Sungai yang Dimanfaatkan Sebagai Sarana Transportasi Utama Di Indonesia Yaitu

Sungai yang Dimanfaatkan Sebagai Sarana Transportasi Utama Di Indonesia Yaitu — Sungai adalah aliran air di permukaan tanah yang berbentuk memanjang dan mengalir secara terus menerus dari hulu ke hilir.

Rupanya ada sungai yang menjadi sarana transportasi utama di Indonesia yang penjelasannya bisa kamu simak di artikel kali ini.

Di Indonesia, sungai telah dimanfaatkan untuk banyak hal, salah satunya untuk transportasi, terutama yang lebar dan dalam. Sungai yang dimanfaatkan sebagai sarana transportasi utama di Indonesia yaitu seperti berikut ini.

1. Sungai Musi

Sungai Musi mengalir di provinsi Bengkulu dan Sumatera Selatan. Panjangnya mencapai 720 km. Sejak zaman kerajaan Sriwijaya, sungai ini telah dimanfaatkan sebagai transportasi utama.

Sungai Musi mempunyai nama lain Batanghari Sembilan. Nama ini didapat karena ada delapan sungai kecil lain yang bermuara di sungai ini. Muara sungai ini sendiri berada di selat Bangka.

2. Sungai Mahakam

Sungai Mahakam berada di provinsi Kaltim dan bermuara di selat Makasar. Panjangnya mencapai 920 km. Sungai ini sudah sejak zaman dulu dipakai untuk alat transportasi penduduk setempat.

3. Sungai Kapuas

Sungai Kapuas mengalir di provinsi Kalimantan Barat. Panjangnya mencapai 1.143 km dan merupakan sungai terpanjang di Indonesia. Muara sungai ini berada di selat Karimata.

4. Sungai Batanghari

Sungai Batanghari mengalir di provinsi Jambi dan Sumatera Barat. Panjangnya mencapai 800 km. Sungai ini telah digunakan sejak zaman Kerajaan Melayu.

Namun sekarang sungai ini mengalami pendangkalan. Artinya, sungai ini tidak bisa dilalui kapal yang besar. Hanya dimanfaatkan oleh penduduk setempat dengan perahu kecil.

5. Sungai Barito

Sungai Barito mengalir di provinsi Kalimantan Tengah dan bermuara di laut Jawa di Kalimantan Selatan. Panjang sungai ini mencapai 900 km. Sungai ini sudah sejak lama juga dimanfaatkan oleh penduduk sekitar untuk transportasi.

Pada zaman sekarang, ketika transportasi jalan darat dan udara lebih banyak digunakan, transportasi sungai tidak lagi menjadi yang utama. Sebagai gantinya transportasi sungai lebih banyak dimanfaatkan untuk wisata, misalnya sungai Musi.

Berminat untuk mencoba melewatkan liburan dengan mencoba naik kapal di sungai ini? Dijamin kamu akan mendapat pengalaman tak terlupakan.

Itulah beberapa sungai yang dimanfaatkan sebagai sarana transportasi utama di Indonesia yang dapat Mamikos sampaikan.

Dari penjelasan di atas sudah sangat jelas bahwa sungai yang dimanfaatkan sebagai sarana transportasi tersebut yakni sungai-sungai yang memang besar dan dalam.


Klik dan dapatkan info kost di dekat kampus idamanmu:

Kost Dekat UGM Jogja

Kost Dekat UNPAD Jatinangor

Kost Dekat UNDIP Semarang

Kost Dekat UI Depok

Kost Dekat UB Malang

Kost Dekat Unnes Semarang

Kost Dekat UMY Jogja

Kost Dekat UNY Jogja

Kost Dekat UNS Solo

Kost Dekat ITB Bandung

Kost Dekat UMS Solo

Kost Dekat ITS Surabaya

Kost Dekat Unesa Surabaya

Kost Dekat UNAIR Surabaya

Kost Dekat UIN Jakarta