5 Surat Lamaran Pekerjaan Berdasarkan Iklan dan Cara Bikinnya yang Benar, Jangan Sampai Salah ya!

Saat hendak melamar pekerjaan, pastinya penulisan isi dari surat sangat berpengaruh. Simak contoh surat lamaran pekerjaan berdasarkan iklan yang tepat.

02 Juli 2022 Rara

5 Surat Lamaran Pekerjaan Berdasarkan Iklan dan Cara Bikinnya yang Benar, Jangan Sampai Salah ya! – Surat lamaran pekerjaan menjadi salah satu faktor ditentukannya kamu lolos atau tidak saat seleksi lamaran pekerjaan.

Dengan membuat surat lamaran pekerjaan berdasarkan iklan lowongan pada dasarnya sama dengan surat lamaran kerja pada umumnya. Salah satu sumber informasi mengenai adanya lowongan pekerjaan adalah lewat iklan lowongan.

Pembuatan surat lamaran ini tergolong pada jenis iklan lowongan di media cetak, surat kabar, radio dan televisi.

Cara Membuat dan Contoh Surat Lamaran Pekerjaan Berdasarkan Iklan 

adzuna.com.au

Kebanyakan masyarakat yang mengetahui lowongan pekerjaan melalui iklan di situs lowongan kerja, iklan di surat kabar, maupun iklan lowongan pekerjaan yang saat ini banyak dibagikan melalui media sosial.

Dalam pembuatan surat lamaran pekerjaan berdasarkan iklan, ada bagian surat yang kalimatnya dibuat khusus dan merujuk secara langsung pada iklan lowongan yang dituju.

Kali Mamikos akan bagikan informasi tentang contoh-contoh surat lamaran berdasarkan iklan agar kamu tidak keliru membuatnya. Sebelum ke contohnya, simak dulu cara bikinnya berikut ini.

Cara Bikin Surat Lamaran Pekerjaan Berdasarkan Iklan

Biasanya, sistematika membuat surat lamaran kerja berdasarkan iklan di koran atau di internet sama dengan membuat surat lamaran kerja pada umumnya. Yang membedakan hanya pada bagian isi yang menyebutkan informasi lowongan pada pekerjaan tersebut.

Namun, agar surat lamaran yang ditujukan langsung ke perusahaan yang mengiklankan mendapat respon yang baik dari tim seleksi, maka kamu harus membuatnya dengan baik, menarik, dan benar.

Ada beberapa hal yang perlu diperhatikan saat akan menulis surat lamaran kerja berdasarkan iklan:

  • Tulis surat lamaran berdasarkan pada permintaan dan persyaratan yang tertera pada iklan lowongan
  • Tulis surat lamaran yang dituju secara spesifik
  • Mencantumkan kemampuan atau ketrampilan khusus yang dimiliki agar lebih menonjol
  • Mencantumkan juga apa saja pengalaman kerja kamu yang berhubungan dengan pekerjaan yang dilamar.

1. Surat Lamaran Kerja Berdasarkan Iklan Internet

Makassar, 6 Maret 2017
Hal : Lamaran Pekerjaan

Kepada Yth,
Kepala Bagian Personalia
PT. MoU Financial Indonesia
Jalan Jend. Sudirman No. 10D Jakarta Pusat

Dengan hormat,
Berdasarkan informasi yang saya dapat dari iklan media elektronik di situs lokerjakpus. com tanggal 27 Februari 2017 perihal lowongan pekerjaan di perusahaan tempat Bapak/ Ibu pimpin. Melalui surat lamaran ini, saya ingin mengajukan diri untuk melamar pekerjaan dengan posisi sebagai Financial Junior Consultant (FJC). Saya yang bertanda tangan di bawah ini.

Nama : Anita Hidayah
Tempat/ tanggal lahir : Makassar, 11 Januari 1996
Pendidikan : S-1 Ilmu Komunikasi
Alamat : Jl. Piere Tandean No. 7 Malang
Nomor telepon : 081743624545
Untuk melengkapi beberapa data yang diperlukan sebagai bahan pertimbangan Bapak/ Ibu pimpinan, saya lampirkan kelengkapan diri sebagai berikut:
1. CV
2. Pas foto 4×6 (2 lembar)
3. Foto copy ijazah
4. Foto copy transkrip nilai
5. Surat Keterangan Pengalaman Kerja
Demikian surat ini saya buat dengan sebenarnya, semoga bisa menjadi pertimbangan Bapak/ Ibu pimpinan. Atas perhatian Bapak/ Ibu saya mengucapkan terima kasih.

Hormat saya,

Anita Hidayah , S.Kom

Close