15 Tempat Bukber di Bogor yang Instagramable dan Seru 2025
Buka puasa bersama keluarga dan sahabat memang seru. Berikut ini rekomendasi tempat buka bersama di Bogor yang instagramable dan seru.
10. Bumi Sampireun

Bumi Sampireun menyediakan menu yang dapat dipesan dalam porsi besar. Karena hal itulah, Bumi Sampireun sangat cocok untuk dijadikan tempat buka bersama.
Bumi Sampireun di vimala hills ini memiliki suasana yang sangat asri dengan gaya lesehan dan duduk di atas saung yang dikelilingi kolam.
11. Momo Milk Barn

Rekomendasi selanjutnya adalah Momo Milk Barn di Taman Kencana, Bukit Tunggul 11. Selain makanan, restoran ini juga menyediakan berbagai minuman bertema susu yang disajikan dalam botol-botol lucu.
Tempat ini cocok untuk dijadikan tempat ngabuburit dan buka bersama. Menu di Momo Milk Barn juga variatif, mulai dari batagor, mie ayam, siomay, roti bakar, hingga milkshake dan cheesy melt chicken.
12. Two Stories Cafe


Advertisement
Two Stories Cafe di Bogor Timur mengusung tema industrial dan nyaman untuk berbuka bersama. Selain itu, banyak spot foto yang pastinya akan mempercantik feed instagram kamu.
Berbagai menu makanan yang enak disediakan di sini dengan kisaran harga Rp50.000 – Rp100.000 per orang.
13. Shabu Hachi

Shabu Hachi di Bogor Timur menawarkan konsep AYCE atau all you can eat. Akan tetapi, ambillah secukupnya agar tidak bersisa.
Di restoran ini tersedia menu buffet berupa yakiniku yang dipanggang dan menu kuah berupa shabu. Harga porsi per orang ada pada kisaran Rp200.000 – Rp250.000.
14. Kajoemanis

Salah satu restoran yang berlokasi di Cibubur ini juga cocok untuk buka bersama.
Selain menu yang enak, Kajoemanis juga menawarkan ambience atau suasana yang seru dan nyaman. Harga makanan di restoran ini ada pada kisaran Rp50.000 – Rp100.000.
15. Death by Chocolate & Spaghetti-DBC

Death by Chocolate & Spaghetti mungkin bisa disebut sebagai tempat buka bersama yang paling unik. Restoran yang berlokasi di Taman Kencana ini mengusung tema menyeramkan.
Jangan kaget jika pelayan restoran memakai kostum hantu dan memberikan buku menu yang mirip dengan batu nisan.
Walaupun begitu, DBC menawarkan variasi menu yang manis. Menu andalannya adalah kue cokelat berbentuk kuburan, pancake tengkorak, dan pancake laba-laba.
Penutup
Nah, itulah rekomendasi tempat buka bersama di Bogor yang selain enak, juga instagramable dan seru. Apakah kamu ada tempat rekomendasi yang lain?
Manfaatkan momen Ramadhan untuk berkumpul bersama orang-orang terkasih. Semoga bermanfaat.