Tema Hari Kartini yang Menarik dan Inspiratif 2024

Tema Hari Kartini yang Menarik dan Inspiratif 2024 – Merupakan hari bersejarah bagi perempuan Indonesia, Hari Kartini diperingati setiap 21 April. Hari Kartini selalu dirayakan dengan meriah di seluruh daerah di tanah air.

Ada baiknya, momen Hari Kartini tahun ini digunakan untuk mengapresiasi segala pengorbanan RA Kartini yang telah mewujudkan ide perempuan berdaya di Indonesia.

Berikut Mamikos rangkumkan beberapa tema Hari Kartini yang menarik dan inspiratif. Simak hingga akhir, ya!

Sekilas tentang Hari Kartini

sketchify/Adam Lam

Hari Kartini merupakan hari nasional yang didedikasikan untuk memperingati tokoh Pahlawan Nasional, Raden Ajeng Kartini Djojo Adhiningrat (Kartini).

Raden Ajeng Kartini Djojo Adhiningrat atau R.A Kartini merupakan putri dari bupati Jepara bernama Raden Mas Adipati Ario Sosroningrat dengan M.A. Ngasirah.

Berasal dari kalangan bangsawan Jawa, kakek R.A Kartini yakni Pangeran Ario Tjondronegoro IV merupakan salah satu bupati pertama yang memberi pendidikan Barat kepada anak-anaknya pada pertengahan abad ke-19.

Peringatan Hari Kartini merupakan suatu bentuk penghormatan kepada R.A Kartini. Seperti yang kita ketahui, R.A Kartini merupakan pahlawan pelopor emansipasi wanita Indonesia. Sebelum diperingati setiap tanggal 21 April, Hari Kartini awalnya dirayakan setelah 2 Mei 1964.

Namun di masa Presiden Soekarno menjabat, beliau mengeluarkan mengeluarkan Kepres No.108 tahun 1964. Di mana Kepres No.108 tersebut secara garis besar berisi mengenai penetapan R.A Kartini sebagai Pahlawan Nasional dan penetapan Hari Kartini yang secara resmi diperingati setiap tanggal 21 April.

Penetapan Hari Kartini ini bukan tanpa alasan, 21 April dipilih mengacu berdasarkan hari lahir R.A Kartini, yakni 21 April 1879.

Sejak saat itu, Hari Kartini diperingati setiap tanggal 21 April bukan 2 Mei lagi. Perayaan peringatan Hari Kartini pun biasanya dimeriahkan dengan dilakukan penggunaan pakaian adat masing-masing daerah, sebagai lambang Bhineka Tunggal Ika dan persatuan Indonesia.

Sosok R.A Kartini dianggap sebagai sosok perempuan modern yang berasal dari masa lalu, sehingga kisahnya pantas untuk dikenang dan diketahui oleh perempuan-perempuan Indonesia.

R.A Kartini menjadi pelopor agar kaum perempuan bisa mendapatkan hak yang adil dan seimbang dengan kaum laki-laki. 

Kini, hasil pemikiran, perlawanan dan perjuangan R.A Kartini di masa lalu dapat meninggalkan makna yang kuat bagi para perempuan di masa kini.

Karena perjuangan R.A Kartini di masa lalu, kini perempuan bisa mendapatkan kesetaraan untuk bebas berkarya dan menuangkan pemikiran mereka dalam segala bidang.

Tema Hari Kartini 2024

Lantas, apa saja tema Hari Kartini yang sesuai dengan kondisi tahun 2024? Berikut Mamikos rangkumkan beberapa tema peringatan Hari Kartini yang dapat digunakan untuk memperingati hari kelahiran Raden Ajeng Kartini pada 21 April mendatang.

1. “Peran Perempuan dalam Peningkatan Kualitas Pendidikan”

Tema peringatan Hari Kartini yang satu ini bisa menjadi tema yang kontekstual dengan kondisi Indonesia saat ini.

Terlebih kini kaum perempuan mulai memegang peranan penting dalam struktur sosial di masyarakat, terutama menjadi pengajar atau kaum cendekiawan yang mengabdikan diri untuk mencerdaskan anak bangsa.

2. “R.A Kartini dan Peran Strategis Perempuan dalam Mendidik Anak”

Tema peringatan Hari Kartini berikut juga dapat menjadi tema yang dipilih untuk tahun 2024, mengingat di tahun ini anak-anak menghadapi tantangan besar berupa banyaknya distraksi akibat dampak negatif kecanggihan teknologi.

