Tempat Beli Buku Murah di Jakarta yang Harus Kamu Tahu

Tempat beli buku murah di Jakarta emang banyak dicari sama para penggemar buku atau sama mereka yang punya hobi baca. Secara, buku adalah gudang ilmu. Bahkan, ada pepatah mengatakan “sebaik-baik teman duduk adalah buku” dengan membaca, kamu akan menambah wawasan. Tidak perduli buku itu sudah usang atau terbitan baru, yang jelas ada hal menarik tersendiri bagi mereka yang suka membaca. Jika diantara kalian adalah seseorang yang hobi membaca atau siapapun itu, di Jakarta ada beberapa tempat yang dijadikan alternatif berburu buku-buku.

Dapatkan Aplikasi Mamikos untuk Menemukan Kost dengan Mudah dan Akurat atau kunjungi Website Resmi Mamikos.com

1. Kwitang

Tempat beli buku murah di Jakarta yang satu ini sempat menjadi lokasi yang paling diburu orang untuk mencari buku bekas ataupun baru dengan harga yang miring walau sekarang penjual bukunya tidak sebanyak dulu karena sejak penertiban wilayah, banyak pedagang buku yang pindah lokasi ke Thamrin City ataupun Blok M Square. Tapi untuk sekedar mencari bolehlah ke Kwitang.

2. Pasar Jatinegara

Pasar Jatinegara ini sangatlah lengkap mulai dari membeli kebutuhan sehari-hari, meubel hingga ke buku ada disini. Tidak hanya buku baru yang dijajakan, buku bekas pun lengkap dan harganya sangat murah. Ada sekitar puluhan lapak yang berjajar di lorong bagian dalam pasar. Pasar Jatinegara ini pantas dijadikan pilihan tempat beli buku murah di Jakarta. Lokasinya memang tidak terlihat langsung dari depan jalan karena sering tertutup pegadang yang berada di depannya.

3. Blok M Square

Ada sekitar tujuh puluhan lapak yang menempati bagian tengah selasar jalan. Mereka menjual berbagai buku baru termasuk buku pelajaran sekolah, buku bekas, majalah bekas, komik baru atau bekas, bahkan ada beberapa tempat yang menjual buku jenis langka. Kalau aku paling suka membeli komik di Bursa Blok M Square karena Koleksi komiknya pun sangat banyak dan kamu bisa beli komik sehargaRp. 5000 saja.

4. Senen

Banyak orang yang mengenal tempat beli buku murah di Jakarta yang satu ini sebagai toko buku “loakan”. Tidak heran memang jika disebut demikian, karena di tempat ini banyak terdapat buku, majalah dan komik bekas. Tapi tidak perlu khawatir, karena buku terbitan terbaru juga ada disini.

5. Thamrin City

Jika berkunjung ke Thamrin City di lantai 3A maka sederet kios buku banyak dijumpai. Nama khasnya disebut Istana Komik dan cocok sekali bagi pecinta buku. Buku-buku yang dijual di tempat ini harganya murah. Buku bekas dan baru dapat dengan mudah kamu temui.

6. Galeri Buku Bengkel Deklamasi Taman Ismail Marzuki

Kalau kamu penggemar sastra dan deklamasi (puisi), Galeri Buku Deklamasi Taman Ismail Marzuki yang letaknya di Jakarta Pusat ini wajib kamu kunjungi. Di tempat ini, banyak pedagang buku yang menjual buku tentang sastra dan budaya. So, kalau kamu kuliah sastra atau butuh bahan bacaan tentang kasusastraan, jangan ragu-ragu untuk datang ke Kompleks Taman Ismail Marzuki ini. Lokasinya sih ada di bagian kiri kompleks dan jam bukanya jam 10.00 – 17.00 WIB. Karena di sini banyak banget nih pedagang buku, jangan ragu-ragu untuk menawar, ya. Rugi kalau dapat harga mahal. Kalau pedagangnya gak mau kasih harga murah, tinggal aja, masih banyak lapak buku lainnya di kawasan ini.

7. Pasar Festival

Pasar Festival memiliki area khusus yang disebut dengan “Gudang Buku”. Sesuai dengan namanya, di Gudang Buku ini kamu bisa menemukan segala jenis buku. Mau cari apa? Novel? Ada! Buku-buku sejarah? Ada! Pokoknya mau cari buku genre apapun ada deh, termasuk buku traveling, sastra, dan masih banyak lagi. Kalau kamu datang ke lokasi yang tepatnya ada di Jl. HR Rasuna Said ini kamu musti sabar, ya. Apalagi pas rame. Soalnya, tempatnya nggak terlalu besar dan hampir selalu dipadati oleh para pecinta buku untuk berburu buku. Pasar Festival buka dari jam 07.00 – 22.00 WIB, jadi kamu bisa ke sini sepulang kerja atau kuliah juga.

8. Toko Buku Bekas Delawas

Kalau kamu tinggal di kawasan Jakarta Barat, tempat beli buku bekas yang paling populer di kawasan ini adalah Toko Buku Bekas Delawas. Semua buku yang dijual di sini sudah diberi label harga. Jadi, kamu gak bisa nawar sih. Meski demikian, harganya juga masih cukup terjangkau. Alamat lengkap toko buku ini ada di Tanjung Duren Utara, Grogol Petamburan dan jam bukanya jam 07.00 – 21.00 WIB.

9. Pasar Buku Langka Taman Mini Indonesia Indah

Kawasan Taman Mini Indonesia Indah (TMII) nggak cuma cocok untuk piknik aja tapi juga cocok buat dijadikan tempat berburu buku – buku bekas. Pedagang-pedagang buku yang berjualan di kawasan TMII ini memang khusus menjual buku bekas yang tergolong sangat langka. Mungkin gak bisa kamu temui di tempat lain selain di sini. So, kalau kamu emang pecinta dan pengoleksi buku – buku tua, tempat ini cocok kamu jadikan tempat belanja buku untuk menambah koleksimu. Mahalkah harganya? Ya tergantung sih. Rata-rata harga buku yang dijual di sini cukup murah, tapi untuk buku-buku yang benar-benar langka dan dicari banyak kolektor harganya bisa lumayan mahal.

10. Toko Buku Murah Belakang Untar

Penggemar buku pasti udah pernah mendengar nih toko buku “belakang” Untar atau Universitas Tarumanagara. Meski namanya “belakang”, lokasi toko murah ini sebenarnya ada di samping Untar. Di toko buku murah ini, ada banyak koleksi buku yang sangat lengkap. Mau cari buku pelajaran, komik, buku sastra, hingga majalah dan skripsi lawas ada semuanya di sini.

Nah itu dia tadi sih 10 tempat di Jakarta yang recommended buat kamu yang lagi cari buku murah. Meski sebenernya di toko-toko buku modern juga sering ada diskon yang menggoda, rasa-rasanya beli buku di tempat-tempat loakan buku seperti di atas lebih menyenangkan. Kamu bisa lihat-lihat atau baca-baca sepuasnya tanpa dilihatin oleh mbak-mbak penjaga tokonya. Tapi kalo bisa sih endingnya beli ya gaes, udah murah kok, mau cari apa lagi?

Tempat Beli Buku Murah di Jakarta

Klik dan dapatkan info kost di dekat kampus idaman mu:

Kunjungi mamikos.com  untuk dapatkan Info Kost terupdate di berbagai kota di Indonesia

Download Aplikasi Mamikos di Play Store untuk akses yang lebih mudah disini