10 Teknik Dasar Tenis Meja beserta Penjelasannya yang Perlu Dipahami

Dalam artikel berikut, Mamikos akan memberikan teknik dasar dalam permainan tenis meja. Yuk, cari tahu apa saja tekniknya dengan membaca artikel ini sampai selesai!

11 Januari 2024 Zuly Kristanto

10 Teknik Dasar Tenis Meja beserta Penjelasannya yang Perlu Dipahami – Tenis meja merupakan sebuah permainan yang dapat dikategorikan sebagai salah satu cabang olahraga yang cukup populer.

Sehingga, tidak mengherankan apabila permainan ini dilakukan oleh kebanyakan orang bukan hanya untuk mengisi waktu luang semata.

Tetapi, beberapa orang melakukan permainan ini sebagai cara untuk menjaga kebugaran tubuh agar tetap sehat. Yuk, simak uraian lengkapnya di bawah ini!

Teknik Dasar Permainan Tenis Meja dan Penjelasannya

10 Teknik Dasar Tenis Meja beserta Penjelasannya yang Perlu Dipahami
Canva/@nomadsoulphotos

Sedikit informasi yang perlu kamu ketahui adalah tenis meja atau yang sering disebut pingpong merupakan permainan olahraga yang dilakukan oleh dua orang (permainan tunggal) atau dapat pula dimainkan secara berpasangan.

Permainan tenis meja atau pingpong ini dimainkan dengan memakai bet (raket tenis meja), bola pingpong, meja pingpong, dan net.

Permainan olahraga tenis meja sudah menjadi salah satu olahraga yang lumayan populer dilakukan oleh masyarakat Eropa pada kisaran tahun 1900-an.

Olahraga ini ditemukan pertama kali di Inggris pada akhir tahun 1880-an. Di masa awal ditemukan olahraga ini hanya dimainkan oleh keluarga bangsawan.

Biasanya mereka memainkan permainan tenis meja atau yang kala itu dikenal dengan sebutan wiff waff ini di malam hari setelah selesai menyantap makan malam.

Seiring dengan berjalannya waktu, permainan tenis meja ini mulai dikenal di penjuru Eropa dan menyebar hingga sampai berbagai belahan dunia.

Alasan yang membuat permainan tenis meja menjadi sangat digemari bukan hanya karena mengasyikan dan dapat membuat badan sehat. Tetapi, juga dikarenakan permainan ini dapat dimainkan di dalam ruangan.

Meski terlihat mudah untuk memainkannya, tetapi permainan tenis meja memerlukan gerak tubuh yang lincah dan koordinatif, serta akurasi yang tepat.

Seperti kebanyakan olahraga pada umumnya, dalam permainan tenis meja terdapat beberapa teknik dasar yang harus dipelajari dan dikuasai oleh mereka yang memainkannya.

Seluruh teknik ini harus dikuasai supaya permainan dapat berjalan lancar, menyenangkan, dan menjaga agar pemain tidak mengalami cedera saat memainkannya.

Nah, dalam artikel ini kamu akan diberikan penjelasan mengenai teknik permainan tenis meja yang harus kamu kuasai. Di bawah ini adalah penjelasan teknik permainan tenis meja yang harus dikuasai pemula.

Close