Sebagai ibu yang cerdas, para perempuan di Indonesia harus memiliki peran strategis agar bisa mendidik calon penerus bangsa menjadi bibit unggul kelak.

3. “Perempuan-Perempuan Hebat Masa Kini”

Tema peringatan Hari Kartini yang satu ini juga bisa menjadi referensi untuk merayakan Hari Kartini tahun ini. Perlu diingat kembali bahwa perempuan hebat masa kini tidak harus dilihat sukses secara karir. Namun, kontribusi nyata para perempuan juga nyatanya dapat membuat orang lain sukses.

4. “Hari Kartini 2024: Mencontoh Semangat Kartini Guna Meningkatkan Kreativitas Perempuan dan Anak dalam Menopang Pembangunan Kepribadian Bangsa.”

Tema peringatan Hari Kartini berikut juga bisa dipergunakan untuk tema perayaan Hari Kartini tahun ini.

Layaknya Kartini di masa lampau, perempuan-perempuan masa kini juga harus bisa membantu mencerdaskan anak bangsa yang kelak menjadi pemimpin bangsa. Kita harus mengambil semangat Kartini agar dapat membuat bangsa kita semakin maju dan cerdas.

5. “R.A Kartini: Sosok Wanita yang Tak Kasat Mata”

Tema peringatan Hari Kartini yang satu ini juga cukup menarik dan inspiratif. Frase “tak kasat mata” bisa kamu konotasikan dengan hal-hal lain.

Contohnya, terkait tema peringatan Hari Kartini maka frase tak kasat mata” bisa kamu artikan sebagai “wanita dibalik layar”. Seperti yang dikatakan oleh pepatah, selalu ada sosok wanita tangguh dibalik kesuksesan seorang pria.

6. “Para Wanita Harus Seperti Matahari”

Tema peringatan Hari Kartini kali ini mengenai kisah inspiratif para wanita yang mampu membuat sekelilingnya menjadi bermanfaat bagi orang lain.

Laksana matahari yang tak meminta balas budi, sosok tersebut dengan ikhlas melakukan dan mendukung sekelilingnya untuk lebih bermanfaat bagi sesama.

7. “Hari Kartini 2024: Tetap Hebat hingga Akhir Masa”

Tema peringatan Hari Kartini berikut juga cukup menarik untuk digunakan pada tahun ini. Mengingat tema yang satu ini akan merefleksikan kita tentang tantangan yang tengah kita hadapi, termasuk perjuangan para perempuan yang tengah bertahan di masa sulit.

8. “Kita Tingkatkan Kualitas Hidup Perempuan untuk Menuju Keluarga yang Sehat”

Di masa sekarang ini, tema Hari Kartini di atas dirasa sangat cocok untuk digunakan.

Mengingat peran perempuan sangat penting di rumah, untuk itu kualitas hidup perempuan harus terus ditingkatkan. Karena jika perempuan sehat, maka akan tercipta pula keluarga yang sehat.

9. “Meningkatkan Kualitas Pemberdayaan Perempuan Indonesia dengan Semangat dari Ibu Kartini”

Tema peringatan Hari Kartini yang satu ini bisa menjadi tema yang kontekstual dengan kondisi Indonesia saat ini. Meskipun sosok R.A Kartini sudah tiada, semangat beliau hendaknya menjadi inspirasi dan mendorong kaum perempuan untuk meningkatkan taraf hidupnya.

10. “Hari Kartini 2024: Tetap Kokoh Walau Diterjang Badai Kehidupan”

Tema peringatan Hari Kartini berikut bisa merefleksikan tantangan yang dihadapi seluruh bangsa Indonesia saat ini, termasuk perjuangan para perempuan untuk bertahan di masa sulit.

Nah, di atas tadi ada beberapa tema Hari Kartini 2024 yang menarik dan bisa kamu jadikan sebagai referensi. Seperti yang kita ketahui, tanggal 21 April merupakan momen istimewa bagi kaum perempuan di Indonesia.

Jika kamu butuh informasi lebih banyak lagi seputar Hari Kartini atau hari nasional lainnya, kamu bisa kunjungi situs Mamikos dan temukan informasinya di sana.


Klik dan dapatkan info kost di dekatmu:

Kost Jogja Murah

Kost Jakarta Murah

Kost Bandung Murah

Kost Denpasar Bali Murah

Kost Surabaya Murah

Kost Semarang Murah

Kost Malang Murah

Kost Solo Murah

Kost Bekasi Murah

Kost Medan Murah