Sumatera Utara
- Universitas Indonesia
Kesimpulan
Sekian pembahasan tentang hal-hal yang perlu dipersiapkan untuk masuk jurusan Sastra Inggris. Apakah kamu sudah siap untuk menjadi mahasiswa jurusan Sastra Inggris?
Klik dan dapatkan info kost di dekat kampus idamanmu: